Latar Belakang Judul Kegiatan Pokok Tema Interdisipliner “Pemberdayaan Masyarakat serta

1 BAB I DESKRIPSI KEGIATAN

1.1 Judul Kegiatan Pokok Tema Interdisipliner “Pemberdayaan Masyarakat serta

Intensifikasi Promosi Pariwisata Desa Wisata Bedulu dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat Desa Wisata Bedulu”

A. Latar Belakang

Desa Bedulu merupakan salah satu bagian dari wilayah Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar, terletak pada koordinat 8 o 31, 4” lintang selatan dan 115 o 17, 56,6” bujur timur, terletak sekitar 150 meter dari permukaan air laut. Keberadaan Desa Bedulu berada di tengah-tengah pulau Bali dan sangat dekat dan mudah dicapai dari semua arah penjuru, baik dari Provinsi, Kabupaten, maupun Kecamatan. Desa Bedulu terletak membujur dari Barat ke Timur dan di masing-masing sisi barat dan Timurnya dibatasi dan diapit oleh dua sungai besar yaitu sungai Petanu di sebelah barat dan sungai Pekerisan disebelah Timur. Sedangkan dibagian tengah- tengahnya mengalir sungai kecil dan anak sungai seperti Tukad Jurang dan Tukad Batuh. Adapun batas-batas wilayah Desa Bedulu dengan Desa tetangga lainnya adalah sebagai berikut:  Sebelah Utara : Desa Pejeng  Sebelah Timur : Desa Bitera dan Pejeng Kelod  Sebelah Selatan : Desa Buruan  Sebelah Barat : Desa Kemenuh Desa Bedulu terkenal sebagai desa wisata yang tidak hanya kaya dengan budaya namun juga dikelilingi oleh beberapa objek wisata sejarahnya. Desa ini memiliki banyak objek wisata yang telah dikenal baik oleh wisatawan domestik maupun internasional seperti objek wisata Goa Gajah, Pura Samuan Tiga serta Yeh Pulu. Semakin banyaknya potensi wisata yang dimiliki maka semakin banyak pula tantangan yang akan dihadapi oleh pihak Desa untuk melakukan upaya promosi dalam rangka meningkatkan potensi wisata yang ada serta peningkatan taraf hidup masyarakat Desa Bedulu. Permasalahan yang terjadi antara lain Desa Bedulu belum memiliki kuliner khas Desa yang seharusnya dapat menjadi icon kuliner Desa 2 Bedulu, kurang optimalnya promosi pariwisata yang dilakukan sehingga masih banyak objek wisata yang belum banyak diketahui oleh wisatawan maka dari itu perlu adanya pemberdayaan masyarakat serta intensifikasi promosi pariwisata Desa Bedulu dalam rangka peningkatan kesejahteraan masyarakat Desa Bedulu melalui pelatihan-pelatihan yang mendukung peningkatan promosi pariwisata tersebut.

B. Tujuan