Pengertian Terapi Komplementer dan Alternatif

klinik. Jika perilaku yang diterima dari lingkungan sosialnya baik dan memberi dampak yang positif pula bagi dirinya, maka kemungkinan akan tercipta perilaku yang baik pula. Hal itu dapat terjadi karena ia diperlakukan baik oleh lingkungan sekitarnya.

B. Terapi Komplementer dan Alternatif

1. Pengertian

Terapi komplementer dan alternatif adalah pengobatan tradisional yang sudah diakui dan dapat dipakai sebagai pendamping terapi medis.Pelaksanaannya dapat dilakukan bersamaan dengan terapi medis Moyad Hawks, 2009. Definisi lain mengenai terapi komplementer dan alternatif adalah pengobatan non medis yang ditujukan untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat meliputi upaya promotif, kuratif, preventif dan rehabilitatif yang diperoleh melalui pendidikan terstruktur dengan kualitas, keamanan dan efektivitas yang tinggi berlandaskan ilmu pengetahuan biomedik Erry, et al, 2014. Menurut peraturan menteri kesehatan, pengobatan komplementer- alternatif adalah pengobatan non-konvensional yang ditujukan untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat meliputi upaya promotif, preventif, kuratif, dan rehabilitatif yang diperoleh melalui pendidikan terstruktur dengan kualitas, keamanan, dan efektifitas yang tinggi yang berlandaskan ilmu pengetahuan biomedik, yang belum diterima dalam kedokteran konvensional Menkes, 2007. Terapi komplementer dan alternatif di Indoensia digunakan oleh 40 populasi penduduknya, dan 70 masyarakat pedesaan menggunakan terapi ini WHO dalam Kamaluddin, 2010. Terapi komplementer didefinisikan pula sebagai terapi yang digunakan bersama dengan tindakan konvensional medis. Terminologi pengobatan integratif juga digunakan. Pada pengobatan integratif, terapi komplementer dikombinasikan dengan terapi konvensional medis yang sudah terbukti aman dan efektif Cady, 2009 dalam College and Association of Registered Nurses of Alberta, 2011. Terapi komplementer dan alternatif telah ada selama beberapa abad. Filosofi kuno seperti Hippocrates, Plato, dan Aristoteles lebih menyukai menggunakan kemujaraban terapi komplementer. Penggunaan terapi komplementer pada praktek keperawatan kembali lagi pada zaman Florence Nightingale, penemu pendidikan keperawatan. Ia mendeskripsikan penggunaan berbagai terapi seperti musik, panas dan dingin, massage, dan nutrisi pada perawatan pasien secara holistik Lindquist, 2013. Terapi komplementer lebih kepada sekelompok praktek keperawatan yang bukan merupakan tradisi dari negaradaerah sendiri dan tidak disatukan ke dalam sistem perawatan kesehatan dominan. Istilah lain terkadang digunakan untuk menggambarkan praktek perawatan kesehatan termasuk „pengobatan alami’, „pengobatan non- konvensional’ dan pengobatan holistik’ WHO dalam Health Professions Licensing Authority, 2007. Istilah terapi komplementer meliputi intervensi yang dapat melengkapi perawatan dengan lebih tradisional yang diberikan dengan perawat tapi tidak terbatas untuk sentuhan terapeutik, massage, relaksasi, meditasi, visualisasi, aromaterapi, refleksologi, iridologi, yoga, dan kinesiologi Health Professions Licensing Authority, 2009 Integrasi terapi komplementer dan pengobatan medis menimbulkan tantangan bagi perawat yang merupakan bagian terdepan dalam pelayanan kesehatan dan memberikan informasi kepada pasien Chu Wallis 2007 dalam O’Regan, et al, 2010.

2. Klasifikasi

Dokumen yang terkait

Korelasi kemampuan akademik mahasiswa terhadap penyelesaian studi di program studi pendidikan fisika

0 6 65

Gambaran Nilai Profesional Keperawatan Mahasiswa Program Profesi Ners PSIK UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

2 60 122

Pengetahuan, sikap, dan perilaku mahasiswa program studi pendidikan dokter UIN Syarif Hidayatullah Jakarta tentang makanan cepat saji ( fast food) tahun 2009

0 21 71

Pustakawan akademik dan feasilibitas pengembangan insitutional repository (studi kasus di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta)

0 16 14

Pustakawan Akademik dan Feasilibitas Pengembangan Insitutional Repository (Studi Kasus di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta)

0 11 17

Pemetaan Kajian Tafsir Al-Qur’an pada Program Pascasarjana UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta: Analisis Sitiran Pengarang yang Disitir Disertasi Mahasiswa Tahun 2005-2010

0 5 55

Perilaku pencarian informasi dosen jurusuan komunikasi fakultas ilmu dakwah ilmu komunikasi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dalam memenuhi kebutuhan berdakwah

0 12 0

Pengaruh self-regulated learning dan dukungan sosial terhadap prokrastinasi akademik mahasiswa psikologi Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta

0 21 0

Pengalaman Mahasiswa PSIK FKIK UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Mengenai Penerapan Terapi Komplementer dan Alternatif

6 80 139

Institutional Repository UIN Syarif Hidayatullah Jakarta: Gambaran Berpikir Kritis Dalam Problem Based Learning (PBL) Mahasiswa Keperawatan FKIK UIN Syarif Hidayatullah Jakarta AGIL MAIZAR FKIK

0 0 96