S PKK 1100160 Chapter5

BAB V
SIMPULAN DAN SARAN
Simpulan dan saran yang dipaparkan berikut ini, disusun berdasarkan seluruh
kegiatan penelitian mengenai “Manfaat Hasil Belajar Manajemen Bisnis Busana
Butik Sebagai Kesiapan Membuka Butik Busana Pengantin Muslimah” pada
mahasiswa Program Studi Pendidikan Tata Busana Departemen PKK FPTK UPI
angkatan 2011 dan 2012 yang memilih paket keahlian butik.
A. Simpulan
Simpulan dari penelitian ini disusun berdasarkan tujuan penelitian,
pertanyaan penelitian, pengolahan data, dan pembahasan hasil penelitian yang
dipaparkan sebagai berikut:
1. Manfaat hasil belajar manajemen bisnis busana butik ditinjau dari konsep
manajemen bisnis busana butik menunjukkan bahwa lebih dari setengahnya
mahasiswa

dapat

merasakan

adanya


manfaat

pembelajaran

fungsi

perencanaan bisnis busana butik sebagai kesiapan membuka butik busana
2.

pengantin muslimah.
Manfaat hasil belajar manajemen bisnis busana butik ditinjau dari etika bisnis
busana butik menunjukkan bahwa lebih dari setengahnya mahasiswa
merasakan adanya manfaat pembelajaran prinsip-prinsip etika bisnis sebagai

3.

kesiapan membuka butik busana pengantin muslimah.
Manfaat hasil belajar manajemen bisnis busana butik ditinjau dari strategi
bisnis busana butik menunjukkan bahwa lebih dari setengahnya mahasiswa
merasakan adanya manfaat pembelajaran perumusan strategi sebagai kesiapan


4.

membuka butik busana pengantin muslimah.
Manfaat hasil belajar manajemen bisnis busana butik ditinjau dari manajemen
sumber daya manusia bisnis busana butik menunjukkan bahwa sebagian besar
mahasiswa merasakan adanya manfaat pembelajaran proses dan pengelolaan
manajemen sumber daya manusia sebagai kesiapan membuka butik busana

5.

pengantin muslimah.
Manfaat hasil belajar manajemen bisnis busana butik ditinjau dari manajemen
produksi dan operasi bisnis busana butik menunjukkan bahwa sebagian besar

Rahmatia Nurul Insani, 2015
MANFAAT HASIL BELAJAR MANAJEMEN BISNIS BUSANA BUTIK SEBAGAI
KESIAPAN MEMBUKA BUTIK BUSANA PENGANTIN MUSLIMAH
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu


125

mahasiswa dapat merasakan adanya manfaat pembelajaran penentuan lokasi
usaha sebagai kesiapan membuka butik busana pengantin muslimah.
B. Saran
Saran penulis ajukan berdasarkan simpulan dari hasil penelitian. Saran
berikut ini diharapkan dapat memberikan manfaat dan menjadi bahan
pertimbangan untuk dijadikan masukan yang membangun bagi pihak yang
bersangkutan.
Hasil penelitian mengenai manfaat hasil belajar manajemen bisnis busana
butik sebagai kesiapan membuka butik busana pengantin muslimah, menunjukkan
bahwa lebih dari setengahnya mahasiswa sudah dapat memanfaatkan hasil belajar
manajemen bisnis busana butik sebagai kesiapan membuka butik busana
pengantin muslimah. Namun dengan demikian masih ada mahasiswa yang belum
dapat memanfaatkan hasil belajar manajemen binsis butik dengan baik sehingga
perlu diterapkan kembali teori dan praktek dalam pembelajaran manajemen bisnis
busana butik agar mahasiswa lebih paham dan dapat memanfaatkan sebagai
kesiapan membuka butik busana pengantin muslimah. Hasil penelitian ini
diharapkan dapat dijadikan bahan informasi dan masukan agar mahasiswa dapat
mengembangkan dan meningkatkan wawasan dengan mempelajari buku sumber

mengenai manajemen bisnis busana butik, sehingga dapat memperluas
pengetahuan tentang membuka butik busana pengantin muslimah.