PERATURAN DIRJEN BEA DAN CUKAI NOMOR KEP-03/BC/2009

DEPARTEMEN KEUANGAN REPUBLIK INDONESIA
DIREKTORAT JENDERAL BEA DAN CUKAI

KEPUTUSAN DIREKTUR JENDERAL BEA DAN CUKAI
NOMOR KEP- 03 /BC/2009
TENTANG
PENAMBAHAN PAGU PENUNDAAN PEMBAYARAN CUKAI
ATAS PEMESANAN PITA CUKAI HASIL TEMBAKAU
DIREKTUR JENDERAL BEA DAN CUKAI,
Menimbang

: a.

bahwa dengan ditetapkan Peraturan Menteri Keuangan Nomor
203/PMK.011/2008 tentang Tarif Cukai Hasil Tembakau, telah
mengakibatkan kenaikan nilai cukai yang wajib dibayar oleh
Pengusaha Pabrik/Importir Hasil Tembakau;

b. bahwa berdasarkan Pasal 6 Peraturan Direktur Jenderal Bea dan
Cukai Nomor P-08/BC/2006 tentang Pemberian Penundaan
Pembayaran Cukai Atas Pemesanan Pita Cukai Hasil Tembakau,

dalam hal terjadi perubahan Peraturan Menteri Keuangan atas
harga jual eceran dan/atau tarif cukai yang mengakibatkan
kenaikan nilai cukai yang wajib dibayar, maka jumlah
penundaan yang telah diberikan disesuaikan sebesar persentase
perubahan harga jual eceran dan/atau tarif cukai;
c.

Mengingat

bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam
huruf a dan huruf b, perlu menetapkan Keputusan Direktur
Jenderal Bea dan Cukai tentang Penambahan Pagu Penundaan
Pembayaran Cukai Atas Pemesanan Pita Cukai Hasil Tembakau;

: 1. Undang-Undang Nomor 10 Tahun 1995 tentang Kepabeanan
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1995 Nomor 75,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3612)
sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 17 Tahun
2006 (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2006 Nomor 93,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4661);

2. Undang-Undang Nomor 11 Tahun 1995 tentang Cukai (Lembaran
Negara Republik Indonesia Tahun 1995 Nomor 76, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3613) sebagaimana
telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 39 Tahun 2007
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 105,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4755) ;
3. Peraturan Menteri Keuangan Nomor 108/PMK.04/2008 tentang
Pelunasan Cukai;
4. Peraturan Menteri Keuangan Nomor 203/PMK.011/2008 tentang
Tarif Cukai Hasil Tembakau;
5. Peraturan Direktur Jenderal Bea dan Cukai Nomor P-08/BC/2006
tentang Pemberian Penundaan Pembayaran Cukai Atas Pemesanan
Pita Cukai Hasil Tembakau;

MEMUTUSKAN:
Menetapkan

: KEPUTUSAN DIREKTUR JENDERAL BEA DAN CUKAI TENTANG
PENAMBAHAN PAGU PENUNDAAN PEMBAYARAN CUKAI ATAS
PEMESANAN PITA CUKAI HASIL TEMBAKAU.


PERTAMA

: Terhitung mulai tanggal 1 Februari 2009, jumlah pagu penundaan yang
telah diberikan kepada Pengusaha Pabrik atau Importir hasil tembakau
yang masih berlaku, ditambah sebesar 7% (tujuh per seratus) dari
jumlah pagu penundaan pembayaran cukai atas pemesanan pita cukai
hasil tembakau yang telah diberikan.

KEDUA

:

Pemberian penambahan pagu penundaan sebagaimana dimaksud
dalam Diktum PERTAMA tidak mengubah masa berlaku Keputusan
Pemberian Penundaan yang telah diberikan.

KETIGA

:


Keputusan Direktur Jenderal Bea dan Cukai ini mulai berlaku sejak
tanggal ditetapkan, dengan ketentuan apabila dikemudian hari terdapat
kekeliruan akan diadakan perbaikan sebagaimana mestinya.
Salinan Keputusan Direktur Jenderal Bea dan Cukai ini disampaikan
kepada:
1. Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Bea dan Cukai;
2. Kepala Kantor Pelayanan Utama Direktorat Jenderal Bea dan Cukai;
3. Kepala Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai;
di seluruh Indonesia.

Ditetapkan di Jakarta
pada tanggal 13 Januari 2009
DIREKTUR JENDERAL,
ttd,ANWAR SUPRIJADI
NIP 120050332