Pengaruh Kompetensi Komunikasi dan Kredibilitas Komunikator terhadap Efektivitas Pemeriksaan (Analisis Jalur Pengaruh Kompetensi Komunikasi dan Kredibilitas Komunikator Auditor BPK RI terhadap Efektivitas Pemeriksaan pada Pemerintah Kota Denpasar).

ABSTRAK
PENGARUH KOMPETENSI KOMUNIKASI DAN KREDIBILTAS
KOMUNIKATOR TERHADAP EFEKTIVITAS PEMERIKSAAN
(Analisis Jalur Pengaruh Kompetensi Komunikasi dan Kredibilitas
Komunikator Auditor BPK RI terhadap Efektivitas Pemeriksaan
pada Pemerintah Kota Denpasar). TESIS. Pembimbing I: Prof. Dr.
Widodo Muktiyo, II: Drs. Y. Slamet, M.Sc., Ph.D. Program Studi
Ilmu Komunikasi (Manajemen Komunikasi), Program Pascasarjana,
Universitas Sebelas Maret.

Berdasarkan Rekapitulasi Hasil Pemantauan Tindak Lanjut Pemeriksaan
BPK RI Perwakilan Provinsi Bali Tahun 2014 diketahui jumlah temuan
pemeriksaan dari tahun ke tahun cenderung mengalami kenaikan.
Berdasarkan data terakhir tahun 2014 terdapat 344 jumlah temuan dengan
nilai Rp103.664.871.023,96. Berdasarkan data tersebut dapat dilihat
efektivitas pemeriksaan oleh BPK RI kurang optimal. Tujuan dari
penelitian ini adalah untuk menganalisa efektivitas pemeriksaan BPK RI
dengan menggunakan variabel kompetensi komunikasi dan kredibilitas
komunikator, dan komunikasi interpersonal sebagai variabel intervening.
Populasi dalam penelitian ini adalah semua pegawai Pemerintah Kota
Denpasar, baik pejabat maupun staff yang bekerja di bagian administrasi

atau keuangan sebanyak 2.129 orang. Sedangkan sampel yang diambil
adalah 100 orang. Data dikumpulkan dengan menggunakan kuisioner.
Data dianalisis dengan menggunakan analisis jalur yang diolah
menggunakan SPSS 20.
Berdasarkan penelitian diketahui kompetensi komunikasi tidak
mempunyai pengaruh langsung terhadap efektivitas pemeriksaan, namun
kompetensi komunikasi berpengaruh secara tidak langsung terhadap
efektivitas komunikasi melalui komunikasi interpersonal. Kredibilitas
komunikator berpengaruh secara langsung maupun tidak langsung
terhadap efektivitas pemeriksaan melalui komunikasi interpersonal.
Selain itu, total pengaruh kompetensi komunikasi terhadap efektivitas
pemeriksaan sebesar 0,627 yang berarti setiap kenaikan 1 satuan
kompetensi komunikasi akan meningkatkan efektivitas pemeriksaan
sebesar 0,627 satuan melalui komunikasi interpersonal. Sedangkan total
pengaruh kredibilitas komunikator terhadap efektivitas pemeriksaan
sebesar 0,851 yang berarti setiap kenaikan 1 satuan kredibilitas
komunikator akan meningkatkan efektivitas pemeriksaan sebesar 0,851
satuan melalui komunikasi interpersonal
Kata kunci: kompetensi komunikasi, kredibilitas komunikator,
komunikasi interpersonal, efektivitas pemeriksaan


ABSTRACT
THE INFLUENCE OF COMMUNICATION COMPETENCE AND
COMMUNICATION CREDIBILITY TO THE EFFECTIVITY OF
AUDIT (Path Analysis The Influence of Communication Competence
and Communication Credibility of The Auditor of Supreme Audit
Board of Indonesian Republic to The Effectivity of Audit at City
Government of Denpasar). THESIS. Supervisor I: Prof. Dr. Widodo
Muktiyo, II: Drs. Y. Slamet, M.Sc., Ph.D. Magister Communication
Science, PostGraduate Program, Sebelas Maret University.

Based on monitoring recapitulation of BPK RI audit continued action at
Bali Representation in 2014 noted that number of audit problem
increasingly year by year. Based on last data in 2014 there are 344 audit
problem with value Rp103.664.871.023,96. Based on above we know that
audit effectiveness of BPK RI are not optimal. The aim of this study was
to analyze the audit effectiveness used variable communication
competence and communicator credibility, and interpersonal
communication as intervening variable.
The population in this study is all employee of Denpasar City

Government that work at administration or finance, wich amounted to
2.129 people. While the sample taken in this study were as many as 100
people. Data were collected using a questionnaire. Data were analyzed
using path analysis which is calculated using SPSS 20.
Based on research, there is no direct influence of communication
competence to the audit effectiveness, but there is indirect influence of
communication competence to audit effectiveness by interpersonal
communication. Communicator credibility has direct and indirect
influence to audit effectiveness by interpersonal communication.
Beside that, total influence of communication competence to audit
effectiveness is 0,627; this mean when communication competence
increase 1 unit, audit effectiveness will increase 0,627 unit. Total
influence of communicator credibility to audit effectiveness is 0,851; this
mean when communicator credibility increase 1 unit, audit effectiveness
will increase 0,851 unit.
Keywords: communication competence, communicator credibility,
interpersonal communication, audit effectiveness

Dokumen yang terkait

HUBUNGAN TINGKAT KREDIBILITAS KOMUNIKATOR DENGAN MINAT BELILISTRIK PINTAR HUBUNGAN TINGKAT KREDIBILITAS KOMUNIKATOR DENGAN MINAT BELI LISTRIK PINTAR (Studi Korelasi Antara Tingkat Kredibilitas Komunikator Program Sosialisasi Listrik Pintar PT. PLN (Perser

0 4 16

Pengaruh Tingkat Kredibilitas Komunikator Terhadap Citra Polisi (Kasus pada Program Polisi Sahabat Anak di Polresta Yogyakarta).

0 2 15

PENGARUH KREDIBILITAS KOMUNIKATOR DALAM PRESENTASI TERHADAP MINAT BELI PENGARUH KREDIBILITAS KOMUNIKATOR DALAM PRESENTASI TERHADAP MINAT BELI (Studi Eksplanatif pada Peserta Presentasi di Henialis Education Centre).

0 3 13

PENGARUH TINGKAT KREDIBILITAS KOMUNIKATOR TERHADAP CITRA POLISI Pengaruh Tingkat Kredibilitas Komunikator terhadap Citra Polisi (Kasus pada Program Polisi Sahabat Anak di Polresta Yogyakarta).

0 4 17

PENGAKRED PENGARUH KREDIBILITAS KOMUNIKATOR DAN KREDIBILITAS PESAN KOMUNIKASI WORD OF MOUTH TERHADAP MOTIVASI MEMBELI PRODUK Studi Eksplanatif pada Mahasiswa Komunikasi FISIP UAJY Angkatan 2009 dan 2010 Terhadap Motivasi Membeli Produk Oriflame).

0 3 17

PENDAHULUAN PENGARUH KREDIBILITAS KOMUNIKATOR DAN KREDIBILITAS PESAN KOMUNIKASI WORD OF MOUTH TERHADAP MOTIVASI MEMBELI PRODUK Studi Eksplanatif pada Mahasiswa Komunikasi FISIP UAJY Angkatan 2009 dan 2010 Terhadap Motivasi Membeli Produk Oriflame).

0 5 51

KESIMPULAN DAN SARAN PENGARUH KREDIBILITAS KOMUNIKATOR DAN KREDIBILITAS PESAN KOMUNIKASI WORD OF MOUTH TERHADAP MOTIVASI MEMBELI PRODUK Studi Eksplanatif pada Mahasiswa Komunikasi FISIP UAJY Angkatan 2009 dan 2010 Terhadap Motivasi Membeli Produk Oriflam

0 4 24

MISBEHAVIOR , KOMPETENSI KOMUNIKASI PENGAJAR DAN KREDIBILITAS PENGAJAR (Studi Asosiatif tentang Misbehavior dan Kompetensi Komunikasi Pengajar dalam Mempengaruhi Kredibilitas Pengajar di Akademi Analis Kesehatan Nasional Surakarta).

0 0 16

Kredibilitas Komunikator dalam Kasus Satinah dan Kasus Kendeng

0 0 13

PENGARUH INDEPENDENSI DAN KOMPETENSI AUDITOR TERHADAP PENENTUAN TINGKAT MATERIALITAS PADA PEMERIKSAAN LAPORAN KEUANGAN

0 0 13