PENGARUH EKUITAS MEREK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK MIE SEDAAP PADA MASYARAKAT DESA POKAK CEPER KLATEN SKRIPSI

PENGARUH EKUITAS MEREK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK MIE SEDAAP PADA MASYARAKAT DESA POKAK CEPER KLATEN SKRIPSI

  Untuk Memenuhi Sebagian Persyaratan Memperoleh Gelar Sarjana Ekonomi Jurusan Manajemen

  Peminatan : Manajemen Pemasaran

  Diajukan oleh :

NURHANTIKA DWI ANGGITA

  NIM 1421103576

  FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS WIDYA DHARMA KLATEN April, 2018

HALAMAN PERSETUJUAN

  

PENGARUH EKUITAS MEREK TERHADAP KEPUTUSAN

PEMBELIAN PRODUK MIE SEDAAP PADA MASYARAKAT DESA POKAK CEPER KLATEN

  Diajukan Oleh :

NURHANTIKA DWI ANGGITA

  NIM : 1421103576 Telah disetujui pembimbing untuk dipertahankan dihadapan Dewan Penguji

  Skripsi Jurusan Manajemen Ekonomi Universitas Widya Dharma Klaten Pada tanggal.................

  Pembimbing Utama Pembimbing Pendamping

  

H. Abdul Hadi ,SE, M.Si Wahjoe Sri Irwanto ,SE,M.Pd

NIK 690 498 200 NIK 690 198 161

Mengetahui

Ketua Jurusan Manajemen

  Abdul Haris ,SE, MM, M.Pd NIK 690 098 194

  

HALAMAN PENGESAHAN

PENGARUH EKUITAS MEREK TERHADAP KEPUTUSAN

PEMBELIAN PRODUK MEREK MIE SEDAAP PADA MASYARAKAT

DESA POKAK CEPER KL ATEN

  Diajukan oleh :

NURHANTIKA DWI ANGGITA

  NIM. 1421103576 Telah dipertahankan dan disetujui oleh Dewan Penguji skripsi Jurusan

  Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Widya Dharma Klaten dan diterima untuk memenuhi sebagai persyaratan memperoleh gelar Sarjana Ekonomi Jurusan Manajemen. Pada tangal…………………….

  Ketua Sekretaris Dr.Sutrisno Badri,M.Sc Abdul Haris,SE,MM,M.Pd NIK. 690 208 290 NIK. 690 098 194 Penguji Utama Penguji Pendamping H.Abdul Hadi,SE,M.Si Wahjoe Sri Irwanto,SE,M.Pd NIK. 690 301 250 NIK. 690 994 143 Dewan Fakultas Ekonomi Universitas Widya Dharma Klaten Dr,Sutrisno Badri,M.Sc NIK. 690 208 290

HALAMAN PERNYATAAN

  Yang bertanda tangan dibawah ini : Nama : NURHANTIKA DWI ANGGITA NIM : 1421103576 Jurusan / Program Studi : MANAJEMEN Fakultas : EKONOMI

  Dengan ini menyatakan dengan sesunguhnya bahwa skripsi Judul : PENGARUH EKUITAS MEREK TERHADAP

  KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK MEREK MIE SEDAAP PADA MASYARAKAT DESA POKAK CEPER KLATEN

  Adalah benar

  • – benar karya saya sendiri dan bebas dari plagiat. Hal – hal yang bukan merupakan karya saya dalam skripsi ini telah diberi tanda sitasi dan ditunjukan dalam Daftar Pustaka.

  Apabila di kemudian hari terbukti pernyataan saya tidak benar, saya bersedia menerima sanksi akademi berupa pembatalan ijazah dan pencabutan gelar yang saya peroleh dari skripsi ini.

  Klaten, 2018 Yang membuat pernyataan,

  (Nurhantikab Dwi Anggita)

  

MOTTO

Mereka bilang impian saya terlalu besar, saya bilang mereka berfikir terlalu kecil.

  Bukankah sesuatu yang dapat dibayangkan pasti dapat diraih. Dan sesuatu yang bisa diimpikan pasti dapat diwujudkan.

Kepuasan terletak pada usaha, bukan pada hasil. Berusaha dengan keras adalah

kemenangan yang hakiki.

  

“Dan apabila hamba-hamba-Ku bertanya kepadamu tentang Aku, maka

(jawablah), bahwasanya Aku adalah dekat. Aku mengabulkan permohonan orang

yang berdoa apabila ia memohon kepada-Ku, maka hendaklah mereka itu

memenuhi (segala perintah-Ku) dan hendaklah mereka beriman kepada-Ku, agar

mereka selalu berada dalam kebenaran (QS: Al- Baqarah 2: 186)”

HALAMAN PERSEMBAHAN

  Dengan segenap rasa syukur kepada ALAH SWT yang selalu memberikan nikmat, berkat serta hidayah-Nya kepada saya, skripsi ini saya persembahkan kepada :

  1. Kedua orang tua saya, Ayah tercinta Bapak Suhartono serta Ibu tercinta Ibu Kartika, saudara kandung saya kakak Dewi Aurintika serta adik Krisno Galih Prambodo yang selalu memberikan doa, semangat serta kasih sayang.

  2. Bapak H.Abdul Hadi,SE,M.Si dan Bapak Wahjoe Sri Irwanto,SE,MP.d yang telah sabar membimbing saya hingga skripsi ini selesai dengan baik.

  3. Segenap Dosen, Karyawan dan Staff Fakultas Ekonomi Universitas Widya Dharma Klaten terutama kepada Bu Nur yang telah banyak membantu selama berada di kampus Universitas Widya Dharma.

  4. Teman sekaligus sahabat – sahabat terkasih seperjuangan dalam meraih gelar Sarjana yang selalu memberikan keceriaanya setiap hari, Trah Rumpik (Arum, Katrin, Reza, Wuri, Aci, Vika, Amel, Galuh), Daniel, Riski, Hary, Pinto, Adnan, Hananta, Eko.

  5. Sahabat – sahabat saya dari zaman SMA yang masih terus mmberikan semangat Istanti, Beti, Alfia.

  6. Teman – teman kelas Manajemen A & B angkatan 2014 yang tidak bisa saya sebutkan satu persatu.

  7. Almamater v

KATA PENGANTAR

  Dengan memanjatkan puji syukur ke hadirat Allah SWT atas segala berkatnya sehingga penulis dapat menyusun dan menyelesaikan skripsi ini dengan judul “PENGARUH EKUITAS MEREK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK MIE SEDAAP PADA MASYARAKAT DESA POKAK CEPER KLATEN”. Skripsi ini disusun dengan tujuan untuk melengkapi sebagian daripada syarat ujian akhir guna meraih gelar Sarjana Ekonomi pada Universitas Widya Dharma Klaten.

  Penulis menyadari bahwa dengan kemampuan yang terbatas baik pengalaman maupun ilmu yang dimiliki, sudah barang tentu skripsi ini masih jauh dari sempurna, oleh karena itu penulis sangat mengharapkan kritik dan saran yang sifatnya membangun dari berbagai pihak. Penyusunan skripsi ini bukanlah terwujud oleh penulis semata

  • – mata tetapi pihak lain yang telah mendorong dan membantu dalam penyelesainnya, atas semua bantuan tersebut penulis tidak lupa mengucapkan terima kasih yang tak terhinga kepada yang terhormat : 1.

  Bapak Dr.Sutrisno Badri,M.Sc selaku Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Widya Dharma Klaten yang.

  2. Bapak Abdul Haris,SE,MM,M.Pd, selaku Ketua Jurusan Ekonomi Universitas Widya Dharma Klaten.

  3. Bapak H.Abdul Hadi,SE,M.Si, selaku Dosen Pembimbing I yang telah memberikan bimbingan dan arahan dalam penyusunan skripsi ini. vi

  4. Bapak Wahjoe Sri Irwanto,SE,MP.d, selaku Dosen Pembiming II yang telah memberikan bimbingan dan arahan dalam penyusunan skripsi ini.

  5. Semua pihak yang telah membantu dalam penyusunan skripsi Semoga ALLAH SWT membalas amal baik semua pihak yang dengan ikhlas memberikan bantuan dan bimbingan. Meskipun masih banyak kekurangannya, diharapkan skripsi ini memberi manfaat bagi pembaca maupun peneliti diantaranya menambah wawasan dan pengetahuan.

  Klaten, Juli 2018 Penulis vii

  

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL .............................................................................................. i HALAMAN PERSETUJUAN ................................................................................ ii HALAMAN PENGESAHAN ................................................................................. iii HALAMAN PERNYATAAN ................................................................................ iv HALAMAN MOTTO ............................................................................................. v HALAAN PERSEMBAHAN ................................................................................ vi KATA PENGANTAR ............................................................................................ vii DAFTAR ISI .......................................................................................................... ix ABSTRAK.............................................................................................................. xi

  BAB I PENDAHULUAN ....................................................................................... 1 A. Latar Belakang Masalah.................................................................... 1 B. Alasan Pemilihan Judul ..................................................................... 6 C. Penegasan Judul ................................................................................ 6 D. Rumusan Masalah ............................................................................ 7 E. Tujuan Penelitian .............................................................................. 7 F. Manfaat Penelitian ............................................................................ 8 BAB II TINJAUAN PUSTAKA ............................................................................. 9 A. Landasan Teori .................................................................................. 9 B. Penelitian Terdahulu ......................................................................... 25

  ix

  C.

  Kerangka Berfikir ............................................................................. 26 D. Hipotesis .......................................................................................... 27

  BAB III METODE PENELITIAN .......................................................................... 29 A. Metode Penelitian ............................................................................. 29 B. Desain Penelitan ............................................................................... 30 C. Definisi Operasional Variabel .......................................................... 30 D. Ruang Lingkup Penelitian ................................................................ 34 E. Obyek Penelitian .............................................................................. 35 F. Teknik Pengumpulan Data ............................................................... 37 G. Instrmen Penelitian .......................................................................... 38 H. Teknik Analisis Data ........................................................................ 38 BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN ................................................................. 48 A. Gambaran Umum Obyek Penelitian ................................................ 48 B. Identifikasi Responden ..................................................................... 49 C. Uji Instrumen Penelitian ................................................................... 52 D. Analisis Data .................................................................................... 55 BAB V SIMPULAN DAN SARAN ....................................................................... 68 A. Simpulan ........................................................................................... 68 B. Saran ................................................................................................. 70 DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................. 71 LAMPIRAN-LAMPIRAN...................................................................................... 73

x

  

ABSTRAK

NURHANTIKA DWI ANGGITA, NIM. 1421103576, Fakultas Ekonomi,

  Jurusan Manajemen,, Universitas Widya Dharma Klaten, Skripsi

  “PENGARUH

EKUITAS MEREK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK

MIE SEDAAP PADA MASYARAKAT DESA

  POKAK CEPER KLATEN”

  Tujuan penelitian ini adalah 1) Untuk mengetahui pengaruh kesadaran merek, asosiasi merek, persepsi kualitas, loyalitas merek terhadap keputusan pembelian Mie Sedaap secara individu. 2) Untuk mengetahui pengaruh kesadaran merek, asosiasi merek, persepsi kualitas, loyalitas merek terhadap keputusan pembelian Mie Sedaap secara simultan.

  Dari perhitungan uji t dapat diketahui untuk kesadaran merek (X 1) T hitung = 2,984 l > T tabel = 1,984 dengan nilai signifikasi 0,004 < 0,05 untuk N = 100, maka kesimpulannya hipotesis diterima atau terbukti kebenarannya. Untuk asosiasi

  2 hitung tabel =

  merek (X ) T = 2,312 > T 1,984 dan untuk nilai signifikasi 0,023 > 0,05 untuk N = 100 maka Ha diterima atau terbukti kebenarannya. Sedangkan Ho ditolak atau tidak ada pengaruh yang signifikan antara asosiasi merek terhadap keputusan pembelian. Untuk persepsi kualitas (X

  3 ) T hitung = 2,024 > T tabel = 1,984

  dan untuk nilai signifikasi 0,046 > 0,05 untuk N = 100, maka Ha diterima atau terbukti kebenarannya. Sedangkan Ho ditolak atau tidak ada pengaruh yang signifikan antara persepsi kualitas dengan keputusan pembelian. Untuk loyalitas merek T hitung = 5,575 > T tabel = 1,984 dan untuk nilai signifikasi 0,000 < 0,05 untuk N = 100, maka kesimpulanya hipotesis diterima atau terbukti kebenarannya.

  Keywords : Kesadaran Merek, Asosiasi Merek, Persepsi Kualitas, Loyalitas Merek, Keputusan Pembelian.

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Saat ini persaingan perusahaan dalam pemasaran tidak terbatas hanya

  pada atribut fungsional produk saja misalnya seperti kegunaan produk, melainkan sudah dikaitkan dengan merek yang mampu memberikan citra khusus bagi penggunanya. Produk menjelaskan sebagai komoditi yang dipertukarkan, sedangkan merek menjelaskan pada spesifikasi pelanggannya.

  Merek (brand) adalah salah satu faktor penting dalam kegiatan pemasaran. Merek merupakan identitas dari sebuah produk, merek memberikan suatu informasi yang ringkas tentang suatu produk yang diinginkan oleh konsumen.

  Menurut Kotler (2009:332), merek adalah nama, istilah, simbol atau rancangan, atau kombinasi hal-hal tersebut yang dimaksud konsumen untuk mengidentifikasi barang atau jasa dari seseorang atau kelompok penjual dan untuk membedakannya dari pesaing.

  Dari perspektif di atas maka dapat diambil kesimpulan bahwa merek pada dasarnya mengandung nilai-nilai potensial sebagai sumber keunggulan kompetitifyang sangat strategis bagi perusahaan dalam menghadapi persaingan bisnis, nilai-nilai ini kemudian oleh banyak pakar didefinisikan sebagai ekuitas merek. Ekuitas merek adalah seperangkat aset yang dimiliki oleh pelanggan merek, anggota saluran distribusi, dan perusahaan yang memungkinkan suatu merek mendapatkan kekuatan, daya tahan, dan keunggulan yang dapat membedakan dengan merek pesaing. (David A.Aaker, 2013:204). Menurut David A. Aaker (1991:57) ekuitas merek ditentukan oleh empat dimensi atau elemen utama yaitu kesadaran merek, asosiasi merek, persepsi kualitas, loyalitas merek. Kesadaran merek (brand awareness) adalah kesanggupan seorang calon pembeli untuk mengenali atau mengingat kembali bahwa suatu merek merupakan bagian dari kategori produk tertentu (David A Aaker, 2013:204).

  Asosiasi merek (brand associations) adalah segala kesan yang muncul di benak seseorang berkaitan dengan ikatan tentang sebuah merk (David A Aaker, 2013:208).Persepsi Kualitas (perceived quality) adalah persepsi pelanggan terhadap keseluruhan kualitas atau keunggulan suatu produk atau jasa layanan berkaitan dengan apa yang diharapkan pelanggan. Sedangkan Loyalitas merek (brand loyalty) didasarkan pada perilaku konsisten dari pelanggan untuk membeli sebuah merk sebagai bentuk proses pembelajaran dari pelanggan atas kemampuan sebuah merek dalam memenuhi kebutuhannya (David A Aaker 2013:206). Ekuitas merek yang dibentuk oleh perusahaan akan mempengaruhi keputusan pembelian dari konsumen. Pengaruh tersebut diawali dari kesadaran merek (brand awareness), dimulai dari calon pembeli mengenal merek dari setiap kebutuhannya dan hal tersebut bersamaan dengan tahapan pertama dan kedua dari keputusan pembelian. Biasanya calon konsumen pada proses ini melihat merek dari iklan-iklan atau dari orang lain. Selanjutnya setelah calon pembeli mengenal merek maka akan berusaha untuk mengetahui informasi terkait dengan merek tersebut dan proses ini berkaitan dengan asosiasi merek (brand associations). Setelah kedua proses tersebut dimensi dari ekuitas merek yang akan berpengaruh terhadap keputusan pembelian adalah persepsi kualitas (perceived quality) yang mana seorang calon konsumen akan mulai yakin terhadap merek yang dipilih sesuai dengan kebutuhannya dan mulai melakukan pembelian serta mengkonsumsi produk dari merek tersebut. Pada proses inilah pembeli mulai memproses dan menyesuaikan antara kebutuhannya dengan merek yang dipilih. Proses selanjutnya adalah bagaimana seorang konsumen memiliki loyalitas terhadap merek tersebut dan pada proses ini yang berperan adalah loyalitas merek (brand loyalty). Proses yang terakhir ini terlihat bahwa ekuitas merek yang kuat akan sangat berpengaruh terhadap keputusan pembelian konsumen, karena bila ekuitas merek tersebut tertanam dengan kuat maka konsumen akan sulit berpindah ke merek lain. Tahapan tersebut adalah proses bagaimana ekuitas merek sangat berpengaruh terhadap keputusan pembelian yang akan dilakukan oleh seorang calon konsumen.

  Keputusan pembelian merupakan tahap

  • – tahap yang dilalui konsumen dalam menentukan pilihan tentang produk dan jasa yang akan dibeli atau tidak (Kotler, 2002 : 180). Pengambilan keputusan sendiri merupakan sebuah proses yang terdiri dari beberapa tahapan yaitu pengenalan kebutuhan, pencarian informasi, evaluasi alternatif sebelum pembelian, pembelian, konsumsi dan evaluasi alternatif sesudah pembelian. Selain itu dalam keputusan pembelian dipengaruhi juga oleh beberapa faktor baik itu yang berasal dari dalam diri konsumen maupun dari dalam diri konsumen itu sendiri. Menurut Kotler (2002:183) beberapa faktor yang dapat mempengaruhi konsumen diantaranya
faktor budaya, pribadi, sosial dan psikologis. Salah satu dari faktor tersebut akan memberikan pengaruh yang lebih besar dari pengaruh lain.

  Mie instan merupakan salah satu contoh produk yang mempunyai ekuitas merek yang kuat karena kebutuhan masyarakat khususnya di Indonesia terhadap produk ini cukup besar dan salah satu merek dari mie instan yaitu Mie Sedaap. Di tengah persaingan antar merek mie instan itu Mie Sedaap hadir menawarkan sesuatu yang baru dari suatu mie instan. Merek yang baru hadir pada tahun 2003 berhasil menguatkan ekuitas mereknya sehingga Mie Sedaap merupakan produk mie instanter populer nomor 2 di Indonesia, bahkan pada tahun 2005

  • – 2007 Mie Sedaap meraih penghargaan top brand penjualan mie instan di Indonesia. Mie Sedaap menambah formula baru "Diperkaya 7 Vitamin" dan meluncurkan kemasan baru dengan formula tersebut. Mie Sedaap adalah satu-satunya mie yang memiliki sertifikat ISO 22000.

TOP BRAND INDEX INDONESIA

  Mie Instan Dalam Kemasan 2014 2015 2016 Indomie Indomie Indomie

  75,9% 75,9% 78,7% Mie Sedap Mie Sedap Mie Sedap

  14,4% 15,9% 12,5% Supermi Supermi Supermi

  2,8% 2,7% 3,6% Sarimi Sarimi Sarimi

  2,2% 2,2% 3,0% Sumber : www.topbrand-award.com; data olahan diunduh 7 Maret 2016

  Dilihat dari tabel Top Brand Indonesia selama tiga tahun dari tanun 2014 sampai tahun 2016 Indomie masih di puncak di tahun 2014 Indomie dengan presentase 75.9% di tempat kedua Mie Sedap dengan 14.4% dan disusul dengan Supermi 2.8% dan Sarimi ditempat terakhir dengan 2.2%.

  Ditahun 2015 index dari Indomie masih sama 75.9% tetapi ada kenaikan di produk Mie Sedap dengan 15.9% naik 1.5% dari pada sebelumnya tetapi Indomie tetap urutan pertama, Supermi mengalami kemunduran sebanyak 0,1% dan sarimi masih di tempat terakhir di 2.2%. Ditahun 2016 Indomie mengalami kenaikan sebesar 2,8 menjadi 78.7% dan Mie Sedap mengalami penurunan sebesar 3,4 menjadi 12,5% Supermi saat tahun 2016 Supermi 3.6% naik sebesar 0,9% Sarimi pun mengalami kenaikan sebesar 0,8% menjadi 3.0% .

  Dari data diatas menunjukan bahwa Indomie masih menjadi market leader mie instan karena rasa dan tekstur Indomie sangat diingat oleh konsumen tetapi dengan munculnya produk mie instan baru Mie Sedap yang mulai di kenal oleh konsumen, muali sedikit demi sedikit Mie Sedap mempunyai market sendiri terlihat dari data Top Brand Index Indonesia dari tahun ketahun Mie Sedap mempuyai pangsa pasar yang baik walau sedikit.

  Dan Sarimi mempunyai market paling sedikit konsumen, kalah dengan Indomie dan Mie sedap.

  Berdasarkan latar belakang yang telah dijelaskan di atas, maka penulis tertarik melakukan penelitian dengan judul

  ”Pengaruh Ekuitas

  Merek Terhadap Keputusan Pembelian Produk Mie Sedaap pada Masyarakat Desa Pokak Ceper Klaten” B. Alasan Pemilihan Judul

  Dalam penelitian ini ada alasan tertentu dalam pengambilan judul tersebut, adapun alasan tersebut adalah sebagai berikut :

  1. Alasan Objektif a.

  Agar penulis mengetahui pengaruh ekuitas merek terhadap keputusan pembelian produk Mie Sedaap pada Masyarakat Desa Pokak Ceper Klaten.

  b.

  Menambah wawasan dan pengetahuan di bidang pemasaran.

  2. Alasan Objektif Alasan Objektif adalah penulis tertarik meneliti konsumen di Desa

  Pokak yang berhubungan tentang ekuitas merek terhadap keputusan pembelian produk Mie Sedaap di Desa Pokak Ceper Klaten.

C. Penegasan Judul

  Dalam penegasan judul skripsi ”Pengaruh Ekuitas Merek Terhadap

  Keputusan Pembelian Produk Mie Sedaap pada Masyarakat Desa Pokak Ceper Klaten”. Ekuitas Merek merupakan variable yang dapat mempengaruhi keputusan pembelian konsumen.

  Ekuitas merupakan seperangkat aset dan keterpercayaan merek yang terkait dengan merek tertemtu, nama atau simbol, yang mampu menambah atau mengurangi nilai yang diberikan oleh sebuah produk atau jasa, baik bagi pemasar/perusahaan maupun pelanggan.

D. Rumusan Masalah

  Berdasarkan latar belakang masalah yang telah diuraikan di atas, maka rumusan masalah dari penelitian adalah sebagai berikut :

  1. Apakah kesadaran merek, asosiasi merek, persepsi kualitas, loyalitas merek mempunyai pengaruh positif terhadap keputusan pembelian mie instan merek Mie Sedaap secara individu? 2. Apakah kesadaran merek, asosiasi merek, persepsi kualitas, loyalitas merek mempunyai pengaruh positif terhadap keputusan pembelian mie instan merek Mie Sedaap secara simultan? E.

   Tujuan Penelitian

  Berdasarkan rumusan masalah yang telah diuraikan diatas, maka tujuan masalah dari penelitian ini adalah sebagai berikut :

  1. Untuk mengetahui pengaruh kesadaran merek, asosiasi merek, persepsi kualitas, loyalitas merek terhadap keputusan pembelian Mie Sedaap secara individu.

  2. Untuk mengetahui pengaruh kesadaran merek, asosiasi merek, persepsi kualitas, loyalitas merek terhadap keputusan pembelian Mie Sedaap secara simultan.

F. Manfaat Penelitian

  Penelitian ini dilakukan dengan harapan memberikan manfaat bagi pembacanya yang terurai sebagai berikut :

  1. Bagi Penulis Memberi tambahan wawasan dan pengetahuan di bidang pemasaran, khususnya mengenai memahami perilaku konsumen dalam memutuskan pembelian suatu produk. Serta menambah pengalaman penelitian khususnya penelitian di bidang pemasaran.

  2. Bagi perusahaan Hasil penelitian ini diharapakan dapat berguna sebagai bahan pertimbangan untuk lebih memahami perilaku konsumenya dan untuk terus melakukan inovasi di setiap produk yang dihasilkan agar dapat meingkatkan omset penjualan perusahaan dan menjaga kelangsungan hidup perusahaan.

  3. Bagi pihak lain Penelitian ini diharapkan dapat menjadi referensi atau bahan masukan bagi penelitian-penelitian selanjutnya yang berkenaan dengan masalah pengambilan keputusan konsumen dalam membeli suatu produk.

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN A. Kesimpulan Berdasarkan hasil dari kesadaran merk, asosiasi merk, persepsi

  kualitas, loyalitas merk terhadap keputusan pembelian produk Mie Sedaap pada masyarakat Desa Pokak Ceper Klaten maka dapat disimpulkan sebagai berikut : 1.

  Berdasarkan analisis kualitatif disimpulkan sebagian besar responden penelitian ini pada masyarakat Desa Pokak berdasarkan jenis kelamin yang didominasi oleh perempuan sebanyak 73 responden atau 73%, berdasarkan usia didominasi antara 35-50 tahun sebanyak 54 responden atau 54%, dan berdasarkan pekerjaan didominasi oleh ibu rumah tangga sebanyak 38 responden 38%.

  2. Berdasarkan hasil analisis regresi linier berganda dihasilkan persamaan linier berganda yaitu KPk = 988 + 0,229KM + 0,242AM + 0,168PK +

  0,548LM+e. menujukkan bahwa variabel yang terdiri dari kesadaran

  merek 0,299 satuan, asosiasi merek 0,242, persepsi kualitas 0,168, loyalitas merek 0,548 dengan asumsi variabel bebas sama dengan nol.

  Sehingga jika dinaikkan satu satuan maka keputusan pembelian akan meningkat sebesar 0,299 satuan untuk kesadaran merek, 0,242 satuan untuk asosiasi merek, 0,168 satuan untuk persepsi kualitas dan 0,548 satuan untuk loyalitas merek.

  3. Berdasarkan hasil uji korelasi diketahui bahwa ada pengaruh yang signifikan antara kesadaran merek, asosiasi merek, persepsi kualitas, dan loyalitas merek terhadap keputusan pembelian produk Mie Sedaap pada masyarakat Desa Pokak Ceper Klaten. Karena Rhitung X1 Y=0,488, Rhitung X2 Y=0,519, Rhitung X3 Y=0,596, Rhitung X4 Y=0,726 lebih besar dari r tabel=0,196 maka semua variabel berpengaruh dalam penelitian ini.

  4. Dari hasil uji t diketahui bahwa terdapat pengaruh yang signifikan secara sendiri-sendiri antara kesadaran merek, asosiasi merek, persepsi kualitas dan loyalitas merek terhadap keputusan pembelian produk Mie Sedaap pada masyarakat Desa Pokak Ceper Klaten. Karena t hitung kesadaran merek = 2,984, asosiasi merek = 2,984, persepsi kualitas =

  tabel

  2,024, loyalitas merek = 5,575 lebih besar dari t = 1,984. Sehingga Ha diterima maka secara parsial terdapat pengaruh kesadaran merek, asosiasi merek, persepsi kualitas dan loyalitas merek terhadap keputusan pembelian.

  5. Dari hasil pengujian uji F dapat diketahui bahwa kesadaran merek, asosiasi merek, persepsi kualitas dan loyalitas merek secara simultan berpengaruh signifikan terhada keputusan pembelian produk mie Sedaap pada masyarakat Desa Pokak ceper Klaten dimana F hitung = 42,059 > F tabel = 2,46.

  2 6.

  ) dapat dijelaskan bahwa Dari hasil analisis koefisien determinasi (R kesadaran merek, asosiasi merek, persepsi kualitas dan loyalitas merek mempengaruhi keputusan pembelian produk Mie Sedaap pada masyarakat Desa Pokak Ceper Klaten sebesar 79,9% dan sisanya 20,1% dipengaruhi oleh hal-hal lain diluar model penelitian ini.

B. Saran

  Berdasarkan kesimpulan diatas, maka penulis memberikan masukan kepada perusahaan sebagai bahan pertimbangan dalam mengambil berbagai kebijakan dimasa yang akan datang, 1.

  Kesadaran merek disarankan untuk terus selalu mempertahankan terhadap kesadaran mereknya.

  2. Asosiasi merek disarankan untuk terus selalu mempertahankan terhadap asosiasi mereknya.

  3. Persepsi kualitas disarankan untuk lebih meningkatkan persepsi kualitas pada produk Mie Sedaap dengan cara lebih mengutamakan kualitas dan keunggulan sehingga dapat lebih mempengaruhi keputusan pembelian.

  4. Loyalitas merek disarankan untuk terus selalu mempertahankan terhadap loyalitas mereknya.

  DAFTAR PUSTAKA

  Aaker, D.A. 1996. Measuring Brand Equity Across Product and Market. California Management Review, Vol. 38 No. 3, pp. 102-121. ._____________ . 1997, “Manajemen Ekuitas Merek.” Jakarta : Mitra Utama. _____________. 1991. Managing Brand Equity: Capitalizing on the Value of a Brand Name . New York. The Free Press. _____________. 2013. Manajemen Pemasaran Strategi. Edisi Kedelapan.

  Salemba. _____________. 2010. Marketing Research 9 Edition. John Wiley & Sons Dnvers. _____________. 2007. “Managing Brand Equity”. New York : Free Press.

  Alma, Buchari. 1992. Manajemen Pemasaran dan Pemasaran Jasa, Jilid 4.

  Bandung : Alfabeta. Arikunto Suharsimi. 2002. Metodologi Penelitian. Jakarta : Penerbit Rineka Cipta.

  ________________. 2005. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Edisi Keempat. Jakarta: Penerbit Rineka Cipta. Astuti, Sri Wahjuni dan Cahyani, Igde. 2007. Keputusan Pembelian. Majalah Ekonomi. Tahun XVII, No. 2. Agustus 2007. Bayu Swastha. 1999. Keputusan Pembelian. Yogyakarta : Liberty. Cooper, Donald R. 2000. Metode Penelitian Bisnis. Edisi ke-5, Jilid 2. Jakarta : Erlangga. Darmadi Durianto, Sugiarto, Tony Sitinjak. 2001.

  “Strategi Menaklukkan Pasar

Melalui Riset Ekuitas dan Perilaku Merek.” Jakarta : Gramedia.

  Durianto, dkk. 2004. Brand Equity Ten. Jakarta : PT. Gramedia Pustaka Utama Djarwanto dan Subagyo. 2006. Statistik Induktif. Yogyakarta: BPFEUGM.

  ____________. 1994. Pokok

  • – Pokok Analisa Laporan Keuangan. Yogyakarta : BPFE.

  Engel dkk. 1994. Keputusan Pembelian. Jilid I. Jakarta : Binarupa Aksara.

  Ghozali, Imam. 2012. Aplikasi Analisis Multivariate Dengan Program IBM SPSS 20 . Semarang : Penerbit Universitas Diponegoro. Hair, J.F. 2006. Multivarian Data Analysis. Edisi 5. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.

  71 Helga Drumond. 2003. Keputusan Pembelian. Jakarta : Erlangga. Kotler, Philip, Keller Kevin L. 2013. Manajemen Pemasaran. Jilid Kedua. Jakarta: Erlangga.

  Kotler, Philip. 2000. Marketing Management. The Millenium Edition. Upper Saddle River: Prentice Hall International, Inc. ____________. 2012. Manajemen Pemasaran, Jilid I, Edisi ke 13. Jakarta : Erlangga.

  th

  ____________. 2011. 10 Edition. “Marketing an Introduction”. Indonesia : Pearson.

  Nugroho J.S. 2003. Perilaku Konsumen. Edisi Pertama. Jakarta : Prenada Media. Sekaran, Uma. 2006. Research Methods For Business,Metodologi Penelitian Bisnis 2. Jakarta : Salemba Empat.

  Sugiyono. 2007. Metodologi Penelitian Bisnis. Jakarta : PT. Gramedia. __________. 2013. Metodologi Penelitian Kuantitatif, Kualitatid dan R&D.

  Bandung : Alfabeta. __________. 2012. Metode Penelitian Bisnis. Bandung : Alfabeta. __________. 2004. Jenis dan Sumber Data. Bandung: Alfabeta. __________.2009. Metode Penelitian Administrasi. Bandung: Alfabeta .__________. 2005. Manajemen Pemasaran Modern. Bandung: Alfabeta.

  Temporal, Paul. 2002. Asosiasi Merek. Jakarta: PT. Prenhalindo. Tjiptono, F. 1997. Manajemen Pemasaran Jasa. Yogyakarta : Andi Offset. _________. 2005. Brand Management and Strategy. Yogyakarta : Andi Offset.

   https://id.wikipedia.org/wiki/Mie_Sedaap