Sistem Dan Produk Di BMT EL Mitra Usaha Tanjung Bintang

g. Surat Izin Usaha Gangguan SITU No.500 503.b 092 SITU 24 SK 2014

B. Sistem Dan Produk Di BMT EL Mitra Usaha Tanjung Bintang

Sistem yang digunakan oleh BMT EL Mitra Usaha Tanjung Bintang baik dalam produk funding simpanan maupun lending pembiayaan adalah dengan sistem Syari‟ah Bagi Hasil. Produk-produk BMT EL Mitra Usaha Tanjung Bintang terbagi atas produk pengerahan dana dan produk penyaluran dana kepada para anggota. Produk pengerahan dana yang dirancang khusus atas dasar syari‟ah dengan sistem bagi hasil, terdiri dari beberapa jenis simpanan, antara lain: 1. Simpanan Masyarakat Sejahtera TAMARA Simpanan Tamara adalah Simpanan yang pengambilan uangnya, bisa diambil sewaktu-waktu ketika para anggota simpanan membutuhkanya. Dan uang yang di simpan dijamin keamanannya tanpa ada biaya potongan apapun.tidak ada potongan. Dan Anggota akan di beri bagi hasil setiap bulan sekali jika saldonya di atas RP500 000 2. Simpanan Pendidikan TADIKA Simpanan Pendidikan Tadika adalah simpanan bagi pelajar untuk membantu sekolah dan wali murid agar anak –anak didik terbiasa hidup hemat dengan menyisihkan uang sakunya,pengambilan simpanannya di ambil setiap persemester agar dapat di gunakan untuk biaya pendidikan murid. BMT akan memberi basil jika saldo si atas Rp 500 000, sebagai motivasi siswa siswi agar gemar menabung. 3. Simpanan Idul Fitri TADURI Simpanan hari raya Idul Fitri Taduri adalah simpanan untuk persiapan hari raya Idul Fitri, penarikan simpanan hanya bisa di lakukan ketika menjelang hari raya Idul Fitri. Setiap saldo yang mencapai satu juta rupiah akan mendapatkan satu paket bingkisan dari BMT. 4. Simpanan Qurban Simpanan Qurban adalah simpanan yang membantu mempermudah para anggota untuk menjalankan perintah Allah swt yaitu penyembelihan Qurban pada hari raya idul adha. Dengan cara para Anggota menyisihkan sebagian uangnya untuk di simpan di BMT sebagai persiapan pembelian hewan Qurban .Saldo bisa di tarik saat pembelian hewan Qurban tersebut. Dan BMT akan memberikan bagi hasil atas dana yang di simpan tersebut. 5. Simpanan Berjangka Simpanan Berjangka Deposito adalah Simpanan berjangka Mudharabah, yang menempatkan dananya pada jangka waktu tertentu misalnya 3 bulan, 6 bulan dan 12 bulan dengan porsi bagi hasil yang sangat menguntungkan . 6. Simpanan Haji Terwujud TAHAJUD Sedangkan produk penyaluran dana berupa jenis pembiayaan untuk kegiatan usaha produktif baik investasi maupun modal kerja adalah produk -produk sebagai berikut: a. Pembiyaan Mudhorobah b. Pembiyaan Murobahah c. Pembiyaan Musyarokah d. Pembiyaan Ijaroh e. Pembiyaan Qordul Hasan f. Pembiyaan Mumtahiyatu Bitamlik

C. Kegiatan di BMT El Mitra Usaha Tanjung Bintang