Pengulian Pemeraman smk11 KriyaKeramik Wahyu

186 186 Kriya Ke ra m ik

6. Pengentalan

Lakukan pengentalan slip tanah liat tersebut dengan cara menuang lumpur tanah liat slip di atas meja gips, atau karung goni sampai tanah tersebut mengental. Pengentalan merupakan proses penguapan kandungan air dewatering dari lumpur tanah liat slip, hal ini terjadi karena air diserap gips dan penguapan oleh suhu udara.

7. Pengulian

Lakukan pengulian bahan tanah liat plastis di atas meja gips. Pengulian ini dimaksudkan agar memperoleh bahan tanah liat yang benar-benar plastis dan homogen. Bentuklah tanah liat plastis menjadi bentuk silinder atau balok dengan berat dan ukuran tertentu kemudian masukkan dalam kantong plastik dan diikat dengan rapat.

8. Pemeraman

Peramlah tanah liat plastis yang telah diuli dalam bak penyimpan bahan yang tertutup agar kelembaban tetap terjaga. Lakukan pemeraman selama kurang lebih 7 hari, semakin lama disimpan akan semakin baik sesudah itu tanah liat siap digunakan. Tugas Mengolah clay body dari lempung alam secara manual basah • Siapkan tempat, peralatan, dan bahan • Gunakakan peralatan keselamatan dan kesehatan kerja • Lakukan pengolahan clay body sesuai prosedur • Membersihkan ruangan dan peralatan Di unduh dari : Bukupaket.com 187 Kriya Ke ra mik 187

7.4.2. Penyiapan Clay Body dari Tanah Liat Alam secara Manual Kering

Pengolahan bahan tanah liat alam secara manual kering ini biasanya dilakukan untuk jumlah bahan tanah liat yang terbatas hanya untuk suatu proses pengujian tanah liat. Pengujian tersebut dilakukan untuk mendapatkan informasi tentang kondisi bahan tanah liat tersebut yang meliputi plastisitas, penyusutan, suhu bakar, warna bakar, dan porositas. Pengolahan dengan teknik ini hanya dilakukan untuk satu atau campuran beberapa jenis tanah liat alam yaitu tanah liat yang langsung dapat digunakan seperti tanah liat earthenware dan stoneware. Apabila berupa campuran beberapa jenis tanah liat, sebaiknya formula tercatat untuk memudahkan dalam proses penimbangan. Pencampuran bahan tanah liat earthenware dengan earthenware, stoneware dengan stoneware, dan earthenware dengan stoneware dilakukan untuk mendapatkan kualitas badan tanah liat yang memenuhi persyaratan untuk dapat digunakan.

7.4.2.1. Peralatan

• Ember besar • Pengaduk • Saringan mesh 60 • Gayung • Gelas ukuran • Waskom • Timbangan • Meja gips • Plastik • Bak penyimpan bahan

7.4.2.2. Bahan

• Tanah liat alami

7.4.2.3. Proses Pengolahan

Proses pengolahan tanah liat kering dilakukan melalui tahap-tahap berikut. Di unduh dari : Bukupaket.com 188 188 Kriya Ke ra m ik

1. Penjemuran