084431 MQFM 2010 03 Fokus Hari Ini 01 Maret 2010

Ass.. rangkaian informasi baik lokal/ nasional maupun internasional/
terangkai dalam fokus Hari ini/ di kesempatan Senin, 1 Maret 2010// Kali
ini bersama saya ______________/ dan berikut informasi selengkapnya///
BII Laporkan Pelaku Pemalsuan Bukti Kartu Kredit Ke Polda DIY
Sahabat MQ/ Bank Internasional Indonesia -BII Yogyakarta/ melaporkan Joko Eko
Budi Presetyo/ ke POLDA DIY// Joko diduga melakukan tindak pidana penggelapan/
penipuan/ pemalsuan/ dan penadahan/ dengan memalsukan bukti transfer/ dari
Bank-bank penerbit kartu kredit// Ketua Unit Perbankan Polda DIY -kompol edi
sutanto - didampingi Kabid Humas Polda DIY -Anny Pujiastuti- menjelaskan/ Joko
adalah seorang agen penjual tiket mandala di jalan Laksda Adispecipto/ yang telah
lama bekerjasama dengan BII/ dalam hal pengedaan mesin gesek tunai/ semenjak
tahun 2007// Akan tetapi/ sekitar Agustus sampai Desember 2009/ terdapat
trnsaksi yang mencurigakan// Reporter MQ FM -Aisyah tadzkia melaporkan/ diduga
kuat/ Joko telah merekayasa perangkat kartu kredit yang ada/ sehingga terjadi
transaksi yang mencurigakan tersebut// Joko menambahkan/ untuk saat ini kasus
tersebut masih dalam proses pemeriksaan/// Aisyah tadzkia

FPPI Gelar Unjuk Rasa Di DPRD
Sahabat MQ/ siang ini sejumlah masa yang tergabung dalam Front
Perjuangan Pemuda Indonesia -FPPI/ berunjuk rasa di depan Kantor DPRD
DIY// Mereka menyatakan sikap terkain kepeloporan pergerakan pemuda

melawan ologarki kekuasaan// Melalui Juru Bicara Sekalis\gus Pimpinan
Nasional FPPI -Ferry Widodo/ FPPI menyatakan bahwa pasca pemilu/ aroma
kepentingan kekuasaan semakin terasa/ antara kalangan yang nyaman
dengan pembagian kue kekuasaan/ dengan mereka yang merasa tidak puas
atas pembagian kue kekuasaan tersebut// Fery juga menyatakan/ kekuatan
opsisi yang ada/ tak satupun memperhatikan persoalan Indonesia yang
sesungguhnya// Reporter MQ FM -Tria Haidar melaporkan/ massa FPPI
mendesak agar konflik kepentingan antar kelompok di negeri ini/ untuk
segera direduksi// Sebabpersoalan lerakyatan terkait kedaulatan atas tanah/
air dan udara/ jauh lebih penting sebagai wujud kemerdekaan atas pikiran///
Wahab Azizi
FPPI Tegaskan Kepeloporan gerakan Pemuda Melwan Oligarki Kekuasaan

Sahabat MQ/ puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Front Pejuangan
Pemuda Indonesia/ hari ini menggelar aksi unjuk rasa/ di tugu Yogyakarta//
Dalam Aksinya/ masa menyerukan/ bahwa FPPI siap mempelopori
perlawanan terhadap oligarki kekuasaan// Pasalnya FPPI menilai/ selama ini
hak-hak dasar rakyat belum terpenuhi/ karena dipelopori oleh segelintir
orang/ yang mengatasnamakan demokrasi// Selan itu FPPI juga
menegaskan/ saat ini dibutuhkan sebuah kelompok/ yang mampu

membangun blok sosial baru/ agar terhindar dari segala kepentingan
kekuasaan// FPPI menegaskan seperti dilaporkan Reporter MQ FM -Tria
Haidar/ Blok baru tersebut harus mampu menempatkan rkyat sebagi blok

perubahan/ dan menegaskan diri untuk menolak tunduk pada rezim/
kapitalisme/ birokratik/ rente/ dan menuntut tanggung jawab dari
penguasa/// Tria Haidar
Kasus Century, 500 Mahasiswa Panjat & Goyang Pagar DPR
Sahabat MQ/ Sekitar 500 orang dari Aliansi Mahasiswa Nusantara/ demo di
depan Gedung DPR/MPR/ menuntut SBY-Boediono mundur/ terkait kasus
Bank Century// Mahasiswa juga memanjat pagar DPR/ untuk memasang
spanduk// Aksi yang diikuti mahasiswa UIN dan Jayabaya ini/ digelar di
depan Gedung DPR Senayan// Mahasiswa/ mengenakan jaket almamater
warna hijau dan biru// Awalnya/ mahasiswa hanya berorasi// Setelah 1 jam
berorasi/ 20 mahasiswa langsung lari menuju gerbang DPR/ dan
menggoyang-goyangkan pagar DPR// Detiknews melansir/ Aparat polisi yang
semula berdiri berbaris di dalam gedung DPR/ langsung lari dan berhadapan
dengan mahasiswa// Mahasiswa meminta Pansus Century/ secara tegas
mengatakan Boediono dan Sri Mulyani/ bertanggung jawab dalam bailout
Century// Pansus juga harus berani memutuskan dana talangan 6,7 triliun

rupiah/ merupakan kesalahan yang dilakukan secara sistematik/// Detik
OKI Kutuk Pelanggaran Israel atas Masjid Al-Aqsha
Sahabat MQ/ Organisasi Konferensi Islam -OKI/ dengan keras mengutuk
penyerbuan Masjid Al-Aqsha oleh polisi Israel/ dan memperingatkan
mengenai konsekuensi berbahaya atas tindakan tersebut.// Sekretaris
Jenderal badan pan-Islam tersebut -Ekemeleddina Ihsanoglu mengatakan/
Pelanggaran tersebut/ terjadi beberapa hari setelah keputusan oleh
pemerintah Israel/ untuk secara tidak sah memasukkan Masjid Al-Ibrahimi
dan Masjid Bilal bin Rabag/ ke dalam daftar tempat warisan Israel// Tindakan
tersebut adalah perkembangan berbahaya/ dalam rancangan Israel guna
mencaplok tempat suci Islam// Media Indonesia Online melansir/ Polisi Israel
memasuki kompleks Masjid Al-Aqsha untuk menangkap orang Palestina yang
mereka katakan melemparkan batu ke pengunjung di sana// Belasan
personil polisi anti huru-hara/ dikerahkan ke jalan sempit di Kota Tua//
Sementara pengumuman/ disiarkan melalui pengeras suara dan menara
masjid/ untuk menyeru umat Muslim "meyelamatkan Jerusalem"/// MIOL
Demikian seluruh Rangkaian Informasi dalam Fokus Hari Ini/ di kesempatan
Senin, 1 Maret 2010// Atas Nama Tim Kamar Berita yang Bertugas saya
________/ mengucapkan terimakasih atas perhatian sahabat/ Wassalam//