Cara kerja Pemberian Obat docx

BAB IV
METODE KERJA
1.1 Alat dan Bahan

Alat :
1. Timer/stopwatch
2. Bak penampung mencit
3. Alat penginjeksi/suntik
4. Sonde
5. Kandang aktivitas
Bahan :
1. Mencit ( tiga ekor )
2. Diazepam
1.2 Cara Kerja

a. Di percobaan ini, digunakan hewan coba tiga ekor mencit dengan perlakuan
berbeda. Mencit pertama diambil menggunakan bak penampung mencit (tidak
diberi diazepam/obat apapun). Kemudian mencit dimasukkan ke dalam kandang
aktivitas. Lalu dalam jangka waktu tertentu, diamati pergerakan mencit tersebut.
b. Mencit kedua diberi diazepam dengan cara per-oral (dengan menggunakan
sonde). Kemudian mencit tersebut diambil, dimasukkan ke dalam kandang

aktivitas. Lalu diamati pergerakannya, diukur waktunya ketika mencapai sedasi
,serta diamati apakah telah mencapai efek hipnotis.
c. Mencit ketiga diberi diazepam (dosis sama dengan mencit sebelumnya) dengan
cara intra-peritoneal (dengan menggunakan suntik). Kemudian mencit tersebut
diambil, dimasukkan ke dalam kandang aktivitas. Lalu diamati pergerakannya,
diukur waktu nya ketika mencapai sedasi ,serta diamati apakah telah mencapai
efek hipnotis.
d. Dicatat perbedaan kondisi mencit-mencit tersebut.