Latar Belakang Praktik Kerja Lapangan Mandiri PKLM

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Praktik Kerja Lapangan Mandiri PKLM

Pajak merupakan salah satu sumber penerimaan negara yang sangat besar pengaruhnya terhadap peningkatan pembangunan dan kelangsungan jalannya roda pemerintahan karena jumlahnya relatif stabil. Dari sektor pajak diharapkan partisipasi aktif masyarakat dalam membiayai rumah tangga negara dan aktivitas pembangunan dapat diwujudkan secara nyata. Untuk melaksankan system perpajakan Indonesia tidaklah terlalu mudah. Masyarakat di Indonesia harus mengerti pajak dan cara-cara perhitungannya, agar tidak terjadi penyimpangan dan kesalahan dalam perhitungan maupun pembayaran pajak. Oleh karna itu pemerintah mengeluarkan peraturan berupa undang-undang perpajakan. Undang-undang tersebut mengatur mengenai hal-hal yang berhubungan dengan pajak, baik mengenai subjek dan objek pajak, maupun tata cara perhitungan pajak. Sistem pemungutan pajak di Indonesia adalah “Self assessment system” dimana pemerintah memberikan wewenang kepada Wajib Pajak untuk menghitung, membayar, dan melaporkan besarnya pajak terutang yang harus dibayar oleh Wajib Pajak. Pemberlakuan self assessment system di Indonesia merupakan cara pemerintah untuk memberikan kepercayaan dan tanggung jawab kepada Wajib Pajak. Akan tetapi, pemerintah tidak begitu saja melepaskan Wajib Pajak tanpa memiliki pengetahuan perpajakan. Sehingga, pemerintah memberikan pembinaan, pelayanan, Universitas Sumatera Utara dan pengawasan kepada Wajib Pajak dalam menjalankan tanggung jawab perpajakannya. Restitusi atau permintaan kembali pajak terjadi bila ada pajak yang lebih dibayar WP pada suatu masa pajak atau tahun pajak. Perhitungan ini terkait dengan laporan pajak yang disampaikan melalui surat pemberitahuan SPT. Untuk jenis PPN, kelebihan pembayaran pajak terjadi bila jumlah PPN sebagai Pajak Keluaran PK pajak lebih kecil dibandingkan PPN yang telah dibayar sebagai Pajak Masukan PM dalam satu masa pajak. Pemberian restitusi sangat berpengaruh terhadap penerimaan pajak, untuk itu sebelum mengeluarkan persetujuan restitusi, pemerintah perlu melakukan penelitian atau pemeriksaan lebih seksama untuk menghindari kerugian yang lebih besar. Berdasarkan uraian di atas, maka dalam melaksankan tugas akhir ini penulis mengangkat judul “Tata Cara Pengajuan Pengembalian Kelebihan Pembayaran Pajak Restitusi Pajak Pertambahan Nilai PPN di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Medan Belawan” .

B. Tujuan dan Manfaat Praktik Kerja Lapangan Mandiri PKLM