Koreksi bentuk alis menurun Koreksi bentuk alis melengkung Koreksi bentuk alis lurus Koreksi bentuk alis terlalu tebal atau lebat Koreksi bentuk alis terlalu berdekata Koreksi bentuk alis terlalu jauh Bentuk alis untuk bentuk wajah oval : wajah bentuk ova

445

1. Cara pembuatan tata rias koreksi bentuk alis :

— Sikat bulu alis ke arah atas. — Kemudian perhatikan bagian-bagian yang perlu dikoreksi seperti alis yang jaraknya berdekatan dengan mencabut bulu alis pada pangkal alis, atau alis yang jaraknya terlalu berjauhan dengan cara digambar atau disempurnakan menggunakan pinsil alis pada pangkal alis. — Bentuk dan pertegas alis dengan pinsil alis. — Sapukan maskara ke arah atas pada bulu alis agar tam pak alami. Proses pembuatan tata rias koreksi bentuk alis dapat berjalan lancar dengan hasil yang memuaskan, apabila terlebih dahulu dilakukan proses persiapan dengan merujuk pada ketentuan prinsip kesehatan dan keselamatan kerja, yang dapat dilihat pada hal. 424 di muka.

a. Koreksi bentuk alis menurun

Bentuk alis menurun, wajah akan tampak sedih atau tua untuk mengoreksinya rambut-rambut alis yang menurun dicabuti, dan bentuk ujung alis yang sempurna dengan cara digambar menggunakan pinsil alis.

b. Koreksi bentuk alis melengkung

Pada bentuk alis terlalu melengkung dapat dikoreksi dengan cara rambut-rambut alis di bagian ujung alis, dan di pangkal alis dicabut, kemudian bentuk alis yang lebih lurus dan digambar dengan menggunakan pinsil alis. Gambar 10.34 Koreksi Bentuk Alis Menurun Gambar 10.35 Koreksi Bentuk Alis Melengkung Di unduh dari : Bukupaket.com 446

c. Koreksi bentuk alis lurus

Untuk mengoreksi bentuk alis lurus, rambut-rambut pada pangkal alis dan pada bagian perut alis bagian bawah alis dicabuti kemudian alis digambar agak melengkung.

d. Koreksi bentuk alis terlalu tebal atau lebat

Pada alis dibuat pola dulu, kemudian rambut-rambut yang terdapat di luar pola dicabuti sehingga tercapai bentuk alis yang ideal.

e. Koreksi bentuk alis terlalu berdekata

Pangkal alis yang terletak sangat berdekatan menimbulkan kesan seolah-olah orang tersebut berwatak judes, maka harus diperbaiki dengan cara mencabuti rambut-rambut di kedua pangkal alis supaya jarak antara kedua pangkal alis tampak lebih renggang. Gambar 10.36 Koreksi Bentuk Alis Lurus Gambar 10.37 Koreksi Bentuk Alis Terlalu Tebal Lebat Gambar 10.38 Koreksi Bentuk Alis Terlalu Berdekatan Di unduh dari : Bukupaket.com 447

f. Koreksi bentuk alis terlalu jauh

Alis digambar melengkung tetapi tidak bersiku. Pangkal alis sampai ke puncak alis dibuat tebal dan pada ekor alis menipis serta arahnya ke bawah. Cara mengoreksi bentuk alis sesuai dengan bentuk wajah :

a. Bentuk alis untuk bentuk wajah oval : wajah bentuk oval model

alis apapun akan terlihat cocok.

b. Bentuk alis untuk bentuk wajah panjang, wajah panjang, bentuk