bidang 1 pendidikan lppm istantowd2015

Prosiding Seminar Nasional
dalam Rangka Dies Natalis Universitas Negeri Yogyakarta ke-51

Penelitian dan PPM untuk Mewujudkan Insan Unggul

Hak Cipta Dilindungi Undang-undang
All right reserved
2015

ISBN 978-979-562-032-7
Penyunting:
Prof. Dr. Suharti
Prof. Dr. Endang Nurhayati
Dr. Enny Zubaidah
Dr. Tien Aminatun
Dr. Giri Wiyono
Sri Harti Widyastuti, M.Hum.
Ary Kristiyani, M.Hum.
Zulfi Hendri, M.Sn.
Venny Indria Ekowati, M.Litt.
Diterbitkan oleh:

Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM)
Universitas Negeri Yogyakarta
Alamat Penerbit:
Karangmalang, Yogyakarta 55281
Telp. (0274) 550840, 555682, Fax. (0274) 518617
Website: lppm.uny.ac.id

i

SAMBUTAN KETUA PANITIA SEMINAR NASIONAL

Puji syukur dipanjatkan ke hadirat Allah SWT yang telah memberikan berkah dan hidayah-Nya,
sehingga buku ProsidingSeminar Nasional dengan tema: Penelitian dan PPM untuk Mewujudkan Insan
Unggul ini dapat diselesaikan dengan baik. Buku prosiding ini berisi 174 artikel penelitian dan PPM dari
para peneliti dan pengabdi pada masyarakat dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia. Buku ini
terbagi menjadi empat bidang, yaitu kependidikan, humaniora, saintek, dan PPM.
Buku prosiding ini merupakan wujud kerja keras dari tim panitia yang telah bekerja dari awal
sejak

pembukaan


pendaftaran

abstrak

sebagai

pemakalah

pendamping,

seleksi

abstrak,

pengelompokkan bidang, pengumpulan full paper, sampai dengan proses penyuntingan. Oleh karena
itu, tidak lupa kami ucapkan terima kasih kepada tim panitia yang telah melakukan tugasnya dengan
baik. Selain itu, perkenankan kami mengucapkan terima kasih yang tidak terhingga kepada:
1. Rektor Universitas Negeri Yogyakarta yang telah memberikan kesempatan seluas-luasnya bagi
penyelenggaraan forum-forum ilmiah di Universitas Negeri Yogyakarta.

2. Ketua LPPM UNY yang telah memberikan dukungan dan semangat sehingga buku prosiding ini
dapat terwujud.
3. Semua pemakalah yang telah memberikan sumbangan artikel sehingga buku prosiding ini
menjadi lebih berbobot, berkualitas, dan variatif karena berasal dari berbagai bidang ilmu.
Kami berharap buku prosiding ini dapat menjadi rujukan untuk pengembangan ilmu
pengetahuan, teknologi, dan pengabdian kepada masyarakat. Buku ini diharapkan pula dapat memicu
semangat para pembaca untuk terus meneliti dan tidak pernah berhenti untuk melakukan upaya-upaya
bagi pengembangan potensi masyarakat melalui kegiatan PPM.
Walaupun berbagai upaya telah kami lakukan untuk kesempurnaan buku ini, namun kami sadar
bahwa buku ini jauh dari kata sempurna. Oleh karena itu, kami mohon kritik dan saran agar buku ini
lebih sempurna dan lebih berkualitas.

Yogyakarta, 10 April 2015
Ketua Panitia,

DAFTAR ISI
Kata Pengantar Ketua LPPM UNY ........................................................................................................i
Kata Pengantar Ketua Panitia Seminar Nasional ................................................................................. ii
Daftar Isi .......................................................................................................................................... iii


BIDANG PENDIDIKAN
1. Pengembangan Subject Specific Pedagogy Tematik untuk Mengembangkan Karakter Siswa Sekolah
Dasar
Insih Wilujeng, Muhsinatun Siasah Masruri, dan Muhammad Nur Wangid .....................................1
2. Strategi Peningkatkan Kemampuan Teacherpreuner Melalui Model Partnership Guru Produktif SMK
dengan DUDI
Endang Mulyatiningsih, Sugiyono, dan Sutriyati Purwanti .......................................................... 21
3. Latihan Imageri untuk Meningkatkan Keterampilan Teknik Lay-up Shoot Bola Basket
Dimyati, Sri Winarni, Tri Ani Astuti, dkk. .................................................................................... 40
4. Tri Sakti sebagai Sarana Pembentuk Entrepreneurship Building (Kajian Best Practice Guru)
Dwi Ermavianti dan Wahyu Sulistyorini ...................................................................................... 55
5. Implementasi Model Pendidikan Wirausaha Berbasis Hypnometacreativepreneur untuk
Menghasilkan Wirausaha yang Memiliki Keyakinan, Mindset, Spiritual, dan Kreativitas Positip
Kompetitif
Subiyono, Sutiyono, dan Moerdiyanto ....................................................................................... 73
6. Pembelajaran Praktik Pemesinan Berbasis Collaborative Skill sebagai Upaya Peningkatan Mutu
Lulusan Pendidikan Vokasi
Dwi Rahdiyanto, Putut Hargiyarto, Asnawi ................................................................................. 93
7. Identifikasi Latihan Visualisasi Atlet Selabora Senam FIK UNY Tahun 2014
Ch. Fajar Sriwahyuniati dan Ratna Budiarti ............................................................................... 108

8. Kelayakan Software ANBUSO Sebagai Alat Analisis Butir Soal bagi Guru
Ali Muhson, Barkah Lestari, Supriyanto, dan Kiromim Baroroh .................................................. 123
9. Pengembangan Media Komik IPA Terpadu Berbasis Pendidikan Karakter untuk Peserta Didik SMP
AK Prodjosantoso, Jumadi, dan Bambang Subali ....................................................................... 139
10. Standarisasi Kualitas Butir Tes Ujian Sekolah Menggunakan Teknik Equating dan Program QUEST
untuk Menjamin Penilaian Portofolio pada SNMPTN
Dadan Rosana dan Sukardiyono................................................................................................ 145
11. Profil Kompetensi Sosial Mahasiswa Calon Guru Universitas Negeri Yogyakarta
Suparman, A. Manap, dan M. Yamin ........................................................................................ 157
12. Pengembangan Bahan Ajar Sastra Karawitan Melalui Model Eksibisi Seni di SMA Negeri 9 Yogyakarta
Suwarna, Sutiyono, dan Afendy Widayat .................................................................................. 171

iii

13. Program Pemantapan Penyesuaian Diri dengan Bimbingan Konseling Kelompok Rational Behaviour
Therapy (REBT): Model Pendampingan Mahasiswa Baru
MM Sri Hastuti dan Juster Donal Sinaga ................................................................................... 188
14. Upaya Peningkatan Kualitas Pembelajaran Sistem Robotika Melalui Pendekatan Problem Based
Learning Berbantuan Robot Manipulator Dengan Neural Network Backpropagation
Nur Kholis, Moh. Khairudin, Haryanto....................................................................................... 205

15. Komik Sosiologi: Jembatan untuk Memahami Realitas Sosial
Grendi Hendrastomo, Poerwanti Hadi Pratiwi .......................................................................... 218
16. Pengembangan Sistem Tes Diagnostik Kesulitan Belajar Kompetensi Dasar Kejuruan Siswa SMK
Samsul Hadi, K. Ima Ismara, dan Effendie Tanumihardja............................................................ 232
17. Pemberdayaan Lingkungan dan Teknologi untuk Mewujudkan Insan yang Unggul
Haryadi, Tadkiroatun Musfiroh, Suwardi .................................................................................. 241
18. Pengembangan Multimedia Pembelajaran untuk Pendidikan Karakter di SD
C. Asri Budiningsih.................................................................................................................... 253
19. Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan Guru SMK Program Keahlian Ketenagalistrikan
Menggunakan Multimedia Interaktif Berbasis Portal e-learning
Soeharto, Sukir, dan Ariadie Chandra Nugraha .......................................................................... 277
20. Pendampingan Implementasi Kurikulum 2013 bagi Kepala SD Provinsi Jawa Tengah
Slameto ................................................................................................................................... 295
21. Pembinaan Karakter Kewargaan Multikultural dalam Program Kurikuler di Madrasah Aliyah seDaerah Istimewa Yogyakarta
Samsuri dan Marzuki ............................................................................................................... 316
22. Pengukuran Transferable Skills Mahasiswa Berdasarkan QAA for Higher Education
Siswandari dan Binti Muchsini ................................................................................................. 332
23. Studi Tingkat Kesulitan Mahasiswa dalam Menyelesaikan Skripsi Berbasis Penelitian Kualitatif (Studi
Kasus Program Studi Pendidikan Seni Rupa FKIP UNS Surakarta
Slamet Subiyantoro dan Endang Widyastuti .............................................................................. 350

24. Analisis Pengembangan Sistem Informasi Penilaian Kualitas E-Learning
Muhammad Munir dan Handaru Jati ........................................................................................ 364
25. Validitas Tes Keterampilan Bermain Futsal
Agus Susworo Dwi Marhaendro ................................................................................................ 373
26. Model Pembelajaran Praktik Pengayaan Motor Listrik Arus Searah Berbantuan Program DELPHI
Istanto Wahyu Djatmiko, Sunyoto, dan Deny Budi Hertanto ...................................................... 390
27. Pengembangan Model Pendidikan Karakter Sebagai Upaya Peningkatan Personal dan Social Skill bagi
Anak Jalanan di Daerah Istimewa Yogyakarta
Aman, Lia Yuliana, dan Ngadirin Setiawan ................................................................................ 401

iv

28. Melatih Kecerdasan Majemuk Anak Usia Dini dalam Pembelajaran
Haryanto.................................................................................................................................. 433
29. Efektivitas Trainer Digital Berbasis Mikrokontroler dengan Model Briefcase Sebagai Sarana
Pembelajaran Praktik di SMK
Umi Rochayati dan Suprapto .................................................................................................... 447
30. Penggunaan Program Differential Reinforcement of Other Behavior (DRO) untuk Mengurangi
Perilaku Mengganggu Anak Tunarungu Saat Pembelajaran (Studi Kasus A+B di Kelas VII SLB B YRTRW
Surakarta

Grahita Kusumastuti ................................................................................................................ 464
31. Implementasi Model Pembelajaran Jigsaw untuk Meningkatkan Keaktifan Berpendapat dan
Ketuntasan Belajar IPS
Kiswanti ................................................................................................................................... 477
32. Pengembangan Pedoman Ruang Ramah Anak (Child Friendly Space) Berbasis Kearifan Lokal untuk
Fasilitas Pendidikan Anak Usia Dini
Hajar Pamadhi, Dwi Retno Ambarwati, Eni Puji Astuti .............................................................. 490
33. Pengembangan Model Pendidikan Karakter Pada Anak Usia Dini Melalui Lagu dan Dolanan
Mami Hajaroh, Rukiyati, Sudaryanti, Joko Pamungkas .............................................................. 509
34. Budaya dan Kearifan Lokal sebagai Modal Penyelenggaraan Pendidikan Multikultural di Kabupaten
Poso Sulawesi Tengah
Saliman, Taat Wulandari, dan Mukminan.................................................................................. 522
35. Model Modifikasi Perilaku Terintegrasi Pembelajaran Untuk Mengurangi Perilaku Bermasalah Saat
Pembelajaran pada Siswa dengan Gangguan Emosi dan Perilaku
Edi Purwanta, Aini Mahabbati, dan Pujaningsih ........................................................................ 535
36. Penerapan Metode Pembelajaran Tari Bambu dalam Meningkatkan Keaktifan dan Hasil Belajar IPS
Sri Purwanti ............................................................................................................................ 551
37. Upaya Meningkatkan Ketrampilan Mencolet dan Hasil Belajar Membatik Melalui Metode
Pembelajaran Contextual Teaching and Learning Berbantuan Video
Endriyani ................................................................................................................................. 561

38. Studi Analisis Proses Penyusunan dan Implementasi Rencana Pengembangan Sekolah pada Sekolah
Berbasis Multikultural: Studi Kasus di SMA Selamat Pagi Indonesia Batu
Nunuk Hariyati ........................................................................................................................ 570
39. Aktivitas Kolaboratif dan Faktor yang Mempengaruhinya: Studi Pada Pembekalan Profesionalisme
Calon Guru Kimia
Antuni Wiyarsi, Sumar Hendayana, Harry Firman, Sjaeful Anwar .............................................. 587
40. Prestasi Belajar Akuntansi Keuangan Menengah 1 Ditinjau dari Partisipasi Mahasiswa dalam
Organisasi Mahasiswa dan Kemandirian Belajar Mahasiswa Pendidikan Ekonomi Akuntansi Fakultas
Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Surakarta Angkatan 2012
Hangga Sylvia Haris dan Titik Asnawati ................................
................................................................................. 601

v

41. Pembelajaran Etika Bisnis Menggunakan Pendekatan Framework-Based Untuk Mencegah Creative
Accounting
Ratna Candra Sari, Dhyah Setyorini, Mimin Nur Aisyah, Annisa Ratna Sari ................................ 608
42. Rekayasa CNC Turning sebagai Media Pembelajaran CNC
Bambang Setiyo Hari Purwoko ................................................................................................ 623
43. Muatan Pendidikan Karakter dalam Buku Teks Pelajaran Bahasa Inggris

Sugirin, Agus Widyantoro, Siti Sudartini ................................................................................... 638
44. Pengembangan Model Pembelajaran Entrepreneurship Untuk Anak Usia Dini
Martha Christianti, Nur Cholimah, dan Bambang Suprayitno .................................................... 652
45. Uji Penggunaan Aplikasi Physics Mobile Learning Ditinjau dari Hasil Belajar Peserta Didik
Sabar Nurohman, Suyoso ........................................................................................................ 662
46. Pengembangan Kosakata Siswa SMK Menggunakan Mobile Phone
Sugirin, Joko Priyana, Ella Wulandari, Nunik Sugesti, Lusi Nurhayati ......................................... 676
47. Kesiapan Guru SMK Program Keahlian Teknik Bangunan di Daerah Istimewa Yogyakarta dalam
Mengimplementasikan Kurikulum 2013
Amat Jaedun, V. Lilik Hariyanto dan Nuryadin, E.R. .................................................................. 701
48. Pengembangan Model Praktik Mengajar Reflektif: Upaya Meningkatkan Kompetensi Pedagogik dan
Membentuk Karakter Pendidik Profesional Mahasiswa PGSD .......................................................... 718
Haryono, Hardjono, Budiyono, dan Yuli Utanto
49. Kemampuan Mahasiswa PJKR FIK UNY dalam Menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran pada
Pengajaran Mikro Tahun 2014
Tri Ani Hastuti, Nur Rohmah Muktiani dan A. Erlina Listyarini ................................................... 732
50. Peran Self-Assessment pada Pembelajaran Praktek Menjahit
Emy Budiastuti ........................................................................................................................ 751
51. Pengembangan Modul Perangkat Pembelajaran Robot Intelligent Direction Detector dengan
Pendekatan Student Centered Learning Berbasis Masalah Untuk Pembelajaran Sistem Kendali Fuzzy

Haryanto ................................................................................................................................. 761
52. Pengembangan Model Rekayasa Mitigasi Bencana Geologi Berorientasi pada Emergency
Preparedness dan Disaster Awarness untuk Menumbuhkan Karakter Tanggap Bencana dalam
Pembelajaran IPA di Sekolah Dasar
Woro Sri Hastuti, Pujianto, dan Supartinah .............................................................................. 780
53. Pembentukan Karakter Berpikir Kritis Mahasiswa Melalui Pembelajaran Pendidikan Konsumen
Berbasis Masalah Sebagai Asesmen Alternatif
Sri Wening ............................................................................................................................... 796
54. Keterampilan Proses Sains untuk Anak Berkebutuhan Khusus
Pratiwi Pujiastuti, Ikhlasul Ardi Nugroho, Vinta Angela Tiarani ................................................. 812

vi

55. Analisis Pedagogic Content Knowledge (PCK) terhadap Buku Pegangan Guru IPA SMP/MTs Kelas VIII
pada Implementasi Kurikulum 2013
Maryati dan Susilowati ............................................................................................................ 826
56. Efektifitas Penggunaan Media Gambar untuk Peningkatan Kosa Kata Benda Pada Siswa Tuna Rungu
di SLB B Dena Upakara Wonosobo
Eko Hari Parmadi , Priyo Widiyanto, dan Ratri Sunar Astuti ....................................................... 846
57. Evaluasi Program Kewirausahaan Masyarakat Bidang Boga di Daerah Istimewa Yogyakarta
Marwanti ................................................................................................................................ 861
58. Upaya Meningkatkan Kreativitas, Minat Belajar, dan Hasil Belajar Sosiologi Menggunakan Software
Autoplay Media Studio
Afiri N Kurniawan ..................................................................................................................... 878
59. Antara Konstruksi Nasionalisme dan Pengembangan Model Pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial
(IPS) (Studi Kasus Peranan Pembelajaran IPS Sekolah Menengah Pertama (SMP) dalam Rangka
Membangun Konstruksi Nasionalisme Generasi Muda di Surabaya
Sarmini .................................................................................................................................... 893
60. Efektivitas Pembelajaran PAI dengan Pendekatan Social Emotional Learning (SEL) untuk
Memperbaiki Karakter dan Akhlak Mulia
Akif Khilmiyah ......................................................................................................................... 914
61. Strategi Membangun Learning Organization Sebagai Upaya Peningkatan Mutu Pembelajaran dan
Kinerja Sekolah Menengah Kejuruan
Giri Wiyono .............................................................................................................................. 929
62. Pengembangan Model Evaluasi Diklat Orientasi Dampak (MEDOK) dengan Referensi Diklat Nasional
Penguatan Kompetensi Pengawas SMK di Daerah Istimewa Yogyakarta
Sutarto HP, Husaini Usman, dan Amat Jaedun ........................................................................... 942
63. Keefektifan Model Pembelajaran Berbasis Budaya (PBB) untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPS
Firosalia Kristin ........................................................................................................................ 957
64. Pengaruh Pendekatan Project Based Learning terhadap Kreativitas Belajar IPS Mahasiswa Calon
Guru SD
Naniek Sulistya Wardani........................................................................................................... 971
65. Pemetaan Capaian Standar PAUD Fullday di DIY
Sugito dan Puji Yanti Fauziah ................................................................................................... 986

vii

MODEL PEMBELAJARAN PRAKTIK PENGAYAAN MOTOR LISTRIK
ARUS SEARAH BERBANTUAN PROGRAM DELPHI
Istanto Wahyu Djatmiko, Sunyoto, dan Deny Budi Hertanto
Universitas Negeri Yogyakarta
email: istanto_wj@uny.ac.id
Abstrak
Makalah ini merupakan salah satu bahasan dari hasil penelitian tentang Model
Pengayaan Mesin Listrik Berbantuan Program Delphi yang difokuskan pada materi motor
listrik arus searah. Hasil penelitian ini berupa produk pembelajaran program aplikasi
Delphi untuk Praktik Pengayaan Mesin Listrik dengan tiga lingkup materi, yaitu motor
listrik arus searah, transformator satu fasa, dan motor satu fasa dengan kapasitor
permanen yang dilengkapi manual dan labsheet praktiknya. Tujuan penelitian ini untuk
mengetahui kualitas produk media pembelajaran praktik pengayaan mesin listrik,
terutama motor listrik arus searah berbantuan program Delphi, efektifitas produk, dan
model pembelajaran praktik pengayaannya berbantuan program Delphi.
Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (research and development)
dengan prosedur penelitian, yaitu: (1) melakukan analisis materi praktik pengayaan
praktik motor listrik arus searah yang dapat dipraktikkan melalui simulasi dengan program
Delphi, (2) merancang (desain) media pembelajaran praktik pengayaan motor listrik arus
searah dengan program Delphi, (3) membuat produk praktik pengayaan motor listrik arus
searah berbantuan Delphi, (4) mengujicobakan secara terbatas produk media
pembelajaran praktik pengayaan ini kepada mahasiswa, dan (5) mengevaluasi efektivitas
produk media pembelajaran praktik pengayaan inii. Instrumen penelitian berupa angket
yang digunakan untuk mengetahui kualitas isi materi, media, dan efektivitas produk
penelitian. Subyek penelitian adalah mahasiswa Program Studi Pendidikan Teknik Elektro
(S1) Fakultas Teknik Universitas Negeri Yogyakarta (FT UNY) sebanyak 15 orang. Data
penelitian dianalisis dengan deskriptif yang disajikan dalam dalam bentuk distribusi
frekuensi kategori.
Hasil penelitian diperoleh: (1) kualitas produk media pembelajaran praktik
pengayaan motor listrik arus searah dengan aplikasi simulasi program Delphi, yang
mencakup isi materi termasuk dalam kategori sangat layak dan kualitas media termasuk
dalam kategori layak, (2) efektivitas produk bahan pembelajaran/ instruksional untuk
praktik pengayaan motor listrik arus searah dengan program Delphi termasuk dalam
kategori layak, dan (3) prosedur model pembelajaran praktik pengayaan motor listrik arus
searah dengan program Delphi bagi mahasiswa di Jurusan Pendidikan Teknik Elektro FT
UNY.
Kata Kunci: Praktik Pengayaan Motor Listrik Arus Searah, Program Delphi
PENDAHULUAN
Mesin listrik merupakan salah satu mata kuliah yang tidak dengan mudah dipahami
mahasiswa karena banyak pemahaman terhadap konsep yang bersifat abstrak sehingga
sukar untuk membayangkannya. Mesin listrik juga merupakan ilmu yang bersifat empiris.
Pernyataan-pernyataan dalam mesin listrik perlu didukung dengan hasil-hasil eksperimen
untuk dapat mengkonstruksikan pemahaman konsep-konsep berikutnya. Bila konsepkonsep yang bersifat abstrak tersebut dapat dibuat dalam bentuk yang nyata akan dapat
390

memudahkan mahasiswa dalam mempelajarinya. Di sisi lain, mata kuliah mesin listrik
akan dapat dengan mudah dipahami bila didukung kegiatan praktik untuk membuktikan
konsep-konsep yang telah dipahami oleh mahasiswa.
Perkembangan teknologi komputer dan program aplikasinya yang semakin pesat
dapat digunakan untuk meningkatkan kualitas proses belajar mengajar, seperti
pemanfaatan e-learning, maupun program aplikasi komputer lain dalam bentuk mediainteraktif yang mampu membangkitkan motivasi belajar mahasiswa. Dengan bantuan
program aplikasi komputer tertentu memungkinkan untuk menampilkan konsep-konsep
yang abstrak menjadi nyata dalam bentuk visualisasi statis maupun animasi, sehingga
akan menambah motivasi mahasiswa dalam mempelajari dan menguasainya. Praktik
mesin listrik sebagai ilmu yang bersifat abstrak, empiris dan matematis memungkinkan
dapat memanfaatkan program aplikasi komputer sebagai media pembelajaran sebagai
variasi dalam metoda pembelajaran. Usaha mengubahan sistem pengajaran yang bersifat
konvensional ke arah pemanfaatan aplikasi teknologi komputer perlu dilakukan guna
menciptakan proses belajar mengajar yang menarik dan bermakna bagi mahasiswa agar
dapat ditingkatkan prestasi dan motivasi belajarnya. Program Delphi merupakan salah
satu aplikasi paket program komputer yang dapat digunakan untuk membantu membuat
simulasi pengayaan praktik mesin listrik, karena mampu berfungsi sebagai media
informasi dalam bentuk teks, grafik, animasi, analisis kuatitatif, dan umpan balik secara
langsung sehingga proses belajar mengajar lebih berkualitas dan bermakna.
Berdasarkan permasalahan di atas, penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan,
antara lain: (1) menghasilkan produk media pembelajaran praktik pengayaan mesin listrik,
terutama motor listrik arus searah berbantuan program Delphi, (2) mengetahui efektifitas
produk, dan (3) model pembelajaran praktik pengayaannya berbantuan program Delphi.
Dengan demikian, hasil penelitian ini diharapkan memberikan manfaat khususnya bagi
dosen dan mahasiswa di Program Studi Pendidikan Teknik Elektro (S1) dan Teknik
Elektro (D3), Fakultas Teknik Universitas Negeri Yogyakartan, antara lain: (1) sebagai
alternatif media pembelajaran praktik pengayaan mesin listrik yang cocok untuk
meningkatkan prestasi belajar mahasiswa dalam mata kuliah Mesin Listrik dan Praktik
Mesin Listrik, (2) sebagai metode baru dalam pembelajaran mata kuliah Praktik Mesin
Listrik dan sebagai variasi metode dalam mengajar (perkuliahan) bagi dosen, dan (3)
meningkatkan motivasi belajar mahasiswa dalam mempelajari mata kuliah Praktik Mesin
Listrik.
Menurut Husni (2004:1) Delphi adalah software buatan Borland yang sangat
popular. Delphi merupakan sebuah bahasa pemrograman, yaitu aplikasi untuk membuat
391

aplikasi. Delphi digunakan untuk membangun aplikasi windows, aplikasi grafis, aplikasi
visual, bahkan aplikasi jaringan. Delphi dapat membantu untuk membuat berbagai macam
aplikasi yang berjalan di sistem operasi windows, mulai dari sebuah program sederhana
sampai dengan program yang berbasiskan client/server atau jaringan. Delphi, termasuk
aplikasi yang dapat digunakan untuk mengolah teks, grafik, angka, database dan aplikasi
web. Selain itu, Delphi juga dapat menangani data dalam berbagai format database,
misalnya format Ms-Access, SyBase, Oracle, Interbase, FoxPro, Informix, DB2 dan lainlain.
Mesin listrik merupakan mata kuliah yang membahas konversi energi listrik menjadi
energi gerakan putar, energi putaran/ mekanik menjadi energi listrik, dan pemindahan
energi listrik statis dengan prinsip elektromagnetik. Dengan demikian, lingkup materi
mesin listrik dapat dikelompokkan menjadi tiga bagian, yaitu: motor listrik, generator, dan
transformator. Dalam aplikasi, ketiga bagian tersebut ditentukan oleh jenis sumber listrik
yang digunakan/diharapkan dalam pemakaiannya, yaitu: sumber listrik arus searah (direct
current-DC), sumber listrik satu fasa atau tiga fasa (alternating current-AC).
Motor listrik arus searah (DC) adalah suatu mesin listrik yang berfungsi mengubah
tenaga listrik arus searah menjadi tenaga gerak atau mekanik yang berupa putaran dari
rotor. Mehta (2002:74-75) membagi jenis-jenis motor DC ini menjadi tiga kelompok
ditinjau dari belitan penguatannya, yaitu: 1) motor dengan penguat shunt, 2) motor
dengan penguat seri, dan 3) motor penguat kompon. Selanjutnya, unjuk kerja dari sebuah
motor DC dapat ditentukan melalui kurva karakteristik yang umumnya disebut sebagai
karakteristik motor. Menurut Theraja (980: 628) terdapat tiga karakterisik pada motor DC,
yaitu: (1) kurva karakteristik torsi (Ta) terhadap arus armatur (Ia), yakni Ta = f (Ia), dimana
nilai torsi sebanding dengan nilai fluksi dan arus jangkar (Ta ∞ Φ Ia), (2) karakteristik
kecepatan putaran (n) terhadap arus armatur, yakni n = f (Ia), dimana nilai n sebanding
dengan Eb/Φ atau (n ∞ Eb/Φ), dan (3) kurva karakteristik kecepatan putaran (n) terhadap
torsi, yakni n = f (Ta). Melalui penelitian ini, karakteristik motor DC ini disimulasikan
dengan program Delphi.
METODE
Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian
pengembangan (research and development) yang menghasilkan produk berupa bahan
instruksional untuk keperluan pada mata kuliah Praktik Mesin Listrik, Jurusan Pendidikan
Teknik Elektro, FT UNY. Prosedur pengembangan dilakukan dengan pendekatan
analysis, design, development, implementation, evaluation (ADDIE). Secara singkat,
392

kegiatan pada setiap kegiatan dapat dijelaskan sebagai berikut: analisis (analysis) terdiri
atas beberapa kegiatan, antara lain: (1) melakukan kajian pelaksanaan perkuliahan mata
kuliah teori mesin listrik dan mata kuliah Praktik yang selama ini telah dilaksanakan, (2)
melakukan kajian materi perkuliahan pada mata kuliah mesin listrik dan praktik mesin
listrik, dan (3) melakukan kajian prosedur pelaksanaan praktik mesin listrik yang selama
ini dilaksanakan. Prosedur perencanaan (design) merupakan kegiatan membuat
rancangan struktur software aplikasi berdasarkan pertimbangan kajian yang telah
dilakukan sebelumnya dengan menggunakan program Delphi dan membuat rancangan
labsheet dengan mempertimbangkan pelaksanaan praktik mesin listrik yang selama ini
dilaksanakan. Prosedur pengembangan (development) mencakup beberapa kegiatan,
antara lain: (1) membuat flowchart pelaksanaan program pengayaan praktik mesin listrik,
(2) melakukan pengembangan tampilan, kemudahan akses, dan ketelitian hasil
perhitungan secara teori dengan aplikasi program Delphi yang dirancang, (3) merancang
dan membuat manual program praktik mesin listrik dengan program Delphi, (4)
melakukan uji kelayakan program apllikasi dan materi praktik pengayaan mesin listrik
kepada ahli program dan ahli materi mesin listrik, dan (5) melakukan revisi program
apllikasi dan materi praktik pengayaan mesin listrik berdasarkan masukan ahli program
dan ahli materi mesin listrik. Prosedur implementasi (implementation) dengan beberapa
kegiatan, antara lain: (1) melakukan ujicoba keterbacaan labsheet praktik pengayaan
mesin listrik kepada mahasiswa secara terbatas, (2) melakukan revisi labsheet
berdasarkan hasil ujicoba keterbacaan, dan (3) melakukan ujicoba produk dalam praktik
mesin listrik secara terbatas kepada mahasiswa. Terakhir, prosedur evaluasi merupakan
kegiatan yang terkait dengan menerapkan produk akhir dalam pembelajaran terbatas dan
melakukan analisis hasil pembelajaran tersebut.
Terdapat tiga sumber data dalam penelitian, yaitu dari: ahli materi mesin listrik, ahli
media untuk program Delphi dari Dosen Jurusan Pendidikan Teknik Elektro FT UNY, dan
data dari mahasiswa untuk ujicoba produk terbats dari mahasiswa subyek penelitian
sebanyak 15 orang. Alat pengumpul ketiga sumber data digunakan instrumen penelitian
berupa angket. Angket untuk ahli materi terdiri dari empat aspek, yaitu lingkup
pembelajaran, penyajian informasi, kualitas materi, dan kemanfaatan materi praktik mesin
listrik. Angket untuk ahli media terdiri dari dua aspek, yaitu tampilan dan navigasi. Angket
untuk mahasiswa dari tiga aspek, yaitu keterbacaan program, kemudahan penggunaan
program, dan lingkup materi praktik mesin listrik. Uji validitas dan reliabilitas angket
dilakukan melalui uji terpakai, dimana validitas angket dilakukan dengan analisis butir
Pearson Product Moment, sedangkan reliabiltas dengan Alpha Cronbach. Hasil uji
393

validitas angket ini dapat diketahui nilai rxy antara 0,30 sampai dengan 0,71 dan nilai
koefisien Alpha sebesar 0,75. Selanjutnya, teknik analisis data empirik dilakukan dengan
analisis deskriptif.
HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
Pelaksanaan pembelajaran Praktik Mesin Listrik pada Jurusan Pendidikan Teknik
Elektro FT UNY selama ini dilakukan dengan prosedur tertentu sebagaimana ditunjukkan
pada Gambar 1(b). Selama ujian perorangan tidak sedikit mahasiswa yang gagal. Bagi
mahasiswa yang gagal, pada kesempatan lain dilakukan ujian ulang (remidi). Selanjutnya,
bagi mahasiswa yang berhasil (lulus), mereka direncanakan menempuh program
pengayaan. Pada program pengayaan ini materi yang harus dikerjakan mahasiswa
adalah materi praktik diluar materi praktik reguler. Karena unit praktik yang tersedia di
Laboratorium Mesin Listrik terbatas, maka pengayaan dilakukan dengan menggunakan
pola ”SIMULASI”. Materi simulasi adalah materi yang ada diluar materi praktik reguler.
Dengan pengayaan ini diharapkan dapat menambah skill mahasiswa khususnya pada
bidang mesin-mesin listrik. Desain model praktik pengayaan mesin listrik dengan program
Delphi yang dikembangkan dalam penelitian ini diilustrasikan sebagaimana Gambar 1(a).

KESIMPULAN

DAFTAR PUSTAKA
(Arial 11pt; spasi: before 9 pt, spacing single; dan rata kanan-kiri (Justified).

(a) Praktik Pengayaan Mesin Listrik

(b) Praktik Mesin Listrik Reguler

Gambar 1 Prosedur Praktik Mesin Listrik
394

Hasil penelitian ini diperoleh tiga topik produk praktik pengayaan mesin listrik, yang
mencakup analisis teoritik dan karakteristik untuk motor listrik arus searah (DC), motor
listrik arus bolak-balik (AC) satu fasa jenis kapasitor permanen (run), dan transformator
satu fasa. Karena luasnya cakupan ketiga materi praktik mesin listrik tersebut, makalah ini
hanya disajikan pada pengayaan praktik mesin listrik arus searah (DC). Produk model
pengayaan praktik mesin listrik dengan program Delphi dihasilkan berupa perangkat lunak
(software) yang diwujudkan dalam bentuk beberapa tampilan, antara lain: (1) halaman
utama, (2) halaman tentang (about), (3) halaman analisis, dan (4) halaman pengayaan.
Desain produk pada tampilan halaman depan terdapat menu utama yang berisi
cakupan dari keseluruhan fokus materi praktik pengayaan mesin listrik. Desain menu
utama setelah dicompile diperoleh seperti Gambar 2.

Gambar 2. Tampilan Halaman Utama
Desain produk pada halaman tentang (about) atau menu about memuat informasi
mengenai tujuan pengembangan produk dan fitur-fitur yang terdapat pada produk.
Desain halaman tentang setelah dicompile diperoleh seperti Gambar 3.

Gambar 3. Tampilan Halaman Tentang
Desain produk pada tampilan analisis, memuat tentang analisis dari motor listrik DC,
motor listrik AC satu fasa, dan transformator satu fasa. Analisis motor listrik DC terdiri
395

atas analisis terhadap rugi-rugi, torsi, dan efisiensi. Desain halaman analisis setelah
dicompile diperoleh seperti Gambar 4.

Gambar 4. Tampilan Halaman Analisis
Selanjutnya, desain produk pada tampilan pengayaan memuat tentang karakteristik
dari motor listrik DC, motor listrik AC satu

fasa, dan transformator satu fasa. Untuk

karakteristik motor listrik DC terdiri dari karaktersitik terhadap T = f (Ia), n = f (Ta), dan n =
f (Ia). Desain halaman pengayaan setelah dicompile diperoleh seperti Gambar 5.

Gambar 5. Tampilan Halaman Pengayaan
Hasil produk di atas telah melalui uji kelayakan, baik isi materi, media, maupun
pengguna (user). Hasil uji kelayakan isi materi produk secara keseluruhan termasuk
dalam kategori sangat layak, dengan rincian ditinjau dari aspek lingkup pembelajaran
termasuk kategori sangat layak, aspek penyajian informasi termasuk kategori sangat
layak, aspek kualitas materi termasuk kategori layak, dan aspek kebermanfaatan materi
termasuk dalam kategori sangat layak.
Hasil uji kelayakan ditinjau dari segi media secara keseluruhan kelayakan program
pengayaan praktik mesin listrik ini sebagai media termasuk dalam kategori layak, dengan
uraian ditinjau dari aspek tampilan program termasuk kategori sangat layak dan aspek
navigasi termasuk dalam kategori layak. Selanjutnya, hasil uji kelayakan oleh pengguna
(user) secara keseluruhan kelayakan program pengayaan praktik mesin listrik termasuk
396

dalam kategori layak, yang ditunjukkan dengan indikator aspek keterbacaan program
termasuk kategori layak, aspek kemudahan penggunaan program termasuk kategori
layak, dan aspek lingkup materi praktik mesin listrik termasuk dalam kategori layak.
Berdasarkan uraian di atas, hasil penelitian dapat dijelaskan bahwa kelayakan
kualitas program aplikasi praktik pengayaan mesin listrik, termasuk motor listrik DC, dinilai
berdasarkan hasil penilaian yang dilakukan ahli media dan ahli materi. Penilaian
kelayakan media ditinjau berdasarkan dua aspek, yaitu aspek tampilan dan aspek
navigasi. Aspek tampilan meliputi beberapa indikator, yaitu: ketepatan ukuran tulisan,
ketepatan pemilihan jenis huruf, tingkat kualitas gambar, tingkat kualitas grafik,
keselarasan penggunaan warna, kemenarikan, dan struktur layout. Selanjutnya, beberapa
indikator yang terdapat pada aspek navigasi, antara lain: kejelasan petunjuk navigasi,
keandalan pengulangan navigasi, kemudahan dalam pemilihan menu, dan kecepatan
akses.
Penilaian kelayakan media dapat dijelaskan berdasarkan data yang diperoleh dari
hasil penilaian ahli media yang diperoleh skor rerata total uji kelayakan ahli media
sebesar 30,5 dengan rerata skor total maksimal 44 dan rerata skor total minimal sebesar
11, yang berarti skor yang diperoleh termasuk dalam kategori layak berdasarkan
pengelompokan kecenderungan data. Selanjutnya, penilaian kelayakan materi ditinjau
berdasarkan empat aspek, yaitu: aspek lingkup pembelajaran, penyajian informasi,
kualitas materi, dan kelayakan materi. Aspek lingkup pembelajaran meliputi beberapa
indikator, yaitu: kesesuaian materi dengan judul, cakupan materi pembelajaran,
kesesuaian dengan tujuan pembelajaran, ketepatan muatan materi, dan struktur
penyajian materi. Aspek penyajian informasi meliputi beberapa indikator, yaitu:
keterbacaan tulisan, ketepatan penggunaan bahasa, kejelasan gambar, kejelasan grafik.
Selanjutnya, aspek kualitas materi meliputi beberapa indikator, yaitu: ketepatan
kompetensi, kebenaran materi, dan sistematika penyampaian materi. Aspek terakhir yang
dijadikan penilaian kelayakan kualitas materi, yaitu aspek kemanfaatan materi. Aspek
kemanfaatan materi mencakup beberapa indikator, yaitu: kebermanaatan dalam
pembelajaran dan kebermanfaatan dalam ke-elektroan.
Penilaian kelayakan kualitas

materi dapat dijelaskan berdasarkan data yang

diperoleh dari hasil penilaian ahli materi yang diperoleh skor rerata total uji kelayakan ahli
materi adalah 49,0 dengan rerata skor total maksimal 56 dan rerata skor total minimal
adalah 14, yang bearti skor yang diperoleh termasuk dalam kategori sangat layak.
Kualitas program aplikasi praktik pengayaan mesin listrik juga ditentukan melalui tampilan

397

halaman utama, halaman tentang (about), dan halaman pengayaan. tampilan dan fungsi
dari halaman-halaman tersebut sangat ditentukan oleh script.
Efektifitas program aplikasi praktik pengayaan mesin listrik dinilai berdasarkan
penilaian oleh mahasiswa (subyek penelitian) sebagai pengguna (user) program ini.
Penilaian efektifitas media ditinjau berdasarkan tiga aspek, yaitu: aspek keterbacaan
program, aspek kemudahan penggunaan program, dan aspek lingkup materi praktik
mesin listrik. Aspek keterbacaan program meliputi beberapa indikator, yaitu: keterbacaan
huruf, kesesuaian ukuran huruf dalam program, ketepatan pemilihan jenis huruf dalam
program, keserasian warna latar belakang dengan isi, keselarasan warna huruf dengan
latar belakang, kejelasan gambar atau grafik, kesesuaian ukuran gambar atau grafik
dengan layar, dan kemudahan dalam penggunaan bahasa. Beberapa indikator yang
terdapat pada aspek kemudahan penggunaan program, yaitu: cara meng-install program,
urutan menu dan sub-menu dalam program, navigasi/perpindahan antar menu dalam
program, peng-input-an parameter besaran dalam program, kecepatan respon hasil
analisis program, dan cara mengakhiri penggunaan program.
Aspek lingkup materi praktik mesin listrik, termasuk motor listrik DC, terdapat
beberapa indikator, diantaranya yaitu: penetapan besaran paremeter motor listrik DC
yang disimulasikan dengan program, analisis perhitungan parameter motor listrik DC
secara manual, analisis perhitungan parameter motor listrik DC dengan menggunakan
program simulasi, tingkat akurasi grafik fungsi pada mesin listrik dari program simulasi,
dan menyimpulkan hasil tampilan grafik fungsi dengan materi praktik motor listrik DC,
Penilaian efektifitas dapat dijelaskan berdasarkan data yang diperoleh dari hasil penilaian
mahasiswa (pengguna) yang diperoleh skor rerata total uji kelayakan pengguna sebesar
56,8 dengan rerata skor total maksimal sebesar 76 dan rerata skor total minimal adalah
19, yang bearti skor yang diperoleh termasuk dalam kategori sangat layak.
Karena produk perangkat lunak praktik pengayaan mesin listrik memenuhi syarat
ditinjau dari segi isi materi, media, maupun analisis dan praktik pengayaan mesin listrik,
maka model pembelajaran yang telah dikonsepkan dan alur sebagaimna dijelaskan di
muka (Gambar 1) dapat digunakan sebagai acuan dalam pelaksanaan pembelajaran
praktik pengayaan mesin listrik, yaitu dengan prosedur sebagai berikut:
1. Bagi mahsiswa yang telah lulus ujian individu praktik mesin listrik pada topik tertentu,
dalam hal ini untuk topik motor listrik DC maupun motor listrik AC satu fasa atau
transformator satu. Mahasiswa dapat menggunakan produk program aplikasi ini
sebagai pengayaan materi/topik yang terkait dengan topik yang telah ditempuh dan
dinyatakan lulus.
398

2. Dosen atau insruktur mendemonstrasikan dahulu software praktik pengayaan mesin
listrik ini, yang dimulai dari cara meng-install software sampai dengan pemilihan menumenu sesuai dengan tujuan yang diharapkan dalam labsheet.
3. Mahasiswa dapat mempraktikkan secara mandiri penggunaan software praktik
pengayaan mesin listrik dengan meng-entry parameter yang diperlukan sesuai dengan
tujuan praktik pengayaan mesin listrik yang tercantum dalam labsheet.
4. Mahasiswa dapat melihat hasil analisis dan unjuk kerja mesin listrik yang dipraktik
dengan cara meng-klik sub-sub menu parameter yang diinginkan secara cepat.
5. Mahasiswa dapat membandingkan ketelitian/ akurasi hasil analisis secara manual
dengan hasil analisis melalui pemanfaatan software ini, baik nilai besaran maupun
grafik yang dihasilkan.
KESIMPULAN
Berdasarkan data empirik yang diperoleh dari hasil penelitian dapat disimpukan
sebagai berikut: (1) kualitas produk media pembelajaran praktik pengayaan motor listrik
DC dalam bentuk aplikasi simulasi program Delphi, serta motor listrik AC satu fasa, dan
transformator satu fasa termasuk dalam kategori sangat layak ditinjau dari segi isi materi
dan kualitas media termasuk dalam kategori layak, (2) efektivitas produk bahan
instruksional untuk praktik pengayaan motor listrik DC dengan program Delphi termasuk
dalam kategori layak, dan (3) dihasilkan

prosedur model pembelajaran untuk praktik

pengayaan motor listrik DC serta motor listrik AC satu fasa dan transformator satu fasa
dengan program Delphi bagi mahasiswa di Jurusan Pendidikan Teknik Elektro FT UNY.
Pengembangan model pembelajaran praktik pengayaan mesin listrik berbantuan
program Delphi ini masih terdapat keterbatasan ditinjau dari lingkup materi materi mesin
listrik, diantaranya: generator DC, generator AC satu fasa, generator AC tiga fasa, motor
listrik AC satu fasa jenis shaded-pole, motor listrik AC satu fasa jenis universal, motor
listrik AC satu fasa jenis kutub belah, motor listrik AC satu fasa jenis capasitor start-run,
motor induksi tiga fasa, motor sinkron tiga fasa, dan transformator tiga fasa. Keterbatasan
lain dari produk program aplikasi ini, ditinjau dari aspek output program, belum dapat
dilakukkan cetak (print out) hasil grafik karakteristik mesin listrik dan dan belum dapat
dikoneksikan secara online (berbasis web).

399

DAFTAR PUSTAKA
Husni. 2004. Pemrograman Database Dengan Delphi. Yogyakarta: Graha Ilmu.
Istanto Wahyu Djatmiko, Sunyoto, dan Deny Budi Hertanto. (2014). Model Pembelajaran
Praktik Pengayaan Mesin Listrik Berbantuan Program Delphi. Laporan Penelitian.
Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat, Universitas Negeri
Yogyakarta.
Mehta, V.K. & Mehta, R. 2002. Principle of Electrical Machines. India: S. Chand.
Theraja, BL. 1980. Electrical Technology. India: Nirja Construction & Development.

400