135440 AKJ 2006 03 07 Musik Sarana Pendidikan Efektif

NASKAH APA KABAR JOGJA
Judul
: Musik sarana pendidikan efektis
Lokasi
: taman budaya
Reporter & Camerawan : Intro

Tanggal Liputan

: 5 Maret 2006

Musik sebenarnya merupakan sarana pendidikan yang sangat efektif// Terutama bagi anak dan remaja/
pengaruh musik bagi perilaku/ sikap dan juga kecerdasan sangat besar// Pada usia ini/ anak dan remaja berada
dalam fase pertumbuhan dan pencarian jati diri// Mereka cenderung memiliki rasa ingin tahu yang sangat tinggi
dan/ pada saat yang sama/ sangat peka atau mudah menerima pengaruh dari luar/ dengan berbagai bentuknya/
baik yang positif maupun yang negatif//
Sekalipun banyak penelitian ilmiah dilakukan untuk melihat pengaruh musik bagi perkembangan anak
dan remaja/ pentingnya musik sebagai sarana pendidikan cenderung luput dari perhatian// Terlihat misalnya/
sangat sedikit musik yang secara khusus digarap untuk anak – anak dan remaja/ yakni musik yang sesuai
dengan tingkat pertumbuhan pada fase ini// Karakter musik untuk anak dan remaja tersebut harus tercermin
dalam sebuah kesatuan utuh mulai dari pemilihan lagu atau lirik/ aransemen hingga penyajiannya//

Dari latar belakat tersebut/ beberapa tokoh musik pendidikan peduli terhadap perkembangan musik di
Indonesia/ untuk menggalang komunitas pecinta musik anak dan remaja// Dengan memberi nama Ansambler
Musik Anak dan Remaja Indonesia (AMARI) Jogja// AMARI/ merupakan sebuah bentuk musik pendidikan
yang dimaksudkan untuk menjadikan musik sebagai sarana mendorong perkembangan kecerdasan/ sikap/
watak/ budi pekerti dan perilaku dengan cara memberikan wadah bagi anak – anak dan remaja itu sendiri/ untuk
memainkan musik mereka sendiri serta untuk meningkatkan apresiasi mereka terhadap musik secara selektif//
Kegiatan yang dilakukan diantaranya/ latihan secara rutin setiap hari minggu di ruang seminar/ taman
budaya Yogyakarta (TBY)/ baik konser rutin 2 kali dalam setahun/ maupun kunjungan ke sekolah – sekolah dan
kampus untuk meningkatkan apresiasi anak dan remaja terhadap musik pendidikan// Seperti halnya saat open
housnya yang dilaksanakan hari minggu kemarin 5 Maret 2006 kemarin di taman budaya// Mereka
menampilakan bakat musiknya kepada para musisi maupun orang tua yang hadir dalam kegiatan ini//
Intro melaporkan untuk apa kabar jogja rbtv//

ACC

Redaktur

Narator

Editor


1