PENGARUH MODEL KOOPERATIF TIPE JIGSAW BERBANTUAN MEDIA FLASH TERHADAP HASIL BELAJAR MATERI KINGDOM ANIMALIA PADA SISWA KELAS X DI MAN FILIAL PONTIANAK SKRIPSI

  

PENGARUH MODEL KOOPERATIF TIPE JIGSAW

BERBANTUAN MEDIA FLASH TERHADAP HASIL BELAJAR

MATERI KINGDOM ANIMALIA PADA SISWA KELAS X

DI MAN FILIAL PONTIANAK

SKRIPSI

Oleh:

DIRGA MAHARDIKA RIANDI

  

NPM : 111630328

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BIOLOGI

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PONTIANAK

  

2015 PENGARUH MODEL KOOPERATIF TIPE JIGSAW BERBANTUAN MEDIA FLASH TERHADAP HASIL BELAJAR MATERI KINGDOM ANIMALIA PADA SISWA KELAS X DI MAN FILIAL PONTIANAK

  

Oleh:

DIRGA MAHARDIKA RIANDI

NPM : 111630328

SKRIPSI

  Sebagai Salah satu syarat Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan pada Program Studi

  Pendidikan Biologi

  

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BIOLOGI

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PONTIANAK

2015

  

PERNYATAAN

  Saya yang bertanda tangan di bawah ini : Nama : Dirga Mahardika Riandi NPM : 111630328 Program Studi : Pendidikan Biologi Menyatakan dengan sebenarnya bahwa skripsi yang berjudul pengaruh model kooperatif tipe Jigsaw berbantuan media flash terhadap hasil belajar Materi kingdom animalia pada siswa kelas X di Man Filial Pontianak adalah hasil karya saya sendiri dan saya tidak melakukan penjiplakan atau pengutipan yang tidak sesuai dengan etika keilmuan. Atas pernyataan ini saya siap menanggung segala resiko/sanksi yang dijatuhkan kepada saya apabila kemudian ditemukan adanya pelanggaran terhadap etika keilmuan atau klaim dari pihak lain terhadap keaslian karya saya ini.

  Pontianak, Agustus 2015 Yang Membuat Pernyataan

  DIRGA MAHARDIKA RIANDI

  PENGARUH MODEL KOOPERATIF TIPE JIGSAW BERBANTUAN MEDIA FLASH TERHADAP HASIL BELAJAR MATERI KINGDOM ANIMALIA PADA SISWA KELAS X

DI MAN FILIAL PONTIANAK

SKRIPSI

Tanggung Jawab Yuridis Pada:

DIRGA MAHARDIKA RIANDI

  

NPM : 111630328

Disetujui Oleh:

Pembimbing I Pembimbing II

Hanum Mukti Rahayu, M.Sc Arif Didik Kurniawan, M.Pd

NIK. 010163220385 004 NIK. 011163080487 005

  

Disahkan

Dekan

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Universitas Muhammadiyah Pontianak

  

Dr. Mawardi, M.M

NIK. 001 141 020361 008

Lulus Pada Tanggal: 26 Agustus 2015

  

LEMBAR PENGESAHAN

  Skripsi ini diajukan oleh: Nama : Dirga Mahardika Riandi NPM : 111630328 Program Studi : Pendidikan Biologi Jurusan : Ilmu Pendidikan Fakultas : Keguruan dan Ilmu Pendidikan Judul Skripsi :Pengaruh Model Kooperatif Tipe Jigsaw Berbantuan Media Flash

  Terhadap Hasil Belajar Materi Kingdom Animalia Pada Siswa Kelas X Di Man Filial Pontianak

  Skripsi ini telah berhasil dipertahankan dihadapan tim penguji dan diterima sebagai persyaratan untuk memperoleh gelar Sarjana Pendidikan (S.Pd) pada Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Pontianak pada Hari : Tanggal : Dinyatakan Lulus dengan Predikat:

  

Tim Penguji

  Nama TandaTangan 1.

  ....................... Hanum Mukti Rahayu, M,Sc

  Ketua 2.

  ..................... Arif Didik Kurniawan, M,Pd

  Sekretaris 3.

  ..................... Anandita Eka Setiadi, M,Si

  Penguji 1 4.

  ..................... Heriansyah, M,Pd

  Penguji 2 5.

  ..................... Hanum Mukti Rahayu, M,Sc

  Pembimbing 1 6.

  ..................... Arif Didik Kurniawan, M,Pd

  Pembimbing 2

  MOTTO

“Orang-orang yang berilmu kemudian dia memanfaatkan ilmu tersebut (bagi

orang lain) akan lebih baik dari seribu orang yang beribadah atau ahli ibadah” (H.R Ad-Dailami) “Tidak pantas bagi orang yang bodoh itu mendiamkan kebodohannya dan tidak pantas pula orang yang berilmu mendiamkan ilmunya” (H.R Ath-Thabrani)

  Jangan pernah berhenti berusaha untuk sukses, sebelum waktu berhenti berputar (penulis) Pemenang berasal dari orang yang kalah dan tidak pernah menyerah, dan orang yang menyerah akan kekalahannya adalah orang yang tidak akan pernah menjadi pemenang (penulis)

  

Calon manusia sukses tidak akan pernah mengeluh, tapi akan sibuk memperbaiki

diri dari kesalahan yang pernah dibuatnya (penulis)

  

PERSEMBAHAN

Kupersembahkan karya kecil ini, untuk kedua orang tuaku, yang senantiasa ada

saat suka maupun duka, selalu setia mendampingi, saat kulemah tak berdaya

(Ayah dan Ibu tercinta) yang selalu memanjatkan doa kepada putramu tercinta

dalam setiap sujudnya. Terima kasih untuk semuanya. Untuk ribuan tujuan yang

harus dicapai, untuk jutaan impian yang akan dikejar, untuk sebuah

pengharapan, agar hidup jauh lebih bermakna, karena tragedi terbesar dalam

hidup bukanlah kematian tapi hidup tanpa tujuan.

Teruslah bermimpi untuk sebuah tujuan, pastinya juga harus diimbangi dengan

tindakan nyata, agar mimpi dan juga angan, tidak hanya menjadi sebuah

bayangan semu.

  

Seandainya semua pohon yang ada dibumi dijadikan pena, dan lautan dijadikan

tinta, ditambah lagi tujuh lautan sesudah itu, maka belum akan habislah kalimat-

kalimat Allah S.W.T yang akan dituliskan, sesungguhnya Allah maha Perkasa lagi

Maha Bijaksana”.(QS. Lukman: 27) Alhamdulillahirrabil’alamin Sebuah langkah usai sudah Satu cita telah ku gapai Namun…

Itu bukan akhir dari perjalanan. Melainkan awal dari satu perjuangan. Hari

takkan indah tanpa mentari dan rembulan, begitu juga hidup takkan indah tanpa

tujuan, harapan serta tantangan. Meski terasa berat, namun manisnya hidup

justru akan terasa, apabila semuanya terlalui dengan baik, meski harus

memerlukan pengorbanan.

  

Setulus hatimu ibu, searif arahanmu bapak. Doamu hadirkan keridhaan untukku

dan pelukmu berkahi hidupku. Sebait doa telah merangkul diriku, menuju hari

depan yang cerah. Kini diriku telah selesai dalam studi sarjana dengan

kerendahan hati yang tulus, bersama keridhaan-Mu ya Allah, kupersembahkan

karya tulis ini untuk yang termulia, Bapak... mamak... Mungkin tak dapat selalu

terucap, namun hati ini selalu bicara, sungguh ku sayang kalian.

Begitu juga Kakak ku (lara), adik ku (arjuna), keluarga besar ku, dan

keluarganya (mustika) yang tak henti mendukung dan membantuku. Semua yang

tak bisa ku sebut satu per satu, yang pernah ada atau pun hanya singgah dalam

hidup ku, yang pasti kalian bermakna dalam hidupku...

  

”Don’t Give up”

“Dirga Mahardika Riandi”

KATA PENGANTAR

  Puji syukur terpanjatkan kepada Allah SWT, Rabb semesta alam yang memegang kekuasaan di bumi dan di langit. Allah yang senantiasa mencurahkan samudera kasih sayang-Nya kepada seluruh umat manusia di hamparan dunia ini, shalawat serta salam semoga senantiasa tercurah kepada baginda Muhammad SAW, keluarga, para sahabat, serta para pengikutnya yang dengan sepenuh jiwa, raga, dan hartanya senantiasa istiqomah memegang teguh diin yang mulia ini.

  Alhamdulillahirobbil’alamin, atas ridha Allah semata penulis akhirnya mampu menyelesaikan skripsi yang berjudul “Pengaruh Model Kooperatif Tipe

  

Jigsaw Berbantuan Media Flash Terhadap Hasil Belajar Biologi Materi Kingdom

  Animalia Pada Siswa kelas X Madrasah Aliyah Negeri Filial Pontianak ”. Semoga proposal ini dapat bermanfaat bagi pembaca.

  Penulis menyadari banyak pihak yang telah membantu terselesaikannya proposal ini. Oleh karena itu, penulis mengucapkan terima kasih yang tulus kepada: 1.

  Dr. Mawardi, MM., selaku Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Pontianak.

  2. Arif Didik Kurniawan, M.Pd., selaku Ketua Program Studi Pendidikan Biologi dan Pembimbing 2 yang telah sabar memberikan saran, masukkan, dan kritik selama penyusunan skripsi ini.

  3. Hanum Mukti Rahayu, S.Pd, M.Sc., selaku Dosen Pembimbing 1 yang telah sabar memberikan saran, masukkan, dan kritik selama penyusunan proposal ini.

  4. Dra. Hj. Sufiatun, M.Pd., Selaku Kepala Sekolah MAN Filial Pontianak yang telah memberikan izin penelitian ini.

  5. Ir. Zulaikha Pordawati Selaku Guru Bidang Studi Biologi MAN Filial Pontianak yang telah memberikan semangat, pengarahan, dan motivasi.

6. Dosen dan karyawan prodi Biologi yang telah membantu dan memberikan pengarahan.

  7. Mahasiswa pendidikan biologi angkatan 2010, 2012, 2013, dan terutama teman semua angkatan 2011 yang telah banyak memberikan motivasi dan semangat. Penulis menyadari masih banyak kekurangan dalam penulisan sehingga apabila di dalam skripsi ini terdapat kesalahan, penulis mengharapkan kritik dan saran yang membangun demi perbaikan dan penyempurnaan skripsi ini. Penulis berharap semoga skripsi ini dapat memberikan manfaat dan menambah pengetahuan untuk kita semua.

  Pontianak, Agustus 2015 Peneliti

  

ABSTRAK

  DIRGA MAHARDIKA RIANDI (111630328). Pengaruh Model Kooperatif Tipe

  

Jigsaw Berbantuan Media Flash Terhadap Hasil Belajar Materi Kingdom

  Animalia Pada Siswa Kelas X di MAN Filial Pontianak. Dibimbing oleh HANUM MUKTI RAHAYU, M.Sc. dan ARIF DIDIK KURNIAWAN, M.Pd.

  Materi kingdom animalia merupakan salah satu materi yang diajarkan di MAN Filial Pontianak yang dianggap sulit oleh siswa, sehingga hasil belajar siswa belum mencapai KKM (75). Oleh sebab itu dibutuhkan model pembelajaran yang tepat agar hasil belajar siswa pada materi kingdom animalia dapat tercapai secara maksimal. Penelitian ini bertujuan mengetahui perbedaan dan pengaruh belajar siswa yang diajarkan menggunakan model kooperatif tipe Jigsaw dan model konvensional ceramah pada materi kingdom animalia kelas X di MAN Filial Pontianak tahun ajaran 2014/2015. Metode penelitian ini adalah eksperimen dengan bentuk Quasy Exsperimental Design dengan rancangan Nonequivalent

  

Control Group Design . Penentuan sampel menggunakan teknik purposive

sampling . Alat pengumpul data yang digunakan adalah tes hasil belajar dan

  lembar observasi. Hasil uji U Mann-Whitney nilai hasil belajar siswa diperoleh angka signifikan sebesar 0,024 < 0,05. Hal ini menunjukkan bahwa terdapat perbedaan hasil belajar siswa yang diajarkan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw dengan siswa yang diajar menggunakan model konvensional ceramah. Pada pembelajaran model kooperatif tipe Jigsaw memberikan pengaruh sebesar 38,2% dengan kategori sedang. Kesimpulan dalam penelitian adalah terdapat perbedaan dan pengaruh belajar siswa yang menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw dengan siswa yang diajarkan menggunakan model pembelajaran konvensional ceramah.

  

Kata Kunci: Jigsaw, Konvensional, Flash, Materi Kingdom Animalia, Hasil

belajar.

  

DAFTAR ISI

  Halaman HALAMAN JUDUL ................................................................................................ i HALAMAN PERSETUJUAN ................................................................................ ii HALAMAN PENGESAHAN ................................................................................ iii SURAT PERNYATAAN....................................................................................... iv MOTTO .................................................................................................................. v PERSEMBAHAN .................................................................................................. vi ABSTRAK ............................................................................................................ vii KATA PENGANTAR ......................................................................................... viii DAFTAR ISI ........................................................................................................... x DAFTAR GAMBAR ............................................................................................ xii DAFTAR TABEL ................................................................................................ xiii DAFTAR LAMPIRAN ........................................................................................ xiv

  BAB I PENDAHULUAN ....................................................................................... 1 A. Latar Belakang ........................................................................................ 1 B. Rumusan Masalah................................................................................... 4 C. Tujuan ..................................................................................................... 4 D. Manfaat ................................................................................................... 4 E. Definisi Operasional ............................................................................... 5 1. Model Kooperatif Tipe Jigsaw........................................................... 5 2. Model Konvensional .......................................................................... 6 3. Media Flash ....................................................................................... 6 4. Hasil Belajar Biologi Materi Kingdom Animalia .............................. 7 5. Materi Kingdom Animalia ................................................................. 7 BAB II TINJAUAN PUSTAKA ............................................................................. 8 A. Deskripsi Teori ..................................................................................... 8 1. Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw Berbantuan Media Flash ................................................................................................ 8 2. Model Konvensional dengan Metode Ceramah ............................ 19 3. Hasil Belajar Biologi ..................................................................... 20 4. Materi Kingdom Animalia ............................................................ 23 B. Kerangka Pemikiran ............................................................................ 31 C. Hipotesis .............................................................................................. 32 BAB III METODE PENELITIAN........................................................................ 33 A. Metode dan bentuk penelitian .......................................................... 33 B. Variabel ............................................................................................ 34 C. Waktu dan Tempat ........................................................................... 34 D. Populasi dan Sampel ........................................................................ 35 E. Prosedur Penelitian........................................................................... 36 F. Teknik dan Alat Pengumpul Data .................................................... 37 G. Teknik Analisis Data ........................................................................ 47

  BAB VI HASIL DAN PEMBAHASAN .............................................................. 52 A. Hasil Penelitian ................................................................................. 52 1. Rekapitulasi Nilai Hasil Belajar Kelas Eksperimen dan Kelas Kontrol ....................................................................... 52

  2. Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw Terhadap Hasil Belajar Siswa dengan Perhitungan

  Effect Size (ES) ........................................................................... 54 B.

  Pembahasan....................................................................................... 54 1.

  Perbedaan Hasil Belajar Model Kooperatif Tipe

  Jigsaw dengan Model Konvensional .......................................... 54 2.

  Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif tipe

  Jigsaw Terhadap Hasil belajar Biologi Kingdom Animalia ....... 59

  BAB V PENUTUP ................................................................................................ 57 A. Kesimpulan ....................................................................................... 57 B. Saran ................................................................................................. 57 DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................... 62 LAMPIRAN A ...................................................................................................... 66 LAMPIRAN B .................................................................................................... 202 LAMPIRAN C .................................................................................................... 224 LAMPIRAN D .................................................................................................... 236 LAMPIRAN E ..................................................................................................... 240

  

DAFTAR GAMBAR

  Halaman

Gambar 2.1 Struktur Tubuh Porifera .................................................................. 23Gambar 2.2 Sycon sp. ......................................................................................... 24Gambar 2.3 Pheronema ...................................................................................... 24Gambar 2.5 Struktur Tubuh Coelenterata ........................................................... 25Gambar 2.6 Hydra ............................................................................................... 25Gambar 2.7 Aurelia aurita .................................................................................. 26Gambar 2.8 Anemon ............................................................................................ 26Gambar 2.9 Struktur Tubuh Platyhelminthes...................................................... 27Gambar 2.10 Planaria sp. .................................................................................... 27Gambar 2.11 Fasciola hepatica ............................................................................ 27Gambar 2.12 Taenia saginata ............................................................................... 28Gambar 2.13 Struktur Tubuh Nemathelminthes ................................................... 28Gambar 2.14 Struktur Tubuh Annelida ................................................................. 29Gambar 2.15 Lumbricus terrestris ........................................................................ 30Gambar 2.16 Hirudo medicinalis .......................................................................... 30Gambar 3.1 Diagram Alir Prosedur Penelitian ................................................... 50Gambar 3.1 Diagram Alir Analisis Data ............................................................. 51Gambar 4.1 Grafik nilai hasil belajar kelas eksperimen dan kelas kontrol .................................................................................... 55

  DAFTAR TABEL

  Halaman

Tabel 1.1 Persentase Ketidaktuntasan Hasil Ulangan Harian MAN Filial

  Pontianak Tahun Ajaran 2013-2014 ...................................................... 2

Tabel 2.1 langkah-langkah pembelajaran kooperatif ........................................... 10Tabel 3.2 Jadwal Pelaksanaan Penelitian ............................................................ 35Tabel 3.3 Rata-rata Ulangan Akhir Semester Ganjil Biologi MAN Filial

  Pontianak Tahun Ajaran 2013-2014 .................................................... 36

Tabel 3.4 Nilai Minimum Content Validity Rasio (CVR) .................................. 39Tabel 3.5 Hasil Validasi Perangkat dan Instrumen Pembelajaran ...................... 40Tabel 3.6 Hasil Validitas Item Soal .................................................................... 42Tabel 3.7 Hubungan Antar Koefisien Reliabilitas dengan Mutu Instrumen ....... 43Tabel 3.8 Hasil Daya Beda Soal ......................................................................... 44Tabel 3.9 Hasil Tingkat Kesukaran Soal............................................................. 46Tabel 3.10 Nilai Kreteria Effect Size ..................................................................... 49Tabel 3.11 Kreteria Interprestasi Effect Size dari Cohen (1988) .......................... 49Tabel 4.1 Nilai Rata-Rata Pretest, Posttest dan Nilai Gain

  Kelas Eksperimen dan Kontrol ........................................................... 52

Tabel 4.2 Uji Normalitas Nilai hasil belajar kelas eksperimen dan kontrol ....... 53Tabel 4.3 Hasil Uji U Mann-Whitney Hasil Belajar

  Kelas Eksperimen dan Kelas Kontrol ................................................ 53

  

DAFTAR LAMPIRAN

  Halaman

  Lampiran A

  Lampiran A-1 Hasil Wawancara dengan Guru Biologi dan Siswa kelas XI IPA MAN Filial Pontianak ............................................................... 66 . Lampiran A-2 Uji Bartleth ................................................................................. 70 Lampiran A-3 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Pertemuan I Kelas Eksperimen ....................................................................... 76 Lampiran A-4 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Pertemuan II

  Kelas Eksperimen........................................................................ 85 Lampiran A-5 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Pertemuan I

  Kelas Kontrol .............................................................................. 96 Lampiran A-6 Rencana Pelaksana Pembelajaran Pertemuan II

  Kelas Kontrol ............................................................................ 104 Lampiran A-7 Kisi-kisi Soal Pretest ................................................................. 114 Lampiran A-8 Kisi-kisi Soal Posttest ............................................................... 119 Lampiran A-9 Soal Pretest................................................................................ 125 Lampiran A-10 Soal Posttest .............................................................................. 131 Lampiran A-11 Lembar Kerja Siswa (LKS) Pertemuan I dan II

  Kelas Eksperimen ..................................................................... 136 Lampiran A-12 Lampiran Kerja Siswa (LKS) Permuan I dan II

  Kelas Kontrol ............................................................................ 179

  Lampiran B

  Lampiran B-1 Rekapan Validitas Telaah Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Kelas Eksperimen (I dan II)..................... 203 Lampiran B-2 Rekapan Validitas Telaah Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Kelas Kontrol (I dan II) .......................... 205 Lampiran B-3 Lembar Telaah Observasi Pembelajaran dengan Model Kooperatif Tipe Jigsaw Berrbantuan Media Flash ................... 207 Lampiran B-4 Lembar Telaah Observasi Pembelajaran dengan Model Konvensional Metode Ceramah Berbantuan Media Flash ....... 211 Lampiran B-5 Rekapan Validitas Soal Pretest ................................................. 216 Lampiran B-6 Rekapan Validitas Soal Posttest ................................................ 218 Lampiran B-7 Rekapan Validitas Lembar Kerja (LKS) Kelas Eksperimen dan Kontrol pertemuan I ............................. 220 Lampiran B-8 Rekapan Validitas Lembar Kerja (LKS) Kelas Eksperimen dan Kontrol pertemuan II ............................ 222

  Lampiran C

  Lampiarn C-1 Perhitungan Reliabilitas Posttest ............................................... 225 Lampiran C-2 Tabel Ba,Bb,Pa, Dan Pb ............................................................ 227 Lampiran C-3 Tabel Interprestasi Derajat Kesukaran Posttest ........................ 228 Lampiran C-4 Perhitungan Nilai Gain Hasil Belajar

  Kelas Konvensioanal Ceramah .................................................. 230

  Lampiran C-5 Perhitungan Nilai Gain Hasil Belajar Kelas Eksperimen Jigsaw ............................................................ 232

  Lampiran C-6 Uji Normalitas Hasil Belajar Kelas Konvensional Ceramah dan Kelas Eksperimen Jigsaw .............. 233

  Lampiran C-7 Uji U-Whitney Gain Hasil Belajar kelas Konvensional Ceramah dan Kelas Eksperimen Jigsaw ............. 234

  Lampiran C-8 Perhitungan Effect Size ................................................................ 235

  LAMPIRAN D

  Lampiran D-1 Surat Mohon Izin uji Soal .......................................................... 237 Lampiarn D-2 Surat Mohon Izin Penelitian ....................................................... 238 Lampiran D-3 Surat Keterangan MAN Filial Pontianak ................................... 239

  LAMPIRAN E

  Lampiran E-1 Dokementasi Proses Pembelajaran Kelas Eksperimen I............. 241 Lampiran E-2 Dokumentasi Proses Pembelajaran kelas Eksperimen II ............ 244 Lampiran E-3 Dokumentasi Proses Pembelajaran Kelas Kontrol I ................... 247 Lampiran E-4 Dokumentasi Proses Pembelajaran Kelas Kontrol II .................. 249

  1

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Pendidikan merupakan faktor penting dalam meningkatkan kualitas

  sumber daya manusia. Salah satu cara untuk meningkatkan kualitas tersebut adalah melalui kegiatan pembelajaran di dalam kelas. Menurut Aunurrahman (2010: 34) pembelajaran merupakan interaksi guru dan siswa, serta sesama siswa untuk mencapai suatu tujuan yang terjadinya perubahan sikap dan tingkah laku yang harus mengacu ke kurikulum. Pada kurikulum SMA atau MA salah satu mata pelajaran yang harus dipelajari oleh siswa adalah mata pelajaran biologi.

  Mata pelajaran biologi merupakan pelajaran yang terdiri dari banyak materi, di mana sebagian besar materi bersifat abstrak dan hafalan (Zulaikha, 2014: 48). Salah satu materi yang memiliki karakteristik tersebut adalah materi kingdom animalia. Materi kingdom animalia merupakan salah satu materi yang diajarkan di kelas X SMA pada semester genap. Pada materi animalia terdapat sembilan sub materi yaitu filum Porifera, Coelenterata, Platyhelminthes,

  Nemathelminthes, Annelida, Mollusca, Arthopoda, Echinodermata, dan Chordata . Secara umum kesembilan sub materi kingom animalia memiliki

  konsep yang saling berkaitan, sehingga dengan cara belajar menghapal tidak cukup untuk mempelajari dan memahami materi kingdom animalia. Konsep dasar pada materi ini harus dipahami dengan baik oleh siswa karena digunakan terus pada materi selanjutnya yang berhubungan dengan materi animalia. Hasil wawancara yang dilakukan terhadap guru biologi dan siswa di

  MAN Filial Pontianak tahun ajaran 2013/2014 pada tanggal 18 Desember 2014 dan 7 maret 2015, serta observasi langsung dalam proses pembelajaran diketahui adanya permasalahan guru dalam mengajar dan siswa belajar pada materi kingdom animalia adalah alokasi waktu pembelajaran hanya 6 jam pelajaran, cakupan materinya cukup banyak, siswa sulit untuk memahami

  2 materi kingdom animalia, guru melakukan proses pembelajaran menggunakan media powerpoint, guru menggunakan bahan bacaan yang disediakan oleh sekolah dan guru masih menerapkan pola Teacher Centered Learning (TCL) dalam menyampaikan mata pelajaran biologi. Sehingga siswa menjadi pasif dan belum cukup memahami materi kingdom animalia.

  Pada materi kingdom animalia siswa belum memahami konsep materi tersebut dengan baik. Siswa masih kesulitan dalam mendeskripsikan ciri-ciri dari masing-masing filum, klasifikasi filum, memberi contoh serta menjelaskan peranan dari anggota filum kingdom animalia. Kurangnya pemahaman konsep pada materi animalia tergambar dari persentase ketidaktuntasan hasil belajar siswa yang dapat dilihat pada tabel 1.1.

Tabel 1.1 Persentase Ketidaktuntasan Hasil Belajar Siswa Pada Ulangan Harian Semester Genap Kelas X Madrasah Aliyah Negeri Filial Pontianak Tahun Ajaran 2013/2014 Persentase (%) Materi Pelajaran Tuntas (T) Tidak Tuntas (TT)

  Fungi 69,05 30, 95 Kingdom Plantae 64,29 35,71 Kingdom Animalia 33,33 66,66

   Sumber : Daftar nilai mata pelajaran biologi MAN Filial Pontianak

  Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) yang ditetapkan di MAN Filial Pontianak yaitu sebesar 75. Berdasarkan Tabel 1.1 diperoleh informasi 28 dari 42 siswa dikelas (66,66%) nilainya belum mencapai ketuntasan hasil belajar, sedangkan 14 siswa lainnya (33,33%) telah mencapai ketuntasan hasil belajar pada materi kingdom animalia. Ketidaktuntasan hasil belajar siswa materi kingdom animalia lebih besar dibandingkan dengan materi yang lain. Berdasarkan uraian permasalahan di atas, perlu dilakukan langkah- langkah perbaikan dalam proses pembelajaran, salah satunya dengan menentukan model-model pembelajaran yang akan digunakan. Salah satu model yang bisa diterapkan adalah model pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw.

  Melalui model pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw, materi kingdom animalia yang cakupan materinya luas dapat dipelajari oleh siswa dengan

  3 mudah. Karena dalam pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw materi yang cakupannya banyak dapat dibagikan menjadi sub materi yang akan dikuasai lebih banyak siswa dalam suatu kelompok ahli. Kemudian kelompok ahli akan mempersentasikan hasil diskusinya kepada kelompok asal. Sehingga cakupan materi yang luas dapat dikuasai oleh banyak siswa dan proses pembelajaran dapat berlangsung secara efektif dan efisien. Serta, dapat mengecek pemahaman siswa terhadap isi pelajaran. Beberapa penelitian yang menunjukkan hasil yang positif terhadap hasil belajar dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw yaitu penelitian Maria (2013: 9), dimana hasil belajar siswa meningkat dari nilai rata-rat 65,78 menjadi 76,9 atau meningkat sebesar 11,12%, sedangkan hasil belajar siswa dengan metode konvensional nilai rata-rata siswa 61,1 menjadi 70,8 atau meningkat 8,8%. Kemudian penelitian Pranata (2013: 52), terdapat pengaruh yang signifikan menggunakan model pembelajaran Jigsaw dengan perolehan nilai rata-rata

  posttest di kelas ekperimen sebesar 67,56 dengan standar deviasi 11,51.

  Selain penggunaan model pembelajaran yang tepat. Pemahaman konsep materi animalia dapat dipelajari dengan mudah jika materi tersebut disajikan dengan menggunakan media yang tepat. Salah satu media yang dapat digunakan yaitu media flash. Media flash menyediakan fasilitas slide

  

powerpoint yang dapat dimodifikasi menjadi multimedia interaktif sehingga

  dapat memvisualisasikan konsep-konsep dan pokok materi kingdom animalia kepada siswa. Hal ini sesuai dengan pendapat Laksmi, dkk (2013: 6), Media pembelajaran berbasis multimedia yang telah dikembangkan dapat dikatakan sudah mencakup multimedia interaktif karena pada media pembelajaran ini sudah terdapat teks, gambar, suara, dan video animasi. Penelitian Sakti, dkk (2012: 9) menunjukkan hasil positif pada penggunaan media flash yaitu hasil belajar siswa menjadi tinggi dengan penggunaan media flash dalam proses pembelajaran. Berdasarkan permasalahan dan fakta-fakta yang ditemukan, peneliti tertarik untuk melakukan penelitian mengenai pengaruh model pembelajaran

  4 kooperatif tipe Jigsaw dengan berbantuan media flash terhadap hasil belajar biologi khususnya materi kingdom animalia.

B. Rumusan Masalah

  Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1.

  Apakah hasil belajar siswa kelas X MAN Filial Pontianak pada materi kingdom animalia yang diajar menggunakan model kooperatif tipe Jigsaw berbantuan media flash lebih tinggi dari pada model konvensional berbantuan media flash?

2. Seberapa besar persentase pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe

  Jigsaw berbantuan media flash terhadap hasil belajar siswa kelas X MAN

  Filial Pontianak pada materi kingdom animalia ? C.

   Tujuan

  Adapun tujuan dari penelitian ini adalah: 1.

  Membuktikan hasil belajar siswa kelas X MAN Filial Pontianak pada materi kingdom animalia yang diajar menggunakan model kooperatif tipe Jigsaw berbantuan media flash lebih tinggi dari pada model konvensional berbantuan media flash.

  2. Mengetahui besar persentase pengaruh model kooperatif tipe Jigsaw berbantuan media flash terhadap hasil belajar siswa kelas X MAN Filial Pontianak pada materi kingdom animalia.

D. Manfaat

  Adapun manfaat dari penelitian ini adalah sebagai berikut : 1.

  Manfaat Teoritis Secara teoritis manfaat penelitian ini diharapkan dapat menjadi ilmu yang bermanfaat sebagai bahan referensi tambahan untuk pengembangan ilmu pengetahuan yang berkaitan dengan model pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw berbantuan media flash.

  5

2. Manfaat Praktis a.

  Bagi Siswa Diharapkan dapat meningkatkan hasil belajar siswa khususnya pada mata pelajaran biologi dan dapat melatih siswa bekerja sama.

  b. Bagi Guru Diharapkan dapat memberikan alternatif kepada guru dalam penggunaan model pembelajaran yang dapat diterapkan di dalam kelas pada pelajaran biologi.

  c.

  Bagi Sekolah Diharapkan dapat menjadi referensi bagi sekolah dalam hal perbaikan peningkatan mutu sekolah.

E. Definisi Operasional

  Definisi operasional bertujuan untuk memberikan gambaran yang sama antara penulis dan pembaca dalam memahami istilah-istilah yang digunakan dalam penelitian ini. Adapun definisi operasional dalam penelitian ini adalah sebagai berikut :

  1. Model Kooperatif Tipe Jigsaw Model kooperatif tipe Jigsaw dalam penelitian ini adalah suatu proses pembelajaran dengan sejumlah siswa yang berdiskusi dalam kelompok heterogen. Pembentukan kelompok diskusi yang heterogen dalam penelitian ini sesuai dengan pertimbangan guru biologi kelas X MAN Filial Pontianak.

  Adapun langkah-langkah Jigsaw mengacu pendapat Slavin (2005: 240-241), yaitu sebagai berikut : a.

  Siswa dikelompokkan dengan anggota ± 4 sampai 5 orang; b. Tiap orang dalam kelompok diberi topik yang berbeda c. Membagi siswa ke dalam kelompok ahli (Anggota dari tim yang berbeda dengan penugasan yang sama membentuk kelompok baru yaitu kelompok ahli);

  6 d.

  Setelah kelompok ahli berdiskusi menggunakan media flash, tiap anggota kembali ke kelompok asal dan mempersentasikan kepada anggota kelompok tentang topik yang mereka kuasai; e. Konfirmasi guru menggunakan flash; f. Siswa membuat kesimpulan; g.

  Guru memberikan evaluasi.

  2. Model Konvensional Model konvensional dalam penelitian ini merupakan model pembelajaran yang biasa dilakukan oleh guru biologi MAN Filial Pontianak.

  Model konvensional yang sering digunakan oleh guru biologi MAN Filial Pontianak adalah pembelajaran dengan menggunakan metode ceramah. Adapun langkah-langkah model konvensional dengan metode ceramah mengacu pendapat Trianto (2007: 43) yaitu : a.

  Pendahluan 1)

  Guru menyampaikan apesepsi 2)

  Guru menyampaikan tujuan pembelajaran b. Kegiatan Inti

  1) Guru menjelaskan materi kingdom animalia menggunakan media

  flash

  2) Guru memberikan kesempatan kepada siswa untuk bertanya

  3) Guru membimbing siswa menjawab soal-soal latihan c.

  Penutup 1)

  Guru mengarahkan siswa membuat kesimpulan 2) Guru memberikan evaluasi.

  3. Media Flash Media pembelajaran yang dimaksud adalah Flash 8 Professional.

  Macromedia flash adalah salah satu Future Splash Animator yang memudahkan pembuatan animasi pada layar komputer dalam menampilkan gambar secara visual dan lebih menarik. Macromedia Flash yang berisi materi kingdom animalia ini dibuat oleh peneliti. Media Flash ini sudah

  7 divalidasi dengan menggunakan diskusi terhadap guru mata pelajaran biologi di MAN Filial. Flash yang di pakai berisi beberapa sub materi kingdom animalia yang disajikan menjadi suatu media pembelajaran yang menarik.

4. Hasil Belajar Biologi Materi Kingdom Animalia

  Hasil belajar siswa pada hakikatnya adalah perubahan tingkah laku sesuai dengan pencapaian atau penguasaan tujuan-tujuan instruksional yang diperlihatkan setelah siswa menempuh pengalaman belajar (proses belajar- mengajar). Hasil belajar dalam penelitian ini adalah keberhasilan siswa menguasai materi kingdom animalia yang dinyatakan dengan bentuk skor yang diperoleh dari tes hasil belajar yang berupa prestest dan posttest dengan bentuk soal pilihan ganda dengan kreteria ketuntasan minimal (KKM) 75.

5. Materi kingdom animalia

  Materi kingdom animalia yang dimaksud dalam penelitian ini adalah sub pokok materi filum Porifera, Coelenterata, Platyhelminthes, Nemathelminthes dan Annelida. Pertemuan pertama mempelajari filum Porifera dan Coelenterata, pada pertemuan kedua mempelajari filum Platyhelminthes, Nemathelminthes dan Annelida. Materi kingdom animalia dipelajari pada kelas X, disemester genap dan menggunakan kurikulum KTSP. Kompetensi dasar materi Kingdom animalia adalah mendeskripsikan ciri-ciri filum dalam dunia hewan, klasifikasinya serta peranannya bagi ekosistem dan manusia.

  62

DAFTAR PUSTAKA

  Alsa, Asmadi (2010). Pengaruh Metode Jigsaw Terhadap Keterampilan Hubungan Interpersonal Dengan Kerja Kelompok Pada Mahasiswa Fakultas Psikologi. Jurnal Psikologi. Vol. 37, No.2: 171.

  Arikunto, Suharsimi. (2013). Prosedur Penelitian. Jakarta: PT. Rineka Cipta Arikunto, Suharsimi. (2009). Prosedur Penelitian. Jakarta: PT. Rineka Cipta Aunurrahman. (2010). Belajar dan Pembelajaran. Bandung: Alfabeta Arsyad, Azhar. (2014). Media Pembelajaran. Jakarta: Rajawali Pers Asyhar, Rayandra (2011). Kreatif Mengembangkan Media Pembelajaran.

  Jakarta: Gaung Persada Azizah, Nur (2013). Pengaruh Metode Pembelajaran Jigsaw Terhadap Hasil

  Belajar Mata Pelajaran Dasar Kompetensi Kejurusan Di SMK Wongsorejo Gombang. Jurnal Pendidikan. 1-12

  Daud, Firdaus dan Fauzan, Muhammad Mifta. (2011). Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Numbered Head Together Untuk Meningkatkan Aktivitas Dan Hasil Belajar Pada Konsep Ekosistem Bagi Siswa Kelas VII A SMP N 5 Takalar. Jurnal Pendidikan Biologi. Vol. 12,

  No. 1, 41 Djamarah, Syaiful Bahri dan Zain, Aswan. (2006). Strategi Belajar Mengajar.

  Jakarta: PT. RINEKA CIPTA Faridah, A. S. (2012). Pengaruh Model Kooperatif Tipe NHT Terhadap Hasil

  Belajar Siswa Kelas VIII SMP Negeri 18 Medan. Jurnal Pendidikan

  Fisika. Vol. 1, No. 1, ISSN 2252-732X: 33-38

  Hamzah dan Nurdin, M. (2013). Belajar dan Pendekatan PAIKEM. Jakarta: Bumi Aksara Hamdani. (2011). Strategi Belajar Mengajar. Bandung: Pustaka Setia.

  Hidayah, M. L dan Retnaningati. (2012). PR Biologi Untuk SMA Kelas X

  Semester 2. Klaten: Intan Pariwara

  Irnaningtyas (2013). Biologi untuk SMA atau MA Kelas X. Jakarta: Erlangga Laksmi, Juwita Ayu, Nursasi, H, dan Endang , S. (2013). Pengembangan Media

  Pembelajaran Berbasis Multimedia Pada Mata pelajaran Biologi Materi Sistem Ekskresi Kelas Xi Sma Brawijaya Smart School Malang. Jurnal Pendidikan Biologi. Vol. 1, No.1: 6.

  63 Lawshe. (1975). A Quantitative Approach To Content Validity. Jurnal Personal Psychology. Vol. 1, No.1: 568. Majid, Abdul. (2014). Strategi Pembelajaran. Bandung: PT. Remaja

  Rondakarya Offiset Maria, ifa. (2013). Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw Untuk

  Meningkatkan Hasil belajar Siswa Kelas X SMK Negeri 3 Boyolangu Pada Standar Kompetensi Menerapkan keselamatan Dan Kesehatan Kerja. Jurnal Pengembangan Media Pembelajaran Education Game. Vol 2,No. 2: 9.

  Meilawati, Budihartin Dwi (2013). Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Melalui Pembelajaran Kooperatif Jigsaw. Jurnal Pendidikan Matematika.

  Sidoarjo. Vol 1,No.1. ISSN: 2337-8166: 38 .

  Mulyanto, Respaty. (2010). Pendekatan Kooperatif Learning Teknik Jigsaw Untuk Meningkatkan Penguasaan Operasi Pecahan di SDN Paseh I Kabupaten Sumedang. Jurnal Pendidikan Dasar. Vol 5. No. 1: 3.

  Pranata, Angga. (2013). Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw Terhadap Hasil Siswa Pada Konsep Cahaya. Jurnal Pendidikan Islam.

  Vol. 1, No. 2,: 52

  Purnami, Tri Wulaning (2011). Peningkatan hasil belajar melalui penerapan metode Jigsaw pada mata pelajaran produktitf administrasi perkantoran standar kompetensi mengelola dana kas kecil kelas XI APK 2 SMK negeri 1 surabaya. Jurnal Pendidikan. Vol. 2, No.1, ISSN: 2337-3253: 5

  Rusman. (2011). Model-model Pembelajaran. Jakarta: Raja Grafindo Persada

  Memahami Pendidikan dan Ilmu Pendidikan. Yogyakarta: Rohman. (2011).

  Laksbang Mediatama Yogyakarta.

  63 Sakti, Indra. (2012). Pengaruh Model Pembelajaran Langsung (Direct Instruction) Melalui Media Animasi Berbasis Macromedia Flash Terhadap Minat Belajar Dan Pemahaman Konsep Fisika Siswa SMA Plus Negeri 7 Kota Bengkulu. Jurnal Exacta. Vol. X, No. 1, ISSN 1412-3617: 9.

  Salim, Astuti, Ishafit dan Toifur, M. (2011). Pemanfaatan Media Pembelajaran (Macromedia Flash) dengan Pendekatan Konstruktivis dalam Meningkatkan Efektivitas Pembelajaran Fisika pada Konsep Gaya. Jurnal Prosiding

  Seminar Nasional Penelitian, Pendidikan dan Penerapan MIPA Fakultas MIPA. UNY. Yogyakarta: 279-284

  Sardiman, A.M. (2008). Motivasi & Interaksi Belajar Mengajar. Jakarta: Raja Grafindo Persada

  64 Satriyanti, Ari Retno (2013). Implementasi Metode Pembelajaran Tutor Sebaya

  Terhadap Peningkatan Prestasi Ipa Pokok Bahasan Alat Indra Bagi Siswa Kelas IV MI Tarbiyatul Ulum Desa Jembrak Kecamatan Pabelan Kabupaten Semarang Tahun Ajaran 2013/2014. Jurnal Pendidikan. STAIN. Salatiga:

  3 Shoimin, Aris. (2013). Model Pembelajaran Inovatif dalam Kurikulum 2013. Yogyakarta: AR-RUZZ Media

  ,

  Siregar, Syofian (2014). Metode Penelitian Kuantitatif Di Lengkapi dengan

  Perbandingan Perhitungan Manual & SPSS. Jakarta: Kencana