panduan Simsarpras update 09102017

1

1

DAFTAR ISI

BAB I SIMSARPRAS ................................................................................................... 1
1.1.

Alur Pengajuan / Flowchart SIMSARPRAS ................................................... 1

1.2.

Point-point Aplikasi SIMSARPRAS .............................................................. 2

BAB II INFORMASI LOGIN APLIKASI ................................................................... 3
2.1.

Akun Login RA ............................................................................................... 3

2.2.


Akun Login MI................................................................................................ 3

2.3.

Akun Login MTS ............................................................................................ 3

2.4.

Akun Login MA .............................................................................................. 4

2.5.

Login Aplikasi SIMSARPRAS ....................................................................... 4

BAB III DASHBOARD ............................................................................................... 6
3.1.

Rekomendasi ................................................................................................... 6


3.2.

Disetujui .......................................................................................................... 6

3.3.

Ditolak ............................................................................................................. 7

BAB IV PENGAJUAN PROPOSAL ........................................................................... 8
4.1.

Tambah Pengajuan Proposal ........................................................................... 8

i

BAB I
SIMSARPRAS

1.1.


Alur Pengajuan / Flowchart SIMSARPRAS
Berikut ini alur pengajuan proposal pada SIMSARPRAS

Buka Web Browser

Mulai

http://sarprasmadrasah.kemenag.go.id/sarpras

Login

Pilih Menu Pengajuan Proposal

Klik Tombol Pengajuan

Pilih Kategori Bantuan

Pilih Jenis Bantuan

Masukkan Keterangan


Klik To bol + Pada
Kolom File

Klik Tombol Simpan

Pilih Persyaratan Pengajuan

Pilih File

Klik Tombol Simpan

Selesai

1

2
1.2.

Point-point Aplikasi SIMSARPRAS

Berikut ini adalah point-point yang terkandung dalam aplikasi SIMSARPRAS
yang harus diketahui oleh madrasah penggunaanya.

 SIMSARPRAS adalah aplikasi yang menampung data pengajuan proposal
dana bantuan bagi madrasah yang dikelola oleh subdit sarpras.

 Pengajuan dilakukan pada bulan-bulan tertentu berdasarkan surat edaran yang
dikeluarkan oleh kemenag pusat.

 Proposal yang masuk kedalam SIMSARPRAS akan diverifikasi terlebih
dahulu oleh operator kankemenag kab/kota. Jika kuota atau jenis bantuan
yang diajukan tidak tersedia pada kankemenag kab/kota, maka akan di
teruskan atau direkomendasikan ke tingkat selanjutnya, yaitu kanwil ataupun
ke pusat.

 Setiap proposal madrasah yang tidak disetujui atau tidak diverifikasi, maka
akan menjadi data arsip, sehingga pada tahun berikutnya madrasah harus
melakukan pengajuan kembali.

 Setiap proposal dengan status Disetujui, bukan berarti menjadi penerima

bantuan, namun hanya masuk sebagai Calon penerima bantuan pada tahun
itu, dan selanjutnya menunggu informasi dari kemenag yang menyetujui
proposal, apakah menjadi penerima bantuan atau tidak.

 Setiap proposal yang Disetujui namun tidak mendapatkan dana bantuan pada
tahun itu, maka dalam 3 tahun berikutnya tidak perlu mengajukan proposal
kembali, hanya menunggu untuk mendapatkan bantuan.

 Jika dalam 3 tahun tersebut tetap tidak mendapatkan dana bantuan, maka
tahun ke-4 terbuka kembali untuk mengajukan dana bantuan.

 Madrasah yang mendapatkan dana bantuan pada tahun itu, maka dalam 3
tahun kedepannya tidak bisa mengajukan jenis bantuan yang sama.

 Madrsah yang mendapatkan dana bantuan, maka WAJIB melaporkan
progress pengerjaan ataupun LPJ kedalam aplikasi EMONEV.

BAB II
INFORMASI LOGIN APLIKASI


Madrasah bisa masuk kedalam aplikasi SIMSARPRAS jika akun madrasah
sudah diaktifkan oleh Admin Kankemenag . Jika akun sudah diaktifkan oleh admin
kankemenag, maka madrasah bisa login atau masuk kedalam aplikasi SIMSARPRAS
untuk melakukan proses pengajuan proposal secara online.
Akun madrasah dibedakan berdasarkan NSM (Nomor Statistik Madrasah).
Yang bisa masuk aplikasi SIMSARPRAS hanyalah madrasah yang memiliki NSM
yang terdaftar di aplikasi EMIS. Madrasah dengan status Swasta dan Negeri bisa
mengajukan kedalam aplikasi SIMSARPRAS, dengan kata lain tidak dibatasi, semua
bisa melakukan pengajuan proposal baik swasta ataupun negeri.
2.1.Akun Login RA
Username/Nama Pengguna

: NSM RA

Password/Kata Sandi

: Nama Jenjang 1234

Contoh


2.2.

Username/Nama Pengguna

: 101211010001

Password/Kata Sandi

: RA 1234

Akun Login MI
Username/Nama Pengguna

: NSM MI

Password/Kata Sandi

: Nama Jenjang 1234

Contoh


2.3.

Username/Nama Pengguna

: 111111010001

Password/Kata Sandi

: MI 1234

Akun Login MTS
Username/Nama Pengguna

: NSM MTS

Password/Kata Sandi

: Nama Jenjang 1234


Contoh
Username/Nama Pengguna

: 121111010001

Password/Kata Sandi

: MTS 1234

3

4
2.4.

Akun Login MA
Username/Nama Pengguna

: NSM MA

Password/Kata Sandi


: Nama Jenjang 1234

Contoh
Username/Nama Pengguna

: 131111010001

Password/Kata Sandi

: MA 1234

Setelah madrasah memiliki akun SIMSARPRAS, maka madrasah sudah bisa
login kedalam aplikasi SIMSARPRAS untuk melakukan pengajuan dana bantuan /
proposal bantuan secara online. Pengajuan secara online dilakukan melalui website
resmi subdit sarana dan prasarana kementerian agama, berikut ini alamat websitenya.

http://sarpras adrasah.ke e ag.go.id/sarpras
2.5.

Login Aplikasi SIMSARPRAS
Setelah mengakses alamat website diatas melalui browser computer, laptop
atau handphone anda, maka akan tampil halaman login seperti dibawah ini.

5
Setelah tampil halaman login, maka lakukan proses login dengan memasukkan
Username/Nama Pengguna dan Password/Kata Sandi yang sudah diaktifkan oleh
admin kankemenag sebelumnya sesuai jenjang madrasah. Jika login berhasil, maka
lakukan update password akun madrasah seperti gambar dibawah ini.

 Username tidak bisa diganti, karena sebagai kata kunci.
 Password Lama
 Password Baru

: Masukkan password default, contoh RA 1234
: Masukkan password baru yang mudah anda ingat, bisa

berupa angka, huruf, dan symbol.
Setelah anda memasukkan password baru, anda tekan tombol Simpan . Jika
berhasil maka aplikasi akan keluar otomatis untuk mengupdate data login anda,
selanjutnya login menggunakan username yang sama dan password yang baru anda
buat. Selain itu untuk mereset password anda bisa melalui menu Settings -> Profil.

BAB III
DASHBOARD

Dashboard atau beranda aplikasi berisi informasi data jumlah status proposal
yang diajukan oleh madrasah. Ada 3 status yang ditampilkan, yaitu proposal yang
berstatus “Direkomendasikan”,”Disetujui”, dan “Ditolak”.

Penjelasan mengenai status proposal sebagai berikut ini :
3.1.Rekomendasi
Status direkomendasikan adalah proposal diteruskan ke tingkat lebih atas,
seperti kankemenag meneruskan ke kanwil, dan kawil meneruskan ke pusat.
Rekomendasi bisa dilakukan oleh operator simsarpras dengan kondisi dana
tidak mencukupi, kuota tidak mencukupi, atau jenis bantuan tidak tersedia, dll.
3.2.

Disetujui
Status disetujui adalah status proposal dimasukkan kedalam longlist atau
sebagai “Calon” penerima bantuan. Proposal yang sudah mendapatkan status
disetujui, tinggal menunggu konfirmasi dari operator yang melakukan verifikasi
dimana proposal disetujui, atau lokasi anggaran yang terdapat untuk proposal
madrasah tersebut. Jika proposal disetujui final atau menjadi penerima dana
bantuan, maka tinggal menunggu proses BIMTEK dan seterusnya.

6

7
3.3.

Ditolak
Status ditolak adalah status proposal yang tidak masuk kedalam kategori calon
penerima dana bantuan. Penilaian ini dilakukan oleh operator SIMSARPRAS,
penolakan disertakan dengan alasan mengapa proposal ditolak, apakah
persyaratan file kurang, atau memang tidak pantas menjadi calon penerima
bantuan karena alasan lainnya.
Untuk melihat data dari ketiga status pada dashboard, anda klik logo pada

masing-masing status. Jika sudah diklik, maka akan terbuka otomatis halaman yang
memuat data dari masing-masing status proposal yang di klik. Tiga status proposal pada
dashboard juga terdapat pada menu Status Verifikasi.

BAB IV
PENGAJUAN PROPOSAL

Proposal dana bantuan madrasah diajukan melalui menu pengajuan proposal,
terdapat 5 kategori bantuan, yaitu Meubelair, Rehab, Inklusi, Peningkatan Sarana,
dan RKB (Ruang Kelas Baru). Untuk lebih jelas mengenai jenis bantuan apa saja yang
terdapat dalam 5 kategori tersebut, silahkan anda baca juknis bantuan sarana dan
prasarana.
4.1.

Tambah Pengajuan Proposal
Berikut ini adalah langkah-langkah penambahan pengajuan proposal.
 Pastikan anda sudah login kedalam aplikasi SIMSARPRAS.
 Klik menu Pengajuan Proposal

 Pilih kategori bantuan yang akan diajukan.

 Sebagai contoh anda ingin mengajukan bantuan RKB, maka anda klik menu
Pengajuan Proposal -> RKB.

8

9
 Setelah anda klik submenu RKB, maka akan tebuka halaman yang memuat
data bantuan RKB seperti dibawah ini.

 Selanjutnya untuk menambahkan pengajuan proposal dana bantuan, anda klik
Tambah Pengajuan RKB seperti dibawah ini.

 Setelah tombol di klik, maka akan muncul halaman Tambah Pengajuan RKB
seperti dibawah ini.

10
 Kemudian anda pilih Jenis Bantuan yang tersedia pada aplikasi. Jenis bantuan
tersedia berdasarkan lokasi anggaran, yaitu Pusat, Kanwil, dan Kankemenag
Kab/Kota. Utamakan pilih terlebih dahulu jenis bantuan yang tersedia pada
Kankemenag Kab/Kota, jika tidak ada, maka pilih Kanwil, dan jika
kanwilpun tidak ada, maka anda pilih Pusat.

 Setelah memilih Jenis Bantuan, selanjutnya anda isikan kolom keterangan
sebagai alasan anda mengajukan proposal dana bantuan, jika sudah anda isi
keterangan, selanjutnya anda klik tombol Simpan.

 Setelah berhasil menyimpan proposal pengajuan, maka proposal akan muncul
pada halaman pengajuan proposal seperti dibawah ini.

11
Keterangan :
o Kolom Jenis Bantuan
Berisi nama jenis bantuan yang dipilih sebagai pengajuan proposal.
o Kolom Status
Berisi status pengajuan proposal, ada 4 status (New, Direkomendasikan,
Disetujui, dan Ditolak). Jika status New, artinya proposal masih baru
dan belum dilakukan verifikasi oleh operator Kankemenag Kab/Kota.
o Kolom Tahun Anggaran
Berisi tahun anggaran pengajuan proposal.
o Kolom File
Berisi jumlah file yang di unggah dalam proposal, dan tombol untuk
melakukan unggah file proposal. Proposal anda akan dikirimkan kepada
Kankemenag Kab/Kota jika anda sudah mengunggah seluruh file
proposal anda.
o Kolom Action
Berisi 4 tombol, masing-masing berfungsi sebagai berikut :
Digunakan untuk mengedit pengajuan proposal jika ingin
mengubah keterangan pengajuan proposal.
Digunakan untuk menghapus proposal, proposal yang bisa
dihapus adalah proposal yang berstatus New, jika sudah
diverifikasi oleh Kankemenag Kab/Kota, maka proposal tidak bisa
dihapus oleh madrsah.
Digunakan untuk melakukan print atau simpan proposal
dalam bentuk PDF jika file proposal sudah di unggah. Simpan
proposal untuk digunakan sebagai bukti bahwa madrsah pernah
melakukan pengajuan proposal melalui SIMSARPRAS.
Digunakan untuk mendownload semua file proposal yang
telah di unggah sebelumnya.

12
 Jika anda sudah mengajukan proposal, maka selanjutnya anda harus
mengunggah atau mengupload file-file persyaratan yang dibutuhkan dalam
aplikasi SIMSARPRAS. Untuk mengunggah file, anda klik Tombol Logo
Tambah (+) pada kolom file seperti gambar dibawah ini :

 Setelah anda mengklik tombol tersebut, maka akan terbuka halaman untuk
unggah file seperti dibawah ini :

13
 Selanjutnya anda Pilih Persyaratan yang harus anda unggah, berikut ini daftar
persyaratan yang diunggah dalam SIMSARPRAS.

Keterangan :

 Semua file yang diunggah tidak boleh melebihi 3 MB.

 Jika file yang akan di scan banyak, maka lakukan partisi, misalnya seperti
Scan Sertifikat Tanah, lakukan scan dari halaman 1-5 dan simpan sebagai
part_1, selanjutnya halaman 6-10 dan simpan sebagai part_2, dan
seterusnya.

 Persyaratan tambahan yang tidak ada di pilihan persyaratan, anda bisa
memilih pilihan Lainnya…

 Setelah memilih persyaratan, anda pilih filenya yang akan diunggah, pastikan
tidak salah memilih file, untuk memilih file anda klik tombol Choose File
seperti dibawah ini :

14
 Setelah anda mengklik tombol diatas, maka anda cari file yang akan anda
unggah, kemudian anda klik tombol Open atau Buka seperti dibawah ini :

 Setelah mengklik tombol Open seperti gambar diatas, maka akan muncul nama
file yang dipilih, kemudian anda klik tombol Simpan untuk memulai proses
pengunggahan, tunggu hingga proses upload selesai.

 Setelah proses unggah selesai, maka akan muncul data file yang telah diunggah
tersebut pada table dibawah form pengunggahan seperti dibawah ini.

15
Keterangan :


Kolom Jenis



Berisi jenis file persyaratan yang telah diunggah.



Berisi ukuran atau size file yang telah diunggah.



Berisi jenis file yang telah diunggah.

Kolom Ukuran

Type

Action
Berisi 3 tombol, masing-masing berfungsi sebagai berikut :
Digunakan untuk melihat file persyaratan yang sudah diunggah.

Digunakan untuk mengunduh file persyaratan yang sudah
diunggah.
Digunakan untuk menghapus file persayaratan yang sudah
diunggah.

 Setelah selesai mengunggah seluruh file persyaratan pengajuan proposal,
selanjutnya anda tinggal menunggu proposal dilakukan verifikasi oleh
kankemenag kab/kota, kawil, dan pusat.

 Anda bisa melihat status proposal melalui dashboard atau beranda aplikasi
SIMSARPRAS, melalui menu Status Verifikasi, dan melalui kolom Status pada
pengajuan proposal.