Metode Penelitian Jenis Penelitian Teknik Pengumpulan Data

C. Tujuan dan Manfaat Penelitian

1. Tujuan Penelitian

Tujuan yang diharapkan dapat dicapai dalam penelitian ini adalah : a. Untuk mengetahui pengemasan pesan yang disampaikan Hanung Bramantyo dalam film Get Married. b. Untuk Mengetahui pesan moral yang terdapat pada film Get Married.

2. Manfaat Penelitian

a. Manfaat Akademis Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam perkembangan kajian dakwah tentang media dan komunikasi massa, serta memberikan pandangan baru tentang analisis framing sebagai sebuah metode penelitian dalam analisis teks media. b. Manfaat Praktis Semoga dapat menjadi informasi bagi penelitian serupa di masa mendatang dalam melakukan telaah film terutama dilihat dari analisis framing.

D. Metodologi penelitian

1. Metode Penelitian

Metodologi penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, memusatkan perhatian pada prinsip-prinsip umum yang mendasari perwujudan sebuah makna dari gejala-gejala sosial di masyarakat. Objek analisis dalam pendekatan kualitatif adalah makna dari gejala-gejala sosial dan budaya dengan menggunakan kebudayaan dari masyarakat bersangkutan untuk memperoleh gambaran mengenai kategorisasi tertentu. 6 Dan penelitian ini bersifat kualitatif karena dalam pelaksanaannya lebih dilakukan pada pemaknaan teks, dari pada penjumlahan katagori. Pendekatan analisis kualitatif menggunakan pendekatan logika induktif, silogismenya dibangun berdasarkan hal khusus atau data di lapangan dan bermuara pada hal-hal umum. Analisis ini tidak digunakan untuk mencari data frekuensi, akan tetapi untuk menganalisis dari data yang tampak, maka analisis ini digunakan untuk memahami fakta dan bukan untuk menjelaskan fakta tersebut. 7

2. Jenis Penelitian

Berdasarkan dari tujuannya ini menggunakan jenis penelitian eksplanatif. Yaitu bertujuan untuk menjelaskan sebuah permasalahan yang telah memiliki gambaran yang jelas, dan bermaksud menggali secara lebih dalam. 8 Peneliti mencoba mencari tahu sebab dan alasan mengapa peristiwa bisa terjadi, diantaranya menjelaskan secara akurat mengenai satu topik masalah, menghubungkan topik-topik yang berbeda namun memiliki keterkaitan.

3. Teknik Pengumpulan Data

Untuk memperoleh datanya, penulis melakukan document research artinya penulis hanya meneliti script atau naskah yang terdapat pada film Get Married sebagai data primer atau sasaran utama dalam analisis, tanpa melakukan wawancara. Selain melakukan research pada script tersebut, document research juga sebagai teknik pengumpulan data-data atau teori-teori melalui telaah dan 6 Bungin, Sosiologi Komunikasi, h. 302. 7 Jumroni, Metode-metode Penelitian Komunikasi Jakarta: Lembaga Penelitian UIN Jakarta dengan UIN Jakarta Press, 2006, Cet. 1, h. 33-34. 8 Ipah Farihah, Panduan Penelitian UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Jakarta: Lembaga Penelitian UIN Jakarta dengan UIN Jakarta Press, 2006. mengkaji dari buku, majalah, internet dan literatur-literatur lainnya yang ada relevansi dengan materi penelitian ini.

4. Teknik Pengolahan Data