S SDT 1001479 Abstract

ABSTRAK
Penelitian yang berjudul “Pewarisan Tari Topeng Banjet Grup Sinar
Pusaka Warna Kabupaten Karawang”. Permasalahan yang diangkat dalam
penelitian ini: 1) Sistem pewarisan tari Topeng Banjet 2) Proses pewarisan tari
Topeng Banjet. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui segala hal yang
berkaitan dengan kesenian Topeng Banjet dan dapat memberikan manfaat bagi
semua pihak dalam melestarikan kesenian khas dari Kabupaten Karwang. Dalam
penelitian ini metode yang digunakan adalah deskriptif analisis, karena dengan
menggunakan metode ini dapat membedah berbagai persoalan yang sedang
diteliti oleh peneliti. Teknik pengumpulan data yang digunakan di lapangan
menggunakan teknik Triangulasi. Hasil Penelitian yang diperoleh dari Grup Sinar
Pusaka warna dapat dikemukakan bahwa pewarisan tari Topeng Banjet pada
kelompok seni Sinar Pusaka warna Kabupaten Karawang dilakukan melalui
tahapan; proses perkenalan, proses melihat, mendengar, meniru, pelatihan dan
pembinaan. Kesimpulan dari hasil penelitian ini bahwa pewarian kesenian
Topeng Banjet Sinar Pusaka Warna masih menggunakan tradisi dengan cara
membawa pewaris pentas, hal tersebut masih digunakan agar memudahkan dalam
mewarisikannya.
Kata Kunci :Pewarisan, Tari Topeng Banjet, Sinar Pusaka Warna.
Abstract


Research titled "Inheritance Tari Topeng Banjet Group Sinar Pusaka
Warna District Karawang". Problems raised in the Research are: 1) the system
of succession dance Topeng Banjet 2) the process of succession dance Topeng
Banjet. The research is aimed to know all things that are associated with the art of
Topeng Banjet and can deliver benefits for all parties in preserving. Arts typical of
the District Karwang. In a study of this method used is descriptive analysis, due to
the use of the method it can dissect the various issues that are being examined by
researchers. The technique of data collection used in the field using the technique
of Triangulation. Results of the Study were obtained from a Group of rays of the
inheritance of color can be expressed that succession dance Topeng Banjet on
Group art of Sinar Pusaka Warna Regency Karawang done through stages; the
process of introductions, the process of seeing, hearing, imitating, training and
coaching. The conclusion from these results that the inheritance of art Topeng
Banjet Pusaka Warna are still using the traditional way of carrying the heir to the
stage, it is still used in order to facilitate in passing it on.
Keyword (S) :Inheritance, Dance Topeng Banjet, Sinar Pusaka Warna.

Hana Koesnendah, 2014
Pewarisan Tari Topeng Banjet Grup Sinar Pusaka Warna Kabupaten Karawang
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu |perpustakaan.upi.edu


Hana Koesnendah, 2014
Pewarisan Tari Topeng Banjet Grup Sinar Pusaka Warna Kabupaten Karawang
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu |perpustakaan.upi.edu