Membangun aplikasi e-commerce di Ramdhan Distro

BIODATA PENULIS

  1. DATA PRIBADI

  nama : Ferlian Juniardi jenis kelamin : Laki-laki tempat, tanggal lahir : Cimahi, 21 Juni 1989 agama : Islam kewarganegaraan : Indonesia status : Belum kawin anak ke : Tiga dari empat bersaudara alamat : Jl. Jabung Blok C2 No. 18 RT. 02/36 Pharmindo Kelurahan Melong Kecamatan Cibeureum Kota Cimahi 40534 telepon : +6285720225818 e-mail

  2. RIWAYAT PENDIDIKAN

  1. Taman Pendidikan Al Quran : TPA Al Kautsar tahun ajaran 1993-1994

  Demikian riwayat hidup ini saya buat dengan sebenar-benarnya dalam keadaan sadar dan tanpa paksaan.

  Bandung, (Ferlian Juniardi)

  

MEMBANGUN APLIKASI E-COMMERCE

DI RAMDHAN DISTRO

SKRIPSI

  

Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat Kelulusan

Program Strata Satu Jurusan Teknik Informatika

Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer

Universitas Komputer Indonesia

  

FERLIAN JUNIARDI

10107084

KATA PENGANTAR

  Assalamu’alaikum Wr. Wb., Alhamdulillahi Rabbil ‘alamiin, segala puji dan syukur penulis panjatkan

  ke hadirat Allah SWT, karena dengan izin-Nya penulis dapat menyelesaikan laporan tugas akhir ini.

  Laporan tugas akhir/skripsi dengan judul

  “ MEMBANGUN APLIKASI

E-COMMERCE DI RAMDHAN DISTRO ” ini disusun guna memenuhi salah

  satu syarat dalam menyelesaikan studi jenjang strata satu (S1) di Program Studi Teknik Informatika, Universitas Komputer Indonesia. Selama menulis laporan tugas akhir ini, penulis telah mendapatkan banyak sekali bimbingan dan bantuan dari berbagai pihak yang telah membantu dan membimbing penulis dalam menyelesaikan laporan ini. Dengan kesadaran hati, penulis ucapkan terima kasih kepada :

  1. Allah Subhanahu wa ta'ala yang telah memberikan kesehatan dan kesempatan kepada penulis dalam menyelesaikan skripsi ini dan juga ata semua keindahan, kemudahan, dan berjuta hikmah yang melahirkan semangat jiwa.

  2. Kedua orang tuaku, Bapak Agus Pitoyo, BE dan Ibu Sumarlin, B.Sc,

  6. Ibu Kania Evita Dewi, S.Pd., M.Si. selaku dosen pembimbing yang telah meluangkan waktu untuk memberikan bimbingan, saran dan nasihat selama penyusunan skripsi ini.

  7. Sahabat kelas IF-2 2007 yang telah membantu dalam menyelesaikan sisa mata kuliah dan memberikan dukungan kepada penulis.

  8. Bapak Yadi Ramadhan selaku petugas Ramdhan Distro yang telah mengijinkan dan membantu dalam penyusunan skripsi ini.

9. Teman –teman seperjuangan yang selalu menemani saat menunggu bimbingan.

  10. Bapak dan Ibu Dosen serta seluruh staf pegawai jurusan Teknik Informatika UNIKOM Bandung yang telah banyak membantu penulis.

  11. Semua pihak yang turut memberikan dukungan dalam penulisan skripsi ini yang tidak bisa disebutkan satu persatu.

  Penulis sadar bahwa dalam penulisan skripsi ini masih terdapat banyak kekurangan baik dari segi teknik penyajian penulisan, maupun materi penulisan mengingat keterbatasan ilmu yang dimiliki penulis. Oleh karena itu, penulis sangat mengharapkan segala bentuk saran dan kritik dari semua pihak demi penyempurnaan skripsi ini. Akhir kata, semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan karunia-Nya dan membalas segala amal budi serta kebaikan pihak- pihak yang telah membantu penulis dalam penyusunan laporan ini dan semoga tulisan ini dapat memberikan manfaat bagi pihak-pihak yang membutuhkan.

  Wassalamu’alaikum Wr. Wb.,

  DAFTAR ISI

  ABSTRAK ................................................................................................................... i ABSTRACT ................................................................................................................. ii KATA PENGANTAR .................................................................................................. iii DAFTAR ISI ................................................................................................................ iv DAFTAR GAMBAR .................................................................................................... x DAFTAR TABEL ........................................................................................................ xiii DAFTAR LAMPIRAN ................................................................................................. xvi DAFTAR SIMBOL ...................................................................................................... xvii

  BAB 1 PENDAHULUAN ........................................................................................... 1

  1.1 Latar Belakang .................................................................................................... 1

  1.2 Identifikasi Masalah ............................................................................................ 2

  1.3 Maksud dan Tujuan ............................................................................................ 3

  1.4 Batasan Masalah ................................................................................................. 3

  1.5 Metodologi Penelitian ......................................................................................... 7

  1.6 Sistematika Penulisan ......................................................................................... 9

  

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA ................................................................................ 11

  2.2.2 Data ................................................................................................................. 17

  2.2.2.1 Definisi Basis Data ........................................................................................ 19

  2.2.2.2 Operasi Dasar Basis Data .............................................................................. 20

  2.2.3 Sistem .............................................................................................................. 21

  2.2.4 Informasi ......................................................................................................... 23

  2.2.4.1 Siklus Informasi ............................................................................................ 23

  2.2.5 Sistem Informasi .............................................................................................. 24

  2.2.5.1 Komponen Sistem Informasi ......................................................................... 25

  2.2.6 Sistem Basis Data ............................................................................................ 26

  2.2.6.1 Flowmap ....................................................................................................... 27

  2.2.6.2 DFD (Data Flow Diagram) ........................................................................... 27

  2.2.6.3 ERD (Entity Relationship Diagram) .............................................................. 28

  2.2.7 Smart Recommendation System ........................................................................ 32

  2.2.7.1 Collaborative Filtering ................................................................................. 33

  2.2.7.2 Jenis-Jenis Collaborative Filtering ................................................................ 34

  2.2.7.3 Formula Item-based Collaborative Filtering ................................................. 35

  2.2.7.4 Algoritma K-Nearest Neighbor (KNN) ......................................................... 38

  2.2.7.5 Item-based K-Nearest Neighbor (KNN) ........................................................ 38

  2.2.9.1 HTML (Hypertext Markup Language) .......................................................... 44

  2.2.9.2 Web Server .................................................................................................... 44

  2.2.9.3 PHP (Hypertext Preprocessor) ...................................................................... 46

  2.2.9.4 SQL (Structured Query Language) ................................................................ 47

  2.2.9.5 CSS (Cascading Style Sheet) ......................................................................... 48

  2.2.9.6 JavaScript ..................................................................................................... 49

  2.2.10 Perangkat Lunak Pendukung .......................................................................... 50

  2.2.10.1 Adobe Dreamweaver CS4 ........................................................................... 50

  2.2.10.2 MySQL ....................................................................................................... 51

  2.2.10.3 WAMP ........................................................................................................ 52

  2.2.10.4 Database Management System (DBMS) ...................................................... 52

  2.2.11 Search Engine Optimization (SEO) ................................................................ 53

  2.2.11.1 Fungsi SEO ................................................................................................. 54

  2.2.11.2 Kelebihan SEO ............................................................................................ 54

  2.2.11.3 Kekurangan SEO ......................................................................................... 54

  2.2.11.4 Strategi Penerapan SEO .............................................................................. 54

  2.3 Kuesioner ........................................................................................................... 56

  

BAB 3 ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM .............................................. 57

  3.1.2.4 Prosedur Pembuatan Laporan ........................................................................ 67

  3.1.2.5 Aturan Bisnis ................................................................................................ 68

  3.1.3 Analisis Sistem Rekomendasi .......................................................................... 71

  3.1.4 Deskripsi Global Perangkat Lunak ................................................................... 76

  3.1.4.1 Fungsi Produk ............................................................................................... 76

  3.1.4.2 Karakteristik Pengguna ................................................................................. 78

  3.1.4.3 Deskripsi Rinci Kebutuhan ............................................................................ 79

  3.1.4.4 Antarmuka Perangkat Keras .......................................................................... 80

  3.1.4.5 Analisis Perangkat Lunak .............................................................................. 81

  3.1.5 Analisis Basis Data .......................................................................................... 82

  3.1.5.1 Atribut Dalam Setiap Entitas ......................................................................... 84

  3.1.6 Analisis Kebutuhan Fungsional ........................................................................ 85

  3.1.6.1 Diagram Konteks .......................................................................................... 85

  3.1.6.2 Data Flow Diagram (DFD) ........................................................................... 86

  3.1.7 Spesifikasi Proses ............................................................................................ 103

  3.1.8 Kamus Data ..................................................................................................... 122

  3.2 Perancangan Sistem ............................................................................................ 127

  3.2.1 Perancangan Basis Data ................................................................................... 127

  3.2.3.3 Perancangan Antar Muka Admin ................................................................... 152

  3.2.3.4 Perancangan Antar Muka Gudang ................................................................. 154

  3.2.3.5 Perancangan Pesan ........................................................................................ 155

  3.2.4 Jaringan Semantik ............................................................................................ 158

  3.2.5 Perancangan Prosedural ................................................................................... 160

  

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN PENGUJIAN .......................................................... 168

  4.1 Implementasi ........................................................................................................ 168

  4.1.1 Implementasi Perangkat Keras ........................................................................... 168

  4.1.2 Implemetasi Perangkat Lunak ............................................................................ 169

  4.1.3 Implementasi Basis Data .................................................................................... 169

  4.1.4 Implementasi Antarmuka ................................................................................... 175

  4.1.4.1 Implemenasi Antarmuka Petugas .................................................................... 175

  4.1.4.2 Implementasi Antarmuka Member .................................................................. 176

  4.1.4.3 Implementasi Antarmuka Pengunjung ............................................................. 177

  4.1.4.4 Implementasi Antarmuka Admin ..................................................................... 178

  4.1.4.5 Implementasi Antarmuka Gudang ................................................................... 178

  4.2 Pengujian Perangkat Lunak ................................................................................... 179

  4.3 Pengujian Alpha ................................................................................................... 179

  4.3.2.8 Pengujian Tambah Provinsi ............................................................................. 187

  4.3.2.9 Pemgujian Ubah Provinsi ................................................................................ 188

  4.3.2.10 Pengujian Tambah Kota ................................................................................ 189

  4.3.2.11 Pengujian Ubah Kota .................................................................................... 189

  4.3.2.12 Pengujian Tambah Jasa Pengiriman .............................................................. 190

  4.3.2.13 Pengujian Ubah Jasa Pengiriman ................................................................... 190

  4.3.2.14 Pengujian Tambah Jenis Pengiriman ............................................................. 191

  4.3.2.15 Pengujian Ubah Jenis Pengiriman ................................................................. 191

  4.3.2.16 Pengujian Konfirmasi Pembayaran ................................................................ 192

  4.3.2.17 Pengujian Retur ............................................................................................. 193

  4.3.2.18 Pengujian Daftar Member.............................................................................. 193

  4.3.2.19 Pengujian Login Member .............................................................................. 194

  4.3.3 Kesimpulan Pengujian Alpha ............................................................................. 195

  4.4 Pengujian Beta (Kuesioner) .................................................................................. 195

  4.4.1 Wawancara Pengguna ........................................................................................ 196

  4.4.1.1 Wawancara Pengujian Beta Untuk Admin ....................................................... 196

  4.4.1.2 Wawancara Pengujian Beta Untuk Petugas ..................................................... 198

  4.4.2 Kuesioner Untuk Pengguna ................................................................................ 199

DAFTAR PUSTAKA

  [1] Chaudhury, Abijit & Jean-Pierre Kuilboer (2002). (2 Mei 2012, 9:30) e- Business and e-Commerce Infrastructure, McGraw-Hill,

  [2] Maulana, Rizal. (3 Mei 2012, 11:30), Pengertian Data, http://www.scribd.com/doc/34961289/Pengertian-data [3] Nugroho, A. (2006), E-Commerce Memahami Perdagangan Modern di Dunia Maya, Informatika, Bandung.

  [4] Madcoms. (2010), Kupas Tuntas Adobe Dreamweaver CS5 dengan Pemrograman PHP & MySQL, Andi, Yogyakarta.

  [5] HM., Yogiyanto, Analisis dan Disain Sistem Informasi : Pendekatan Terstruktur, Penerbit Andi Offset, Yogyakarta, 1995. http://kuliah.dinus.ac.id/ika/asi2.html

  [6] Mahamudu, Billy N. (3 Mei 2012, 11:15), Komponen Sistem Informasi, http://apr1l-si.comuf.com/komponen.php [7] Reichheld dan Sesser, 1990. [8] Riyadi, Agung, S. (5 Mei 2012, 9:15), Perancangan Sistem,

  [12] Andriana, D. (2010), Pengenalan pemrograman E-commerce Dengan PHP dan MySQL, http://www.ilmukomputer.com.

  [13] Hakim, L. (2009), Trik Rahasia Master PHP Terbongkar Lagi, Lokomedia, Yogyakarta.

  [14] Andriana, D. (2010), Pengenalan pemrograman E-commerce Dengan PHP dan MySQL, http://www.ilmukomputer.com.

  [15] Nurbawani, A. (2003-2007), Belajar search engine optimation (SEO) Secara Peraktis Buat Webmaster, http://www.ilmukomputer.com.

  [16] Jogiyanto. H.M. (2005), Analisis dan Desain Sistem Informasi: Pendekatan Terstruktur Teori dan Praktek Aplikasi Bisnis, Andi, Yogyakarta.

  [17] M.Deshpande and G. Karypis. Item-based top-n recommendation algorithms.

  [18] Wiideman, Steve, The Four Layers of the SEO Model. [19] Indrajani. (2009), Sistem Basis Data dalam Paket Fove in One, Jakarta : Elex Media Komputindo.

  [20] Arikunto, Suharsimi, Jenis dan Teknik atau Metode Pengumpulan Data (5 Desember 2012) http://skripsimahasiswa.blogspot.com/2012/06/jenis-dan-

  [24] Martin, Merle P, Analysis and Design of Business Information System, Macmillan Publishing Company, New York, 1991

  [25] Situmoran, ferryanto. 2004. Menguasai Database Server Dan Pemrograman Oracle9i. Jakarta: PT Elex Media Komputindo Gramedia.

BAB 1 PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah Distro adalah jenis toko sandang yang menjual pakaian dan aksesori.

  Ramdhan Distro merupakan salah satu distro yang ada di Indonesia yang didirikan pada tahun 2002. Sejak awal berdirinya, distro ini telah mendistribusikan dan menjual barang berupa produk pakaian yang terdiri dari baju, t-shirt, kaos, jaket,

  

sweater dan lain-lain. Pelanggan juga dapat memesan model pakaian yang

diinginkan.

  Sistem penjualan yang ada di Ramdhan Distro saat ini dilakukan dengan berbagai cara, diantaranya adalah pelanggan melakukan proses pembelian barang dengan datang langsung ke toko. Selain pembelian produk secara langsung, pelanggan dapat melakukan pemesanan melalui jejaring sosial. Berdasarkan penjelasan pemilik toko diketahui bahwa lokasi toko yang tidak berada di jalan utama atau tempat yang ramai menyebabkan hanya orang

  • –orang tertentu saja yang mengetahui toko Ramdhan Distro. Informasi keberadaan toko diketahui dari mulut ke mulut atau secara tidak sengaja melihat status iklan Ramdhan Distro melalui situs jejaring sosial. Pemesanan produk melalui jejaring sosial yang terkadang terjadi adalah pelanggan tidak mengetahui status stok yang tersedia di Ramdhan Distro. Situs jejaring sosial pun tidak bisa melayani transaksi jadi pelanggan masih harus sering melakukan kontak baik melalui pesan singkat atau
Saat ini, pembuatan laporan hasil penjualan dan laporan daftar barang masih dilakukan secara manual, yaitu dengan mencatat hasil transaksi yang diambil dari kuitansi atau nota transaksi penjualan. Data laporan hanya bersifat fisik tanpa ada

  

backup atau data cadangan yang tersimpan di media elektronik, sehingga sering

terjadi kehilangan data dan kesalahan penulisan.

  Dari hasil wawancara dengan petugas pemasaran diketahui juga bahwa banyak pelanggan yang kesulitan mendapatkan informasi tentang produk yang paling diminati. Hal ini disebabkan karena tidak ada informasi tentang hal tersebut pada iklan jejaring sosial.

  Adanya masalah-masalah pemasaran, promosi ke daerah yang lebih luas, dan efisiensi waktu, membuat perlunya dibangun aplikasi e-commerce untuk penjualan di Ramdhan Distro. Dengan adanya teknologi e-commerce ini, dapat menjadi salah satu alternatif media promosi. Selain itu, pelanggan juga dapat mengetahui produk apa saja yang ditawarkan Ramdhan Distro dan melakukan transaksi tanpa harus datang ke toko. Teknologi e-commerce ini diharapkan juga dapat membantu Ramdhan Distro dalam mengolah data barang, data penjualan barang, dan data pemesanan barang.

1.2 Identifikasi Masalah

  Identifikasi masalah yang dapat diidentifikasi dalam permasalahan di latar belakang di atas adalah :

  1. Pelanggan yang membeli tidak langsung datang ke toko mengalami

  Berdasarkan uraian di atas maka rumusan masalah dalam pembuatan aplikasi

  

e-commerce adalah bagaimana membangun aplikasi e-commerce berbasis web di

Ramdhan Distro.

  1.3 Maksud dan Tujuan

  Berdasarkan dari latar belakang masalah dan identifikasi masalah yang telah diuraikan di atas, maka maksud dari penulisan tugas akhir ini adalah pembangunan aplikasi e-commerce di Ramdhan Distro. Sedangkan tujuan yang akan dicapai dalam penelitian ini adalah:

  1. Memudahkan pelanggan yang membeli secara tidak langsung dalam melakukan pembelian tanpa harus lagi selalu mengontak atau sms petugas Ramdhan Distro dengan sebisa mungkin aplikasi mudah digunakan atau user friendly.

  2. Menyediakan salah satu alternatif metode tambahan bagi penjualan dan promosi di toko Ramdhan Distro selain dengan penjualan secara manual.

  3. Membantu mengurangi kesalahan penulisan dan kehilangan data.

  4. Menyediakan fitur Sistem Rekomendasi Cerdas guna menentukan produk yang disukai pelanggan.

  1.4 Batasan Masalah

  Dalam Pembuatan e-commerce Ramdhan Distro, yaitu aplikasi e-commerce hanya akan melayani penjualan barang. Dibuat beberapa batasan masalah agar pembahasan lebih terfokus sesuai dengan tujuan yang akan dicapai. Adapun c. Pengolahan data penjualan barang: pada proses ini meliputi pengolahan penjualan barang.

  d. Jenis e-commerce yang akan di buat adalah Business –To–Consumer (B2C).

  Dimana Penjual adalah suatu organisasi atau toko/perusahaan dan pembeli adalah individu.

  e. Aplikasi hanya akan melayani proses penjualan saja tanpa adanya pemesanan pre-order.

  f. Sistem rekomendasi yang digunakan adalah sistem rekomendasi berdasarkan item-based collaborative filtering yang berguna untuk memberikan rekomendasi kepada setiap pengunjung website Ramdhan Distro.

  3. Batasan sistem yang akan dibangun, yaitu:

  a. Administrative Tools (Backend Office)

  1) Perancangan website dibuat berdasarkan permintaan dan kebutuhan Ramdhan Distro. 2) Sistem menyediakan layanan pengaturan produk diantaranya a) Data Produk.

  b) Data Kategori Produk Pakaian.

  c) Detail Produk (Gambar, Deskripsi Penjualan, Ukuran).

  d) Manajemen Harga (hal ini dilakukan ketika ada perubahan harga karena sewaktu-waktu harga bisa berubah).

  e) Gambar produk.

  4) Manajemen pembayaran yang ditangani, yaitu:

  a) Pembayaran Offline: Transfer via Bank BCA dan Mandiri

  b) Pembayaran Online: Paypal 5) Manajemen Pengiriman

  a) Pada pengiriman barang dilakukan melalui jasa pengiriman kurir JNE dan TIKI.

  b) Pada menajemen pengiriman ini, sistem juga mengolah provinsi, kota/kabupaten berikut harganya tiap kota/kabupaten.

  c. Pengiriman hanya melayani pembelian dalam negeri saja. 6) Pada sistem ini juga ada layanan untuk membuat laporan. Laporan- laporan tersebut disusun secara harian. ada beberapa laporan yang dibuat yaitu laporan data member, laporan data pembelian dan laporan data barang.

  7) Sebagai penunjang media promosi sistem yang dibangun akan berintegrasi dengan situs jejaring sosial seperti facebook dan twitter. 8) Backup dan Restore Database

  Untuk fasilitas ini sistem akan menggunakan fasilitas backup dan restore database yang disediakan oleh webhost yang digunakan. 9) Pengelolaan Retur

  Sistem akan menyediakan pengelolaan retur pembelian untuk menangani bila terjadi komplain dari pelanggan atas produk yang sudah dibeli. 10) Pengujian website yang dibangun dilakukan secara online dengan

  b. Fitur Belanja ( Frontend)

  Fasilitas Untuk Pemesan 1) Pencarian Produk (berdasarkan nama, fitur, harga dan kategori).

  2) Menampilkan produk diskon, Produk Terbaru (Newest Product), Produk Terlaku (Global/per Kategori). 3) Fasilitas pendaftaran member dan login member. 4) History pemesanan 5) Pengiriman informasi pemesanan melalui email ke pemesan setiap ada perubahan status pesanan. 6) Zoom gambar produk. 7) Mendukung Search Engine Optimization (SEO) agar situs terdaftar di search engine pada halaman-halaman depan, customer dengan mudah mencari website ini.

  c. Keamanan

  1) IP yang dipakai Dedicated IP yang digunakan secara eksklusif pada satu akun hosting. Dedicated IP biasa digunakan untuk jalur transaksi yang menggunakan SSL-enncrypted untuk pengamanan transaksi di internet, biasanya digunakan oleh website yang memiliki e-commerce atau penjualan online. 2) Untuk menjamin keamanannya data transfer dari browser pembeli ke webserver diperlukan protokol untuk pengamanan, protokol

d. Komunikasi

  Sistem menyediakan layanan konsultasi atau customer service melalui beberapa fasilitas, diantaranya: 1) Menggunakan e-mail yang telah didaftarkan oleh pengguna pada saat pendaftaran. 2) Menggunakan Yahoo Messanger untuk komunikasi secara Online. 3) Untuk berbicara langsung dapat menggunakan sarana telepon untuk customer service. 4) Manfaatkan Situs Jejaring Sosial untuk promosi. Integrasikan dalam halaman admin, petugas dan halaman member. 5) Pengunjung hanya dapat melihat informasi produk yang ditawarkan 6) Aplikasi yang digunakan untuk membangun aplikasi e-commerce ini menggunakan aplikasi pemrograman Dreamweaver dan database menggunakan MySQL .

1.5 Metodologi Penelitian

  Metodologi yang digunakan dalam penulisan tugas akhir ini adalah sebagai berikut :

  1. Tahap pengumpulan data Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: a. Studi Literatur. menanyakan proses-proses penjualan, pembukuan serta alur informasi yang dilakukan Ramdhan Distro.

  d. Kuesioner. Teknik pengumpulan data dengan memberikan beberapa pertanyaan beserta pilihan jawabannya tentang hasil dari analisis dan pembangunan aplikasi e-

  commerce di Ramdhan Distro.

  2. Tahap pembuatan perangkat lunak.

  Teknik analisis data dalam pembuatan perangkat lunak menggunakan paradigma perangkat lunak secara waterfall, yang meliputi beberapa proses diantaranya:

  a. Rekayasa/Pemodelan Sistem Informasi Merupakan bagian dari sistem yang terbesar dalam pengerjaan suatu proyek, dimulai dengan menetapkan berbagai kebutuhan seperti transaksi penjualan dan laporan yang diperlukan toko Ramdhan Distro dan mengalokasikannya kedalam pembentukan perangkat lunak.

  b. Analisis Kebutuhan Merupakan tahap menganalisis hal-hal yang terjadi di toko Ramdhan Distro seperti cara mereka melakukan penjualan, retur, dan pencatatan kedalam laporan.

  c. Desain Tahap penerjemahan dari data yang dianalisis kedalam bentuk yang mudah dimengerti oleh user. f. Pemeliharaan Tahap akhir dimana suatu perangkat lunak yang sudah selesai dapat mengalami perubahan

  • –perubahan atau penambahan sesuai dengan permintaan Rekayasa dan Pemodelan pihak toko Ramdhan Distro.

  Sistem Informasi Kebutuhan Analisis Desain Pengkodean Pengujian Pemeliharaan

Gambar 1.1 Metode Waterfall.[22]

1.6 Sistematika Penulisan

  Sistematika penulisan tugas akhir ini dapat terarah dan tersusun dengan rapih sesuai dengan yang diharapkan, maka akan disusun sistematika penulisan sebagai berikut:

  BAB I. PENDAHULUAN Pendahuluan berisi tentang latar belakang masalah, identifikasi masalah, maksud dan tujuan penelitian, batasan masalah, metodologi penelitian serta

  BAB III. ANALISIS MASALAH DAN PERANCANGAN Analisis dan perancangan sistem memaparkan riwayat dan sistem yang sedang berjalan pada Toko Ramdhan Distro. Analisis sistem yang sedang berjalan terdiri dari cara kerja yang sedang berjalan dan usulan pemecahannya serta perancangan sistem.

  BAB IV. IMPLEMENTASI DAN PENGUJIAN SISTEM Bab ini membahas tentang Implementasi dan evaluasi sistem menjelaskan implementasi website, sarana yang dibutuhkan dalam melakukan implementasi, cara pengoperasian sistem, pemeliharaan data dan pengujian sistem.

  BAB V. KESIMPULAN DAN SARAN Berisi kesimpulan dan saran yang sudah diperoleh dari hasil penulisan tugas akhir untuk mengetahui kekurangan yang mungkin ada pada sistem yang telah dibangun. Serta untuk memberikan hasil akhir dari penelitian yang telah dilakukan.

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Profil Perusahaan

  Ramdhan Distro adalah sebuah perusahaan keluarga yang didirikan oleh Abdulah pada tahun 2002. Perusahaan ini dipimpin langsung oleh pemiliknya Abdulah hingga kini. Adapun petugas atau pegawai yang dipekerjakan di Ramdhan Distro adalah masih sanak saudara dari Abdulah atau sang pendiri Ramdhan Distro. Pada awal didirikan Ramdhan Distro sudah menjual baju, kaos,

  

t-shirt, jaket, sweater. Sejak didirikan hingga kini Ramdhan Distro masih belum

  memiliki tempat khusus untuk menjual produknya. Tetapi menggunakan rumah pribadinya sebagai tempat penjualannya yang beralamat di Jalan Rajawali Barat, Cikahuripan 1 No.47, Kecamatan Andir. Distro ini sempat tutup untuk beberapa tahun namun kembali buka di tahun 2009. Kini Distro ini mulai ingin melakukan inovasi agar kelak dapat mendirikan tempat khusus untuk menjual produknya.

2.1.1 Struktur Organisasi

  Struktur Organisasi adalah suatu susunan dan hubungan antara tiap bagian serta posisi yang ada pada suatu organisasi atau perusahaan dalam menjalankan kegiatan operasional untuk mencapai tujuan. Struktur Organisasi menggambarkan dengan jelas pemisahan kegiatan pekerjaan antara yang satu dengan yang lain dan

  

Pemilik

Petugas Pemasaran Petugas Produksi

(Marketing)

  (Gudang)

Gambar 2.1 Struktur Organisasi Pada Ramdhan Distro

2.1.2 Deskripsi Pekerjaan

  Deskripsi tugas digunakan untuk mengetahui tugas, wewenang, tanggung jawab dari masing-masing bagian. Deskripsi tugas yang ada di Ramdhan Distro adalah sebagai berikut :

  1. Pemilik

  a. Melakukan audit yang meliputi keseluruhan aspek kegiatan manajemen keuangan operasional agar pengelolaan dapat dilaksanakan secara efektif dan efisien.

  b. Pemilik toko juga adalah pemilik sekaligus atasan yang berkuasa penuh terhadap petugas. Pemilik toko mengawasi serta ikut terlibat dalam

  2. Petugas Pemasaran a. Melayani pembeli.

  b. Melayani pembayaran barang yang dipesan oleh pembeli.

  c. Melakukan pemesanan barang dengan vendor untuk dibuat sesuai dengan list

  order pesanan yang telah disahkan pemilik. Serta mencatat barang

  • – barang yang baru datang dari vendor. Dan membuat daftar barang yang sesuai.

  d. Melayani jika adanya retur dan mendata retur untuk dimasukan kedalam laporan.

  e. Membungkus barang yang telah jadi untuk dikirim kepada pembeli yang datang mengambil barang pesanan secara langsung atau melalui jasa kurir seperti JNE atau TIKI apabila pembeli berasal dari luar kota maupun memesan melalui jejaring sosial.

  f. Membuat laporan penjualan dan pemesanan.

  3. Petugas Produksi a. Membuat list order pemesanan.

  b. Mendata pemesanan barang yang sudah jadi.

  c. Memeriksa dan mengelola stok barang yang tersedia.

2.2 Landasan Teori

  Untuk pembangunan website e-commerce diperlukan teori-teori yang berkaitan dengan aplikasi tersebut. Landasan teori tersebut di antaranya:

  Industri teknologi informasi melihat kegiatan e-dagang ini sebagai aplikasi dan penerapan dari e-bisnis (e-business) yang berkaitan dengan transaksi komersial, seperti: transfer dana secara elektronik, SCM (supply chain

  

management), e-pemasaran (e-marketing), atau pemasaran online (online

marketing), pemrosesan transaksi online (online transaction processing),

  pertukaran data elektronik (electronic data interchange /EDI), dll.

  E-dagang atau e-commerce merupakan bagian dari e-business, di mana

  cakupan e-business lebih luas, tidak hanya sekedar perniagaan tetapi mencakup juga pengkolaborasian mitra bisnis, pelayanan nasabah, lowongan pekerjaan dll. Selain teknologi jaringan www, e-dagang juga memerlukan teknologi basis data atau pangkalan data (database), e-surat atau surat elektronik (e-mail), dan bentuk teknologi non komputer yang lain seperti halnya sistem pengiriman barang, dan alat pembayaran untuk e-dagang ini.

  Dalam banyak kasus, sebuah perusahaan e-commerce bisa bertahan tidak hanya mengandalkan kekuatan produk saja, tapi dengan adanya tim manajemen yang handal, pengiriman yang tepat waktu, pelayanan yang bagus, struktur organisasi bisnis yang baik, jaringan infrastruktur dan keamanan, desain situs web yang bagus, beberapa faktor yang termasuk:

  1. Menyediakan harga kompetitif 2. Menyediakan jasa pembelian yang tanggap, cepat, dan ramah.

  3. Menyediakan informasi barang dan jasa yang lengkap dan jelas.

  Beberapa aplikasi umum yang berhubungan dengan e-commerce adalah:

  a. E-mail dan Messaging

  b. Content Management Systems

  c. Dokumen, spreadsheet, database

  d. Akunting dan sistem keuangan

  e. Informasi pengiriman dan pemesanan

  f. Pelaporan informasi dari klien dan enterprise

  g. Sistem pembayaran domestik dan internasional

  h. Newsgroup i. Online Shopping j. Conferencing k. Online Banking

  Perusahaan yang terkenal dalam bidang ini antara lain: eBay, Yahoo, Amazon.com, Google, dan Paypal. Untuk di Indonesia, bisa dilihat tradeworld.com, bhineka.com, fastncheap.com, dll. [1]

  E-commerce

2.2.1.1 Tujuan

  E-commerce mampu menangani masalah sebagai berikut: 1. Otomatisasi (mengganti proses manual).

  2. Integrasi (integrasi proses yang meningkatkan efisiensi dan efektifitas).

  3. Interaksi (pertukaran data dan informasi yang meminimalisasi faktor

2.2.1.2 Manfaat E-commerce

  Manfaat e-commerce bagi konsumen :

  a. Electronic commerce memungkinkan pelanggan untuk berbelanja atau melakukan transaksi lain selama 24 jam sehari sepanjang tahun dari hampir setiap lokasi. Electronic commerce meemberikan lebih banyak pilihan kepada pelanggan; pelanggan bisa memilih berbagai produk dari banyak vendor. Electronic commerce menyediakan produk- produk dan jasa yang tidak mahal kepada pelanggan dengan cara mengunjungi banyak tempat dan melakukan perbandingan secara cepat. Dalam beberapa kasus, khususnya pada produk-produk yang digitized, EC menjadikan pengiriman menjadi sangat cepat.

  b. Pelanggan bisa menerima informasi relevan secara detail dalam hitungan detik, bukan lagi hari atau minggi. Electronic commerce memungkinkan partisipasi dalam pelelangan maya (virtual auction).

  Electronic commerce memberi tempat bagi para pelanggan untuk

  berinteraksi dengan pelanggan lain di electronic community dan bertukar pikiran serta berbagai pengalaman. Electronic commerce memudahkan persaingan, yang pada akhirnya akan menghasilkan diskon secara substansial.

  Manfaat e-commerce bagi masyarakat : c. Electronic commerce memungkinkan orang di negara-negara dunia ketiga dan wilayah pedesaan untuk menikmati aneka produk dan jasa yang akan susah untuk didapatkan tanpa EC. Ini juga termasuk peluang untuk belajar berprofesi serta mendapatkan gelar akademik.

  d. Electronic commerce memfasilitasi layanan publik, seperti perawatan kesehatan, pendidikan, dan pemerataan layanan sosial yang dilaksanakan pemerintah dengan biaya yang lebih rendah, dan/atau dengan kualitas yang lebih baik. Layanan perawatan kesehatan, misalnya, bisa menajangkau pasien di daerah pedesaan. Manfaat e-commerce bagi bisnis : a. Perusahaan-perusahaan dapat menjangkau pelanggan diseluruh dunia.

  Oleh karena itu dengan memperluas bisnis, sama saja dengan meningkatkan keuntungan.

  b. e-commerce menawarkan pengurangan sejumlah biaya tambahan.

  Sebuah perusahaan yang melakukan bisnis diinternet akan mengurangi biaya tambahan karena biaya tersebut tidak digunakan untuk gedung dan pelayanan pelanggan (customer service), jika dibandingkan dengan jenis bisnis tradisional.

2.2.2 Data

  Data dapat diartikan sebagai catatan tentang karakteristik dari objek dalam bentuk dua atau tiga dimensi. Data dapat berupa angka-angka, simbol- simbol khusus atau gabungan darinya.

  Data merupakan kenyatan yang menggambarkan suatu kejadian-kejadian dan kesatuan nyata. Kejadian adalah sesuatu yang terjadi pada saat tertentu. Kesatuan nyata adalah suatu objek nyata seperti tempat, benda, dan orang yang betul-betul ada dan terjadi. Dari pengertian data yang telah dijelaskan, maka dapat dikatakan bahwa data adalah deskripsi dari sesuatu dan kejadian yang dihadapi.

  Data memiliki beberapa syarat, yaitu: 1. Objektif, data sesuai dengan keadaan sebenarnya atau kenyataan.

  2. Relevan, sesuai dengan kepentingan atau tujuan yang diinginkan.

  3. Standar error kecil. Macam-macam data dapat dibedakan menjadi beberapa jenis, yaitu:

  1. Berdasarkan sifatnya

  a. Data kuantitatif, data dalam bentuk angka atau bilangan, Contohnya: 6,4,3,4,7

  b. Data kualitatif, data bukan dalam bentuk angka, tetapi dalam bentuk pernyataan dan atau kategori, Contohnya: baik, buruk.

  2. Berdasarkan sumbernya a. Data internal, data yang berasal dari dalam organisasi.

  4. Berdasarkan cakupannya a. Data Sensus, diperoleh dari populasi.

  b. Data Sampel, diperoleh dari sampel.

  5. Berdasarkan skala pengukurannya

  a. Nominal

  b. Ordinal

  c. Interval

  d. Rasio

2.2.2.1 Definisi basis data

  Basis data terdiri dari 2 kata, yaitu basis dan data, basis dapat diartikan sebagai maskas atau gudang tempat bersarang atau berkumpul [20]. Sedangkan data adalah representasi fakta dunia nyata yang mewakili suatu objek seperti manusia (pegawai, siswa, pembeli dan lain-lain), barang hewan, peristiwa, konsep keadaan dan sebagainya yang direkam dalam bentuk angka, huruf, simbol, teks, gambar, bunyi, atau kombinasinya. Basis data sendiri dapat didefinisikan dalam sejumlah sudut pandang, seperti :

  1. Himpunan kelompok data (arsip) yang saling berhubungan yang diorganisasikan sedemikian rupa agar kelak dapat dimanfaatkan kembali dengan cepat dan mudah.

  2. Kumpulan data yang saling berhubungan yang disimpan secara bersama lemari arsip langsung dikelola oleh manusia sementara basis data dikelola melalui perantara alat atau mesin pintar elektronik (yang user kenal adalah komputer). Satu hal yang harus diperhatikan, bahwa basis data bukan hanya sekedar tidak menyimpan data secara elektronik (dengan bantuan komputer), artinya tidak semua bentuk penyimpanan data secara elektronik bisa disebut basis data. User dapat menyimpan dokumen berisi data dalam file teks (dengan program pengolah data), file spread sheet dan lain-lain. Tetapi tidak bisa disebut basis data karena didalamnya tidak ada pemilahan dan pengelompokan data sesuai jenis dan fungsi data. Yang sangat ditonjolkan basis data adalah pengaturan, pengelompokan, pengorganisasian data yang akan user simpan sesuai dengan fungsinya.

2.2.2.2 Operasi dasar basis data

  Di dalam sebuah disk, basis data dapat diciptakan dan dapat pula ditiadakan. Sementara dalam sebuah basis data, user dapat menempatkan satu atau lebih file ataupun tabel. Setiap basis data pada umumnya dibuat untuk mewakili sebuah basis data sebuah semesta data yang spesifik. Operasi-operasi yang dapat user lakukan berkenaan dengan basis data dapat meliputi :

  1. Pembuatan basis data baru (create database), yang identik dengan pembuatan lemari arsip yang baru.

  2. Penghapusan basis data (drop database), yang identik dengan perusakan lemari arsip (sekaligus dengan isinya, jika ada).

6. Pengambilan data dari sebuah file atau tabel (retrieve atau search), yang identik dengan pencarian lembaran arsip yang ada disebuah map arsip.

  Pengubahan data dari sebuah file atau tabel (update).

2.2.3 Sistem

  Suatu sistem pada dasarnya merupakan suatu susunan yang teratur dari kegiatan yang berhubungan satu sama lain dan prosedur-prosedur yang berkaitan, yang melaksanakan dan mempermudah pelaksanaan kegiatan utama dari suatu organisasi.

  Suatu sistem mempunyai maksud tertentu. Ada yang menyebutkan maksud dari suatu sistem adalah untuk mencapai suatu tujuan dan ada yang menyebutkan untuk mencapai sasaran. Suatu sistem mempunyai karakteristik atau sifat-sifat tertentu diantaranya: [3]

  1. Komponen Sistem Suatu sistem terdiri dari sejumlah komponen yang saling berinteraksi, yang artinya saling bekerja sama membentuk satu kesatuan. Komponen- komponen sistem atau elemen-elemen sistem dapat berupa suatu subsistem, atau bagian-bagian dari sistem.

  2. Batas Sistem Batas sistem merupakan daerah yang membatasi antara suatu sistem luar yang menguntungkan merupakan energi dari sistem dan harus tetap dijaga dan dipelihara. Sedangkan lingkungan luar yang merugikan harus ditahan dan dikendalikan, kalau tidak maka akan mengganggu kelangsungan hidup dari sistem.