Teknik untuk Meningkatkan Kualitas Penelitian

20 Universitas Indonesia

1.6 Teknik untuk Meningkatkan Kualitas Penelitian

Hasil suatu penelitian seseorang dibutuhkan suatu kriteria untuk menjamin keabsahan dan kepercayaan terhadap hasil penelitian tersebut. Moleong 2010 menjelaskan bahwa terdapat sejumlah kriteria tertentu. Dalam hal ini, ada empat kriteria yang perlu diperhatikan, yaitu derajat kepercayaan credibility, keteralihan transferability, kebergantungan dependability, dan kepastian confirmability h. 324. Kredibilitas atau derajat kepercayaan, yaitu penelitian mampu menggambarkan deskripsi yang akurat atau interpretasi dari pengalaman seseorang dimana orang lain mengalami pengalaman yang sama dan merasa bahwa suatu kejadian adalah kejadian “mereka”. Dalam artian bahwa penelitian memunculkan suatu multiple reality mengenai fenomena yang diakui bersama. Sehingga, untuk mencapai standar kredibilitas. Maka dalam penelitian ini dilakukan beberapa teknik diantaranya dengan me-re-check temuan bersama informan untuk memastikan penelitian ini berjalan baik Alston dan Bowles 1998, h. 50. Teknik triangulasi juga dilakukan untuk meningkatkan kelayakan penelitian ini terkait dengan kriteria kredibilitas Alston dan Bowles, 1998, h. 50. Patton 1990 dalam Poerwandari 2009 melihat konsep triangulasi dapat dibedakan menjadi tiga ; yaitu triangulasi data yakni digunakannya variasi sumber-sumber data yang berbeda, triangulasi peneliti yaitu disertakannya beberapa peneliti atau evaluator yang berbeda, trangulasi teori digunakan beberapa metode yang berbeda untuk menginterpretasikan data yang sama, triangulasi metode dipakai dibeberapa metode yang berbeda untuk meneliti satu hal yang sama. Kriteria transferabilitas, penelitian ini memilih informan-informan yang tepat dan juga memperkaya deskripsi mengenai konteks atau latar dari fokus penelitian secara jelas membuat thick description atau dengan kata lain berlakunya generalisasi pada semua konteks dalam populasi yang sama atas dasar penemuan yang diperoleh pada sampel yang secara representatif mewakili populasi tersebut Moleong, 2010, h. 324. Kriteria dependabilitas, penelitian ini menggunakan pertanyaan yang sistematik dan konsisten dengan informan-informan yang berbeda dan secara Peran Fasilitator ..., Devi Yulianto Rhahmadi, FISIP UI, 2011 21 Universitas Indonesia berhati-hati menyusun bagaimana data dikumpulkan Alston dan Bowles, 1998, h. 52. Kriteria konfirmabilitas dicapai dengan bersikap netral atau objektif terhadap data maupun ketika melakukan interpretasi data.

1.7 Sistematika Penulisan