E. Soal Uraian Bab III

E. Soal Uraian Bab III
A. Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan tepat, ringkas, dan jelas!
1. Jelaskan kelemahan dan kelebihan bimbingan kelompok dan bimbingan klasikal!
2. Rencanakan layanan bimbingan kelompok kepada kelas XII SMK dengan ketentuan sebagai
berikut: (a) tentukan tujuan yang akan dicapai, (b) tetapkan topik layanan, (c) tentapkan
teknik bimbingan yang akan digunakan, (d) tentukan media bimbingan yang akan
3.

digunakan, (e) tetapkan langkah-langkah bimbingan.
Rencanakan layanan bimbingan klasikal kepada kelas XI SMA dengan ketentuan sebagai
berikut: (a) tentukan tujuan yang akan dicapai, (b) tetapkan topik layanan, (c) tentapkan
teknik bimbingan yang akan digunakan, (d) tentukan media bimbingan yang akan
digunakan, (e) tetapkan langkah-langkah bimbingan.

Jawab.
1. kelebihan dan kelemahan bimbingan kelompok dan bimbingan klasikal dapat dilihat dari tiap
metode yang digunakan.
 Metode ceramah adapun kelebihannya: lebih efisien dibanding dengann tekhnik lain
baik ditinjau dari sisi waktu, fasilitas maupun biaya. Kelemahannya : alur omunikasi satu
arah sehingga membosankan
 ekspositori tertulis kelebihannya: bahan atau materi yang disajikan dapat dibaca ulang

sehingga jika ada hal-hal yang kurang jelas,dapat dibaca kembali; kelemahannya:
membutuhkan keterampilan khusus para konselor dalam menyiapkan informasi secara
tertulis, sementara kebiasaan menulispun masih rendah.
 Metode diskusi kelompok kelebihannya: konseli menjadi lebih aktif sehingga tujuan
layanan bisa lebih efektif; kelemahannya: kemungkinan diskusi menjadi salah arah, tidak
mencapai tujuan yang diharapkan apabila konselor kurang kontrol
terhadap proses kelompok;
 metode permainan peran (role playing) kelebihannya: merupakann tekhnik yang
menyenangkan sehingga tidak membosankan, sebab konseli diajak untuk bermain-main.
Kelemahannya: menuntut keterampilagn yang lebih dari konselor dalam mengelola
kelas
sebab kelas terbagi menjadi dua kelompok yaitu kelompok pemain dan kelompok
observer yang sama-sama menuntut perhatian.

Metode permainan simulasi kelebihannya: melalui permainan simulasi dapat disajikan
model peristiwa ataupun model perilaku, sehingga konseli dapat belajar melalui model yang
disajikan. Kelemahannya : membutuhkan waktu yang lebih lama;
 Metode Homeroom kelebihannya: interaksi antar anggota kelompok dapat dibangun
sehingga kohesivitas antar anggota dapat dicapai. Kelemahannya: membutuhkan waktu
yang lebih lama.


2.

Rencana Pelayanan Bimbingan dan Konseling
( Bimbingan Kelompok)
Aspek : Belajar Efektif

Bidang Bimbingan

:

Karir

Fungsi

:

Pemahaman

Sasaran


:

Siswa kelas XII SMK

Waktu

:

2 X 45 menit

Metode/Teknik

:

Diskusi kelompok

Media

:


Power point, Latop, dan LCD

Alat bantu/Bahan

:

Salinan lembar Kerja, Kertas flipchart

Tahapan Kegiatan
Pembukaan: Guru BK/Konselor mengumpulkan peserta didik ke dalam kelompok-kelompok
kecil. Masing-masing kelompok diminta untuk memikirkan apa yang mereka
anggap lima elemen inti kontrak dan menuliskannya pada selembar kertas. Setelah
15 menit, masing-masing kelompok akan mempresentasikan kartunya dalam
pleno, menempelkannya did papan, dan mengelompokkannya. Presentasi
kelompok yang berikutnya tidak perlu mengulangi elemen-elemen yang telah
diperkenalkan. Guru BK/Konselor kemudian melengkapi elemen-elemen ini
sebagai berikut:
1. Nama, alamat, dan jenis usaha;
2. Nama, jenis kelamin, usia, dan alamat karyawan;

3. Judul postingan atau jenis pekerjaan;
4. Tempat kerja;
5. Gaji dan metode pembayaran gaji (di atas gaji minimum provinsi)
6. Kondisi pekerjaan( yaitu hak-hak dan kewajiban majikan dan karyawan);
7. Awal dan durasi kontrak;
8. Waktu dan di mana persetujuan dibuat; dan tanda tangan dari pihak-pihak yang
terlibat dalam persetujuan.
Kegiatan Inti

:

Guru BK/ Konselor menekankan bahwa peserta didik yang berencana

untuk bekerja harus memastikan bahwa kesembilan informasi di atas disertakan
dalam kontrak kerja. Guru BK/Konselor kemudian membagikan lembar kerja

25 tentang jenis-jenis kontrak kerja yang berbeda-beda.
Guru BK/Konselor menjelaskan bahwa kontrak kerja merupakan
dokumen hukum yang mengikat karyawan dan majikan. Kontrak tersebut
menjelaskan hak-hak dan kewajiban masing-masing pihak. Ada dokumen lain

yang memiliki kuasa hukum dalam hubungan majikan-karyawan, termasuk
Undang-undang Tenaga Kerja dan perjanjian Kerja Bersama yang dinegosiasi
oleh serikat kerja perusahaan ( untuk masalah-masalah seperti periode
percobaan, pemberhentian, dan pembayaran pesangon).
Guru BK/Konselor kemudian membagikan contoh kontrak kepada
kelompok peserta didik dan meminta mereka untuk memeriksa apakah
kesembilan elemen yang disebutkan di atas telah dicantumkan. Perbedaan
diidentifikasi dan didiskusikan.
Penutup

:

Guru BK/Konselor mengakhiri kegiatan dengan bertanya kepada peserta

didik (a) Apa yang mereka pikirkan tentang pentingnya kontrak; (b) Apakah
mereka merasa bahwa mereka telah siap utuk menegosiasi kontrak, (c) Apa
yang mereka hendak lakukan untuk meningkatkan kesiapan mereka, dan (d)
bantuan apa yang mereka butuhkan dari Guru BK/Konselor berkaitan dengan
hal ini
3.


Rencana Layanan Bimbingan Klasikal
Aspek : Belajar Efektif

Topik
: Kemapuan belajar
Bidang Bimbingan
: Belajar
Jenis Layanan
: Informasi
Fungsi
: Pemahaman dan pengembangan
Tujuan Layanan
: Agar siswa dapat mengetahui bagaimana cara belajar yang efektif
Sasara Layanan
: Siswa Kls XI SMA
Tempat penyelenggaraan : Ruang Kelas
Waktu penyelenggaraan : 2x45 menit
Penyelenggara layanan : Guru BK
Metode/Tekhnik

: Ceramah,Tanya Jawab, diskusi, presentasi
Kegiatan Layanan
a. Kegiatan Awal

:
: 1) Salam pembuka dan berdoa
2) Absensi

3) Memotivasi siswa
4) Tujuan layanan
b. Kegiatan Inti

: 1) Explorasi
a) Membaca buku modul
b)

Membaca petunjuk

2) Elaborasi
a. Menjelaskan langkah-langkah belajar efektif

b. Menjelaskan cara-cara menerapkan sikap dan kebiasaan yang
benar dalam belajar
c. Menjelaskan langkah-langkah mencapai prestasi belajar yang
optimal
3) Konfirmasi
a) Siswa mendiskusikan tentang langkah-langkah belajar efektif, caracara menerapkan sikap dan kebiasaan yang benar dalam belajar,
serta usaha yang dilakukan untuk mencapai prestasi belajar yang
optimal
b) Siswa mempresentasikan hasil diskusi kelompok
c) Menyimpulkan hasil diskusi yang dikuatkan oleh guru BK
c. Kegiatan Akhir

:

1)

Informasi kegiatan layanan lebih lanjut

2)


Memberi tugas yang akan datang

3)

Penutup

Alat/ Media/ Sumber Belajar
a . Alat/ Bahan : LCD, Slide Microsoft Power Point, Lembar tugas
b. Sumber Belajar

:

Evaluasi dan Tindak Lanjut
a. Evaluasi


Laiseg

: Siswa mampu menjelaskan langkah-langkah belajar efektif




Laijapen

: Siswa mampu menerapkan sikap dan kebiasaan yang benar dalam
belajar

 Laijapang
b. Tindak Lanjut

: Siswa mampu mencapai prestasi belajar yang optimal.
: Pembimbing akan memantau hasil belajar siswa.