Manajemen Pemberian Pakan dan Evaluasi Kecukupan Nutrien Sapi Potong Brahman Cross di PT Lembu Jantan Perkasa Serang Banten - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

1

BAB I

PENDAHULUAN

Pembangunan bidang pertanian sub sektor peternakan dimaksudkan untuk
mengembangkan peternakan yang semakin maju dan efisien.

Pengembangan

peternakan ini mempunyai tujuan untuk memenuhi standar gizi nasional
penduduk di Indonesia. Seiring dengan perkembangan ekonomi yang semakin
meningkat, serta pengetahuan masyarakat tentang pentingnya kebutuhan akan
gizi, menyebabkan permintaan masyarakat terhadap daging yang merupakan salah
satu produk peternakan juga mengalami peningkatan. Tentunya hal ini menuntut
peningkatan jumlah ternak di Indonesia baik dari segi kuantitas maupun dari segi
kualitas sebagai tindakan atau langkah untuk mengimbangi permintaan kebutuhan
masyarakat terhadap daging, khususnya dalam hal ini yang juga memiliki andil
yang cukup besar adalah ternak sapi potong.
Peternakan sapi, khususnya sapi potong merupakan salah satu sumber

penghasil daging yang memiliki nilai ekonomis tinggi dan memiliki arti yang
penting di dalam kehidupan masyarakat. Usaha penggemukan sapi yang efisien
dan ekonomis bisa terwujud apabila komponen – komponen dalam usaha tersebut
dipenuhi. Salah satu komponen penting dalam usaha penggemukan sapi adalah
pakan, selain pemilihan bakalan dan manajemen pemeliharaan.

Sifat – sifat

genetik yang dimiliki seperti kecepatan tumbuh dan kemampuan berproduksi
dapat dicapai secara optimal melalui manajemen pakan yang baik.

Jika

menghendaki pakan yang mampu mengoptimalkan sifat-sifat genetik yang

2

dimiliki oleh sapi, maka hendaknya perlu mengetahui kebutuhan nutrisi yang di
perlukan oleh ternak sapi tersebut.
Tujuan PKL ini adalah untuk mengetahui pemberian pakan dan mengkaji

kecukupan nutrien pakan yang diberikan pada sapi potong Brahman Cross di PT
Lembu Jantan Perkasa.

Manfaat yang diperoleh dari PKL ini adalah

meningkatkan keterampilan, pengetahuan, dan pengalaman tentang kegiatan –
kegiatan yang berhubungan dengan manajemen pakan. Pengalaman kerja secara
nyata di lapangan yang dapat dijadikan sebagai salah satu bentuk penerapan
pengetahuan yang diperoleh dibangku kuliah secara langsung.

Dokumen yang terkait

Pendugaan Bobot Badan Sapi Brahman Cross, Sapi Aceh dan Sapi Bali Berdasarkan Panjang Badan dan Lingkar Dada

10 133 54

Penampilan Produksi Induk Sapi Brahman Cross (BX) yang Diinseminasi Buatan Menggunakan Semen Berbeda di PT Lembu Jantan Perkasa Serang-Banten.

0 13 130

Penerapan good breeding practices sapi potong di PT lembu jantan perkasa Serang-Banten

3 17 182

Penerapan good farming practices sapi penggemukan di PT lembu jantan perkasa Serang-Banten

5 44 184

PENGGEMUKAN SAPI BRAHMAN CROSS DENGAN PEMBERIAN KOMBINASI BEBERAPA TINGKAT KONSENTRAT DAN JERAMI PADI PADA PT. LEMBU JANTAN PERKASA.

0 1 6

Manajemen Usaha Penggemukan Sapi Potong di PT. Lembu Adji Perkasa, Kabupaten Wonosobo: Aspek Perkandangan dan Sanitasi - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

0 0 1

Manajemen Pemberian Pakan dan Evaluasi Kecukupan Nutrien Sapi Potong Brahman Cross di PT Lembu Jantan Perkasa Serang Banten - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

0 0 11

Manajemen Pemberian Pakan dan Evaluasi Kecukupan Nutrien Sapi Potong Brahman Cross di PT Lembu Jantan Perkasa Serang Banten - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

0 3 10

Manajemen Pemberian Pakan dan Evaluasi Kecukupan Nutrien Sapi Potong Brahman Cross di PT Lembu Jantan Perkasa Serang Banten - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

0 0 3

Evaluasi Kecukupan Nutrien Sapi Potong di CV Indonesia Multi Indah, Pati, Jawa Tengah - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

2 6 3