Jawaban Anwijzing Manokwari

JAWABAN PEMBERI AN PENJELASAN ( ANWI JZI NG) PEKERJAAN BANTUAN
MESI N DAN PERALATAN I NDUSTRI PENGOLAHAN PAKAN TERNAK UNGGAS
DI KABUPATEN MANOKWARI - PROVI NSI PAPUA BARAT DALAM RANGKA
PERCEPATAN PEMBANGUNAN PAPUA DAN PAPUA BARAT ( P4B) TAHUN 2013
1. Apakah dokumen KAK bagian dari dokumen pengadaan lelang?
Jawaban : Ya.
2. Mohon poin V untuk persyaratan peserta lelang dihilangkan, karena sangat
diskriminatif dalam menggunakan sarana LPSE sebagai tempat pengadaan
barang/ jasa yang dimana peserta lelang dibolehkan terbuka untuk mengikuti
pengadaan lelang selama penyedia barang/ jasa memenuhi persyaratan yang
dituangkan dalam Pepres 70 Tahun 2012 Pasal 19.
Jawaban : Point V ditujukan sebagai jaminan terhadap pengalaman peserta
dalam melakukan pekerjaan sejenis di masa lalu. Persyaratan pernah
bekerjasama dengan GPMT erat kaitannya dengan pengalaman pekerjaan sejenis
pada masa lalu, tetapi bukan merupakan syarat mutlak .
3. GPMT sebagai asosiasi tidak punya kewenangan untuk mengatur perusahaan
yang boleh ikut tender.
Jawaban : Ya benar, Persyaratan pernah bekerjasama dengan GPMT erat
kaitannya dengan pengalaman pekerjaan sejenis pada masa lalu, tetapi bukan
merupakan syarat mutlak .


4. Poin V nomor 2 tentang berpengalaman bekerja sama dibidang instalasi tidak
dibutuhkan dan sangat diskriminatif karena pihak pabrikan lebih berpengalaman
dan mempunyai tenaga ahli dan terlatih dibidang ini untuk :
 Merakit dikarenakan alat knockdown sehingga tinggal pasang
 Membuat alat
 Mengajari pengoperasian alat
 Mengajari menganalisa atas produk yang dihasilkan.
Jawaban : sama dengan jawaban pertanyaan no. 3
5. Untuk no. E1 tentang steam boiler capacity tidak jelas.





Apakah yang dimaksud dengan capacity 1 ton?
Kami meragukan dengan capacity 1 ton yang sangat besar sehingga tidak
sebanding dengan kapasitas mesin.
Kami sarankan untuk alat ini cukup 300 kg/ hour, steam working 4 kg.

Jawaban :




Maksud dari Kapasitas 1 ton pada spesifikasi adalah kapasitas tangki boiler 1
ton/ jam. Dasar dari pengambilan kapasitas boiler yang sebesar 1 ton ini erat
kaitannya dengan sangat besarnya pengaruh uap terhadap kualitas pakan
ternak. Oleh karena itu, kekurangan uap (karena losses boiler) yang akan
mengakibatkan turunnya kualitas pakan ternak harus diantisipasi dengan
penggunaan boiler kapasitas besar (1 ton).

6. Sebaiknya kalimat local supply dalam kolom spesifikasi ditambah impor atau
dihilangkan saja.
Jawaban : untuk steam boiler , air compressor , steam piping+ accessories, air
piping + , mechanical work, electrical work , utility work, liquid tanks, lighting,
steel works, installation , painting, tubes, disuplai dari dalam negeri (lokal) karena
produsen dalam negeri telah mampu memproduksi/ mengerjakan sesuai
spesifikasi yang diminta.
7. Mohon untuk diberikan gambar flow chart (diagram alur) untuk memahami alur
kerja mesin, dikarenakan :
 Diperlukan bagaimana cara merancang atau mendesain alat-alat yang

dibutuhkan.
 Setiap pabrik pembuat punya cara dalam merancang kebutuhan mesin ini,
karena yang diperhitungkan adalah sebagai contoh out akhir mesin ini bisa
mencapai kapasitas 1 – 2 ton/ jam.
Jawaban :

Keterangan mesin dapat dilihat pada HPS.
8. Sebaiknya bisa menawarkan mesin berkapasitas lebih besar seperti contoh mesin
dengan kapasitas 1-3 ton/ hour tetapi tanpa merubah spesifikasinya.
Jawaban : Pernyataan ini erat kaitannya dengan jawaban pertanyaan no. 5,
dimana penggunaan mesin yang lebih besar membutuhkan sumber daya
( resources) yang lebih besar (contoh: boiler dan ketersediaan daya listrik). Selain
itu, ketersediaan bahan baku juga menjadi pertimbangan penting dalam
penentuan kapasitas mesin.
9. Mohon lebih diperjelas dan diperlengkapi untuk informasi alamat tempat alat
yang akan dipasang.
Jawaban : Distrik Prafi dan Distrik Masni, Kabupaten Manokwari, Propinsi Papua
Barat.

10. Apakah slide gate bias yang tipe elektrik atau harus pneumatic?

Jawaban : Untuk pabrik pakan ternak ini digunakan slide gate tipe pneumatic
dengan pertimbangan daya listrik yang lebih hemat.
11. Ukuran dan satuan yang tersebut di spesifikasi harus sama atau minimal?
Jawaban : Ukuran dan satuan harus sama karena antara satu mesin dengan
yang lain merupakan satu kesatuan utuh yang harus sinkron.
12. Untuk item C13, berapa daya minimal?
Jawaban : Daya atau lebih tepatnya kapasitas produksi untuk item C13 adalah
minimal sebesar 2 ton/ hari.