S KOM 1104950 Abstract

IMPLEMENTASI MODEL MASTERY LEARNING
PADA MULTIMEDIA INTERAKTIF
UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN MAHASISWA
disusun oleh,
Novi Setiawatri
1104950

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membangun multimedia
pembelajaran menggunakan model mastery learning berbasis adventure
game pada mata kuliah Algoritma dan Pemrograman I serta memperoleh
respon dari mahasiswa terhadap multimedia tersebut. Penelitian ini dilakukan
sebagai solusi minimnya media pembelajaran interaktif bagi mahasiswa yang
membutuhkan visualisasi nyata cara kerja algoritma sehingga diharapkan
bisa membantu mahasiswa untuk memahami mata kuliah Algoritma dan
Pemrograman I. Tahap pengembangan multimedia pembelajaran berbasis
adventure game terdiri dari tahap analisis dan pengumpulan data,
perencanaan, pengembangan perangkat lunak, implementasi, dan penilaian.
Setelah melakukan pengembangan multimedia pembelajaran berbasis
adventure game, diperoleh penilaian mahasiswa dan validasi ahli untuk

kelayakan dalam menggunakan multimedia pembelajaran berbasis adventure
game. Data penelitian multimedia pembelajaran berbasis adventure game
didapatkan dari angket dan wawancara kepada dosen dan mahasiswa Ilmu
Komputer UPI, angket validasi ahli terdiri dari validasi ahli media dan materi
yang diberikan kepada dosen, dan angket penilaian mahasiswa terhadap
multimedia pembelajaran berbasis adventure game. Dari penelitian ini
didapatkan hasil: 1) penilaian ahli media atas multimedia pembelajaran
berbasis adventure game adalah sebesar 90,33% dan dikategorikan sangat
baik dan ahli materi atas multimedia pembelajaran berbasis adventure game
adalah sebesar 73,75% dan dikategorikan baik, 2) mahasiswa memberikan
respon positif mengenai multimedia pembelajaran berbasis adventure game
dapat disimpulkan multimedia ini dapat memberikan dampak pada
pemahaman mahasiswa dilihat dari adanya peningkatan rata-rata nilai dari
dosen dibandingkan dengan nilai evaluasi akhir multimedia. Kelompok Atas
mengalami peningkatan sebesar 0,66% yang memiliki kategori sedang,
Kelompok Sedang sebesar 7,16% yang memiliki kategori tinggi, dan
Kelompok Bawah sebesar 17,66% yang memiliki kategori tinggi.
Kata kunci: Multimedia Pembelajaran, Mastery Learning, Adventure Game

i

Novi Setiawatri, 2016
Implementasi Model Mastery Learning Pada Multimedia Interaktif Untuk Meningkatkan
Pemahaman Mahasiswa
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

IMPLEMENTATION OF MASTERY LEARNING MODEL
ON INTERACTIVE MULTIMEDIA
TO IMPROVE STUDENTS COMPREHENSION
by,
Novi Setiawatri
1104950

ABSTRACT

The research’s purpose is to design and develop multimedia learning with
mastery learning model base on adventure game to Algorithm and
Programming I subject and get response from student about the multimedia..
The Research is done as a solution to the minim amount of interactive
multimedia learning to student which provide realistic visualization of how
an algorithm work so that can help student to comprehend Algorithm and

Programming I subject. The development phase of multimedia learning base
on adventure game consist of analysis phase and collecting data, design,
software development, implementation, and evaluation. After development
phase have been done, student judgment and expert feasibility validation is
collected. Multimedia base on adventure game research data is collected
from questionnaire and interview to lecturer and computer science UPI
students, expert validation questionnaire consist of material given by lecturer
and multimedia students judgment to multimedia learning base on adventure
game questionnaire. From this research, we got result list as below : 1)
Media expert judgement to multimedia learning base on adventure game is
90,33% and categorize as very good and material expert judgment to
multimedia learning base on adventure game is 73,75% and categorize as
good, 2) Student give positive response about multimedia learning base on
adventure game and conclude that this multimedia can give an effect to
student comprehension, proved by greater mean score from lecturer than
final evaluation score from multimedia. Top group got 0,66% improvement
categorize as medium, Medium group got 7,16% improvement categorize as
high, and Low group got 17,66% improvement categorize as high.
Keyword: Multimedia Learning, Mastery Learning, Adventure Game


ii
Novi Setiawatri, 2016
Implementasi Model Mastery Learning Pada Multimedia Interaktif Untuk Meningkatkan
Pemahaman Mahasiswa
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu