S PKR 1104538 Abstract

ABSTRAK

PENGARUH KOMPETENSI PROFESIONAL GURU TERHADAP
MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN
PRODUKTIF ADMINISTRASI PERKANTORAN
DI SMK NEGERI SE-KOTA BANDUNG
Oleh:
Erny Rusyani
1104538
Skripsi ini dibimbing oleh:
Dr. H. Suwatno, M.Si
Penelitian ini dilakukan di SMKN Se-Kota Bandung. Masalah yang dikaji
dalam penelitian ini adalah mengenai belum optimalnya motivasi belajar siswa
pada mata pelajaran produktif administrasi perkantoran. Beberapa faktor yang
diduga menyebabkan belum optimalnya motivasi belajar siswa tersebut adalah
kompetensi profesional guru. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui
pengaruh kompetensi profesional guru terhadap motivasi belajar siswa pada mata
pelajaran produktif administrasi perkantoran di SMKN Se-Kota Bandung.
Responden dalam penelitian ini berjumlah 35 guru mata pelajaran produktif
administrasi perkantoran di SMKN Se-Kota Bandung.
Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dan verifikatif. Teknik

pengumpulan data dengan cara wawancara tidak berstruktur dan penyebaran angket
(kuisioner). Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi sederhana.
Berdasarkan hasil perhitungan dengan analisis regresi sederhana, diperoleh
kesimpulan bahwa kompetensi profesional guru memiliki pengaruh positif dan
signifikan terhadap motivasi belajar siswa.
Kata kunci: Kompetensi Profesional Guru, Motivasi Belajar Siswa

Erny Rusyani, 2015
PENGARUH KOMPETENSI PROFESIONAL GURU TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA
MATA PELAJARAN PRODUKTIF ADMINISTRASI PERKANTORAN DI SMK NEGERI SE-KOTA
BANDUNG
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

ABSTRACT

THE INFLUENCE OF PROFESSIONAL COMPETENCE OF TEACHERS
TOWARDS STUDENTS’ LEARNING MOTIVATION ON THE
SUBJECT OF PRODUCTIVE OFFICE ADMINISTRATION
IN ENTIRE SMKN BANDUNG


By:
Erny Rusyani
1104538

This thesis is supervised by:
Dr. H. Suwatno, M.Si

This research is conducted in entire SMKN in Bandung. The issue being
discussed in this research is students’ learning motivation which is not yet being
optimal on the subject of productive office administration. One of several factors
hyphothesized the problem is in the professional competence of the teachers. The
goal of the research is to find out the influence of professional competence of the
teachers towards students’ learning motivation on the subject of productive office
administration in entire SMKN in Bandung. The respondents on this research
aggregate to 35 teachers on the subject of productive office administration in entire
SMKN in Bandung.
This research employed a descriptive and verficative method. Data
elicitation technique was conducted by unstructered interview and questionnaire
distribution. Simple regression analysis is utilized as the data analysis. Based on
the calculation using simple regresion analysis, it can be concluded that

professional competence of the teachers gave positive and significant influence
towards students’ learning motivation.
Keywords: Professional competence of teachers, students’ learning motivation.

Erny Rusyani, 2015
PENGARUH KOMPETENSI PROFESIONAL GURU TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA
MATA PELAJARAN PRODUKTIF ADMINISTRASI PERKANTORAN DI SMK NEGERI SE-KOTA
BANDUNG
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu