Definisi Operasional Spesifikasi Produk

8 3. Bagi Sekolah Sekolah dapat menambah referensi bacaan mengenai pendekatan PMRI pada pelajaran matematika yang pelaksanaan pembelajaranya berpedoman pada kurikulum 2006. 4. Bagi Peneliti Peneliti mendapat pengalaman baru dalam menyusun pembelajaran dengan menggunakan pendekatan PMRI dan berpedoman pada kurikulum 2006. Pengalaman ini kelak dapat menjadi bekal bagi peneliti untuk menerapkan pendekatan PMRI dengan lebih baik.

1.7 Definisi Operasional

1. Matematika adalah ilmu pengetahuan tentang bilangan yang melambangkan serangkaian hitungan dengan numerik atau angka yang berfungsi sebagai sebagai alat, pola pikir, dan ilmu atau pengetahuan yang dapat digunakan untuk membantu siswa menyelesaikan masalah matematika dalam kehidupan sehari-hari. 2. Alat ukur panjang adalah alat yang digunakan untuk mengukur panjang suatu benda. 3. Alat ukur berat adalah alat yang digunakan untuk mengukur berat suatu benda. 4. Siswa SD adalah anggota masyarakat yang berusaha mengembangkan potensi diri melalui proses pembelajaran pada jalur pendidikan baik formal, informal 9 maupun nonformal pada tingkat sekolah dasar yang berada pada tahap perkembangan operasional konkret. 5. Pendekatan PMRI adalah pendekatan pembelajaran matematika yang memberikan pengalaman langsung kepada siswa berdasarkan kemampuan berpikir dalam memecahkan permasalahan melalui pengalaman yang ada pada kehidupan sehari-hari, serta menyajikan pembelajaran yang melibatkan siswa untuk berperan aktif sehingga siswa diberi kesempatan untuk memecahkan permasalahan tertentu dengan caranya sendiri sehingga pembelajaran menjadi menyenangkan. 6. Buku Guru adalah petunjuk penggunaan buku siswa dan sebagai acuan pembelajaran di kelas. 7. Buku Siswa adalah buku panduan sekaligus buku aktivitas yang akan memudahkan paa siswa terlibat aktif dalam pembelajaran.

1.8 Spesifikasi Produk

Produk yang dihasilkan dalam penelitian dan pengembangan ini adalah buku siswa dan buku guru. Berikut spesifikasi buku guru dan buku siswa yang meliputi: 1. Pendekatan Buku guru dan buku siswa didesain menggunakan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia PMRI yang memuat lima karakteristik PMRI yaitu penggunaan konteks, penggunaan model, interaktivitas siswa, konstruksi siswa dan keterkaitan. Pengembangan buku guru dan buku siswa tidak mengacu 10 pada salah satu kurikulum sehingga dapat digunakan untuk sekolah yang menggunakan Kurikulum 2013 maupun Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan 2006 KTSP 2006. 2. Cover Cover buku guru maupun buku siswa pada bagian depan dan belakang berwarna biru. Komponen dalam cover meliputi nama penulis, sasaran buku yaitu guru dan siswa kelas III, judul buku, gambar alat ukur yang merupakan gambaran materi dalam buku. 3. Isi Buku guru dan buku siswa disusun secara terpisah, namun kedua buku sama-sama berisi tentang materi alat ukur panjang dan berat untuk kelas III sekolah dasar. Buku siswa berisi materi tentang alat ukur panjang dan berat yang dikemas dalam kegiatan-kegiatan sederhana untuk dilakukan siswa baik secara individu maupun kelompok. Buku guru berisi kegiatan-kegiatan yang disertai petunjuk dan langkah-langkah kegiatan serta alat-alat maupun bahan yang perlu disiapkan oleh guru dalam mengajar dengan pendekatan PMRI. Kedua buku memiliki petunjuk penggunaan masing-masing buku, untuk mempermudah penggunaan buku. Selain itu juga disertai dengan daftar isi untuk memudahkan mencari halaman suatu materi atau kegiatan. Gambar-gambar yang disediakan di dalam buku penuh dengan warna, dan juga gambar benda-bendanya sangat sederhana dan sering dijumpai oleh anak-anak di sekitar mereka. 11 4. Ukuran Buku guru dan buku siswa memiliki ukuran yang sama yaitu panjang 29,4 cm, lebar 21 cm dan tebal 0,3 cm. Jadi kedua buku memiliki ukuran 29,4 cm x 21 cm x 0,3 cm. Berikut ini adalah gambar cover buku guru dan buku siswa tampak depan. Gambar 1.1 Buku Guru Gambar 1.2 Buku Siswa 29,4 cm 21 cm 29,4 cm 21 cm 12

BAB 2 LANDASAN TEORI

Dokumen yang terkait

Pengembangan buku guru dan buku siswa mata pelajaran matematika kelas II Sekolah Dasar dengan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI).

0 0 163

Pengembangan buku siswa dan buku guru sekolah dasar kelas III mata pelajaran Matematika dengan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI).

0 0 158

Pengembangan buku guru dan buku siswa mata pelajaran matematika kelas I Sekolah Dasar dengan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI).

1 2 167

Pengembangan buku guru dan buku siswa mata pelajaran Matematika kelas III SD dengan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI).

1 9 181

Pengembangan buku guru dan buku siswa mata pelajaran matematika kelas II Sekolah Dasar dengan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI)

1 2 161

Pengembangan buku guru dan buku siswa mata pelajaran Matematika kelas I sekolah dasar dengan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI)

0 0 165

Pengembangan buku guru dan buku siswa mata pelajaran matematika kelas I Sekolah Dasar dengan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI)

2 5 165

Pengembangan buku siswa dan buku guru sekolah dasar kelas III mata pelajaran Matematika dengan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI)

0 1 156

Pengembangan buku guru dan buku siswa mata pelajaran Matematika kelas III SD dengan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI)

0 2 179

Pengembangan buku guru dan buku siswa mata pelajaran Matematika kelas III sekolah dasar dengan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI)

0 0 158