Deskripsi Karya Karya ke-2 1. Spesifikasi Karya

B. Karya ke-2 1. Spesifikasi Karya

Media : Pencil warna di atas kertas Judul : “Charles Goodyear” Ukuran : 39x54 cm Tahun : 2012 Gambar 9. “Charles Goodyear”

2. Deskripsi Karya

Karya ke- 2 merupakan karikatur yang berjudul “Charles Goodyear”. Charles goodyear adalah tokoh penemu yang lahir pada tanggal 29 desember 1800 di New Haven dan meninggal di New York pada tanggal 1 Juli 1860. Dia seorang berkebangsaan Amerika Serikat yang menemukan cara vulkanisasi karet pada tahun 1839 Elfanany, 2012:40. Temuannya itu diaplikasikan untuk membuat ban karet yang tahan cuaca. Terciptanya ban karet berawal dari percobaannya mengolah bahan karet dengan magnesium oksida, tepung pernggu, asam nitrat dan kapur perekat. Percobaan tersebut berlangsung selama tujuh tahun tetapi tidak berhasil. Suatu hari pada tahun 1839 ia mencuci tangannya dari lumuran yang terdiri atas campuran karet dan belerang. Bubuk tersebut terjatuh dan masuk kedalam sebuah tungku di atas api. Saat karet itu meleleh, ternyata bereaksi dengan bahan belerangnya dan menjadi karet yang memiliki tingkat elastisitas seperti kulit. Itulah pertamakali ditemukannya karet vulkanisir tercipta. Subjek utama dari karya ke-2 adalah karikatur Charles Goodyear. Dia digambarkan sebagai pemuda Amerika Serikat yang berambut pirang, tanggan kanan memegang palu sedangkan tangan kiri memegang alat pahat. Posisinya berdiri menghadap ke kiri dan sedang memahat karet menjadi ban. Pakaian yang dikenakannya adalah jas dan celana panjang berwarna biru dengan sepatu pantofel warna hitam. Subjek backgroundnya adalah empat ban karet dan kalender yang tergantung di dinding. Subjek kalender terdapat dibagian atas sebelah kiri dari gambar. Salah satu ban karet berada di bagian ganbar kanan bawah, sedangkan yang lainnya bertumpuk berada di bagian tengah gambar dan terhalang subjek utama. Karya ke-2 ini juga menampilkan subjek verbal, yaitu “1 july 1839”. Subjek verbal tersebut tertulis pada subjek kalender. Subjek verbal lainnya adalah “MADE IN USA” yang tertulis pada gambar ban karet yang sedang dipahat Goodyear.

3. Analisis Karya