Pembinaan Mantan Pecandu Narkoba di “ Rumah Damai ” Kelurahan Cepoko Kecamatan Gunungpati.

SARI
Taruwardani, Peni. 2009. Pembinaan Mantan Pecandu Narkoba di “ Rumah Damai
” Kelurahan Cepoko Kecamatan Gunungpati. Skripsi. Politik Dan Kewarganegaraan.
Fakultas Ilmu Sosial. Universitas Negeri Semarang, Pembimbing I : Prof. Dr. Maman
Rachman, M. Sc, Pembimbing II : Drs. Makmuri. 87 hal.
Kata kunci : Mantan pecandu narkoba, pembinaan, perencanaan, pelaksanaan,
evaluasi.
Penyalahgunaan narkoba merupakan ancaman yang sangat berbahaya bagi
seluruh aspek kehidupan manusia, dewasa ini justru masalah penyalahgunaan narkoba
yang semakin meningkat hal itu menjadikan keresahan dan kekhawatiran di
masyarakat. Adapun faktor yang menyebabkan penyalahgunaan narkoba antara lain
faktor diri, faktor lingkungan, faktor ketersediaan narkoba dan kombinasi diantara
ketiga faktor tersebut. Menghadapi kompleksnya permasalahan ini maka perlu peran
serta dari semua pihak untuk mengerahkan segala daya upaya guna mencegah dan
memberantas penyalahgunaan narkoba di masyarakat. Rehabilitasi merupakan suatu
cara bagi penyalahguna narkoba untuk dapat kembali menjalani hidupnya dengan
baik. Pusat rehabilitasi ini merupakan wadah bagi para pecandu narkoba yang ingin
sembuh dari ketergantungan narkoba dengan menjalani rehabilitasi serta memperoleh
pembinaan di pusat rehabilitasi “Rumah Damai”. Berdasarkan pada uraian tersebut,
maka peneliti merasa terdorong untuk mengadakan penelitian dengan judul
“Pembinaan Mantan Pecandu Narkoba di “ Rumah Damai ” Kelurahan Cepoko

Kecamatan Gunungpati”.
Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah : bagaimana pembinaan
mantan pecandu narkoba di pusat rehabilitasi narkoba “Rumah Damai” Kelurahan
Cepoko Kecamatan Gunungpati. Sedangkan sub masalahnya adalah (1) bagaimana
perencanaan pembinaan mantan pecandu narkoba di pusat rehabilitasi narkoba
“Rumah Damai” Kelurahan Cepoko Kecamatan Gunungpati, (2) bagaimana
pelaksanaan pembinaan mantan pecandu narkoba di pusat rehabilitasi narkoba
“Rumah Damai” Kelurahan Cepoko Kecamatan Gunungpati, dan (3) bagaimana
evaluasi pembinaan mantan pecandu narkoba di pusat rehabilitasi narkoba “Rumah
Damai” Kelurahan Cepoko Kecamatan Gunungpati ? Penelitian ini bertujuan : untuk
memperoleh informasi faktual tentang pembinaan mantan pecandu narkoba di pusat
rehabilitasi narkoba “Rumah Damai’ Kelurahan Cepoko Kecamatan Gunungpati.
Sedangkan sub bagiannya adalah untuk (1) memperoleh informasi tentang
perencanaan pembinaan mantan pecandu narkoba di pusat rehabilitasi narkoba
“Rumah Damai” Kelurahan Cepoko Kecamatan Gunungpati, (2) memperoleh
gambaran tentang pelaksanaan pembinaan mantan pecandu narkoba di pusat
rehabilitasi narkoba “Rumah Damai” Kelurahan Cepoko Kecamatan Gunungpati, dan
(3) memperoleh informasi tentang evaluasi pembinaan mantan pecandu narkoba di
pusat rehabilitasi narkoba “Rumah Damai” Kelurahan Cepoko Kecamatan
Gunungpati.

Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Yang dijadikan subjek
dalam penelitian ini adalah pembina dan mantan pecandu narkoba di Rumah Damai
Semarang sedangkan jumlah responden dan informan adalah 27. Pengumpulan data
dilakukan dengan menggunakan teknik observasi, wawancara, dokumentasi dan
angket yang diolah dan diperiksa dengan menggunakan teknik triangulasi untuk
mengecek keabsahan data.

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan, dapat disimpulkan bahwa : (1)
Perencanaan pembinaan mantan pecandu narkoba di Rumah Damai (House Of
Peace/Hope) dilakukan tiap satu bulan sekali yang mencakup kegiatan pribadi,
kelompok, persentasi materi, Olah Raga dan Istirahat. Perencanaan tersebut dibuat
tidak secara tertulis dan dilaksanakan secara fleksibel menyesuaikan dengan situasi
dan kondisi. (2) Pelaksanaan pembinaan mantan pecandu narkoba di Rumah Damai
(House Of Peace/Hope) dibagi menjadi 2 (dua) yaitu pembinaan individu dan
kelompok yang dilakukan dengan pendekatan keagamaan berbasis Kristiani, dengan
dikombinasikan dengan beberapa pendekatan yang sesuai dengan kebutuhan.
Pendekatan tersebut adalah pendekatan nonmedis, pendekatan bimbingan individu
dan kelompok, pendekatan Therapeutic Community (TC) dan pendekatan 12 langkah.
(3) Evaluasi pembinaan mantan pecandu narkoba di Rumah Damai (House Of
Peace/Hope) Kelurahan Cepoko Kecamatan Gunungpati meliputi : a. evaluasi apakah

pelaksanaan sudah sesuai dengan perencanaan, b. evaluasi program dan c. evaluasi
perubahan perilaku mantan pecandu narkoba.
Berdasarkan penelitian ini maka penulis menyampaikan saran sebagai berikut
: (1) Hendaknya perencanaan pembinaan di Rumah Damai dibuat dalam bentuk
tertulis dan ada perencanaan yang jelas dan pasti agar pelaksanaan pembinaan jelas
arahnya, (2) hendaknya pembinaan di Rumah Damai juga dilakukan dengan
pendekatan medis, karena dengan pendekatan medis kesehatan mantan pecandu
narkoba akan dapat dijaga dan dipantau oleh tenaga ahlinya, (3) hendaknya dalam
melakukan pembinaan Rumah Damai memakai pendekatan terpadu, karena dalam
pendekatan terpadu melibatkan berbagai profesi atau disiplin ilmu sehingga akan
lebih komprehensif, efisien dan memenuhi standart yang baik, (4) untuk pembina
hendaknya mengikuti pelatihan-pelatihan sehingga kualitas pembinaan dapat
memenuhi standart yang baik, (5) pembinaan individu di Rumah Damai perlu
ditingkatkan dengan menambah jumlah pembina, karena melihat perbandingan dari
banyaknya mantan pecandu dan pembina apa yang dibutuhkan mantan pecandu
narkoba belum tentu bisa terpenuhi dan (6) hendaknya semua pendekatan-pendekatan
yang digunakan di Rumah Damai juga di evaluasi.

Dokumen yang terkait

PROGAM PEMBINAAN DAN PEMBELAJARAN BAGI PECANDU NARKOBA DI YAYASAN “RUMAH DAMAI” SEMARANG

7 50 161

PERILAKU BERISIKO PENYEBAB HUMAN IMMUNODEFICIENCY VIRUS (HIV) POSITIF (Studi Kasus di Rumah Damai Kelurahan Cepoko Kecamatan Gunungpati Kota Semarang)

2 17 109

KEGIATAN PEMBINAAN ROHANI DALAM UPAYA MENGUBAH PERILAKU SOSIAL PESERTA REHABILITASI NARKOBA DI RUMAH DAMAI DESA CEPOKO KECAMATAN GUNUNG PATI KOTA SEMARANG

1 13 171

Faktor Penyebab Penyalahgunaan Narkoba pada Pecandu Narkoba di “Rumah Damai” Kecamatan Gunungpati.

0 1 2

Faktor – faktor Penyebab Penyalahgunaan NAPZA (Studi Kasus di Panti Rehabilitasi Rumah Damai Gunungpati – Semarang).

0 0 1

(ABSTRAK) FAKTOR-FAKTOR PSIKOLOGIS YANG BERPERAN PADA KEKAMBUHAN (RELAPSE) PECANDU NARKOBA (Studi Kasus pada Pecandu Narkoba di Pusat Rehabilitasi Narkoba Rumah Damai Semarang).

0 0 2

”Survei Tingkat Kesegaran Jasmani dan Latar Belakang Siswa Mantan Pecandu Narkoba di Pusat Rehabilitasi “Rumah Damai” Kecamatan Gunungpati Semarang Periode Tahun 2008.

0 0 1

STUDI KASUS KEHIDUPAN REMAJA MANTAN PECANDU NARKOBA.

2 7 147

KEEFEKTIFAN LAYANAN KONSELING KELOMPOK TEKNIK COGNITIVE RESTRUCTURING UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN KONTROL DIRI MANTAN PECANDU NARKOBA DI YAYASAN “RUMAH DAMAI” KOTA SEMARANG

0 0 68

A. Gambaran Umum SMK Assa’idiyyah Kudus a. Tinjauan Historis Berdirinya SMK Assa’idiyyah Kirig Mejobo Kudus - PENGARUHPERSEPSI UJIAN NASIONAL BERBASISKOMPUTERTERHADAP KECEMASAN PESERTA DIDIK DI SMK ASSA’IDIYYAH KIRIG MEJOBO KUDUSTAHUN 2015/2016 - STAIN Ku

0 0 26