Jenis Penelitian Lokasi Penelitian Subyek Penelitian

8

1.6 Metode Penelitian

Penelitian merupakan suatu kegiatan ilmiah yang dilakukan secara sistematis, mempunyai tujuan tertentu dengan menggunakan metode yang tepat, dimana data yang dikumpulkan harus ada relevansinya dengan masalah yang dihadapi. Metode adalah suatu cara yang digunakan sebagai pedoman dalam melakukan suatu pekerjaan. Metode penelitian mempunyai peran yang penting dalam pengumpulkan data, merumuskan masalah, analisis dan interprestasi data. Sedangkan metode penelitian dalam penulisan penelitian ini adalah meliputi :

1. Jenis Penelitian

Dalam penelitian ini peneliti menggunakan metode deskriptif kualitatif yang menafsirkan serta menggambarkan keadaan sesuai dengan kenyataan yang sudah diperoleh. Menurut Sugiono “metode kualitatif digunakan untuk mendapatkan data yang mendalam, suatu data yang mengandung makna. Makna adalah data yang sebernanya, yang pasti merupakan suatu nilai dibalik data yang tampak. Penelitian deskriptif adalah penelitian yang diarahkan untuk memberikan gejala-gejala, fakta-fakta atau kejadian-kejadian secara sistematis dan akurat, mengenai sifat-sifat populasi atau daerah tertentu Sugiyono.2007:3. Dalam menggunakan pendekatan tersebut diharapkan peneliti dapat mendiskripsikan kejadian dan kenyataan yang sebenar-benarnya tentang hal-hal yang diteliti . Untuk itu dengan menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif 9 data yang diperoleh dapat diuraikan lebih jelas sehingga pembaca dapat lebih jelas dan lebih mudah memahami hasil penelitian. Alasan peneliti dalam memilih jenis penelitian diskriptif kualitatif ini adalah untuk memberikan gambaran yang jelas tentang obyek penelitian berdasarkan kenyataan yang ada dilapangan

2. Lokasi Penelitian

Lokasi yang diambil dalam penelitian ini adalah di Desa Binor, Kecamatan Paiton, Kabupaten Probolinggo. Alasan peneliti mengambil lokasi tersebut yaitu di lokasi tersebut terdapat industri Pembangkit Listrik Tenaga Uap PLTU Paiton yang tentunya akan ada banyak fenomena menarik yang perlu dikaji.

3. Subyek Penelitian

Subjek penelitian ini adalah warga masyarakat di Desa Binor, Kecamatan Paiton, Kabupaten Probolinggo yang berjumlah 2227 orang. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling adalah tehnik pengambilan sampel sumber data dengan pertimbangan tertentu. Petimbangan tertentu itu misalnya orang tertentu yang dianggap paling tahu tentang apa yang kita harapkan, ataupun dia mungkin sebagai penguasa sehingga akan memudahkan peneliti menjelajahi obyek situs sosial yang di teliti Sugiyono, 2007:215. Populasi adalah himpunan semua yang ingin diteliti dan biasanya universal, biasanya populasi itu berupa individu, lembaga, kelompok, dokumen atau konsep. Adapun yang menjadi populasi adalah masayarakat Desa Binor 10 Kecamatan Paiton Kabupaten Probolinggo. Sampel adalah sebagian dari populasi yang dipilih sebagai obyek yang diteliti. Dalam penelitian ini tehnik sampling yang digunakan peneliti adalah purposive sampling yaitu pengambilan sampel dengan cara ditentukan menurut pendapat peneliti sendiri dengan mempertimbangkan karakteristik dan sifat sampel itu. Berdasarkan hal tersebut di atas maka dalam penelitian ini yang menjadi subyek penelitian adalah : 1. Tokoh masyarakat yaitu Kepala Desa, Sesepuh desa, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda. 2. Masyarakat di Desa Binor yang beralih pekerjaan dari petani dan nelayan menjadi karyawan dan pengojek kapal.

4. Teknik Pengumpulan data