PROGRAM DIPLOMA III ANALIS KESEHATAN

  

PHLEBOTOMY

TUGAS I

Disusun untuk memenuhi tugas browsing ilmiah

  

Disusun oleh :

Sega Fajar Andriyani

G0C015033

PROGRAM DIPLOMA III ANALIS KESEHATAN

FAKULTAS KEPERAWATAN DAN KESEHATAN

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SEMARANG

  

2016

  

PHLEBOTOMY

A. Faktor-faktor yang mempengaruhi Phlebotomy 1.

  Pelaksanaan phlebotomy.

  2. Tempat phlebotomy yang dilakukan.

  3. Peralatan phlebotomy dan cara penggunaanya.

  4. Keadaan pasien.

B. Faktor-faktor yang menyebabkan hemolisis secara in-vitro dan in-vivo.

  In-vitro hemolisis :

  1) Pengocokan atau pencampuran terlalu keras. 2) Terguncang-guncang selama pengiriman. 3) Pengambilan darah pada daerah yang hematoma. 4) Penarikan syringe plunger terlalu cepat. 5)

  Penggunaan jarum yang terlalu kecil 6)

  Penggunaan tabung yang terlalu besar untuk wing needle yang diameternya kecil.

  7) Terjadi gelembung darah karena pemasangan jarum spuit kurang pas. 8)

  Pemindahan darah dari spuit ketabung dilakukan dengan tekanan

  In-vivo hemolisis oleh karena kondisi patologis bisa disebabkan :

  Hemolisis adalah kerusakan dari membrane sel darah merah, menyebabkan pembebasan hemoglobin dan komponen internal lainya kedalam cairan sekitarnya. Hemolisis dideteksi secara visual dengan menampilkan warna merah dalam serum atau plasm. Hemolisis adalah kejadian umum dilihat dalam sampel serum dan dapat mengganggu uji parameter laboratorium. Hemolisis dapat terjadi dari dua sumber : invivohemolisis oleh karena kondisi patologis, seperti anemia hemolitik autoimun atau reaksi transfusi dan in-vitrohemolisis oleh karena koleksi spesimen yang tidak tepat, pengolahan spesimen, atau transportasi spesime

C. Protap Phlebotomy

  Pengambilan spesimen dilaksanakan dengan benar, agar spesimen tersebut mewakili keadaan yang sebenarnya.

1) Phlebotomy dengan spuit

  a) Menyiapkan tourniquet, kapas alkohol, kapas kering,spuit, tabung

  dan plester.

  b) Posisi lengan pasien harus lurus,jangan membengkok siku, pilih

  lengan yang banyak melakukan aktifitas, letakan tangan diatas meja.

  c) Melakukan perabaan (palmasi) pada lokasi vena yang akan

  ditusuk, pasien diminta untuk mengepalkan tangan.

d) Pasang tourniquet lebih kurang 3 jari diatas liat siku .

  e) Lokasi vena yang akan ditusuk didesinfeksi dengan kapas alkohol

  70 % dengan sekali usap.

  f) Tusuk bagian vena tadi dengan lubang jarum menghadap keatas

  dengan kemiringan antara jarum dan kulit 15 derajat.

  g) Setelah volume darah cukup, dilepaskan tourniquet dan pasien

  diminta membuka kepalan tanganya.

  h) Lepaskan atau tarik jarum dan segera letakan kapas alkohol 70 %

  & diatas bekas suntikan untuk menekan bagian tersebut dan ditutup dengan plester atau hepavyx.

  i) Memindahkan sampel darah dari dalam spuit ke tabung dengan

  cara melepaskan jarum lalu mengalirkan darah perlahan melalui dinding tabung.

  j) Jika sampel harus diberi antikoagulan, maka segera mungkin

  darah dimasukan kedalam tabung dengan antikoagulan (EDTA,Citras) campur dengan membolak- balikan tabung beberapa kali (Anonim, 2004).

2) Phlebotomy dengan vacuntainerneedle (jarum vacutainer).

  a) Menyiapkan tourniquet, kapasal kohol, kapas kering, jarum, holder , tabung dan plester/ hepavyx.

  b) Memasang jarum pada holder dengan cara memasukan bagian jarum yang tertutup karet kedalam lubang holder lalu memutarnya searah jarum jam hingga kencang.

  c) Meminta pasien untuk meletakan tanganya diatas meja, melakukan perabaan (palmasi) untuk mencari vena yang akan ditusuk.

  d) Memsang tourniquet pada lengan leih kurang 3 jari diatas lipatan siku dan mendesinfeksi lokali vena yang akan ditusuk dengan kapas alcohol 70 % dengan sekali usap.

  e) Menusukan jarum pada vena pasien dengan posisi lubang jarum f) Memasukan tabung vacutainer kedalam holder dengan cara mendorongnya hingga tertancap pada jarum dan darah akan terhisap masuk kedalam tabung dan akan berhenti sendiri jika volume telah sesuai dengan kapasitas isi tabung.

  g) Melepas torniquet lalu menarik tabung dari dalam holder dan menarik jarum dari vena, menutup vena yang ditusuk dengan kapas,ditekan dan ditutup dengan plester atau hepavyx (Anonim 2008).

3) Phlebotomy dengan wing needle (jarum bersayap)

  Jika menggunakan spuit :

  a) Melepaskan bagian jarum yang berpelindung karet.

  b) Melepaskan jarum spuit.

  c) Memasang slang wingneedle pada ujung spuit dengan cara memutar searah jarum jam hingga kencang.

  d) Melakukan pengambilan darah seperti pada pengambilan darah menggunakan spuit. Jika menggunakan vacutainer : a)

  Memasang bagian jarum yang berpelindung karet pada holder dengan cara memasukanya pada lobang holder lalu memutarkanya hingga terpasang dengan kencang.

  b) Melakukan pengambilan darah dengan cara seperti pada pengambilan darah dengan menggunakan vacuntainerneedle

  (jarum vacutainer).

4) Penangan sampel darah pasca phlebotomy

  a) Peralatan dan tabung yang diperlukan telah siap sebelum melaksanakan phlebotomy.

  b) Sampel darah yang telah berhasil diambil dengan spuit, segera jarum dilepas dari spuit, masukan darah kedalam botol yang berisi anti koagulan maupun botol kimia, dengan cara mengalirkan darah perlahan melalui dinding tabung.

  c) Campur segera darah yang diberi antikoagulan,dengan cara memutar botol searah dan berlawanan jarum jam.

  d) Pemberian identitas pada sampel darah dengan menempelkan

  barcode pada botol atau berilah formulirnya laboratorium sesuai permintaan pemeriksaan.

  e) Mengirim sampel darah ke laboratorium beserta dengan formulir pemeriksaan laboratorium.

  f) Spuit dan tabung tempat sampel harus bersih dan kering agar sampel tidak hemolisis ( Anonim, 2008 ).

D. Landasan teori

  Phlebotomy berasal dari bahasa Yunani: phlebos adalah vena, tome adalah insisi (Muliaty, tanpa tahun).

1. Tujuan phlebotomy

  Tujuan phlebotomy adalah memperoleh sampel darah dalam volume yang cukup untuk pemeriksaan yang dibutuhkan, dengan menusuk vena (venipunctur ) dengan jarum dan peralatan pendukungnya. Agar mendapatkan darah untuk pemeriksaan tersebut diantaranya yaitu peralatan yang akan dipakai, lokasi pengambilan darah vena yang umunya didaerah vena fossacubiti yaitu vena cubiti atau didaerah pergelangan tangan, selain itu vena yang dipilih tidak didaerah infuse yang terpasang (http//prainstrumentasi

  htm ).

  Praktik phlebotomy di rumah sakit atau laboratorium dapat dilakukan oleh phlebotomiest atau analis laboratorium atau orang yang dilatih khusus untuk itu, yang selanjutnya akan disebut sebagai teknisi

  phlebotomy. Tindakan phlebotomy itu sendiri mempunyai risiko

  diantaranya adalah adanya rasa sakit akibat tusukan, perdarahan yang berlebihan, pingsan atau lemas, hematom (disebabkan oleh darah yang bocor kedalam jaringan disekitar tusukan vena dan membeku), infeksi dan terjadinya beberapa tusukan akibat sulitnya mencari vena sehingga menimbulkan berbagai persepsi bagi pasien terkait dengan tindakan (Budi Sampurna2004).

  phlebotomy 2.

   Phlebotomiest Phlebotomiest adalah orang yang dilatih untuk melakukan prosedur phlebotomy dengan kemampuan yang harus dimiliki sebagai berikut:

  a) Kemampuan teknis: trampil mengambil spesimen darah melalui teknik tusukan vena (venipunctur) dan tusukan kulit (skinpuntre) b)

  Kemampuan mental: trampil mengorganisasi pekerjaanya secara efisien, sekalipun dalam kondisi tekanan dan selalu mengikuti prosedur tertulis yang telah baku dan menjadi penghubung yang baik antara pasien dan laboratorium c)

  Kemampuan pengetahuan produk: menguasai kriteria dan segala macam persyaratan pengambilan darah untuk setiap pemeriksaan

E. Quality Control Dalam Phlebotomy

  Quality control dalam phlebotomymeliputi pemantapan mutu dalam tahap- tahap :

  1. Prosedur persiapan pasien Mutu pemeriksaan sangat tergantung pada mutu persiapan pasien.

  a.

  Pasien rawat inap atau Rumah Sakit : perawat harus mengontrol persiapan pasien.

  b.

  Pasien laboratorium klinik : mulai dari petugas penerima pasien sampai

  phlebotomy harus memastikan pemenuhan persyaratan persiapan pasien.

  c.

  Bila persyaratan tidak dipenuhi, catat sebagai situasi khusus.

  d.

  Buku persyaratan persiapan pasien dipakai sebagai pedoman.

  2. Prosedur pengambilan spesimen

  Perlu diperhatikan kebenaran dalam tahapan-tahapan : identitas, pemberian tabel, teknik phlebotomy dan prioritas bagi pemeriksaan cito.

  3. Penanganan spesimen penanganan yang benar : a.

  Penanganan khusus : disimpan dingin, beku, terhindar dari cahaya.

  b.

  Pengiriman spesimen.

  4. Dokumentasi

  Bagian Quality Control harus menyediakan dokumen-dokumen : b.

  Buku pengiriman kepada laboratorium rujukan.

  c.

  Petunjuk pelaksanaan atau prosedur tetap laboratorium.

  d.

  Formulir-formulir quality control phlebotomy.

  5. Keselamatan kerja dalam phlebotmy

  Keselamatan kerja dalam phlebotomy : penggunaan sarung tangan, lab jas, masker, penggunaan anti septic, penggunaan desinfektan.

  6. Sistem pendidikan dan latihan phlebotomy

  Pendidikan dan latihan phlebotomy untuk menjaga mutu para phlebotomiest atau meningkatkan pengetahuan, pemahamam dan ketrampilan dalam pelaksanaan phlebotomy (Muliaty, tanpa tahun ).

  Sumber : pada tanggal 02 Maret 2016 pukul 18.26 wib

  

BIODATA

  Nama : Sega Fajar Andriyani Tempat, Tanggal Lahir : Jepara, 09 Agustus 1996 Alamat : Pengkol Jepara Pendidikan :

  SD : SDN Pengkol 02 Jepara (2008) SMP : SMPN 01 Jepara (2011) SMA : SMKN 03 Jepara (2014)

  Hobi : Renang Nama Ayah : Mintarno Pekerjaan : Wiraswasta Nama Ibu : Dwi Agus Andariyanti Pekerjaan : PNS

  Semarang, 02 Maret 2016 Hormat Kami,