Umum Konfigurasi Implementasi Pada Grid Computing

Bab III IMPLEMENTASI GRID COMPUTING

3.1 Umum

Pada umumnya untuk sebuah pengerjaan penelitian maupun komputasi dalam jumlah yang besar dibutuhkan sebuah High Performance Computer HPC , dan biasanya terkendala oleh persoalan harga yang mahal dari sebuah perangkan HPC. Namun masalah ini dapat diselesaiakan dengan adanya teknologi Grid Computing. Grid Computing menggunakan sumber daya yang melibatkan banyak komputer yang terdistribusi dan terpisah secara geografis untuk memecahkan persoalan komputasi dalam skala besar. Dan penggunaannya yang dapat digunakan dengan penggunaan sistem operasi yang bersifat terbuka open source seperti Linux Debian, Fedora, Red Hat, Open Suse, Cent OS, dan distro linux lainnya serta turunannya , FreeBSD, dan sistem operasi lainnya yang bersifat terbuka sehingga dapat menekan biaya dari sebuah grid computing yang dibangun. Bab ini akan membahas mengenai perancangan dan implementasi Grid Computing. Implementasi Grid Computing ini menggunakan aplikasi open source berbasis Linux, yaitu Globus Toolkit. Implementasi ini diperlukan agar dapat menganalisa kinerja Grid Computing sebagai sistem yang mengerjakan komputasi dengan melakukan pengukuran terhadap parameter-parameter yang telah ditentukan. Universitas Sumatera Utara

3.2 Konfigurasi Implementasi Pada Grid Computing

Pada sistem ini menggunakan globus toolkit versi 5.0.2 yang akan di install pada masing-masing pc yang akan digunakan menjadi sebuah sistem komputasi grid yang utuh seperti pada gambar di bawah. PC A LAN PC B PC C PC D Gambar 3.1 : Topologi Implementasi Grid Computing 3.2.1 Konfigurasi Perangkat Keras Keempat PC yang digunakan pada sistem Grid Computing menggunakan komputer dengan memori 512 MB SDRAM, prosesor 2.8 GHz Intel Pentium 4. Server ini dilengkapi dengan satu Ethernet Card Sis900 PCI Fast Ethernet 10100 yang terhubung ke Switch. Universitas Sumatera Utara 3.2.2 Konfigurasi Perangkat Lunak Pada server yang akan dibangun menjadi sebuah grid computing menggunakan distribusi GNULinux Debian Lenny 5.0.4, dengan versi kernel 2.6.26-2-686. Pengimplementasian grid computing menggunakan aplikasi Globus Toolkit versi 5.0.2. Sebelum penginstalasian perlu diperhatikan aplikasi-aplikasi yang dibutuhkan oleh Globus Toolkit agar dapat berjalan dengan baik. Adapun aplikasi pendukung yang dibutuhkan adalah :  Openssl  Libssl  Zlib  Jdk  Ant  G++  GCC  Sed  Tar  Make Seluruh aplikasi tersebut harus diinstall terlebih dahulu sebelum melakukan instalasi Globus Toolkit 5.0.2 . 3.2.2.1 Perancangan Penamaan dan Pengalamatan pada Server Agar semua server dan client dapat saling mengenal dan berhubungan tanpa perlu menuliskan alamat ipnya maka untuk masing-masing IP address pada server harus didefinisikan terlebih dahulu pada file yang terletak di etchosts . Perlu diperhatikan bahwa untuk pengurutan nama host harus memperhatikan nama host yang terpendek terlebih dahulu lalu yang terpanjang, jika tidak maka Globus akan mengalami kesulitan untuk mengenalinya. Maka urutan pada konfigurasi yang terdapat etchosts akan terlihat seperti pada gambar dibawah ini: Universitas Sumatera Utara Gambar 3.2 Urutan hostname pada file etchosts Dan untuk daftar host name dan ip address yang digunakan pada implementasi grid computing dapat dilihat pada tabel dibawah ini ; Tabel 3.1 Host Name Dan IP Address Host Name IP Address Server alpha.grid.ac.id 10.4.12.186 PC A beta.grid.ac.id 10.4.12.184 PC B gamma.grid.ac.id 10.4.12.195 PC C delta.grid.ac.id 10.4.12.103 PC D 3.2.2.2 Instalasi NTP Server NTP diperlukan dikarenakan waktu jam pada grid haruslah sinkron. Itu disebabkan karena proses Security yang membuat Certificate Proxy yang hanya valid untuk waktu-waktu tertentu, jika sistem tidak memiliki waktu yang sinkron maka pengguna grid tidak bisa menggunakannya karena Cetificate Proxy bisa saja kelihatan sudah kadaluarsa atau belum valid sama sekali. NTP server ini di install pada server A dan File configurasi ini dapat ditemukan pada etcntp.conf . Untuk ketiga server lainnya menggunakan perintah : ntpdate alpha.grid.ac.id untuk menyamakan waktu agar sinkron dengan waktu pada PC A. 3.2.2.3 Konfigurasi Globus Toolkit Globus merupakan aplikasi yang bersifat Modular, yaitu aplikasi ini dapat di install secara keseluruhan maupun hanya modul-modul yang diperlukan saja. Universitas Sumatera Utara Penggunaan modul yang digunakan pada pembuatan grid computing pada LAN ini dapat dilihat pada tabel dibawah ini:  NTP server berfungsi sebagai sumber untuk menyesusaikan waktu setiap server yang terhubung pada grid  Proxy Server berfungsi sebagi certificate authority untuk mengijinkan user secara aman memperoleh credentials atau izin kapanpun dibutuhkan. Pengguna dapat menjalankan perintah myproxy-logon untuk mendapatkan autentikasi dan credensial termasuk CA Certificate dan Certificate Revocation Lists CRLs  Grid FTP dibuat agar pengguna dapat mengakses data yang berukuran besar dari semua simpul komputasi yang telah tergabung dalam sebuah sistem komputasi secara efisien. Hal ini tentu saja berpengaruh karena kinerja komputasi tidak hanya bergantung pada kecepatan komputer yang tergabung dalam mengeksekusi program, tapi juga seberapa cepat data yang dibutuhkan dapat diakses. Data yang diakses juga tidak selalu ada pada komputer yang mengeksekusi.  GRAM5 dibuat untuk mengatur seluruh sumberdaya komputasi yang tersedia dalam sebuah sistem komputasi grid. Pengaturan ini termasuk eksekusi program pada seluruh komputer yang tergabung dalam sistem komputasi grid, mulai dari inisialisasi, monitoring, sampai dengan penjadwalan dan koordinasi antar proses yang terjadi dalam sistem tersebut. Juga dapat berkoordinasi dengan sistem-sistem pengaturan sumber daya yang telah ada sebelumnya. Universitas Sumatera Utara Pada waktu instalasi awal pada sistem operasi debian penulis tidak menggunakan aplikasi openssl yang tersedia oleh paket GT 5.0.2. Akan ditemukan kesalahan pada waktu kompilasi program jika tidak menggunakan opsi –disable-system-openssl pada waktu konfigurasi awal. Konfigurasi untuk instalasi Globus Toolkit dapat menggunakan perintah : .configure –disable-system-openssl –prefix=usrlocalglobus-5.0.2 Setelah selesai maka dapat dilanjutkan dengan kompilasi program yang akan selesai dalam beberapa jam. Tabel 3.2 Komponen-komponen Globus

3.3 Skenario Implementasi