Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perancangan Clustering Data Menggunakan Algoritma K-Means Berbasis Heat Map T1 672010122 BAB I

Bab 1
Pendahuluan
1.1

Latar Belakang
Data merupakan sekumpulan infromasi atau nilai yang

diperoleh melalui observasi terhadap suatu obyek. Data dapat
berupa angka, lambang atau sifat (Situmorang dkk, 2010).
Pertumbuhan data yang semakin pesat setiap harinya jika tidak
tidak dimanfaatkan dengan baik akan tertimbun sia-sia. Oleh
karena itu, data tersebut perlu dikelola dengan baik melalui
berbagai cara agar dapat menjadi informasi yang berguna.
Terdapat beberapa metode yang dapat digunakan untuk
mengelola data. Dalam penelitian ini, metode yang akan
digunakan untuk mengelola data adalah clustering. Clustering
merupakan kegiatan mengelompokkan objek ke dalam suatu
cluster, sehingga objek pada suatu cluster memiliki kemiripan
yang besar dengan objek lain pada cluster yang sama dan berbeda
dengan objek pada cluster lainnya. Dalam mengembangkan
metode clustering, terdapat beberapa metode yang dapat

digunakan antara lain metode parsial dan metode hirarki. Metode
parsial mengorganisir sejumlah data tertentu ke dalam kelompok
yang lebih spesifik atau cluster, sedangkan metode hirarki
clustering mengelompokkan objek data ke dalam sebuah hirarki
atau pohon cluster (Han dkk, 2011).
Papua Barat sebagai salah satu Provinsi di Indonesia yang
berpotensi menghasilkan bahan tambang menjadi wilayah yang

1

2

diminati oleh para investor untuk menanam sahamnya. Setiap
bahan

tambang

mempunyai

karakteristik


yang

berbeda.

Seringkali hal ini menjadi kendala bagi investor untuk mengambil
keputusan dalam menentukan daerah yang akan digunakan
sebagai wilayah usahanya di Provinsi tersebut. Oleh karena itu,
perlu adanya clustering mengenai data tersebut agar dapat
digunakan sebagai acuan dalam melakukan analisis untuk
membantu

dalam

menentukan

pengambilan

keputusan


kedepannya.
Dalam penelitian ini, akan dilakukan clustering data
menggunakan metode parsial. Algoritma yang akan digunakan
untuk melakukan proses clustering ini adalah Algortima KMeans. Data yang akan dikelompokkan dalam penelitian adalah
data mengenai hasil tambang di Provinsi Papua Barat.
Data yang digunakan dalam proses clustering berupa data
spasial dan kemudian akan dinormalisasi dalam bentuk Kartesius.
Setelah dinormalisasi, data tersebut dikelompokkan melalui
clustering kemudian dikembalikan dalam bentuk spasial dan
disajikan secara visual berbasis Heatmap yang akan ditampilkan
dalam sebuah aplikasi web. Dengan Heatmap, daerah yang
berpotensi untuk menghasilkan hasil tambang yang banyak akan
berwarna merah dan yang kurang akan berwarna biru. Heatmap
digunakan untuk membuat tampilan penyajian data tersebut
menjadi menarik dan mudah dibaca sehingga peminat serta

3

pelaku usaha tambang dapat memilih wilayah potensi tambang
yang prospek dengan mudah.

1.2

Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan, maka

rumusan masalah yang dapat diambil adalah bagaimana
melakukan clustering data pada data spasial menggunakan
Algoritma K-Means dan ditampikan menggunakan Heatmap.
1.3

Tujuan dan Manfaat
Tujuan dari penelitian ini adalah merancang dan

melakukan clustering data pada data spasial menggunakan
Algoritma K-Means lalu ditampilkan menggunakan Heatmap.
Manfaat dari penelitian ini adalah pengelompokan data spasial ke
dalam cluster tertentu.
1.4

Batasan Masalah

Batasan masalah dari penelitian yang dilakukan adalah

sebagai berikut :
1. Clustering dilakukan menggunakan Algoritma K-Means.
2. Penyajian data pada aplikasi web menggunakan Heatmap.
3. Kasus yang digunakan dalam penelitian ini adalah potensi
bahan tambang Provinsi Papua Barat.
4. Data yang digunakan berupa data spasial.
5. Tidak membahas keamanan aplikasi yang dibuat.

4

1.5

Sistematika Penulisan
Sistematika dari laporan penelitian ini dibagi dalam

beberapa bagian sebagai berikut :
Bab 1 Pendahuluan
Berisikan Latar Belakang, Rumusan Masalah, Tujuan dan

Manfaat, Batasan Masalah dan Sistematika Penulisan.
Bab 2 Tinjauan Pustaka
Pada bagian ini berisikan rangkuman dari beberapa
penelitian yang pernah dilakukan dengan landasan teoritis
yang berkaitan, meliputi : Clustering, Algoritma K-Means
dan Heatmap.
Bab 3 Metode Penelitian
Pada bab ini berisi pembahasan mengenai metode
penelitian yang digunakan serta perancangan sistem.
Bab 4 Hasil dan Pembahasan
Bab ini membahas tentang hasil dari proses clustering
yang dilakukan menggunakan algoritma K-Means serta
penyajiannya menggunakan Heatmap.
Bab 5 Kesimpulan dan Saran
Sebagai penutup dari laporan penelitian ini adalah berupa
kesimpulan dari hasil clustering data dan penyajiannya.
Sedangkan

saran


merupakan

pertimbangan

untuk

pengembangan dari penelitian yang akan dilakukan
selanjutnya.