Rumusan Masalah Tujuan Manfaat

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan dari uraian latar belakang maka dapat dirumuskan masalah penelitian yaitu: apakah ada hubungan paparan debu asap las welding fume dan gas karbon monoksida CO dengan gangguan faal paru pada pekerja bengkel las di Kelurahan Ngagel Kecamatan Wonokromo Kota Surabaya.

1.3 Tujuan

1.3.1 Tujuan Umum Tujuan umum dari penelitian ini adalah untuk menganalisis paparan debu asap las welding fume dan gas karbon monoksida CO dengan gangguan faal paru pada pekerja bengkel las di Kelurahan Ngagel Kecamatan Wonokromo Kota Surabaya. 1.3.2 Tujuan Khusus a. Menganalisis hubungan karakteristik individu meliputi umur, lama paparan, masa kerja, kebiasaan merokok, status gizi, penggunaan APD dengan paparan debu asap las welding fume dan gas karbon monoksida CO dengan gangguan faal paru pada pekerja bengkel las di Kelurahan Ngagel Kecamatan Wonokromo Kota Surabaya. b. Menganalisis hubungan paparan debu asap las welding fume dan gas karbon monoksida CO dengan gangguan faal paru pada pekerja bengkel las di Kelurahan Ngagel Kecamatan Wonokromo Kota Surabaya. c. Menganalisis hubungan kondisi suhu dan kelembaban dengan paparan debu asap las welding fume dan gas karbon monoksida CO dengan gangguan faal paru pada pekerja bengkel las di Kelurahan Ngagel Kecamatan Wonokromo Kota Surabaya.

1.4 Manfaat

1.4.1 Manfaat Teoritis Secara teoritis hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah ilmu pengetahuan kesehatan masyarakat khususnya bidang kesehatan dan keselamatan kerja terkait masalah paparan debu asap las welding fume dan gas karbonmonoksida CO dengan gangguan faal paru pada pekerja bengkel las di Kelurahan Ngagel Kecamatan Wonokromo Kota Surabaya. 1.4.2 Manfaat Praktis a. Bagi Fakultas Kesehatan Masyarakat Hasil penelitian ini diharapkan dapat digunakan sebagai literatur di Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Jember dan sebagai referensi untuk pihak yang akan melakukan penelitian lebih lanjut mengenai paparan debu asap las welding fume dan gas karbonmonoksida CO dengan gangguan faal paru pada pekerja bengkel las di Kelurahan Ngagel Kecamatan Wonokromo Kota Surabaya. b. Bagi Peneliti Melalui penelitian yang dilakukan diharapkan, peneliti dapat menambah pengetahuan dan pengalaman peneliti dalam melakukan penelitian paparan debu asap las welding fume dan gas karbonmonoksida CO dengan gangguan faal paru pada pekerja bengkel las di Kelurahan Ngagel Kecamatan Wonokromo Kota Surabaya. c. Bagi Tempat Kerja Terkait Penelitian ini dapat digunakan sebagai bahan masukan dan pertimbangan untuk penyelenggaraan sistem Keselamatan dan Kesehatan Kerja K3 di tempat kerja terutama di pengelasan. 6

BAB 2. TINJAUAN PUSTAKA