TRANSKIP WAWANCARA NARA SUMBER UTAMA

TRANSKIP WAWANCARA NARA SUMBER UTAMA
Wawancara Dengan:
Nama

: Bapak Wisnu Kuncara

Usia

:

Pendidikan

:

Jabatan

: Manager Corporate Communications

Tanggal/Waktu
Tempat


: Selasa, 17 Maret 2015

: Wisma Baja Krakatau Steel
Jalan Jenderal Gatot Soebroto kav 54, Jakarta 12190

1. Menurut Bapak, apakah fungsi dan peran Humas itu sendiri?
Humas dalam bahasa sekarang disebut Corporate Communications, tentu
saja punya fungsi sebagai lisence officer yaitu sebagai penghubung,
penghubung antara manajemen dengan karyawannya di internal dan
menjadi penghubung, mediator institusi dalam hal ini PT Krakatau Steel
dengan stakeholdernya.
2. Relasi atau hubungan yang baik dengan media adalah hal utama dari
Media Relations juga keuntungan bagi Perusahaan, menurut Bapak
bagaimana cara membangun hubungan yang baik dengan media baik
media cetak maupun elektronik ?
Ya.. industri dan seperti Krakatau Steel itu memang tidak mungkin jauh
dengan media karena memang media dipandang sebagai mitra bisnis. Kita
juga perlu pemberitaan, kita juga perlu memberikan informasi-informasi
terkait korporasi ke publik melalui media sehingga mau ga mau media
relations dipandang sebagai satu kegiatan yang harus ada di dalam unit


corporate communications atau humas PT KS ini. Bagaimana cara
membangunnya? Dalam hal ini ada 2 kegiatan yang bersifat timbal balik.
Kalau yang sifatnya media visit, berarti perusahaan ini mendatangi ke
media tersebut kita bisa beranjak ke sana silahturahmi, kita bisa
menjelaskan program-program komunikasi melalui media visit ini.
Kemudian yang kemudian kita mengundang media datang ke perusahaan
kita apakah pada saat ada kegiatan, hmm apakah ada suatu project,
launching atau apa kita mengundang mereka. Dalam kurun waktu tertentu
kita juga menyelenggarakan media gathering, jadi kita kumpulin media
hhmm kadang tidak harus mengaudit suatu isu ya tapi sebagai bentuk
ikatan silahturahmi sehingga atmosfirnya antara kita dengan rekan-rekan
jurnalis tuh biar sama, kita juga harus rutin untuk ketemu. Jadi tadi ada
media visit, perusahaan datang ke media tapi ada juga media gathering,
ada juga media brief. Media brief itu kita mengundang mereka karena ada
audit informasi yang penting yang harus kita share ke mereka, ada juga
press conference. Itulah media-media atau sarana-sarana yang kita lakukan
dalam rangka membina media relations ini.
3. Bagaimana relasi PT Krakatau Steel (Persero) Tbk dengan media (cetak
maupun elektronik)? Biasanya media sangat senang, mungkin bagi mereka

isu perusahaan besar seperti Krakatau steel ini menarik sehingga pada saat
kita ingin mengaudit(mengupdate) sesuatu informasi mereka pasti akan
antusias mendapatkan informasi jadi akan lebih baik mereka datang,
mereka mendapatkan informasi yang sifatnya lebih komprehensif jadi

tidak mendengarkan informasi dari pihak luar tapi mendengarkan
informasi dari narasumber aslinya gitu loh dari KS.
4. Dengan keadaan hubungan dengan media saat ini, apakah mempengaruhi
keadaan perusahaan?
Jujur kita berkomunikasi dengan media adalah salah satu yang harus
dijaga dari sisi perusahaan kita adalah menjaga persepsi public. Tugas dan
fungsi pokok dari Corcomm salah satunya adalah menjaga persepsi public
makanya apa pengaruhnya hmm iya kalau kita tidak bisa berkomunikasi
dengan baik persepsi kita jadi kurang bagus gitu kan jadi kita harus jagain
betul supaya persepsi public ini bisa terjaga dengan baik.
5. Apakah Bapak selalu memperbarui informasi tentang perusahaan?
Ya itu tadi dilakukan dengan media brief itu tadi.
6. Media apa saja yang digunakan, apa ada media yang khusus membahas
tentang industri?
Engga sih, kita mmmm memang porsi media industry memang cukup

banyak ya media – media industry kita punya relasi cukup baik tapi kita
juga berkomunikasi dengan media – media nasional
7. Pernakah wartawan diundang dalam acara/kegiatan yang dilakukan PT
Krakatau Steel (Persero) Tbk? baik itu untuk konferensi pers ataupun
menerangkan tentang kegiatan yang masyarakat harus tahu? pernah
8. Apakah Humas PT Krakatau Steel (Persero) Tbk melakukan Press
Gathering dan Press Tour? Bagaimana intensitas pelaksanaannya?

ya

pernah, ya press tour itu sama, ya kita ajak mereka berkunjung ke pabrik.
Ya bisa setahun itu yaaa, ya sesuai dengan situasi yah. Minimal setahun
bisa lima kali lebih lah.
9. Siapa sasaran yang dituju Humas PT KS dalam mempublikasikan setiap
kegiatan? Ya stakeholder, stakeholder itu bisa masyarakat umum, bisa
investor karena kita perusahaan terbuka kan supaya para investor tidak

lari, kemudian juga para regulator para pemegang saham, pemerintah
supaya mereka yakin perusahaan dikelola dengan baik.
10. Pesan apa yang ingin disampaikan Humas PT KS kepada khlayak

sasaranya tersebut?
11. Menurut Bapak, apakah program dari strategi Media Relations yang
dilakukan PT KS sudah optimal sehingga dapat mewujudkan hubungan
yang baik dengan media dan citra positif bagi perusahaan? Saat ini yang
kami rasakan sudah cukup baik yah tapi namanya siapa sih orang yang ga
puas eh selalu puas, kita pengennya selalu terus ditingkatkan. Pada
prinsipnya ya kita sudah berusaha melakukan semaksimal mungkin tapi
kita tetap ingin lebih baik lagi.
12. Kendala apa saja yang dihadapi pada saat Humas melakukan strategi
Media Relations? Yang pasti itu dunia online sudah mulai marak yah,
paradigm penyampaian informasi sudah sangat gampang melalui online
gitu yah tapi eee online ini juga punya apa ya mm kelemahan dengan
online ini berita dengan cepat muncul padahal kadang perlu kita saring
dulu, perlu kita ini eee seleksi dulu tapi kadang berita itu bisa muncul
seketika karena sekarang dunia sudah seperti tidak ada batas, ga ada ..
istilahnya borderless yah eemm kejadian di Amerika hari ini di detik yang
sama kita sudah bisa dengar. Jadi artinya kendalanya ya emm apa
istilahnya emm kendalanya itu disamping tadi yah teknologi IT yang
semakin maju di satu sisi itu menjadi sebuah keuntungan gitu yah dan
kemudahan kita melakukan akses informasi tapi di satu sisi perlu kehatihatian gitu loh. Jadi kendalanya ya kita harus hati-hati jangan sampai

ceroboh gitu.

13. Apakah bapak masuk dalam suatu organisasi profesi seperti perhumas?
Kalau iya bagaimana kedudukan bapak dalam asosiasi profesi tersebut?
Ya, sebagai anggota saja.
14. Apakah bapak pernah menjadi seorang pembicara atau narasumber dalam
seminar atau lokakarya? Sering sih, emm dikampus yah beberapa kali saya
diundang di kampus untuk menjadi pembicara
15. Menurut bapak bagaimana mengembangkan jaringan dengan rekan pers?
Mau ga mau kita mesti harus berkomunikasi, cara mengembangkannya ya
kita selalu hmm berkomunikasi dengan mereka, selalu mengaudit, kita
hadir pada sesi-sesi kegiatan yang apakah itu diselenggarakan organisasi,
apakah itu diselenggarakan oleh komunitas pers itu sendiri ada PWI ada
apa gitu yah sehingga mereka juga sering mengundang kita.

TRANSKIP WAWANCARA NARA SUMBER UTAMA
Wawancara Dengan:
Nama

: Ibu Wahyu Indriani


Usia

:

Pendidikan

: Sarjana Komunikasi UI

Jabatan

: Asst.

Tanggal/Waktu
Tempat

: Selasa, 17 Maret 2015

: Wisma Baja Krakatau Steel
Jalan Jenderal Gatot Soebroto kav 54, Jakarta 12190


1. Menurut Ibu, apakah fungsi dan peran Humas itu sendiri?

Fungsi dan peran Humas dalam perusahaan menurut saya yang utama
adalah mengatur terciptanya komunikasi yang baik dalam perusahaan baik
kepada pihak internal perusahaan maupun eksternal perusahaan yang hasil
akhir dari pencapaian tersebut adalah terbentuknya citra yang positif bagi
perusahaan.
2. Relasi atau hubungan yang baik dengan media adalah hal utama dari
Media Relations juga keuntungan bagi Perusahaan, menurut Bapak
bagaimana cara membangun hubungan yang baik dengan media baik
media cetak maupun elektronik ?
Membangun hubungan yang baik dengan media baik media cetak maupun
elektronik dapat dilakukan dengan berbagai macam cara. Saya pribadi
berusaha membangun hubungan yang baik dengan media melalui
pendekatan personal kepada wartawan maupun perwakilan dari media
tersebut. Dalam aktivitas Media Relations perusahaan, perusahaan
membina hubungan baik dengan media melalui kerja sama dengan media
(pemasangan iklan/advertorial) di media, memberikan press release
sebagai bagian dari penyebaran berita positif dan memfasilitasi media

untuk mendapatkan informasi terkait perusahaan, serta melakukan
kegiatan-kegaitan yang berhubungan dengan aktivitas Media Relations,
seperti media visit, media gathering, maupun mengundang media untuk
plant visit. Inti dari membina hubungan yang baik dengan media adalah
memperlakukan media sebagai bagian yang penting dalam aktivitas
perusahaan, termasuk didalamnya penyampaian komunikasi dan informasi
sebagai bentuk dari terciptanya citra positif perusahaan di masyarakat.

3. Bagaimana relasi PT Krakatau Steel (Persero) Tbk dengan media (cetak
maupun elektronik)?
Relasi PT KS cukup baik dengan media cetak dan elektronik, terutama
untuk media lokal di Cilegon, kami selalu mengutamakan media yang
berada di lingkaran terdekat kami di Cilegon. Kerja sama dan penyebaran
informasi yang intensif terus kami lakukan. Untuk media cetak dan
elektronik yang mencakup nasional, kami pun melakukan yang sama,
terlebih atas undangan wawancara maupun peliputan langsung, jika
memungkinkan akan kami layani dengan baik.
4. Dengan keadaan hubungan dengan media saat ini, apakah mempengaruhi
keadaan perusahaan?
Lebih kurang akan mempengaruhi keadaan perusahaan. Setidaknya jika

dalam kondisi yang tidak baik, apabila perusahaan membina hubungan
yang baik dengan media, maka media akan mendukung perusahaan dan
cenderung berusaha untuk tetap memberikan/menginformasikan citra
positif perusahaan kepada masyarakat. Dalam hal ini lah hubungan yang
baik dengan media dan dukungan yang baik dari media sangat
berpengaruh pada aktivitas perusahaan maupun citra perusahaan di
masyarakat.
5. Apakah Ibu selalu memperbarui informasi tentang perusahaan?
Jika ada proyek baru atau perkembangan proyek, semua hal tentang
perusahaan yang positif pasti akan kami informasikan kepada publik,
karena itu adalah salah satu kewajiban kami sebagai perusahaan publik.
Update informasi yang paling mudah diakses adalah melalui website
perusahaan.

6. Media apa saja yang digunakan, apa ada media yang khusus membahas
tentang industri?
Ada banyak media yang bisa digunakan untuk membahas tentang industri.
Lebih spesifik, biasanya kami mengikuti event-event maupun acara yang
berhubungan dengan industri (khususunya industri baja) melalui pameran,
workshop, dan sebagainya. Media cetak ada beberapa yang selalu menjadi

andalan untuk membahas tentang industri, misalnya media bisnis (Bisnis
Indonesia, Investor Daily, Koran Kontan) maupun ada beberapa seperti
Energi Today, Steel Indonesia, Jurnal Maritim, yang secara berkala selalu
meminta waktu untuk wawancara sebagai bagian dari penyampaian
informasi perusahaan kepada publik.
7. Pernakah wartawan diundang dalam acara/kegiatan yang dilakukan PT
Krakatau Steel (Persero) Tbk? baik itu untuk konferensi pers ataupun
menerangkan tentang kegiatan yang masyarakat harus tahu?
Untuk acara-acara tertentu, terutama untuk acara yang berhubungan
dengan penyebaran informasi kepada publik, pasti kami selalu
mengundang wartawan walaupun tidak semua wartawan kami undang.
Konferensi pers setidaknya kami lakukan 2-3 kali dalam setahun. Dalam
setahun pun kami biasa melakukan dua kali Public Expose maupun Rapat
Umum Pemegang Saham di mana ada sejumlah wartawan yang kami
undang.
8. Apakah Humas PT Krakatau Steel (Persero) Tbk melakukan Press
Gathering dan Press Tour? Bagaimana intensitas pelaksanaannya?
Kami melakukan Media Gathering (Press Gathering) setidaknya dua kali
dalam setahun. Satu dilakukan di Cilegon untuk Media Lokal, dan satu
dilakukan untuk mengakomodasi media nasional. Terkadang kami

melakukannya satu kali dalam setahun namun digabung untuk media lokal
dan nasional. Untuk Media Visit (Press Tour) tergantung dari kepentingan
dan kebutuhan direksi. Tahun lalu kami tidak melakukan media visit,
tahun ini kami akan melakukannya setidaknya kepada empat media.
9. Siapa sasaran yang dituju Humas PT KS dalam mempublikasikan setiap
kegiatan?
Sasaran yang dituju adalah klien kami, calon klien, maupun pemegang
saham, selebihnya adalah masyarakat secara umum di Indonesia. Kami
pun memiliki keinginan agar publik internasional mengenal PT KS, saat
ini pun kami sudah cukup mempunyai nama karena PT KS adalah
perusahaan baja terbesar di Indonesia. Namun tetap yang utama adalah
pemegang saham kami.
10. Pesan apa yang ingin disampaikan Humas PT KS kepada khalayak
sasaranya tersebut?
Pesan yang ingin disampaikan adalah PT KS merupakan perusahaan
terpercaya, perusahaan yang memproduksi baja dengan kualitas tinggi, dan
kami mempunyai kemampuan yang dapat diakui secara internasional.
Pada akhirnya adalah kami ingin memberikan gambaran yang positif
dalam masyarakat sebagai cerminan citra positif yang selama ini kami
bangun.
11. Menurut Bapak, apakah program dari strategi Media Relations yang
dilakukan PT KS sudah optimal sehingga dapat mewujudkan hubungan
yang baik dengan media dan citra positif bagi perusahaan?
Sejauh ini kami rasa sudah cukup optimal, walaupun masih harus terus
dilakukan peningkatan dan perbaikan untuk pencapaian yang lebih baik

lagi di masa depan. Terlebih dengan penggunaan konsultan komunikasi
dalam aktivitas External Communications kami.
12. Kendala apa saja yang dihadapi pada saat Humas melakukan strategi
Media Relations?
Salah satu kendala yang kami hadapi adalah adanya keterbatasan anggaran
dalam rangka efisiensi perusahaan. Namun kami masih bisa merencanakan
strategi Media Relations dengan maksimal, semua tergantung dari
perencanaan yang baik dan manajemen resiko yang baik. Terkadang kami
pun harus menghadapi berbagai macam karakter media sehingga ada
berbagai pendekatan dan strategi pendekatan yang harus kami lakukan.
13. Apakah Ibu masuk dalam suatu organisasi profesi seperti perhumas?
Kalau iya bagaimana kedudukan bapak dalam asosiasi profesi tersebut?
Saya masuk dalam Humas BUMNIS sebagai anggota. Humas BUMNIS
adalah perkumpulan humas dalam Badan Usaha Milik Negara Industri
Strategis. Diantaranya adalah PT KS, PT Pindad, PT Dirgantara Indonesia,
dan sebagainya.
14. Apakah Ibu pernah menjadi seorang pembicara atau narasumber dalam
seminar atau lokakarya?
Sejauh ini belum pernah.
15. Menurut Ibu bagaimana mengembangkan jaringan dengan rekan pers?
Mengembangkan jaringan dengan rekan pers melalui pendekatan personal,
kenali wartawan yang sering berhubungan dengan perusahaan, berusaha
melayani

pers

dengan

memberi

kemudahan

dalam

mengakses/mendapatkan informasi perusahaan dalam bentuk press release
maupun jawaban atas pertanyaan yang mereka lontarkan.

TRANSKIP WAWANCARA NARA SUMBER UTAMA
Wawancara Dengan:
Nama

: Bapak Vicky M. R. F

Usia

:

Pendidikan

:

Jabatan

: Speciality External Communication

Tanggal/Waktu

: Kamis, 19 Maret 2015

Tempat

: Jl. Industri No. 5 P.O. Box 14
Cilegon - Banten 42435

1. Menurut Bapak, apakah fungsi dan peran Humas itu sendiri?
Ya sebenarnya yang paling penting itu menjaga reputasi perusahaan gitu
yah, terus dalam pelaksanaannya kan tools-nya itu kan macem-macem ga
bisa yang satu doang, ga bisa satu kegiatan doang harus… apa yah
ibaratnya.. harus mix dan hmmm apa yah… sinergi maksud saya.
2. Relasi atau hubungan yang baik dengan media adalah hal utama dari
Media Relations juga keuntungan bagi Perusahaan, menurut Bapak
bagaimana cara membangun hubungan yang baik dengan media baik
media cetak maupun elektronik ?
Yang jelaskan banyak caranya yah, kalo untuk menjaga hubungan baik itu
kan bisa hmm… selain kalo kita bicara konvensional kalo kita beriklan
yah. Dengan kita menjalin kerjasama itu cuman ada yang lebih penting
dari itu ya kalo berhubungan baik yah harus dibina dengan hubungan baik,
artinya ga cuman dengan iklan tapi kita harus secara institusi maupun
secara hubungan antar manusia kita harus baik sama mereka. Misal, kita

harus perhatian kayak waktu dia ulangtahun, anaknya melahirkan atau
sakit dan kita sering bikin ketemu-ketemu trus ngobrol, bicara. Ya itu yang
bikin sebenernya membuat perusahaan insan humas perusahaan dengan
media itu punya hubungan baik, jadi walaupun dia mau membicarakan
bicara berita negatif dia merasa sungkan gitu.
3. Bagaimana relasi PT Krakatau Steel (Persero) Tbk dengan media (cetak
maupun elektronik)? Ya kita banyak relasinya, selama ini kita kalo dalam
bentuk tataran media tertentu belom tapi ya selalu dari saat ke saat kita
selalu mengupdate, memperbaiki hubungan dengan mereka. Ya itu tadi aku
bilang, misalnya kita rajin ngelakuin media visit trus melakukan
pertemuan redaktur gitu trus mengajak buka puasa kalo lagi puasa dengan
wartawan-wartawan ya pokoknya kalo lagi ada acara KS kita lakukan lah.
Itu sebenernya udah bagian dari hubungan baik dengan mereka gitu.
Sejauh ini hubungannya baik yah, artinya taunya kita baik darimana,
karena hmm mereka kadang-kadang.. engga kadang-kadang sih hamper
selalu kalo mau membicarakan berita yang buruk selalu mengkonfirmasi
ke kita gitu sehingga dia ga, misalnya nih KS kan sedang rugi dia selalu
mengkonfirmasi ini gimana gitu, artinya dia membutuhkan pendapat dari
kita ga serta merta opininya dari dia gitu dan kita merasa senang dengan
adanya dia melakukan konfirmasi berarti kan dia ga ngambil sumber dari
yang lain, sumbernya dari kita walaupun dia mendapatkan dari sumber
lain tapi tetep kita menjadi sumber karena kalo ga dapat sumber dari kita
malahan beritanya semakin liar gitu. Mendapat reputasi baik itu penuh
dengan perjuangan loh itu

4. Dengan keadaan hubungan dengan media saat ini, apakah mempengaruhi
keadaan perusahaan?
Ya kalo, begini mbak cara liatnya yah, antara reputasi dengan kinerja
perusahaan itu kan dua hal yang berbeda kan. Reputasi itu kan sifatnya
intangible kan tidak keliatan, tidak ternilai, tidak bisa diukur sedangkan
kinerja perusahaan kita bisa ngukur dengan angka-angka dengan laporan
keuangan segala macem tapi yang jelas dengan adanya reputasi yang baik
minimal kepercayaan public ke kita tetap terjaga salah satu contoh kita
bisa mengukur melalui kinerja saham kita nah dengan kita mengumpulkan
berita tentang ekspansi, pengembangan saham kita naik artinya kan nilai
saham itu adalah nilai kepercayaan kita terhadap publik hmm kayak gitu.
Sementara dengan hubungan baik perusahaan untung ga mungkinlah itu
kan dua hal yang berbeda kan jadi yang diukur itu kinerja perusahaan
secara bisnis juga kinerja perusahaan secara image bisa kalo kayak gitu.
5. Apakah Bapak selalu memperbarui informasi tentang perusahaan?
Oh iya dong
6. Media apa saja yang digunakan, apa ada media yang khusus membahas
tentang industri?
Ya kalo berbicara tentang industry kita lebih fokus ke media bisnis yah,
media bisnis kana da investor daily ada... Artinya industry atau bisnis gitu
kan. Tapi kita ga pernah spesifik kita memperlakukan samalah semuanya.
7. Pernakah wartawan diundang dalam acara/kegiatan yang dilakukan PT
Krakatau Steel (Persero) Tbk? baik itu untuk konferensi pers ataupun
menerangkan tentang kegiatan yang masyarakat harus tahu? Ya iyalah
pernah, kita kemarin baru ngundang disini di gedung KS secara bersamaan

di Cilegon kita juga ngundang gitu untuk kita bicara tentang kondisi
perusahaan, tentang langkah-langkah kita yang akan di lakukan gitu
8. Apakah Humas PT Krakatau Steel (Persero) Tbk melakukan Press
Gathering dan Press Tour? Bagaimana intensitas pelaksanaannya?
Kan tadi aku bilang kan, udah kemaren. Kita gathering itu minimal
setahun sekali sama dengan press tour setahun sekali artinya press tour
itukan pimpinan perusahaan dating yah kesana yah cuman kalo staff PR
kita sih bisa kapan aja dateng tapi kalo pimpinan itu kan lebih resmi
minimal setahun sekali kita dateng, cukup kok setahun sekali.
9. Siapa sasaran yang dituju Humas PT KS dalam mempublikasikan setiap
kegiatan?
Ya sebenernya tergantung yah, strategi kita apa kalo sekarang kita
memberikan pemahaman tentang kinerja perusahaan berarti ke para
investor, ke para analis, para pembisnis tapi kalo kita melakukan
komunikasi untuk mengenjot regulasi pemerintah berarti kan sasarannya
pengambil putusan pemerintah kan nah misalnya, atau kita mencari beritaberita CSR berarti selain pemerintah kita juga ingin publik, masyarakat
lainnya juga paham akan kegiatan CSR gitu. Jadi ga bisa kita fokuskan
satu hmm public tertentu yah dengan kita apa yah me apa menyesuaikan
dengan sasaran-sasaran kita dan kita juga menyesuaikan saluran-saluran
medianya tergantung dari pesan yang mau kita bawa dan pesan yang kita
bawa itu salam suatu kampanye itu kan dilakukan bersama-sama, satu
sinergi itu namanya ga bisa kita lakuin satu-satu. Banyak mah kalo disebut
hehehe
10. Pesan apa yang ingin disampaikan Humas PT KS kepada khalayak
sasaranya tersebut?

11. Menurut Bapak, apakah program dari strategi Media Relations yang
dilakukan PT KS sudah optimal sehingga dapat mewujudkan hubungan
yang baik dengan media dan citra positif bagi perusahaan?
Ya kalo.. setelah kita melakukan strategi kan kita melakukan pengukuran
nah pas kita melakukan pengukuran ya yang kalo kita lihat sih hmm apa…
kita melakukan pengukuran kita melakukan evaluasi kita ga bisa ngomong
kalo semua strategi kita bagus semua yah pasti ada yang perlu dievaluasi
misalnya disatu sisi untuk sasaran ini kita berhasil gitu tapi di satu sisi
yang kayaknya kita belum berhasil makanya kita mengevaluasi tapi kita
juga lihat secara keseluruhan antara pemberitaan positif dan negatifnya
masih sekitar 80% lah positifnya gitu
12. Kendala apa saja yang dihadapi pada saat Humas melakukan strategi
Media Relations?
Ya banyaklah, yang paling susah itu kan menyamakan persepsi. Kamu
punya pacar ga? Yang kamu suka ada ga? Nah kamu bisa ga membuat
yang kamu suka itu tiba-tiba suka ke kamu agak susah kan? Sama kayak
gitu, kita harus memberikan pemahaman yang tidak bisa dijelaskan dengan
tulisan kita harus ketemu, kita harus intens, dengan media juga gitu kita
bisa memberikan release tapi kita juga harus memberikan pemahaman
yang lebih dibalik semua ini tuh apa nah itu sama kesannya kayak gitu,
kendalanya kurang lebih seperti itu menyamakan persepsi kita dengan
publik dengan media ya itu yang sulit kan. Dengan media sudah tapi kan
di publiknya belum sesuai kan, nah itu kendalanya.
13. Apakah Bapak masuk dalam suatu organisasi profesi seperti perhumas?
Kalau iya bagaimana kedudukan bapak dalam asosiasi profesi tersebut?
Engga ah, saya ngurusin kerjaan aja ga sanggup hahahaha

14. Apakah Bapak pernah menjadi seorang pembicara atau narasumber dalam
seminar atau lokakarya? Ah belum pernah.
15. Menurut Bapak bagaimana mengembangkan jaringan dengan rekan pers?
Ya paling saya sih aktifnya di forum humas BUMN yah, di BUMN kana
da ya disitu kita bisa bicara, trus kalo ada kegiatan kita dateng yah gitu aja.

Dokumen yang terkait

ALOKASI WAKTU KYAI DALAM MENINGKATKAN KUALITAS SUMBER DAYA MANUSIA DI YAYASAN KYAI SYARIFUDDIN LUMAJANG (Working Hours of Moeslem Foundation Head In Improving The Quality Of Human Resources In Kyai Syarifuddin Foundation Lumajang)

1 46 7

ANALISIS KONTRIBUSI MARGIN GUNA MENENTUKAN PRIORITAS PENGEMBANGAN PRODUK DALAM KONDISI KETIDAKPASTIAN PADA PT. SUMBER YALASAMUDRA DI MUNCAR BANYUWANGI

5 269 94

ANALISIS PENGARUH PENGANGGURAN, KEMISKINAN DAN FASILITAS KESEHATAN TERHADAP KUALITAS SUMBER DAYA MANUSIA DI KABUPATEN JEMBER TAHUN 2004-2013

0 35 85

PERENCANAAN ANGGARAN BIAYA, WAKTU DAN SUMBER DAYA MANUSIA PADA PROYEK PEMBANGUNAN GEDUNG REKTORAT UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PONOROGO DENGAN MENGGUNAKAN MS – PROJECT 2003

2 43 1

IDENTIFIKASI INSEKTA DI TAMAN HUTAN RAYA R. SOERJO SEBAGAI SUMBER BELAJAR BIOLOGI DALAM BENTUK BUKU SAKU

4 92 26

PERSEPSI SISWA TENTANG TAYANGAN VIDEO “SEJARAH INDONESIA” DI YOU TUBE SEBAGAI SUMBER PEMBELAJARAN (Studi pada Siswa SMA Negeri 4 Malang)

1 39 31

HUBUNGAN ANTARA KONSUMSI PANGAN SUMBER PROTEIN, ZAT BESI, DAN VITAMIN C DENGAN KEJADIAN ANEMIA SISWA SEKOLAH DASAR

0 36 22

IbM PENYEDIAAN DESAIN PINTU AIR DARI BETON RINGAN STRUKTURAL JARINGAN TERSIER HIPA TANIMAJU DESA SUMBER PAKEM KECAMATAN SUMBER JAMBI KABUPATEN JEMBER

0 23 34

PENGARUH MINAT BACA, KETERSEDIAAN SUMBER BELAJAR, DAN DISIPLIN BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR EKONOMI SISWA KELAS X SEMESTER GANJIL SMA NEGERI 1 BANYUMAS TAHUN PELAJARAN 2011/2012

1 13 79

ANALISIS PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM DANAU RAWA PENING KABUPATEN SEMARANG

9 68 121