BOBBY RACHMAN 21020110120011 LAMPIRAN

BERITA ACARA SIDANG KELAYAKAN
LANDASAN PROGRAM PERENCANAAN DAN PERANCANGAN ARSITEKTUR (LP3A)
TUGAS AKHIR PERIODE 135

Dengan ini menyatakan bahwa telah dilaksanakan sidang kelayakan Landasan Program
Perencanaan dan Perancangan Arsitektur (LP3A) pada :
Hari

: Jumat

Tanggal

: 15 April 2016

Pukul

: 10.00 – 11.00 WIB

Tempat

: Ruang Laboratorium Perancangan Arsitektur Gedung C lt. 2, Kampus

Jurusan Arsitektur Fakultas Teknik Universitas Diponegoro, Semarang

Dilaksanakan oleh,
Nama

: Bobby Rachman

NIM

: 21020110120011

Judul

: Exhibition Center di Surakarta

Dengan susunan Tim Penguji sebagai berikut :
Pembimbing 1 : DR. Ir. Bambang Supriyadi, MSA
Pembimbing 2 : Bharoto, ST, MT
Penguji : Ir. Eddy Indarto, MSi
Penguji : Ir. Abdul Malik, MSA

A. PELAKSANAAN SIDANG
1. Sidang kelayakan Landasan Program Perencanaan dan Perancangan Arsitektur dengan
judul Hotel Konvensi di Kawasan Candi Prambanan, dimulai pada pukul 10.00 WIB
Presentasi dilakukan oleh peserta dalam waktu 10 menit dengan pokok materi sebagai
berikut:
A. Latar Belakang
B. Tinjauan Data dan Permasalahan
C. Penekanan Desain
D. Perhitungan Kapasitas Pengunjung
E. Program Ruang
F. Pendekatan program perencanaan dan perancangan
G. Tinjauan Lokasi
H. Konsep Perencanaan
2. Setelah sesi presentasi dilanjutkan sesi Tanya-jawab dan saran-saran dari Tim Dosen
Pembimbing dan Penguji, dengan uraiannya sebagai berikut:

Ir. Eddy Indarto, MSi
Pertanyaan:
1. Dalam Exhibition Center ini apa saja Pameran yang bisa dipamerkan?
2. Pameran apa yang paling besar yang dapat dipamerkan di Exhibition ini?

3. Kenapa tidak ada pendekatan pengguna aktivitas ekshibisi, bagaimana nantinya kamu
menentukan kapasitas besaran ruang?
Jawaban:
1. Dalam Exhibition Center ini dapat diadakan Pameran komputer, elektronik, otomotif,
pakaian, Bazaar makanan, kerajinan tangan dan lain -lain.
2. Pameran yang paling besar yang dapat ditampung adalah pameran alat berat.
3. Dalam menentukan besaran ruang, saya menggunakan pendekatan batasan daya
dukung lahan, studi banding serta berdasarkan hasil survey lapangan
Saran:
Sebaiknya dibatasi barang yang dapat dipamerkan maksimal mobil, tidak perlu
hingga alat-alat berat. Soalnya apa anda sudah memastikan tata aturan dari wilayah
tempat lahan terpilih? apakah jalan tersebut dapat diakses oleh alat – alat berat?
Kalaupun bisa izinnya tidak mudah.
Respon:
Untuk tata aturan belum saya pastikan. Terima kasih atas masukannya. Akan
dijadikan pertimbangan dalam revisi nantinya.
Bharoto, ST, MT
Saran:
Sebaiknya untuk konsep arsitektur yang akan anda pakai tidak perlu dimasukkan di
LP3A ini, Karena konsepapa yang anda gunakan nanti akan muncul saat merancang di

saat eksplorasi desain. Belum tentu disaat anda merancang nanti, konsep Green
Architecture yang anda masukan di LP3A ini sesuai dengan kebutuhan.
Respon:
Baik, terima kasih atas masukannya. Akan dijadikan pertimbangan dalam revisii
nantinya.
3. Sidang diakhiri dan ditutup pada pukul 11.00 WIB