Jawaban Pertanyaan Aanwijzing Majalengka Lelang Ulang

BERIKUT TERLAMPIR PERTANYAAN AANWIZJING UNTUK PAKET
PEKERJAAN “ BANTUAN MESIN DAN PERALATAN PENGOLAHAN
MAKANAN RINGAN DI MAJALENGKA “ (Lelang Ulang);

1. Genset memerlukan surat dukungan disertai LOA ? atau hanya surat
dukungan aja Pak ? trims
2. Apakah SIUP mekanikal dan elektrikal boleh mengikuti pelelangan
ini ? trims
3. Selamat siang, mohon u/ penjelasan pada hal berikut: 1. mesin mixer ,
type horisontal atau vertical gigi reducer type 200 apakah yg
dimaksud gear box reducer atau roda gigi? jika gear box jumlah apa
harus 4 buah . kemudian fungsi mixer u/ bahan yg diolah berupa apa?
2.apa fungsi/kegunaan mesin rolling besar dan mesin rolling
pembantu? bahan yg akan diolah berupa apa? 3. mesin rolling
pembantu ditulis : gigi reducer type 100 jumlah 7 buah. apakah yg
dimaksud gear box reducer atau roda gigi? jika gear box jumlah apa
harus 7 buah 4. Conveyor. fungsi conveyor sebagai alat penghantar
bahan apa,tinggi berapa? dan penggerak menggunakan apa?
terimkasih atas penjelasananya.
4. Untuk spesifikasi mesin No 2 s/d 4 Kapasitasnya berapa pak? atau
menyesuaikan dengan penggeraknya? Trims

5. Mohon konfirmasi bahwa persyaratan kepemilikkan ISO dan K3 tidak
ada, terima kasih.
6. Selamat Siang, untuk panel kontrol : - panel induk, - panel pembagi panel penerangan & instalasi listrik urain spesifikasi teknisnya
mengaku ke spesifikasi yang mana? apakah sesuai dengan standar
yang berlaku? Terima kasih
7. Mohon informasi yang lebih lengkap akan panel listrik. Tksh
8. Persyaratan wajan : diameter ada minimum ?
9. Surat agen/distributor apakah meliputi mesin penggerak yg dipakai
dalam alat/mesin pengolah makanan ini spt mesin potong kuping
gajah?
10. Pengiriman barang ke berapa lokasi di Majalengka ? tksh
11. Mohon info kapasitas masing2 mesin per hari/per jam yang
diinginkan/dipersyaratkan dalam lelang ini ? tksh
12. yth panita mohon diberikan ukuran dimensi pastinya pellet pang pang
sebelum di goreng pellet (bahan mentah pang pang) dan ukuran

dimensi kuping gajah mentah berapa? untuk mesin mixer yg
digunakan 1 screw atau 2 screw ?
13. Mohon kejelasan fungsi dan manfaat yang diharapkan dari mesin
rolling besar dan rolling pembantu ? Tksh

14. untuk TDI apa harus dilampirkan apa tidak cukup dengan surat
keterangan dari bengkel saja?
15. Apakah Setiap jenis barang , semmua disertai dengan surat dukungan
dari sistributor.trimakasih
16. Gigi reducer type 200 maksudnya apa

Jawaban :
1. Surat Dukungan
2. Ya
3. a. Type vertikal, Roda gigi
b. Terigu, mentega dan air
c. Rolling besar untuk menggiling (menghaluskan) adonan sedangkan
Rolling Pembantu untuk menggiling adonan keluaran dari mesin rolling
besar. Bahannya berupa adonan yang sudah dicampur di mesin mixer
d. Gear box reducer, jumlahnya 7 buah. Mesin conveyor sebagai alan
penghantar adonan dari mesin rolling besar ke rolling pembantu 1, dari
rolling pembantu 1 ke rolling pembantu 2 ... dst sampai dengan mesin
rolling pembantu 7. Tinggi 40 cm dengan penggerak dynamo (setiap
rolling pakai dynamo)
4. Kapasitas mengikuti keluaran dari mesin mixer

5. Persyaratan disesuaikan dengan Kerangka Acuan Kerja (KAK)
6. Sesuai dengan standar yang berlaku
7. Dari panel induk dibagi oleh panel pembagi ke setiap elektromotor
dengan memakai stop kontak pada setiap dinamo (setiap mesin), tidak
bisa di pararel
8. Ada yaitu diameter 1,2 m
9. Tidak ada
10. 1 (satu) lokasi
11. Jawaban sama dengan jawaban no. 4
12. a. Dimensi adonan pang – pang sebelum digoreng (P x L x T) = 2 cm x
1 cm x 0,2 cm

b. Dimensi adonan Kuping Gajah sebelum digoreng (P x L x T) = 200
cm x 40 cm x 0,2 cm , kemudian digulung dan dipotong dengan tebal
1,5 mm
c. 2 Screw
13. Jawaban sama dengan jawaban no 3c
14. melampir TDI
15. Ya
16. Roda Gigi


Terimakasih,
Pokja 11