TOWN HOUSE DI BONTANG - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Setiap manusia mempunyai 3 kebutuhan pokok dalam kehidupan sehari-hari, yaitu
kebutuhan sandang, kebutuhan pangan, dan kebutuhan tempat tinggal.
Kebutuhan tempat tinggal adalah salah satu kebutuhan yang sangat mendasar untuk kita
sebagai manusia. Oleh karena itu, segala puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah
memberikan rahmat, taufik, hidayah dan inayah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan
penulisan ini dengan judul: “Town House di Bontang”.
Penulisan (LP3A) ini berusaha memberikan kajian dan wawasan tentang town house.
Meskipun karya ini masih dipenuhi oleh kajian pustaka, namun telah memuat hasil pengamatan
dari penulis. Sehingga tulisan yang bertema “Town House di Bontang” ini patut mengisi
kelangkaan tulisan atau buku dengan tema sejenis di perguruan tinggi, sebagai bahan bacaan
secara umum bagi mahasiswa dan secara khusus bagi mahasiswa fakultas teknik jurusan
arsitektur.
Penyusunan penulisan ini dapat berjalan dengan lancar dan baik berkat bantuan, motivasi
serta bimbingan dari berbagai pihak. Oleh karena itu, penulis mengucapkan terima kasih kepada:
1. Bapak DR. Ir. Eddy Prianto CES, DEA selaku dosen pembimbing pertama.
2. Bapak Prof. Ir. Edy Darmawan, MEng selaku dosen pembimbing kedua, terima kasih
atas segala kabaikannya menyempatkan waktu untuk membimbing penulis.
3. Bapak Ir. Agung Dwiyanto, MSA selaku dosen penguji.

ii

4. Seluruh Dosen Jurusan Arsitektur Universitas Diponegoro yang telah memberikan
ilmu yang bermanfaat bagi penulis, serta seluruh karyawan Jurusan Arsitektur yang
telah membantu penulis dalam pengurusan administrasi dan akademik.
5. Bapak Teguh selaku Ketua Divisi Teknik KIE, yang sudah bersedia mengijinkan
penulis untuk melakukan survey di KIE.
6. Bapak Rudy KIE dan Bapak Fery K3LH, yang sudah membantu penulis dalam
mendapatkan data-data yang dibutuhkan.
7. Orang tua penulis, Bapak M. Syukri dan Ibu Amnah, beserta seluruh keluarga.
Terima kasih telah merawat dan mendidik penulis sampai saat ini.
8. Sahabat-sahabat penulis yang dipertemukan di Bontang, Semarang, dan seluruh
Indonesia yang akan kurang bijak bila hanya menyebutkan beberapa nama saja disini.
Kalian adalah bagian kesuksesan penulis.
9. Serta pihak lain yang tidak bisa dituliskan disini, Terima Kasih!
Penulis menyadari bahwa dalam penyusunan penulisan ini terdapat banyak kekurangan.
Oleh karena itu, penulis sangat terbuka untuk menerima kritik dan saran yang membangun
penulis ke arah yang lebih baik. Semoga tulisan ini dapat bermanfaat bagi penulis khususnya
maupun bagi pihak lain pada umumnya.
Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Semarang, Juni 2012
Abdi Kusuma N.P

iii