Jawaban: B Pembahasan: Jawaban: C Pembahasan:Prisma merupakan bentuk

21. Jawaban: A Pembahasan: Air yang dipanaskan akan beubah wujud dari cair menjadi gas yang dinamakan menguap. Perubahan benda karena pengaruh suhu tinggi atau panas misalnya: a. Es akan berubah menjadi cair jika terpengaruh suhu yang panas, b. Air yang dipanasi akan mendidih dan berubah menjadi uap air, c. Mentega yang dipanaskan akan berubah menjadi bentuk cair, d. Lilin akan meleleh bila terkena pengaruh panasnya api, e. Kapur barus akan menyublim bila terpengaruh suhu yang panas. Perubahan wujud meliputi beberapa macam, ayitu sebagai berikut. a. Mencair adalah perubahan wujud zat dari padat menjadi cair. Dalam peristiwa ini zat memerlukan energi panas. b. Membeku adalah perubahan wujud dari cair menjadi padat. Dalam peristiwa ini zat melepaskan energi panas. c. Menguap adalah perubahan wujud dari cair menjadi gas. Dalam peristiwa ini zat memerlukan energi panas. d. Mengembun adalah perubahan wujud dari gas menjadi cair. Dalam peristiwa ini zat melepaskan energi panas. e. Menyublim adalah perubahan wujud dari padat menjadi gas. Dalam peristiwa ini zat memerlukan energi panas. f. Mengkristal adalah perubahan wujud dari gas menjadi padat. Dalam peristiwa ini zat melepaskan energi panas. 22. Jawaban: C Pembahasan: Apabila kulit kita terkena cairan spirtus atau bensin, biasanya terasa dingin bersamaan dengan menguapnya cairan tersebut dari kulit tubuh. Spirtus atau bensin cenderung menguap di udara terbuka. Untuk menguap cairan tersebut memerlukan panas yang diambil dari kulit tubuh. Akibatnya suhu kulit tubuh di tempat tersebut menjadi lebih rendah, dan kita merasakan dingin di bagian kulit itu. 23. Jawaban: B Pembahasan: Di dalam kaleng kemasan parfum atau kaleng cat semprot pilok telah ditambahkan gas berbahaya. Karenanya, jika dibakar atau dikenai panas tinggi maka gas-gas tersebut akan mencemari lingkungan, dapat menambah lebarnya lubang ozon pada lapisan atmosfer kita.

24. Jawaban: B Pembahasan:

1. Perpindahan panas melalui hantaran konduksi, yaitu perpindahan panas dengan zat perantara, misalnya pada saat kita memegang panci yang dipanaskan. 20 2. Perpindahan panas melalui aliran konveksi, yaitu perpindahan panas tanpa melalui zat perantara, misalnya terjadinya angin laut dan angin darat. a. Angin darat terjadi pada siang hari dan dimanfaatkan oleh para nelayan menuju ke laut untuk menangkap ikan. b. Angin laut terjadi pada malam hari dan dimanfaatkan oleh nelayan untuk kembali ke darat atau pantai setelah menangkap ikan. 3. Perpindahan panas melalui pacaran Radiasi, merupakan perpindahan panas tanpa melalui zat perantara atau medium, misalnya pada saat kita berjemur di bawah matahari, api unggun pada saat pramuka, dan sinar matahari yang sampai ke permukaan bumi. 25. Jawaban: B Pembahasan: Setrika terbuat dari logam yang bersifat konduktor yang dapat memindahkan kalor secara konduksi ke pakaian yang sedang diseterika. Adapun, pegangan seterika terbuat dari bahan yang bersifat isolator. 26. Jawaban: C Pembahasan: Energi radiasi sinar matahari dapat diubah menjadi energi listrik dan energi kalor. Peralatan yang menggunakan sel-sel surya dapat langsung mengubah energi radiasi sinar matahari menjadi energi listrik.

27. Jawaban: C Pembahasan:Prisma merupakan bentuk

yang ujung dan pangkalnya berupa bidang segitiga segi lima dan sebagainya yang sama bentuk, arah, dan luasnya. Cahaya yang melewati prisma membias dengan kecepatan dan derajat sudut yang berbeda, sehingga cahaya putih akan mengalami pembiasan dan terurai menjadi berbagai macam warna, yaitu merah, jingga, kuning, hijau, biru, nila, dan ungu. Warna-warna yang membentuk cahaya tersebut disebut spektrum cahaya.

28. Jawaban: A Pembahasan: Manfaat bunyi pantul dalam kehidupan sehari-hari.