Direktur Utama Uraian Tugas

3. Bagian pengembangan, yang mengevaluasi keadaan usaha yang sedang berjalan dan mengembangkan usaha-usaha baru, dengan mengadakan studi kelayakan atas proyek-proyek baru untuk mengetahui apakah layak atau tidak untuk dilaksanakan. Adapun maksud dan tujuan didirikannya PT. IRA WIDYA UTAMA adalah untuk menciptakan lapangan kerja, membantu pemerintah dalam pembangunan nasional serta untuk tujuan utama, yaitu memperoleh laba.

C. Struktur Organisasi

Susunan struktur organisasi PT. IRA WIDYA UTAMA secara lengkap disajikan oleh penulis pada lampiran di belakang.

D. Uraian Tugas

Penjelasan tentang struktur organisasi dan uraian tugas masing-masing adalah :

1. Direktur Utama

Bertanggung jawab kepada : Dewan Komisaris Mengawasi : Universitas Sumatera Utara - Ketua Satuan Pengawasan Intern - Sekretaris Perusahaan - Direktur Keuangan dan Umum - Direktur Operasional - Direktur Kontraktor Tugas Direktur Utama, yaitu : - Merumuskan dan menetapkan tujuan utama, kebijaksanaan-kebijaksanaan dasar dan rencana jangka panjang perusahaan sebagai pedoman dalam menjalankan operasional perusahaan. - Menelaah rencana anggaran pendapatan, anggaran investasi dan anggaran operasi tahunan secara keseluruhan, serta menilai kesesuaian anggaran tersebut dengan tujuan dan rencana perusahaan. - Memonitor dan menilai hasil implementasi kebijaksanaan, rencana perusahaan, hasil pencapaian target dan realisasi anggaran perusahaan. - Menggali dan membina segenap sumber daya perusahaan, baik yang telah maupun yang masih potensial. Universitas Sumatera Utara - Melaksanakan pengelolaan yang sehat atas operasi proyek dan jasa perusahaan, operasi keuangan perusahaan, operasi pengendalian perusahaan, serta semua harta kekayaan perusahaan. - Membina hubungan manusia dan komuikasi tertulis maupun lisan dengan pihak luar maupun pihak dalam perusahaan. - Mengkoordinasikan kegiatan persiapan laporan tahunan untuk diajukan dalam RADK. 2. Ketua Satuan Pengawas Intern Bertanggung jawab kepada : Direktur Utama Mengawasi langsung : Ketua Tim Internal Audit Tugas Ketua Satuan Pengawas Intern, yaitu : - Memeriksa anggaran kas bulanan dengan cara memonitor pelaksanaannya, dan melaksanakan stock opname kas secara mendadak. - Meneliti laporan unit kerja lainnya, sebagai penyusunan Laporan BulananTriwulanan dan Tahunan serta laporan insidentil lainnya kepada pimpinan. Universitas Sumatera Utara - Menelaah analisa, evaluasi, dan menyusun statistik untuk penilaian dan efisiensi perusahaan, baik biaya pendapatan maupun pelaksanaan kerja. - Memeriksa, memelihara, dan melengkapi standar-standar pelaksanaan operasi yang akan digunakan untuk pengukuran efisiensi dan efektivitas operasional perusahaan. - Memeriksa, memelihara, dan melengkapi Sistem Akuntansi dan memeriksa meneliti bukti-bukti pembayaranpenerimaan kas atau bank. - Melaksanakan pemeriksaan ke unit kerja dan pihak lain dalam hubungannya dengan kegiatan perusahaan baik dalam bentuk financial auditing maupun management auditing. - Meneliti kelengkapan dan kondisi pemeliharaan dan pencatatan harta perusahaan. 3. Sekretaris Perusahaan Bertanggung jawab kepada : - Direktur Utama - Kepala Bagian Kesekretariatan - Kepala Bagian Humas dan Urusan Ekstern Universitas Sumatera Utara - Kepala BagianBiro Hukum Tugas Sekretaris Perusahaan, yaitu : - Membantu Direktur Utama dalam pengelolaan operasi kesekretariatan, hubungan masyarakat dan hukum serta hubungan perusahaan dengan luar negeri dengan selalu memperhatikan koordinasi dengan bagian-bagian lainnya. - Mengkoordinasikan kegiatan penyusunan anggaran dijajarannya sampai saat pengusulannya disampaikan kepada Direktur Utama. - Mengkoordinasikan kegiatan persiapan penyusunan Laporan Tahunan bidang kesekretariatan, hubungan masyarakat dan hukum serta hubungan dengan luar negeri sebagai pertanggungjawaban manajemen kepada RADK. - Melaksanakan pengelolaan yang sehat atas semua kegiatan dijajarannya untuk kepentingan perusahaan. - Menyusun kebijakan-kebijakan dalam upaya meningkatkan hubungan dengan pihak-pihak yang mempunyai ikatan dengan perusahaan, baik dari dalam maupun luar negeri. Universitas Sumatera Utara 4. Direktur KeuanganUmum Bertanggung jawab kepada : - Direktur Utama - Kepala Bagian Personalia dan Umum - Kepala Bagian Keuangan dan Perpajakan - Kepala Bagian Akuntansi - Kepala Bagian Pemasaran - Kepala Bagian PeralatanPerbengkelan Tugas Direktur KeuanganUmum, yaitu : - Membantu Direktur Utama dalam pengelolaan operasi pemasaran, pengadaan, akuntansi, keuangan, dan personalia serta perbengkelan perusahaan dengan selalu memperhatikan koordinasi dengan bagian- bagian lainnya. - Mengkoordinasikan kegiatan penyusunan Anggaran tahunan perusahaan sampai saat pengusulannya untuk disampaikan kepada Direktur Utama. - Mengkoordinasikan kegiatan persiapan penyusunan laporan keuangan tahunan perusahaan sebagai pertanggungjawaban manajemen kepada RADK. Universitas Sumatera Utara - Menyusun kebijakan-kebijakan dalam upaya menaikkan omset penjualan dengan meyusun strategi penjualan perusahaan. - Menyusun kebijakan-kebijakan pengadaan pembelian dalam upaya mendapatkan harga pembelian yang paling menguntungkan perusahaan. - Membina penyelenggaraan akuntansi dan penyusunan laporan-laporan keuangan yang teratur. 5. Direktur Operasional Bertanggung jawab kepada : - Direktur Utama - Kepala Divisi Ira Kontraktor - Kepala Bagian Pertahanan - Kepala Bagian Perizinan - Kepala BagianPengembangan - Kepala Bagian Pengembangan - Kepala Bagian Pengelola - Kepala Biro Satuan Keamanan Universitas Sumatera Utara Tugas Direktur Operasional, yaitu : - Melaksanakan hubungan yang bertanggung jawab dengan pihak ketiga, dengan memperhatikan kesatuan pimpinan dari anggota direksi lainnya, untuk kepentingan dan atas nama perusahaan sepanjang menyangkut kegiatan produksi. - Membantu Direktur Utama untuk menghasilkan produk atau jasa melalui kegiatan real estate atau proyek-proyek yang dilaksanakan dengan memperhatikan kerjasama dengan anggota direksi lainnya. - Mengkoordinasikan kegiatan penyusunan anggaran bidang produksi sampai saat pengusulannya untuk disampaikan kepada Direktur Utama. - Mengkoordinasikan kegiatan persiapan penyusunan laporan operasi produksi untuk diajukan dalam penyusunan Laporan Tahunan. - Melaksanakan pengelolaan yang sehat atas semua teknologi yang digunakan perusahaan.

E. Kinerja Usaha Terkini