Tempat dan Waktu Pembuatan

10. Dibuat menggunakan Eclipse INDIGO 3.7.1.

1.6 Tempat dan Waktu Pembuatan

Tempat penelitian dilakukan di agen yang menyediakan sistem one chip all operator yaitu di nikhy komunika yang beralamat di jl citepus 3 Rt 0110 no 01 bandung dan dibeberapa penjual pulsa yang menggunakan sistem one chip all operator . Waktu penyusunan laporan dan perancangan aplikasi pencatatan transaksi penjualan pulsa ini kurang lebih 4 bulan. Berikut adalah tabel pembuataan aplikasi tersebut : Tabel 1.1 Waktu Penelitian No Kegiatan Tahun 2012 September Oktober November Desember 1. Identifikasi Kebutuhan 2. Membuat Prototipe 3. Menguji Prototipe 4. Memperbaiki Prototipe 5. Pembuatan Laporan 8

BAB II LANDASAN TEORI

2.1 Pengertian Aplikasi Mobile

Aplikasi adalah suatu subkelas perangkat lunak komputer yang memanfaatkan kemampuan komputer langsung untuk melakukan suatu tugas yang diinginkan pengguna. Biasanya dibandingkan dengan perangkat lunak sistem yang mengintegrasikan berbagai kemampuan komputer, tapi tidak secara langsung menerapkan kemampuan tersebut untuk mengerjakan suatu tugas yang menguntungkan pengguna. Mobile dapat diartikan sebagai perpindahan yang mudah dari satu tempat ke tempat yang lain, misalkan telepon mobile berarti bahwa terminal telepon yang dapat berpindah dengan mudah dari satu tempat ke tempat lain tanpa terjadi pemutusan atau terputusnya komunikasi. Aplikasi Mobile adalah sebuah aplikasi yang memungkinkan Anda melakukan mobilitas dengan menggunakan perlengkapan seperti PDA, telepon seluler atau Handphone. Dengan menggunakan aplikasi mobile, Anda dapat dengan mudah melakukan berbagai macam aktifitas mulai dari hiburan, berjualan, belajar, mengerjakan pekerjaan kantor, browsing dan lain sebagainya. Pemanfaatan aplikasi mobile untuk hiburan paling banyak digemari oleh hampir 70 pengguna telepon seluler, karena dengan memanfaatkan adanya fitur game, music player, sampai video player membuat kita menjadi semakin mudah menikmati hiburan kapan saja dan dimanapun.