PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA REALITA TERHADAP HASIL BELAJAR MELAYANI MAKANAN DAN MINUMAN SISWA KELAS XI TATA BOGA SMK NEGERI 3 PEMATANG SIANTAR T.A 2014/2015.

PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA REALITA TERHADAP
HASIL BELAJAR MELAYANI MAKANAN DAN
MINUMAN SISWA KELAS XI TATA BOGA
SMK NEGERI 3 PEMATANG
SIANTAR T.A 2014/2015

SKRIPSI

Diajukan Untuk Memenuhi Sebagian dari
Syarat Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan
Jurusan Pendidikan Kesejahteraan Keluarga

Oleh :

RIRIN FARIDA SITANGGANG
NIM. 5103142034

JURUSAN PENDIDIKAN KESEJAHTERAAN KELUARGA
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI MEDAN
2015


i

ABSTRAK
RIRIN FARIDA SITANGGANG. NIM5103142034. Pengaruh Penggunaan
Media Realita terhadap Hasil Belajar Melayani Makanan Dan Minuman Siswa
Kelas XI SMK Negeri 3 Pematang Siantar TA. 2014/2015.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Penggunaan Media
Realita terhadap Hasil Belajar Melayani Makanan Dan Minuman Siswa Kelas XI
SMK Negeri 3 Pematang Siantar. Metode penelitian yang digunakan adalah quasi
eksperimen yaitu merupakan penelitian yang dimaksudkan untuk mengetahui ada
tidaknya akibat dari sesuatu yang dikenakan pada sampel yaitu siswa.
Sampel penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI SMK Negeri 3
Pematang Siantar Program keahlian Jasa Boga sebanyak 30 orang yang terdiri dari
2 kelas yaitu kelas XI JB1 dan XI JB 2. Pada saat sebelum digunakan media
realita dari 30 orang siswa kelas XI JB yang mencapai nilai Kriteria Ketuntasan
Minimum (KKM) hanya 13 orang (43,33%) sedangkan yang tidak mencapai ada
17 orang (56,66%). Setelah digunakan media realita siswa yang mencapai nilai
KKM 29 orang (96,66%) dan yang tidak mencapai sebanyak 1 orang (3,33%).
Dengan nilai rata – rata 91,76 itu artinya telah terjadi peningkatan besar 53,33%.

Berdasarkan data tersebut terlihat bahwa ketuntasan klasikal telah mencapai
96,66% melebihi kentuntasan klasikal yang ditentukan yaitu 70%.
Uji normalitas data untuk pembelajaran dengan Menggunakan media
realita diperoleh Lo atau Lhitung = 0,4919 dan Ltabel (0,05) = 0,5115, Karena Lo <
Ltabel. Berdasarkan hasil penelitian didapat kesimpulan bahwa penggunaan media
realita memberi pengaruh yang signifikan terhadap hasil belajar dimana hasil
belajar Melayani Makanan Dan Minuman memperoleh hasil belajar yang lebih
tinggi setelah menggunakan media realita dibandingkan hasil belajar awal siswa.
Serta hasil belajar tersebut di uji dengan uji-t satu pihak yaitu pihak kanan
sehingga hipotesis penelitian Ha diterima. Jadi terbukti hasil belajar Melayani
Makanan Dan Minuman siswa kelas XI SMK Negeri 3 Pematang Siantar T.A
2014/2015 yang diajar dengan Menggunakan media Realita lebih baik
dibandingkan dengan hasil belajar yang diajar sebelum menggunakan media
realita .

ii

KATA PENGANTAR

Puji Syukur penulis panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa atas rahmat

dan karuniaNya yang dilimpahkan sehingga skripsi ini dapat terselesaikan dengan
baik. Skripsi ini mengungkap Pengaruh Penggunaan Media Realita terhadap Hasil
Belajar Melayani Makanan Dan Minuman Siswa Kelas XI SMK Negeri 3 Pematang
Siantar T.A 2014/2015.
Skripsi ini tentunya masih jauh dari kesempurnaan, untuk itu penulis
menunggu saran dan kritik untuk membangun skipsi ini menjadi lebih baik. Dalam
kesempatan ini penulis ingin menyampaikan rasa terima kasih sedalam-dalamnya
kepada berbagai pihak yang telah memberi bantuan berupa arahan dan dorongan.
Oleh karena itu penulis menyampaikan terima kasih kepada :
1.

Bapak Prof. Dr. Abdul Hamid K, M.Pd selaku Dekan Fakultas Teknik.

2.

Bapak Prof. Dr. Sumarno, M.Pd selaku Wakil Dekan Bidang Akademik Fakultas
Teknik.

3.


Ibu Dr. Dina Ampera, M.Si selaku Ketua Jurusan Pendidikan Kesejahteraan
Keluarga.

4.

Ibu Dra. Fatma Tresno Ingtyas, M.Si selaku Sekretaris Jurusan Pendidikan
Kesejahteraan Keluarga.

5.

Ibu Dr. Erli Mutiara, M.Si selaku Ketua Prodi Pendidikan Tata Boga.

6.

Ibu Dra Ana Rahmi, M.Pd selaku dosen pembimbing skripsi yang telah banyak
meluangkan waktu, nasihat, arahan, serta petunjuk kepada penulis dari awal
hingga Skripsi penelitian ini terselesaikan dengan baik.

7.


Ibu Dra. Yuspa Hanum, M.S selaku sebagai Dosen Pembimbing Akademik dan
Penguji Skripsi yang telah banyak memberikan bimbingan dan arahan kepada
penulis selama penyelesaian skipsi.

8.

Dra. Riana Friska, M.Pd dan Ibu Dra. Siti Wahidah, M.Si selaku dosen Penguji.

9.

Pihak sekolah SMK Negeri 3 Pematang Siantar khususnya kepada ibu Mishati
S.Pd yang memberikan bantuan dalam penelitian .

iii

10. Teristimewa kepada Orang Tua tercinta, Ayahanda Alm. Drs. A. Sitanggang
yang meskipun telah tiada tetap menjadi motivator utama penulis untuk bangkit
dan berdiri lagi disaat terjatuh dan Ibunda H. Situmorang S.Pd yang memberikan
dukungan doa dan segala upaya untuk tetap membantu saya menulis skipsi ini.
Kepada


Kakak Frenshi

Satriani Sitanggang A.Md, Vennita Rouly S.Pd

mendukung dan adik-adik saya Sri Rani Anggriani Sitanggang, Prima Sandova
Tua Sitanggang, Nefri Syahendra yang tetap setia memotivasi penulis.
11. Kepada Sahabat terkasih Monika Lubis S.Pd, Cosri Franata Hutabalian S.Pd,
Syartika Pasaribu S.Pd, Sartina Sihombing S.Pd yang selalu ada saat suka duka
penyelesaian skipsi ini. Teristimewa untuk Oppa Een yang setia menemani dan
tidak jemu-jemunya untuk memberikan dorongan dan membantu dalam
penyelesaian skipsi ini.
12. Rekan-rekan Mahasiswa Pendidikan Tata Boga stambuk 2010 Dian, Gloria,
Shanty, Pintan, Suwandi, Evi dan seluruhnya

yang telah memberikan

sumbangan pikiran dalam penulisan skipsi ini.
13. Kepada saudara satu pelayanan, Darma Sihotang, K’Dewi, Kesya, Julpantri,
Korman, K’oni, B’Dedi, Alin, B’wido, Jusliana, Icce, Susi, Sarana, Vieren, Sri,

Yuli, Yohana, Deasy, Tyarlan, Laspando,k’Ani, Santo, Cintya, Wulan, Margaret,
Debora, Wira, Erwin, Elia, dll yang tidak bisa disebutkan satu-persatu
terkhususnya buat seluruh jemaat dan Hamba Tuhan GPI Kebun Pisang yang
memberikan motivasi dan dukungan doa sehingga terselesaikannya skripsi ini.
Untuk itu, penulis dengan segala kerendahan hati memohon maaf atas segala
keterbatasan yang ada. Semoga hasil penelitian ini bermanfaat bagi perkembangan
ilmu pengetahuan dan teknologi menuju keberhasilan dalam dunia pendidikan.
Medan, Maret 2015

Ririn Farida Sitanggang
NIM. 5103142034

iv

DAFTAR ISI
ABSTRAK .................................................................................................
KATA PENGANTAR ...............................................................................
DAFTAR ISI ..............................................................................................
DAFTAR TABEL .....................................................................................
DAFTAR GAMBAR .................................................................................

DAFTAR LAMPIRAN ............................................................................

Halaman
i
ii
iv
vi
vii
viii

BAB I. PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Masalah ............................................................
B. Identifikasi Masalah ..................................................................
C. Pembatasan Masalah .................................................................
D. Rumusan Masalah .....................................................................
E. Tujuan Penelitian ......................................................................
F. Manfaat Penelitian ....................................................................

1
6

7
8
8
9

BAB II. KAJIAN PUSTAKA DAN HIPOTESIS
A. Deskripsi Teori ..........................................................................
1. Media Realita ......................................................................
2. Hasil Belajar Melayani makanan dan Minuman .................
B. Penelitian Yang Relevan ..........................................................
C. Kerangka Berpikir .....................................................................
D. Hipotesis Penelitian...................................................................

10
10
13
20
22
23


BAB III. METODOLOGI PENELITIAN
A. Desain Penelitian . .....................................................................
B. Defenisi Operasional dan Variabel Penelitian. .........................
C. Populasi dan Sampel Penelitian ................................................
D. Instrumentasi dan Teknik Pengumpulan Data ..........................
E. Teknik Analisis Data .................................................................

24
26
28
29
32

BAB IV HASIL PENELITIAN
A. Hasil Penelitian ..............................................................................
B . Deskriptif Data ...............................................................................
C. Analisis Statistik Hasil Penelitian ..................................................
C . Pembahasan Penelitian ...................................................................

36

42
45
47

v

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
A. Kesimpulan .....................................................................................
B. Saran ................................................................................................

49
50

DAFTAR PUSTAKA ................................................................................
LAMPIRAN ...............................................................................................

51
54

vi

DAFTAR TABEL
Tabel

Halaman

1. .......................................................................................................... Kisi-kisi
Penggunaan media realita ............................................................... 28
2.
.3.

Kisi-kisi Penilaian Hasil Belajar Melayani Makanan
dan Minuman .................................................................................

28

Lembar Kriteria Pengamatan ..........................................................

28

4. Deskripsi tingkat penguasaan siswa materi pokok Melayani
Makanan Dan Minuman sebelum menggunakan media realita ......
5.

35

Tingkat Ketuntasan belajar siswa secara klasikal materi pokok
Melayani Makanan Dan Minuman sebelum menggunakan
media realita ...........................................................................................

6.

Deskripsi tingkat penguasaan siswa materi pokok Melayani
Makanan Dan Minuman dengan menggunakan media realita .......

7.

37

38

Tingkat Ketuntasan belajar Siswa secara klasikal materi pokok
siswa Melayani Makanan Dan Minuman dengan menggunakan
media realita ..................................................................................

8.

Perbandingan Ketuntasan Belajar Siswa pada sebelum dan sesudah
menggunakan media realita ..................................................................

9.

39
41

Deskripsi tingkat penguasaan siswa materi pokok Melayani
Makanan Dan Minuman dengan menggunakan media realita .......

42

10. Distribusi Frekuensi Nilai Hasil Belajar Siswa Sebelum
Menggunakan Media Realita ........................................................

44

11. Uji normalitas data untuk Nilai Dengan Menggunakan
media Realita ...................................................................................

45

12. Uji Hipotesis..............................................................................................

46

vii

DAFTAR GAMBAR

Gambar

Halaman

1. Table Set Up Basic Cover ....................................................................... 16
2. Table Set Up Standart Ala Carte ............................................................... 17
3. Table Set Up Elaborate Cover ................................................................... 18
4. Histogram batang tingkat penguasaan materi Pokok Melayani
Makanan Dan Minuman sebelum menggunakan media Realita ............... 36
5. Histogram Tingkat Ketuntasan belajar Siswa secara klasikal
materi pokok Melayani Makanan Dan Minumansebelum
menggunakan media realita ....................................................................... 37
6. Histogram batang tingkat penguasaan siswa materi Pokok
Melayani Makanan Dan Minuman dengan menggunakan
media Realita ............................................................................................. 38
7. Histogram Tingkat Ketuntasan belajar Siswa secara klasikal
Materi pokok siswa Melayani Makanan Dan Minuman
dengan menggunakan media realita ......................................................... 40
8. Histogram Hasil Belajar Siswa Yang Diajar Dengan
Media Realita ............................................................................................ 43
9. Histogram Hasil Belajar Siswa Yang Diajar sebelum menggunakan
Media Realita ............................................................................................ 44

viii

DAFTAR LAMPIRAN
Lampiran
1.

Halaman

Tabulasi Nilai Awal Siswa ..............................................................

54

2. Data Hasil Belajar Awal. .................................................................

56

3. Tabulasi Hasil Pengamatan. .............................................................

57

4. Data Hasil Belajar Akhir Siswa .......................................................

58

5. Tabulasi Rata-rata skor Hasil Pengamatan ....................................

59

6. Perhitungan Distribusi Frekuensi Dari Data Variabel Penelitian ....

60

7. Uji normalitas data untuk Nilai Dengan Menggunakan
media Realita ..................................................................................

64

8. Pengujian Hipotesis .........................................................................

66

9. Kisi - Kisi Penilaian Praktek menata meja Table Set-Up
Elaborate Cover ...............................................................................

69

10. Lampiran 10 Silabus ........................................................................

73

11. RPP tata hidang ................................................................................

77

12. Dokumentasi Penelitian ...................................................................

86

1

BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Di era globalisasi kemajuan suatu Negara tidak dapat terlepas dari sistem
pendidikan nasional di Negara itu sendiri. Pendidikan merupakan suatu upaya
untuk meningkatkan kualitas setiap individu yang secara langsung maupun secara
tidak langsung dipersiapkan untuk mampu mengikuti laju perkembangan ilmu
pengetahuan dan teknologi dalam rangka untuk menyukseskan pembangunan
yang semakin pesat. (Anonim, 2012).
Pendidikan sebagai salah satu dasar pengembangan sumber daya manusia
dalam suatu Negara, sebagaimana dinyatakan dalam undang-undang RI No. 20
tahun 2003, bahwa pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk
mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara
aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual
keagamaan, pengendalian, kepribadian, kecerdasan,

akhlak mulia,

serta

ketrampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa dan Negara menurut
Kementrian Pendidikan Nasional, (2011).
Proses belajar mengajar tidak terlepas dari penggunaan media pengajaran,
karena kerumitan bahan yang akan disampaikan kepada anak didik dapat
disederhanakan dengan bantuan media. Pada satu sisi ada bahan-bahan pelajaran
yang tidak memerlukan alat bantu pengajaran, tetapi dilain sisi ada bahan
pelajaran yang sangat memerlukan alat bantu pengajaran. Namun peranan media
tidak akan terlihat bila penggunaannya tidak sejalan dengan isi dari tujuan
1

2

pengajaran yang telah dirumuskan. Karena itu tujuan pengajaran harus dijadikan
sebagai pangkal acuan untuk menggunakan media. Seperti yang dikemukakan
Davies, (2008) yaitu :
1. Tujuan belajar Kognitif dapat dicapai dengan menggunakan semua bahanbahan audio-visual.
2. Tujuan belajar Afektif paling baik dengan menggunakan media alat bantu
audio, gambar, film, televisi.
3. Tujuan Psikomotorik dicapai paling baik dengan menggunakan media alat
bantu; model benda nyata, simulator dan lab bahasa, karya wisata dan
kunjungan
Apabila proses belajar mengajar itu diselenggarakan secara formal di
sekolah-sekolah tidak lain dimaksudkan untuk mengarahkan perubahan pada diri
siswa secara terencana, baik dalam aspek pengetahuan keterampilan maupun
sikap. Di dalam pendidikan formal terjadi interaksi antara guru yang mengajar dan
siswa yang belajar. Di dalam proses interaksi inilah diperlukan alat-alat bantu atau
media agar penyampaian materi pelajaran dapat berhasil dan semaksimal
mungkin. Suryabrata, (2009) menyatakan bahwa salah satu yang mempengaruhi
hasil belajar adalah: alat-alat yang dipakai untuk belajar (seperti alat tulis menulis,
buku-buku dan alat-alat peraga yang biasanya disebut alat-alat belajar). Demikian
Djamarah, (2007) mengemukakan bahwa dalam proses mengajar kehadiran media
mempunyai arti yang cukup penting, karena dalam kegiatan tersebut ketidak
jelasan bahan materi yang disampaikan dapat dibantu dengan menghadirkan
media sebagai perantara. Hal ini dapat dibuktikan dari hasil penelitian yang

3

dilakukan oleh Fransiskus, (2008). Dari hasil paparan data nilai kondisi awal ratarata 60.00, Pada siklus I nilai rata-rata 67,00, Pada Siklus ke II nilai rata-rata
74.00. Kesimpulan hasil belajar siswa lebih baik dengan mempergunakan media
jenis alat peraga dibandingkan tanpa media.
Pada prakteknya tidak semua media pembelajaran digunakan sekaligus pada
saat yang bersamaan untuk menyajikan materi terutama dalam materi melayani
makanan dan minuman. Untuk menentukan media yang tepat tidaklah mudah bagi
seorang guru, banyak faktor-faktor yang perlu diperhatikan agar media pengajaran
yang digunakan dapat mencapai tujuan pembelajaran. Surakhmad, (2010)
mengatakan bahwa pencapaian tujuan dapat diwujudkan lebih baik dengan
menggunakan sarana dan prasarana atau alat-alat bantu yang sesuai dengan
tujuannya. Hal ini dapat dilihat dari hasil penelitian oleh James, (2009)
bahwasanya hasil belajar siswa yang meningkat pesat dengan menggunakan
media jenis alat peraga. Dalam penelitiannya disebutkan rata-rata hasil belajar
siswa naik 2.04 dari nilai posttest pada siklus 1 yaitu 72,41. Naiknya nilai ini di
sebabkan media pembelajaran ini mengacu pada kemudahan siswa untuk
memahami materi yang disampaikann dengan menggunakan alat peraga.
Salah satu tugas guru adalah merencanakan dan menetapkan strategi
sehingga siswa lebih termotivasi dalam belajar. Dalam hal ini dengan
menggunakan media pengajaran sebagai alat bantu pengajaran guna mencapai
tujuan yang diharapkan. (Anonim, 2010)
Hasil belajar siswa dipengaruhi oleh berbagai faktor, antara lain
sebagaimana yang diungkapkan oleh Slameto, (2010 ) yaitu : (1). faktor eksternal

4

(faktor yang berasal dari luar diri siswa) seperti : faktor keluarga, lingkungan,
sekolah. (2). Faktor internal (faktor yang berasal dari dalam diri siswa), seperti :
minat, bakat, motivasi. Untuk mengetahui keadaan yang sebenarnya disekolah
tentang penyebab rendahnya hasil belajar siswa, maka penulis melakukan
observasi ke SMK Negeri 3 Pematang Siantar kepada Ibu Mishati selaku ketua
jurusan program keahlian Jasa Boga . Hasil observasi menunjukkan hasil belajar
melayani makanan dan minuman siswa kelas XI SMK Negeri 3 Pematang Siantar
TA 2013/2014 masih berada dibawah standar nilai produktif yang ditetapkan oleh
Departemen Pendidikan Nasional untuk kriteria mutu kompetensi/lulus mata
pelajaran produktif yaitu 7,00. Hai ini dapat diliat dari penentuan standar
ketuntasan minimal ( KKM ) SMK kurikulum 2013 ( Anonim, 2014 ) yaitu :
Nilai Angka Kualifikasi Kompetensi Achievment/Hasil Belajar
9,00 – 10,00 A Amat Baik
8,00 – 8,99 B Baik
7,00 – 7,99 C Cukup
≤ 6,99 D Kurang( Anonim, 2014 )
Untuk memperoleh standart nilai produktif yang ditetapkan oleh
Departemen Pendidikan Nasional untuk mata pelajaran produktif, maka siswa
yang tidak tuntas akan mengikuti ujian remedial. Pelaksanaan ujian remedial
tidak begitu jauh dari pelaksanan ujian kompetensi.
Dari hasil observasi dengan guru mata pelajaran Tata Hidang, rendahnya
hasil belajar siswa diduga diakibatkan karena proses pembelajaran terkesan
monoton. Metode yang digunakan guru masih menggunakan metode ceramah,

5

diskusi dan demostrasi. Hal ini cenderung menjadikan suasana belajar kaku, dan
kurang menggairahkan, sehingga siswa kurang aktif dan tidak bersemangat dalam
belajar. Hal tersebut dapat mengurangi minat belajar siswa pada mata pelajaran
Tata Hidang khususnya pada materi melayani makanan dan minuman.
Dari hasil wawancara dengan ibu Mishati S.Pd didapatkan nilai rata-rata
yang diperoleh siswa berdasarkan data dari Daftar Kumpulan Nilai (DKN) pada
ulangan harian yang pertama sebanyak 12 (40%) siswa yang tuntas dan sebanyak
18 (60%)

siswa yang tidak tuntas. Ulangan harian kedua masih tetap sama

ulangan harian yang pertama sebanyak 12 (40%) siswa yang tuntas dan sebanyak
18 (60%) siswa yang tidak tuntas. Ulangan ketiga sebanyak 13 (43%) siswa yang
tuntas dan sebanyak 117 (57%) siswa yang tidak tuntas.
Satu dari beberapa strategi yang dipandang penulis dapat meningkatkan
motivasi berprestasi siswa dan dapat mengatasi kesulitan belajar khususnya materi
pelajaran melayani makanan dan minuman adalah dengan penggunaan media
pengajaran

berupa

media

realita

dimana

seorang

guru

dapat

memperlihatkan/menunjukkan langsung benda nyata teori yang disampaikan yang
digunakan untuk mempertajam tujuan pengajaran. Berdasarkan wawancara
dengan

guru setempat, selama ini dalam proses pembelajaran dikelas masih

belum menggunakan media jenis realita. Guru masih menggunakan metode
ceramah dan melihat gambar dibuku.
Penggunaan media pengajaran berupa alat-alat table setting yang disusun
sesuai jenis hidangannya dimaksudkan agar siswa dengan cepat memahami
adanya perbedaan susunan peralatan yang digunakan dalam macam-macam table

6

set up. Guru menyusun macam-macam table set up dimeja yang berbeda dan
membimbing siswa untuk mengenali masing-masing alat yang digunakan dan
bagaimana susunan yang sebenarnya. Perbedaan susunan alat yang yang tidak
terlalu menonjol akan mempersulit siswa memahami dengan ceramah atau dengan
melihat gambar dibuku. (Anonim, 2010)
Penggunaan media realita yang diajarkan pada materi di kelas XI Program
Keahlian Teknik Jasa Boga SMK Negeri 3 Pematang Siantar dimaksud agar
materi yang disampaikan oleh guru tidak disalah artikan oleh siswa, atau
setidaknya benda nyata tersebut bisa dijadikan pedoman bagi siswa dalam
menyelesaikan tugas yang diberikan oleh guru.
Berdasarkan uraian tersebut di atas, penulis merasa tertarik mengangkatnya
ke dalam sebuah skripsi dengan judul : “Pengaruh Penggunaan Media Realita
Terhadap Hasil Belajar Melayani Makanan dan Minuman Siswa Kelas XI
Tata Boga SMK Negeri 3 Pematang Siantar TA 2014 / 2015“.

B. Identifikasi Masalah
Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan diatas maka masalah yang dapat
diidentifikasi adalah sebagai berikut :
1. Bagaimana penggunaan media realita pada materi Melayani Makan dan
Minuman siswa kelas XI Jasa Boga SMK Negeri 3 Pematang Siantar?
2. Faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi penggunaan media realita pada
materi Melayani Makan dan Minuman siswa kelas XI Jasa Boga SMK Negeri
Pematang Siantar?

7

3. Apakah penggunaan media realita dapat meningkatkan hasil belajar siswa
pada materi Melayani Makan dan Minuman ?
4. Bagaimana hasil belajar materi Melayani Makan dan Minuman siswa kelas XI
Jasa Boga SMK Negeri 3 Pematang Siantar yang diajarkan dengan tanpa
media ?
5. Bagaimana hasil belajar Melayani Makanan dan Minuman siswa kelas XI Jasa
Boga SMK Negeri 3 Pematang Siantar yang diajarkan dengan menggunakan
media realita ?
6. Faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi hasil belajar Melayani Makanan
Dan Minuman siswa kelas XI Jasa Boga SMK Negeri 3 Pematang Siantar
pada mata pelajaran Tata Hidang ?
7. Bagaimana pengaruh penggunaan media realita terhadap hasil belajar
melayani makanan dan minuman siswa kelas XI SMK Negeri 3 pematang
Siantar?

C. Pembatasan Masalah
Supaya penelitian ini lebih terarah maka permasalahan dalam hal ini
dibatasi pada :
1. Penggunaan media realita berupa alat-alat yang digunakan untuk menata
meja seperti chinaware, silverware, glassware, linen dan table assesories
yang dilakukan pada siswa kelas XI Jasa Boga SMK Negeri 3 Pematang
Siantar.

8

2. Hasil belajar siswa dalam menata meja jenis elaborate cover dengan
melakukan pengamatan.
3. Adapun yang diteliti adalah seluruh siswa kelas XI SMK Negeri 3 Pematang
Siantar sebanyak 30 orang.
D. Perumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang masalah di atas yang menjadi rumusan masalah
dalam penelitian ini adalah :
1. Bagaimana penggunaan media realita pada materi Melayani Makanan dan
Minuman pada siswa kelas XI SMK Negeri 3 Pematang Siantar?
2. Bagaimana hasil belajar Melayani makanan dan minuman siswa kelas XI
SMK Negeri 3 Pematang Siantar yang diajarkan dengan menggunakan media
realita?
3. Bagaimana pengaruh penggunaan media realita terhadap hasil belajar
Melayani Makanan dan Minuman siswa kelas XI SMK Negeri 3 Pematang
siantar?

E. Tujuan Penelitian
Sesuai dengan rumusan masalah yang diuraikan diatas maka tujuan penelitian ini
adalah sebagai berikut :
1. Untuk mengetahui penggunaan media realita pada materi Melayani Makanan
dan Minuman pada siswa kelas XI SMK Negeri 3 Pematang Siantar.

9

2. Untuk mengetahui hasil belajar Melayani makanan dan minuman siswa kelas
XI SMK Negeri 3 Pematang Siantar yang diajarkan dengan menggunakan
media realita.
3. Untuk mengetahui pengaruh penggunaan media realita terhadap hasil belajar
Melayani Makanan dan Minuman siswa kelas XI SMK Negeri 3 Pematang
siantar.

F. Manfaat Penelitian
Hasil pembahasan ini diharapkan bermanfaat terhadap berbagai pihak antara
lain :
1. Untuk menambah masukan bagi guru yang mengajar disekolah SMK Negeri
3 Pematang Siantar dalam melaksanakan proses belajar mengajar.
2. Untuk menambah wawasan dan pengetahuan bagi peneliti, dengan terjun
langsung

kelapangan

dan

memberikan

pengalaman

belajar

yang

menumbuhkan kemauan dan keterampilan serta pengetahuan yang lebih
mendalam terutama pada penggunaan media dalam proses belajar jika kelak
menjadi seorang tenaga pendidik.
3. Bagi jurusan tata boga, agar dapat menjadi bahan referensi dan acuan dalam
penelitian lanjutan dimasa yang akan datang.

49

BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN

A. KESIMPULAN
Berdasarkan hasil penelitian yang telah diuraikan pada bab sebelumnya,
maka dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut:
1. Penggunaan media pengajaran media realita memberi pengaruh yang berbeda
secara signifikan terhadap hasil belajar Melayani Makanan dan Minuman
pada siswa Kelas

XI SMK Negeri 3 Pematang Siantar

Tahun Ajaran

2014/2015 dimana t > 24,670..
2. Hasil belajar Melayani Makanan dan Minuman kelas XI SMK Negeri 3
Pematang Siantar yang diajar dengan menggunakan Media Realita
memperoleh nilai rata-rata = 91,76; nilai terendah = 67 ; nilai tertinggi = 100
dengan peningkatan sebesar 53,33% serta telah memenuhi stándar KKM, yaitu
70,00.
3. Secara statistik dengan menggunakan uji-t disimpulkan bahwa hasil belajar
siswa yang diajar dengan menggunakan media Realita lebih tinggi
dibandingkan dengan hasil belajar siswa yang diajar sebelum menggunakan
media Realita pada mata pelajaran Melayani Makanan dan Minuman kelas XI
SMK Negeri 3 Pematang Siantar T.A 2014/ 2015, hal ini dibuktikan dari hasil
pengujian hipotesis dimana t’ =33,004, t > 24,670.
B. SARAN
Berdasarkan hasil analisis data dan kesimpulan yang dikemukakan
sebelumnya, maka disarankan hal-hal sebagai berikut :
49

50

1. Guru dapat menerapkan Pembelajaran Menggunakan media Realita pada
kegiatan belajar untuk meningkatkan hasil belajar siswa seperti yang
ditunjukkan oleh hasil belajar Melayani makanan Dan Minuman.
2. Kepada para peneliti yang ingin mengkaji pangaruh penggunaan media
terhadap hasil belajar, disarankan untuk meneliti media pembelajaran yang
sesuai untuk meningkatkan hasil belajar siswa.

51

DAFTAR PUSTAKA
Anonim. (2012) .Table Setting-Mengatur Meja. Diakses 22 Desember 2014 dari
http://akomodasi-perhotelan.blogspot.com/2012/09/table-setting
mengatur-meja.html
Arsyad, Azhar, M. A. (2010), Media Pembelajaran. Jakarta : PT. Raja Grafindo
Pesrsada.
Arikunto, S. (2012). Prosedur penelitian suatu pendekatan praktik. Jakarta : PT.
Rineka Cipta.
Depdiknas, (2012), Manajemen Peningkatan Mutu Berbasis Sekolah, Jakarta:
Depdiknas.
Devian, Pratiwi (2013). Table Set Up. Diakses 22 Desember 2014. dari
http://pratiwidevian.blogspot.com/2013/12/table-set-up.html
Dianidewi. (2013). Jenis-jenis Media Dan Kekurangannya. Diakses 22 Desember
2014 dari dianidewi.blogspot.com/2013/06/jenis-jenis-media-kekurangandan.html
Dimyati dan Mudjiono. (2011). Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Rineka Cipta.
Djamarah, Zain. (2007). Strategi Belajar Mengajar. Jakarta : Rhineka Cipta .
Davies, Ivor K. (2008). The Management of Learneing. London: McGraw-Hill.
Fransiskus. (2008). Pengaruh Penggunaan Media Jenis Alat Peraga Dan Motivasi
Berprestasi Terhadap Hasil Belajar Menguasai Alat Ukur Listrik Dan
Elektronika. Abstrak Hasil Penelitian IKIP UNIMED Medan. Medan:
Lembaga Pendidikan
James. (2009). Pengaruh Media Pembelajaran Dan Minat Belajar Siswa Terhadap
Hasil Belajar Alat Ukur Listrik Dan Elektronika. Abstrak Hasil Penelitian
IKIP UNIMED Medan. Medan: Lembaga Pendidikan
Muryono, Joko. (2010). Penggunaan Media Realita Untuk Meningkatkan
Kemampuan Belajar Matematika Konsep Bangun Ruang Pada Siswa
Kelas IV Sekolah Dasar Negeri 3 Ketaon Banyudono Boyolali. Abstrak
skripsi UNS-FKIP Jur PGSD Surakarta, Surakarta.
Nurmaifa, Ellia. (2010). Efektivitas Penggunaan Media Realia Hewan Amfibi
Terhadap Prestasi Belajar Kemampuan Melakukan Determinasi . Abstrak
skripsi Fakultas Sains dan Teknologi Pendidikan Biologi, Yogyakarta.

51

52

Indrawati, Iing. (2011). Studi Eksperimen Tentang Penggunaan Media Realita dan
Replika Terhadap Kemampuan Dasar Bahasa Anak. Abstrak skripsi
Universitas Negeri Semarang, Semarang.
Nasution, S. (2012). Berbagai Pendekatan Dalam Proses Belajar Mengajar.
Bumi Aksara, Jakarta.
Pusat Bahasa Depdiknas. (2011). Kamus Besar Bahasa Indonesia edisi III.
Jakarta: Balai Pustaka.
Sadiman, Arief S. dkk. (2008), Media Pendidikan. Jakarta: PT. Raja Grafindo
Persada
Sanjaya, W. (2007). Strategi Pembelajaran. Jakarta : Kencana.
Slameto, (2010). Belajar dan Faktor-faktor yang Mempengaruhi. Jakarta: Rineka
Cipta.
Smipusi. (2011). Prosedur Pelayanan Makanan Dan Minuman . Diakses 20
Desember 2014 darihttp://smipusi.blogspot.com/2011/02/prosedurpelayanan-makanan-dan-minuman.html
Sudjana, Nana. (2012). Penelitian dan Penilaian Pendidikan. Bandung: Sinar
Baru.
Suryabrata, S. (2009). Psikologi Pendidikan. Jakarta: Raja Grafindo Persada.
Akomodasi Perhotelan. (2012). Table Setting Mengatur Meja. Diakses 20
Desember 2014 darihttp://akomodasiperhotelan.blogspot.com/2012/09/table-setting-mengatur-meja.html
Sugiyono. 2010. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R & D. Bandung:
Cv Alfabeta.
Sudrajad,Ahmad. (2008) . Media Pembelajaran. Diakses 22 Desember 2014 dari
http://akhmadsudrajat.wordpress.com/2008/01/12/mediapembelajaran/media
UU RI. (2003) .Undang-undang Pendidikan. Diakses 24 Desember 2014 dari
http://undang-undangpendidikan.blogspot.com/2003/09/undang-undangpendidikan .html
Kementrian Pendidikan Nasional. (2011) . Pendidikan Nasional. Diakses 22
Desember 2014 dari http://pendidikan.blogspot.com/2011/09/pendidikannasional.html
Violet. (2014) . Menata Table Set-Up. Diakses 22 Desember 2014 dari

52

53

http://violet24.blogspot.com/2014/08/menata- set-up -msexcel.html
Zaifbio. (2013). Media Realita. Diakses 22 Desember 2014 dari
wordpress.com/2013/04/28/media-realita/

53