Abstrak Permen No 57 Tahun 2012

SNI – KABEL – PERUBAHAN
2012
PERMENPERIN NO. 57/M-IND/PER/5/2012 ; BN TH.2012/NO.520; LL KEMENPERIN:
6 HLM
PERATURAN MENTERI PERINDUSTRIAN TENTANG PERUBAHAN ATAS PERATURAN
MENTERI
PERINDUSTRIAN
NOMOR
50/M-IND/PER/5/2011
TENTANG
PEMBERLAKUAN STANDAR NASIONAL INDONESIA KABEL SECARA WAJIB.
ABSTRAK

:

- Sehubungan dengan perubahan nomor Hermonize System (HS) tahun
2012 serta guna memperlancar proses perdagangan barang dan
jasa secara Internasional terkait pemberlakuan Standar Nasional
Indonesia (SNI) secara Wajib, perlu melakukan penyesuaian nomor
HS dan penyempurnaan Permenperin tentang Pemberlakuan Standar
Nasional Indonesia Kabel secara Wajib.

- Dasar Hukum Peraturan Menteri ini adalah : PERMENPERIN
No.105/M-ND/PER/10/2010,
PERMENPERIN
No.
50/MIND/PER/5/2011, PERATURAN KEPALA BSN No. 1 Tahun 2011.

CATATAN

:

- Dalam Peraturan Menteri ini diatur tentang: Perubahan atas Peraturan
Menteri Perindustrian Nomor 50/M-IND/PER/5/2011 tentang
Pemberlakuan Standar Nasional Indonesia Kabel Secara wajib
Mengubah ketentuan pada Pasal 1 angka 6: Petugas Pengawas
Standar Produk selanjutnya disebut PPSP.
Pasal 2 ayat (1)
mengubah Nomor Pos Tarif Harmonize System (HS.). Pasal 9
diubah menjadi: kabel yang berasal dari impor yang tidak sesuai
dengan ketentuan apabila masuk ke kawasan pabean Indonesia
dan/atau daerah pabean Indonesia wajib diselesaikan berdasarkan

ketentuan perundang-undangan dan harus ditarik dari peredaran dan
dimusnahkan. Pasal 10 dirubah sehingga menjadi : Pengawasan
dilakukan di lokasi produksi dan di luar lokasi produksi yang
dilaksanakan oleh PPSP sekurang-kurangnya1 (satu) kali dalam
setahun. Dalam melaksanakan pembinaan BPKIMI dapat memberikan
teguran tertulis dan sanksi kepada Lembaga penilaian kesesuaian
yang melanggar ketentuan dalam Peraturan Menteri ini.
.
Peraturan Menteri ini mulai berlaku pada tanggal diundangkan, 14 Mei
2012, ditetapkan 9 Mei 2012.