Laporan Ketua Panitia PATEN FIX

LAPORAN KETUA TIM TEKNIS PATEN
Tilatang Kamang, Jumat 5 September 2014
Assalamualaikum Wr.Wb
Yth.
Yth.
Yth.
Yth.

Bapak Bupati Agam
Bapak Wakil Bupati Agam
Bapak Ketua DPRD Kabupaten Agam
Bapak Ketua Pengadilan Negeri Lubuk basung beserta

Unsur Muspida Plus
Yth. Kepala Badan, Dinas, Kantor, Bagian di Lingkungan
Pemerintah Kabupaten Agam
Yth. Camat se- Kabupaten Agam beserta Kasi Pelayanan,
staf Pelayanan Kecamatan se-Kabupaten Agam
Yth. Walinagari se-Kabupaten Agam,seterusnya hadirin para
Undangan yang Berbahagia
Puji dan syukur marilah kita persembahkan kehadirat

Allah

SWT,

atas

limpahan

rahmat

dan

hidayahnya
1

alhamdulillah kita dapat hadir dalam acara Launching
Pelayananan Administrasi Terpadu Kecamatan (PATEN) yang
dilaksanakan secara terintegrasi di Kecamatan Tilatang
Kamang ini, semoga kegiatan ini dapat kita jadikan sebagai
momen peningkatan kualitas pelayan Publik di Kabupaten

Agam.
Salawat beriring salam marilah kita kirimkan untuk arwah
junjungan nabi besar Muhammad SAW sebagai suri tauladan
yang telah membawa ummatnya kejalan kehidupan yang benar
dan diridhai oleh Allah SWT.
Bapak Bupati, para undangan Berbahagia,
Pada kesempatan ini izinkan kami menyampaikan laporan
singkat tentang pelaksanaan program Pelayanan Administrasi
terpadu kecamatan atau yang disingkat dengan PATEN di
Kabupaten Agam, sebagai berikut:

1.

DASAR

2

1. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia No.19 tahun
2008 tentang Kecamatan;
2. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 4 Tahun 2010

tentang Pedoman Pelayanan Administrasi Terpadu
Kecamatan;
3. Peraturan Daerah Kabupaten Agam Nomor 9 Tahun
2009 tentang Urusan Pemerintahan Yang Menjadi
Kewenangan

Pemerintahan

Kabupaten

Agam

(Lembaran Daerah Kabupaten Agam Tahun 2009 Nomor
9);
4. Peraturan Bupati Agam Nomor 30 Tahun 2014 Tentang
Pelimpahan
Kepada

Sebagian


Camat

Kewenangan

Untuk

Bupati Agam

Melaksanakan

Urusan

Pemerintahan Daerah;
5. Peraturan Bupati Agam Nomor 31 Tahun 2014 Tentang
Standar Pelayanan Publik Kecamatan Di Lingkungan
Pemerintah Kabupaten Agam;
6. Keputusan Bupati Agam

Nomor 285


Tahun 2014

Tentang Tim Teknis Pelayanan Administrasi Terpadu
Kecamatan;
3

7. Keputusan bupati agam Nomor…. Tahun 2014 tentang
kecamatan penyelenggara PATEN di Kabupaten Agam.
2. MAKSUD dan TUJUAN
Berdasarkan Permendagri Nomor 4 tahu 2010 tentang
Pedoman Pelayanan Administrasi Terpadu Kecamatan,
pasal 3 disebutkan bahwa penyelenggaraan PATEN
dimaksudkan untuk mewujudkan Kecamatan sebagai
pusat Pelayanan masyarakat serta menjadi simpul
pelayanan bagi kantor/Badan Pelayanan Terpadu di
kabupaten/Kota.
Sedangkan tujuan dari pelaksanaan PATEN itu sendiri
adalah untuk meningkatkan kualitas dan mendekatkan
pelayanan kepada masyarakat.


3.

TIM TEKNIS PATEN di KABUPATEN AGAM

4

Pelaksanaan PATEN di Kabupaten Agam diawali dengan
penetapan Tim Teknis PATEN berdasarkan Keputusan
Bupati Agam Nomor 285 Tahun 2014.
Adapun tugas dari Tim Teknis PATEN ini adalah sebagai
berikut :
1. mengidentifikasi kewenangan Bupati berkaitan dengan
pelayanan administrasi yang akan dilimpahkan kepada
Camat;
2. mempersiapkan rancangan kebijakan dan petunjuk
umum/teknis yang dibutuhkan dalam rangka penerapan
PATEN;
3. memfasilitasi terselenggaranya PATEN;
4. merekomendasikan kepada Bupati untuk Kecamatan
yang


telah

memenuhi

syarat

ditetapkan

sebagai

penyelenggara PATEN.

5

4. LANGKAH-LANGKAH PELAKSANAAN PATEN DI
KABUPATEN AGAM
Untuk mempercepat pelaksanaan PATEN di Kabupaten
Agam, Tim Teknis PATEN telah melakukan beberapa
kegiatan antara lain;

1. Menginventarisasi sekaligus identifikasi kewenangan
yang ada pada SKPD teknis.
2. Mengkaji bersama SKPD teknis terkait pelayanan yang
dapat diberikan kepada Kecamatan
3. Merumuskan Peraturan Bupati tentang Pelimpahan

kewenangan kepada Kecamatan dengan melimpahkan
23 kewenangan pelayanan baik perizinan maupun non
perizinan
4. Merumuskan Standar pelayanan Publik di Kecamatan,

5. Mempersiapkan

seluruh

kecamatan

untuk

menyelenggarakan PATEN secara serentak pada hari ini.


5. Target PATEN PADA MASA YANG AKAN DATANG
6

Dalam meningkatkan kualitas Pelayanan Publik diperlukan
kerja keras dan terobosan secara terus menerus, karena kita
dihadapkan pada era dengan dinamisasi yang tinggi,
Kedepannya Pelaksanaan PATEN akan terus dilakukan
evaluasi, karena Kami menyadari bahwa masih terdapat
kekurangan saat sekarang ini, dengan pengawasan dan
saran dari semua pihak kita akan terus berbenah dan sesuai
dengan komitmen Pemerintah kabupaten Agam untuk
memberikan pelayanan yang Prima kepada masyarakat
Demikian Laporan ini kami sampaikan. Selanjutnya
kami mohon kesediaan Bapak Bupati Agam memberikan
sambutan sekaligus membuka secara resmi Launching
Pelayanan Administrasi terpadu kecamatan (PATEN) ini.
Terima kasih.
Billahitaufik walhidayah, wassalamuaalaikum ww.
SEKRETARIS DAERAH


SYAFIRMAN, SH
Pembina Utama Madya (IV/d)
NIP. 19580524 198611 1 001
7