Analisis Komparasi Ekspor Minyak Bumi Antar Nrgara Anggota OPECdan Non-OPEC Periode 2013-2015 - Ubaya Repository

INTISARI

Perdagangan internasional dengan komoditas minyak bumi menjadi
perhatian khusus untuk setiap negara penghasil minyak bumi. Kontribusi
pendapatan dari perdagangan minyak bumi sangat diperhitungkan, seperti
di beberapa negara Timur Tengah kontribusi hasil perdagangan minyak
bumi ke GDP mencapai 60%. OPEC sebagai kartel internasional negara
pengekspor minyak bumi untuk menetapkan kuota penjualan minyak bumi
ke pasar internasional untuk negara anggota dan menetapkan harga minyak
bumi di pasar internasional berdampak pada kondisi harga minyak dunia.
Bergabung menjadi anggota OPEC ternyata negara-negara eksportir minyak
bumi mendapat beberapa manfaat seperti adanya transfer teknologi dan FDI
(Foreign Direct Investment). Dalam penelitian ini dikaji mengenai ada atau
tidaknya perbedaan jumlah Ekspor minyak bumi dan Market Share negara
eksportir minyak bumi yang menjadi Anggota OPEC dan Non-OPEC
melalui analisis komparasi dengan menggunakan alat uji varian dan uji
beda mean. Dalam bahasan dapat diketahui bahwa jumlah Ekspor dan
Market Share negara eksportir minyak bumi yang tergabung menjadi
Anggota OPEC dan Non-OPEC tidak terdapat perbedaan. Selanjutnya,
diidentifikasi melalui analisis ekonomi dari tidak adanya perbedaan pada
hasil uji variabel memaparkan kondisi riil kebutuhan minyak bumi

domestik yang tidak dapat dipenuhi oleh produksi lokal sehingga
menimbulkan ketimpangan antara kebutuhan dan pasokan, terobosan energi
terbarukan merupakan jawaban atas kondisi tersebut.
(Kata Kunci : Ekspor Minyak Bumi, Market Share, OPEC)

xi

ABSTRACT

International trade with petroleum commodities of special concern
to every country producing oil. The revenue contribution of the petroleum
trade very calculated, as in some Middle Eastern countries the contribution
of the petroleum trade to GDP reached 60%. OPEC as an international
cartel of petroleum exporting countries to set quotas petroleum sales to the
international market for its member countries and set the price of
petroleum in the international market have an impact on the world oil price
conditions. Joined the OPEC Member countries turns petroleum exporter
gets some benefits such as technology transfer and FDI (Foreign Direct
Investment). In this study assessed the presence or absence of difference in
the amount of petroleum Exports and Market Share of petroleum exporting

countries which are members of OPEC and non-OPEC through
comparative analysis using test equipment and test different variants of the
mean. In the discussion it can be seen that the amount of Exports and
Market Share of petroleum exporting countries belonging to a Member of
OPEC and Non-OPEC there was no difference. Furthermore, identified
through economic analysis of no differences in test results of variables
describing the real condition of domestic petroleum needs can not be met
by local production, causing imbalances between demand and supply,
renewable energy breakthrough is the answer to these conditions.
(Keywords : Crude Oil Export, Market Share, OPEC)

xii