kapolda rencanakan bangun polsek di pulau pongok

Kapolda Rencanakan Bangun Polsek di Pulau Pongok
Selasa, 03 Oktober 2017 22:10

Polda Kep. Babel, Bid Humas,- Sudah menjadi tugas dan kewajiban kepolisian untuk
memberikan perlindungan dan pelayanan kepada masyarakat di manapun berada, termasuk di
pelosok sekalipun. Hal ini menjadi salah satu alasan Kapolda Kepulauan Bangka Belitung,
Brigjen Pol. Drs. Syaiful zachri, MM berencana secara bertahap akan membangun polsek di
pulau pongok. Salah satu pulau terluar di provinsi kepulauan bangka belitung, terlebih di tempat
ini telah dibangun dan dioperasikan pembangkit listrik tenaga diesel atau PLTD, sehingga
masyarakat di pulau pongok dapat menikmati layanan listrik 24 jam.

Rencana ini nantinya akan dikomunikasikan pada bupati bangka selatan, kapolda
menginginkan setidaknya di tahap awal di bangun rumah kantor bagi bhabinkamtibmas,
sehingga dapat mempermudah komunikasi masyarakat dengan aparat kepolisian dalam rangka
kamtibmas dan menjaga objek vital yang telah dibangun di tempat ini. Usulan ini disampaikan
kapolda saat mendampingi gubernur meresmikan pengoperasian pltd di pulau pongok,
kabupaten bangka selatan, selasa 3 oktober 2017.

Rencana pembangunan polsek di pulau pongok ini diharapkan mampu menambah tingkat
pelayanan kepolisian kepada masyarakat, yang saat ini dirasa belum maksimal karena jumlah
personil yang terbatas.


Kehadiran kapolda bersama gubernur yang datang menggunakan helikopter mendapatkan
perhatian dari masyarakat pulau pongok yang tampak mengerumuni helikopter yang mendarat

1/2

Kapolda Rencanakan Bangun Polsek di Pulau Pongok
Selasa, 03 Oktober 2017 22:10

di lapangan kecamatan lepar pongok, kabupaten bangka selatan.

2/2