Batasan Masalah Tujuan Penelitian Kontribusi Penelitian Metodologi Penelitian

Sistem Informasi di SMA Swasta Josua Medan masih menggunakan sistem manual, sehingga data yang ada tidak tersusun dengan baik. Dengan adanya Sistem Informasi Sekolah yang berbasiskan internet, sekolah dapat mempermudah penyebaran informasi antara sekolah, orang tua dan siswa. Karena semua hal yang diperlukan akan disediakan secara online untuk bisa diakses kapan saja. Semoga Sistem Informasi Sekolah ini dapat membantu sekolah dalam mengelola kegiatan belajar mengajar dengan efektif dan efisien.

1.2 Rumusan Masalah

Perumusan masalah dari latar belakang yang ada, adalah bagaimana mewujudkan upaya agar dapat membuat kemudahan bagi masyarakat maupun siswa dalam proses mengakses informasi, khususnya tentang sekolah ini.

1.3 Batasan Masalah

Dalam membuat Sistem Informasi ini terdapat beberapa batasan, yaitu : 1. Aplikasi Sistem Informasi ini cukup sederhana, sehingga tidak terlalu banyak terdapat fitur di dalamnya. 2. Sistem Informasi ini hanya menampilkan data mengenai sejarah sekolah, profil, visi misi, guru pengajar, jadwal pelajaran, fasilitas sekolah, kegiatan ekstrakulikuler, alumni dan buku tamu. 3. Sistem informasi ini hanya berisikan informasi mengenai kegiatan dan hal-hal yang terdapat di SMA Swasta Josua Medan. Universitas Sumatera Utara

1.4 Tujuan Penelitian

Adapun tujuan penelitian ini adalah : Untuk menghasilkan suatu Web Dinamis pada SMA Swasta Josua Medan dengan menggunakan Php dan Mysql.

1.5 Kontribusi Penelitian

1. Untuk menghasilkan suatu situs web dinamis yang dapat menyajikan Informasi-informasi sekolah. 2. Untuk mempermudah masyarakat mendapatkan informasi mengenai Sekolah. 3. Memberikan contoh langsung dalam penerapan dan manfaat Teknologi Informasi kepada para siswa.

1.6 Metodologi Penelitian

Adapun metode yang digunakan, yaitu : 1. Mengumpulkan Data a. Metode Observasi Lapangan Metode ini dilakukan untuk mengetahui objek yang akan dilakukan penelitian. b. Metode Wawancara Wawancara merupakan proses memperoleh keterangan untuk tujuan penelitian dengan cara Tanya jawab sambil bertatap muka dengan objek penelitian Idianto M, 2006. Metode ini dilakukan dengan cara melakukan dialog Universitas Sumatera Utara langsung dengan narasumber yaitu kepala Sekolah SMA Swasta Josua Medan pegawai dan guru. c. Studi Pustaka Mengumpulkan data dengan cara mengambil kutipan dari buku-buku yang bersangkutan dengan pembuatan website. 2. Pembuatan Program Program dibuat berdasarkan kebutuhan yang diinginkan sekolah. Setelah membuat tampilan website, lalu membuat database untuk menghubungkan antara PHP dan Mysql. 3. Pengujian program Pengujian program dilakukan agar dapat melihat berhasil atau tidak program yang dibuat. Apabila program yang dibuat tidak berhasil maka dapat dilakukan perbaikan kembali.

1.7 Sistematika Penulisan