Aplikasi RT Karakteristik : Hati Ikhlas – Pikiran CerdasPertemuan ke-9 Sistem Embedded Hati Ikhlas - Pikiran Cerdas CatatanKuliahRTP

Catatan kuliah Real-Time Programming Jurusan Teknik Elektro Unsoed Acep TaryanaMay-2015 Halaman 1 I Sistem Real-TimeRT I.1 Definisi[2] :  Urutan komputasi ditentukan oleh lintasan waktu atau event eksternal ke komputer.  dan Hasil komputasi tergantung pada nilai dari variable waktu atau waktu yang diperlukan untuk melakukan eksekusi komputasi.

I.2 Kategori Sistem Real-Time :

 Rata-rata waktu eksekusi lebih kecil dari waktu maksimum yang telah ditentukan. Ukuran waktu dinyatakan dalam intervalSoft.  Komputasi harus selesai dalam waktu maksimum tertentu pada setiap kesempatanHard .

I.3 Contoh Aplikasi

Contoh aplikasi kategori pertama[2] :Sebuah ATM bank. ATM merupakan aplikasi real-time apabila ciri-ciri di bawah ini terpenuhi :  Adanya triger atau driven dari event-event eksternal yaitu penempatan kartu ke dalam mesin yang berfungsi untuk memulai transaksi.  Unjuk kerja komputasi tergantung variabel waktu yaitu pembatasan pengambilan maksimum per hari atau per minggu.  Konstraint sistem didasarkan pada rata-rata response time yang tidak kritis pada setiap transaksi. Contoh aplikasi kategori kedua[3]: Sebuah Sistem Safe Home. Perangkat lunak SafeHome menyediakan fasilitas bagi pemilik rumah untuk mengkonfigurasikan keamanan sistem, ketika diinstall, monitor semua sensor terhubung ke dalam keamanan sistem dan berinteraksi dengan pemilik rumah melalui keypad atau function key yang terdapat dalam control panel SafeHome. Selama instalasi control panel SafeHome digunakan untuk program dan menkonfigurasikan sistem. Setiap sensor dinyatakan dalam sebuah bilangan dan punya tipe, password master diprogram, nomor telepon diinputkan untuk suatu keperluan ketika terjadi event tertentu. Misalnya SafeHome ini berfungsi untuk pengamanan rumah terhadap terjadinya kebakaran. Pada contoh yang kedua ini, konstraint waktu sangat strict ketat. Misal response time antara adanya event suhu ruangan yang mencapai sekian derajat dengan action terhadap event tersebut harus terpenuhi dalam waktu maksimum yang telah ditentukan, dalam hitungan detik. Bandingkan dengan ATM, ketika anda memasukan kartu ATM ke dalam mesin dan mesin merespon dalam waktu kira-kira 2 jam. Apa yang terjadi ? Untuk kasus pertama, pelanggan paling kesal. Sedangkan untuk kasus yang kedua, akan mengakibatkan kerugian material mungkin juga kerugian jiwa.

I.4 Aplikasi RT

Aplikasi yang tidak hanya menuntut kebenaran lojik namun juga menuntut konstraint waktu. Harus dibedakan antara aplikasi RT dan aplikasi Bisnis non RT. Pada aplikasi RT waktu merupakan kebutuhan Requirement sedangkan pada aplikasi bisnis non RT konstraint waktu merupakan Performance. Ciri dari aplikasi yang membutuhkan kriteria waktu yang sangat ketat adalah aplikasi bersifat time critical artinya jika tuntutan terhadap waktu tidak terpenuhi maka tujuan sistem atau fungsi tidak tercapai. Akibatnya, :  Perlu adanya batasan waktu  Waktu harus dinyatakan secara deterministik dan eksplisit  Waktu merupakan requirement  Adanya respon time delta waktu yang diperlukan untuk melakukan action akibat adanya event

I.5 Karakteristik :

1. Embedded Systems RT sistem sering merupakan embedded system. Sistem RT merupakan gabungan komponen Soft dan Hard. Contoh : Pengontrol robot, merupakan komponen dari sistem robot yang terdiri dari mekanik lengan, kontrol kordinat pergerakan, dan sensor sebagai antarmuka dengan lingkungan eksternal. 2. Interaksi dengan lingkungan luar Catatan kuliah Real-Time Programming Jurusan Teknik Elektro Unsoed Acep TaryanaMay-2015 Halaman 2 RT berinteraksi dengan lingkungan luar dengan sedikit campur tangan manusia pada saat sistem berjalan. Contoh : Pada RT sistem untuk mengontrol proses manufaktur atau pada proses kimia yang dapat melaporkan kondisi terjadinya alarm. Kondisi tersebut berasal dari data eksternal yang diterima melalui antarmuka sensor. 3. Konstraint Real-Time RT system mempunyai konstraint waktu, sistem harus memproses event dalam frame waktu yang diberikan. 4. Kontrol Real-Time RT sistem meliputi RT Control, sistem yang me-maintain kecepatan dari pergerakan pesawat luar angkasa. 5. Sistem Reaktive Dengan adanya event driven maka sistem harus dengan cepat merespon stimuli eksternal. 6. Proses Konkuren Proses konkuren adalah proses – proses yang berada pada saat yang sama dan harus berbagi sumber daya global secara bergantian. Ketika proses berjalan, maka akan banyak event yang perlu diproses secara pseudo paralel . Urutan kedatangan event tidak dapat diprediksi

I.6 Kekhususan RT terhadap masalah lain, melahirkan ide tentang :