Fordek PT-STIE Muhammadiyah, Evaluasi Kinerja Ekonomi Pemerintah

Universitas Muhammadiyah Malang
Arsip Berita
feb.umm.ac.id

Fordek PT-STIE Muhammadiyah, Evaluasi Kinerja Ekonomi Pemerintah
Tanggal: 2011-12-13

Kondisi perekonomia di Indonesia saat ini masih dinilai belum merata. Terlihat dari presentase pengangguran yang
semakin meningkat, krisis pangan yang semakin menjadi serta pertumbuhan ekonomi yang tidak merata. Di sisi lain
pertumbuhan ekonomi yang tidak merata mengakibatkan perkembangan pembangunan yang tidak merata.
Dengan melihat fenomena ini, Majelis Ekonomi dan Kewirausahaan Pimpinan Pusat Muhammadiyah bersama Fakultas
Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Malang melakukan evaluasi kinerja pemerintah. Evaluasi ini dikemas
dalam bentuk seminar yang bertema Perspektif Muhammadiyah Terhadap Dinamika Ekonomi Nasional, Evaluasi 2011,
dan Proyeksi 2012. Acara dilaksanakan pada hari sabtu 15 Muharram 1433 H di Hall UMM Inn Universitas
Muhammadiyah Malang.
Seminar ini dihadiri oleh perwakilan dari Fakultas Ekonomi Perguruan Tinggi dan Sekolah Tinggi Ekonomi
Muhammadiyah seluruh Indonesia, acara ini juga dihadiri oleh tim dan penasehat ekonomi Muhammadiyah seperti
Bambang Sudibyo (mantan Menteri Keuangan) Hendri Saparini, Achmad Riawan Amin, Fadhil Hasan dan Machfud
Sidiq (mantan dirjen Pajak).
Acara yang secara langsung dibuka oleh Nazarrudin Malik selaku Dekan Fakultan Ekonomi dan Bisnis Universitas
Muhammadiyah Malang ini menguraikan tentang pembangunan ekonomi yang dijalankan oleh pemerintah saat ini.

Muhammadiyah melihat adanya kesalahan dari pengelola republik ini sehingga arah pembangunan tak sesuai
harapan. indikator makro ekonomi bisa saja Indonesia memiliki pertumbuhan luar biasa jika mengacu pada angka, yaitu
sekitar 6,7%, akan tetapi dampak yang ditimbulkan masih belum terasa oleh masyarakat.
Secara umum seminar ini berjalan baik dan efektif, dengan diadakannya seminar ini membuktikan bahwa FEB UMM
peduli terhadap kinerja ekonomi nasional. (Ap/ms/at/ikom/pr/08)

page 1 / 1