Struktur Organisasi Perusahaan Direktur Utama Sekretaris Direktur Produksi Direktur Keuangan

2. Struktur Organisasi Perusahaan

Struktur organisasi perusahaan dalam suatu badan usaha merupakan kerangka dasar dalam koordinasi hubungan struktural terhadap semua fungsi yang berada dalam suatu badan usaha tersebut agar dapat mencapai tujuan yang diharapkan. Perbedaan struktur organisasi dalam setiap badan usaha adalah didasarkan atas jenis, luas perusahaan, sifat serta tujuan dasar yang telah ditetapkan perusahaan tersebut. Dalam mencapai tujuan dasar yang telah ditetapkan perusahaan, tugas pimpinan dalam menkoordinir departemen- departemen atau bagian yang ada dalam perusahaan Dalam organisasi pembagian pekerjaan dilakukan menurut struktur yang telah ditetapkan, dimana masing-masing personil akan diberikan tugas atas dasar kualifikasi dan tanggung jawabnya. Adapun tugas, wewenang, dan tanggung jawab masing-masing bagian pada PT. Berlian Unggas Sakti adalah sebagai berikut

1. Direktur Utama

1 Bertanggung jawab kepada dewan komisaris atas kelanjutan perusahaan di dalam segala aktivitas dan objektivitas perusahaan. 2 Berwewenang mengangkat dan memberhentikan pegawai dalam tingkat staf, serta menetapkan besarnya gaji atau upah masing-masing pegawai atau karyawan. 3 Menetapkan apa yang harus dilakukan oleh setiap bagian serta cara-cara pelaksanaannya. 4 Menentukan arah dan visi perusahaan kedepan. Universitas Sumatera Utara

2. Sekretaris

Sekretaris diangkat oleh direktur untuk membantu tugas-tugasnya terutama dalam menangani surat menyurat untuk pihak luar dan mengatur jadwal kerja pimpinan.

3. Direktur Produksi

1 Bertanggung jawab kepada direktur utama atas seluruh kegiatan di pabrik. 2 Berwewenang memutuskan segala kebijaksanaan yang dianggap penting di dalam kegiatan di pabrik. 3 Mengawasi seluruh kegiatan pabrik produksi pakan ternak. 4 Merencanakan dan mengawasi pekerja bagian-bagian yang dibawahinya. 5 Melaksanakan pembelian bahan baku atas dasar persetujuan direktur.

4. Direktur Keuangan

1 Bertanggung jawab terhadap direktur utama atas hasil audit perusahaan. 2 Berwewenang untuk memberikan saran-saran bagi perkembangan kemajuan perusahaan. 3 Melaksanakan audit manajemen dan keuangan sesuai dengan ketentuan operasional perusahaan. 4 Mengevaluasi laporan keuangan tahunan.

5. Bagian Finance keuangan