Klausul Larangan Analisis Tentang Perjanjian Spbu Antara PT. Pertamina (PERSERO) Dengan Pengusaha SPBU 14.201.103 Setia Budi Medan

2. Klausul Larangan

Pada Perjanjian Kerjasama Pengusahaan SPBU ini, terdapat beberapa klausul larangan, yang ditujukan baik kepada salah satu pihak dalam perjanjian ini maupun kepada kedua belah pihak selama perjanjian berlangsung. Klausul-klausul larangan tersebut meliputi: 1. Pasal 2 Ayat 4 huruf c. Dimulai dari format bisnis SPBU PERTAMINA PASTI PAS ini selain menyalurkan BBM dan BBK, pihak PERTAMINA dengan pengusaha SPBU dapat mengembangkan bisnis Non Fuel Retail NFR, yang merupakan suatu unit usaha yang berdiri, beroperasi, dan menjual produk danatau jasa selain BBM dan BBK di dalam areal SPBU. Contoh dari bisnis NFR antara lain Fast Food Restaurant, Hypermarket , ATM, dan lain sebagainya. Klausul larangan yang berkaitan dengan bisnis NFR ini tercantum pada pasal 2 butir 4 huruf c perjanjian ini. Memuat larangan yang ditujukan kepada pihak Pengusaha SPBU, dimana pihak SPBU tidak diperbolehkan untuk mengembangkan secara sendiri bisnis Non Fuel Retail NFR diluar brandmerek pihak PERTAMINA di areal SPBU tanpa persetujuan terlebih dahulu dari pihak PERTAMINA, dan diluar syarat dan ketentuan yang telah ditetapkan oleh perjanjian ini. 2. Pasal 6 ayat 8. Pada saat dilakukan penyerahan atau peralihan hak dan kewajiban atas kepemilikan BBM dan BBK dari pihak PERTAMINA kepada pihak Pengusaha, untuk menjamin ketepatan ukuran dan kuantitas BBM dan BBK, para pihak Universitas Sumatera Utara menggunakan Indeks Baut Tera Mobil Tangki yang merupakan salah satu alat ukur volume nominal BBM dan BBK, sebagai upaya untuk menjamin ketepatan takaran BBM dan BBK sesuai dengan yang diperjanjikan oleh kedua belah pihak. Pada pasal ini, klausul larangan ditujukan kepada kedua belah pihak. Pasal tersebut menentukan bahwa apabila kedua belah pihak telah menyepakati untuk menggunakan salah satu alat ukur tanda batas ketinggian cairan BBMBBK selain Indeks Baut Tera Mobil Tangki, maka para pihak tidak diperbolehkan menggunakan nilai pengukuran lainnya, yang didasarkan kepada alat ukur yang berbeda dengan yang telah disepakati sebelumnya 3. Pasal 6 ayat 12. Klausul larangan dalam pasal ini ditujukan kepada pihak Pengusaha. Pihak Pengusaha SPBU dilarang mengubah danatau menyuruh pihak lain untuk mengubah mutu danatau susunan komposisi BBM danatau BBK danatau produk lain yang dijual atau disalurkan melalui SPBU-nya. 4. Pasal 6 ayat 13. Pihak Pengusaha dilarang untuk menjual BBM danatau BBK tanpa melalui unit pompa yang terdapat di SPBU kecuali yang ditentukan oleh pihak PERTAMINA Berdasarkan uraian diatas, dari keempat klausul larangan yang terdapat dalam “Surat Perjanjian Kerjasama Pengusahaan SPBU” tersebut, tampak bahwa larangan- larangan lebih cenderung ditujukan kepada pihak Pengusaha. Universitas Sumatera Utara

3. Jenis Pelanggaran dan Sanksi